Bitcoin Forum

Local => Altcoins (Bahasa Indonesia) => Topic started by: terizla on November 10, 2019, 01:07:03 PM



Title: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: terizla on November 10, 2019, 01:07:03 PM
Permisi para mastah, kakak-kakak, om-om atau para sesepuh member disini.

Saya minta saran bagaimana cara menyisakan hasil Airdrop/Bounty agar tidak cepat habis. Karena sering sekali saya mengerjakan Airdrop/Bounty dalam waktu lama dan menunggu token/coin tersebut dibagikan. Tetapi setelah mendapatkan hasil dari menunggu lama selalu saja habis kurang dari seminggu.

Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: daniahya on November 10, 2019, 01:29:21 PM
kalo saya sendiri biasanya hasil ngebouty dan airdrop saya puter lagi gk langsung di cairkan semua ya dengan contohnya trading, investasi di PTC dan lainnya yg menurut agan menguntungkan dan bsa jangka panjang yg penting jgn investasi ke HYIP aja


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: anu1908 on November 10, 2019, 01:48:34 PM
konteks ekonomi agan kayak gimana? hasil bounty emang bisa sampe berapa? kalau cuma 100-300 ribu ya wajar kalau cepet habis dan agan ga punya pendapatan lainnya. kalau mau irit sejak awal targetin aja pemakaian cuma 50% untuk konsumsi, sisanya investasi ke instrumen klasik seperti reksadana atau koinworks. tapi bakal sulit kalau penghasilan dari bounty per bulan ga sampe jutaan atau 500 ribuan.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: wildan88 on November 10, 2019, 02:14:49 PM
kalo saya sendiri biasanya hasil ngebouty dan airdrop saya puter lagi gk langsung di cairkan semua ya dengan contohnya trading, investasi di PTC dan lainnya yg menurut agan menguntungkan dan bsa jangka panjang yg penting jgn investasi ke HYIP aja

saya tidak menyarankan hal ini, apalagi jika tidak memiliki ilmu trading yang bagus, soalnya nanti akan sia sia hasil yang anda dapatkan dari bounty, tapi lose banyak dari perdagangan. soalnya saya pernah ngalamin. kecuali kalau emg bagus dalam trading ya mending modalnya di puter, atau dijadikan usaha offline.

posisi agan disini menikah apa single? atau ada tanggungan? kalau cuma buat diri sendiri ya harus terapkan disiplin, antara kebutuhan dan keinginan harus bisa dibedakan jangan selalu dipaksakan.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: masulum on November 10, 2019, 02:25:09 PM
Konteks borosnya karena apa dulu, kalau memang untuk memenuhi kebutuhan pokok atau kebutuhan penting dan mendesak, sudah pasti ini tidak bisa terhindarkan. Akan berbeda kalau konteks boros demi gaya, ini masih bisa dikurangi. Jika selama ini boros karena gaya, kurangi dan sisihkan seperti tips dari daniahya dan anu1908. Ini akan sama, saya pun akan memberikan tips demikian.

Kesimpulannya, boros tidaknya silakan mas pilah kembali, jika memang untuk kebutuhan pokok, ga nyisihkan ga masalah. Jika kebutuhan pokok terpenuhi, tapi tetap boros, itu bisa jadi karena mas sedang terjebak pada gaya/gengsi yang membuat mas mengedepankan pembelian hal yang seharusnya bisa dilewatkan. Tantang diri mas untuk nyisihin seperti instrumen dari anu1908, jadi ada spare budget untuk lebih hemat buat investasi.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: ronaldo40 on November 10, 2019, 02:30:08 PM
Permisi para mastah, kakak-kakak, om-om atau para sesepuh member disini.

Saya minta saran bagaimana cara menyisakan hasil Airdrop/Bounty agar tidak cepat habis. Karena sering sekali saya mengerjakan Airdrop/Bounty dalam waktu lama dan menunggu token/coin tersebut dibagikan. Tetapi setelah mendapatkan hasil dari menunggu lama selalu saja habis kurang dari seminggu.

Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?

kalau saya sendiri sih biasanya hasil dari bounty biasanya saya langsung jual sekitar 80% trus sisanya di hold.
lalu hasil jualnya paling saya hold di btc atau saya pake trading cryptocurrency di binance.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: bobyhodob on November 10, 2019, 02:49:48 PM
Permisi para mastah, kakak-kakak, om-om atau para sesepuh member disini.

Saya minta saran bagaimana cara menyisakan hasil Airdrop/Bounty agar tidak cepat habis. Karena sering sekali saya mengerjakan Airdrop/Bounty dalam waktu lama dan menunggu token/coin tersebut dibagikan. Tetapi setelah mendapatkan hasil dari menunggu lama selalu saja habis kurang dari seminggu.

Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?

Maksudnya habis itu habis digunain buat apa gan ?
Dijadikan IDR terus di pakai buat kebutuhan sehari hari atau maaf dipake buat main gambling .

Tips money management di google juga banyak ya tapi ane rasa klo masalah MM harus balik lagi ke diri kita sendiri bagaimana kita bisa belajar mengontrol keuangan kita kadang hanya teori tidak cukup ampuh 


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: ryzaadit on November 10, 2019, 03:11:39 PM
Semua kebutuhan ekonomi seseorang berbeda - beda, maka dari itu kalo @OP menanyakan hal seperti ini bakal dapet jawaban yang bervariasi setiap. Ane sendiri mempunyai beberapa manajemen keuangan dalam pengeluaran apabila memang ingin melakukan nge-spent uang yang ane hasilkan. Agan sendiri belum sharing/menjelaskan mengenai penghasilan yang agan dapatkan setiap bulannya, kebutuhan biologis yang agan perlukan, dll. Ane bakal coba sharing mengenai system manajemen keuangan ane :

[1] Pengeluaran dalam membeli barang
  • Mengetahui harga barang yang dibeli terlebih dahulu
  • Jangan melakukan spent (pengeluaran) melebihi 30% dari tabungan yang dimiliki
  • Coba untuk menabung lebih dari harga barang yang mau dibeli, contoh harga barang Rp.500.000 disini agan harus bisa mengumpulkan Rp.1.000.000.
  • Coba untuk bersabar dalam menabung, sebisa mungkin hindari yang namanya "Kredits" hal ini gak berlaku kalau memang urgent untuk mendapatkan penghasilan. Contohnya mungkin mau coba jadi ojol gak punya motor yah kalau ini memang kredits sesuai kebutuhan karena barang yang dikreditkan digunakan untuk penghasilan lain cerita kalau buat kebutuhan pribadi.
  • Kalau memang sudah mencoba mengumpulkan uang buat ngebeli barang yang dipengen cuman gegara keperluaan pribadi/hoby tapi tidak bisa ngumpulin relain ajh. Ane tipe orang yang memang "Kalau tidak sangup beli yasudah, jangan sampai gaya malah ngebuat diri sendiri susah".
Kenapa ane ngelakuin hal diatas, alasannya yaitu ketika ane ngespent hanya 30% dari asset/dana yang ane miliki hal ini ane lakukan untuk kebutuhan penting sewaktu-waktu kalau ada hal yang tidak terduga seperti bencana alam / sakit agan masih bisa ada tabungan buat hal tersebut jangan sampai ketika hal tersebut terjadi agan diposisi ada kewajiban untuk membayar kredits tiap bulan-nya hal ini bakal bikin masalah jadi nambah masalah lagi.

Terlebih lagi, karena agan mengumpulkan dana lebih dari harga barang yang ingin dibeli hal ini ngebuat agan juga bisa nabung sambil membeli barang. Sehingga dana yang dikeluarkan tidak sepenuh besar banget.

[2] Pengeluaran dalam kebutuhan biologis
Untuk hal ini semua tergantu dari masing-masing individu, tapi disini ane diajarkan oleh orang tua ane bahwa laki harus juga bisa masak & bersih2, dll. Orang tua khususnya ibu ane mengajarkan kepada ane sendiri untuk bisa mengurus diri, beliau berkata "Nanti setidaknya kalau mama udah tidak ada, kamu bisa ngelakuin hal itu semua" (Ane gak nyumpahin yah -_-, soalnya ane sebagai anak terakhir + laki2 selalu diceramahin seperti itu ketika disuruh bersih2 atau ngeberesin kamar, dll).
  • Membeli bahan baku mentah seperti Beras, Telur, Dll untuk menghindari pengeluaran yang lebih besar
  • Memasak sendiri, jika tidak bisa coba untuk memasak salah satunya nasinya ajah atau lauknya.
  • Membeli sisah yang diperlukan contoh agan gak begitu tau banyak tentang memasak makanan agan bisa untuk membeli lauknya saja sendangkan untuk nasi bisa buat sendiri atau sebaliknya sehingga bisa menghemat pengeluaran.

Jika memang agan rata-rata tidak bisa melakukan hal diatas, agan bisa mencoba untuk melakukan opsi yang dimana setiap membeli makanan yang ingin agan makan usahakan bayar melalui pembayaran online seperti Gopay & OVO kadang-kadang bisa mendapatkan cashback sekitar 20-30%. Ane liat warung-warung jaman terkadang udah memiliki system pembayaran seperti ini jadi tidak ada salahnya mencoba, atau juga bisa mengincar promo Go-Food. Tapi tentung pengeluaran yang paling hemat yaitu memasak sendiri. Ane sendiri tipe orang yang memang tidak suka bawa duit cash, dikarenakan kalau ada duit cash suka sering khilaf nyemil kek jajanan es/makanan buat keseharian ane seperti Thai Tea, Kebab dll. Makanya ane sendiri jarang bawa duit cash.

Untuk tempat tinggal & pengeluaran untuk kendaraan tidak ane sebutkan karena tergantung situasional masing-masing individu, pengeluaran untuk kendaraan juga tidak bisa dikontrol tergantung dari kesehariaan agan.

[3] Manajemen dalam Investasi, Trading, dll.
  • Aset tidak semuanya dalam Cryptocurrency
  • Coba untuk membagi dana dalam beberapa varian yaitu Investasi, Kebutuhan Financial, Uang Bebas.
  • Sebisa mungkin masih memiliki FIAT.
Hal ini diperentukan apabila memang kondisi market/pasar sedang tidak bagus kebutuhan financial agan tidak agan tergangu, beberapa orang diakibatkan dengan kondisi pasar/market yang sedang bearish sampe harus puasa karena nungguin coin/token yang dibeli kembali ke harga normal, kalau agan bujang sih tak masalah tapi kalau berkeluarga masa iyah puasa semuanya.

Jujur dalam hati ane yang paling dalam ane pengen kerja walaupun memang kalo di compare penghasilan freelance yang dilakukan di internet lebih besar. Ane sendiri mengangap bahwa apa yang ane hasilkan di internet sewaktu-waktu bisa saja berhenti dan tidak akan menghasilan income dari freelance yang dilakukan seperti Bounty & Airdrop. Maka dari itu ane selalu bepikir seperti itu dan mencoba untuk sebisa mungkin memiliki penghasilan tetap, kalau bisa coba juga agan bisa coba opsi ojol buat freelance lagi gua yakin airdrop dan bounty itu gk sepenuhnya 8-10 jam di pc terus kan masih ada banyak waktu luang agan bisa memaksimal waktu luang untuk mendapatkan penghasilan kembali.

Tapi kebanyakan tipe orang - orang yang mengikuti Airdrop & Bounty gak bakal berpikir seperti itu, mereka mengangap bahwa bounty & airdrop tidak ada matinya dan bergantung sepenuhnya ke 2 hal tersebut. Sebisa mungkin hindari hal seperti ini, cobalah untuk miliki pekerjaan tetap paling bagus lagi kalau memang agan udah ada pekerjaan tetap terus mendapatkan penghasilan dari freelance seperti bounty dan airdrop agan juga bisa melakukan beberapa opsi lain seperti investasi & buat usaha untuk meningkatkan pendapatan agan.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: 2tang on November 10, 2019, 03:34:25 PM
Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?
Harus ada kegiatan/pekerjaan lain selain ngebounty.sehingga uang hasil bounty bisa agan simpan,baik dalam rekening atau agan gunakan untuk berdagang.Kecuali jika doyan bejudi tentu tidak ada cara untuk tidak boros. :P


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: valuater on November 10, 2019, 04:49:48 PM
Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?
kalau saya biasanya menyisihkan untuk trading tapi saat ini udah engga dan kembali ke cara lama yaitu gambling hanya saja disini faktor "luck" masih berpengaruh karena kalau kita terlalu memaksa fokus ke gambling yang ada malah rekt , oh ya mungkin kalau misalnya lagi dapat project bounty yang bayaran nya besar mungkin bisa mencoba cara buat jadi pengepul coin bounty/airdrop dengan harga dibawah market karena banyak juga bounty hunter dari indo yang lagi rame usaha ginian.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: Falconer on November 10, 2019, 04:56:09 PM
Pengelolaan manajemen keuangan seseorang berbeda-beda tergantung bagaimana tata cara pengelolaannya, banyak artikel yang membahas tips hemat yang simple yang bisa diterapkan dalam sehari-hari supaya terhindar dari pemborosan dan karena pembahasan ini dibahas dalam kegiatan crypto jadi ada tips tambahan yaitu investasi baik jangka panjang maupun jangka pendek, saya sendiri menerapkan pola pengelolaan investasi dalam bentuk koin dan hingga sekarang ini penghasilan terus bertambah berkali lipat dari modal tapi dengan catatan setiap resiko kerugian sudah dipertimbangkan dan tidak menggunankan uang pokok untuk modal investasi tetapi hasil kerja bounty atau program lainnya


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: Ten98 on November 10, 2019, 07:42:29 PM
Permisi para mastah, kakak-kakak, om-om atau para sesepuh member disini.

Saya minta saran bagaimana cara menyisakan hasil Airdrop/Bounty agar tidak cepat habis. Karena sering sekali saya mengerjakan Airdrop/Bounty dalam waktu lama dan menunggu token/coin tersebut dibagikan. Tetapi setelah mendapatkan hasil dari menunggu lama selalu saja habis kurang dari seminggu.

Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?
hasil bounty yang di dapatkan pada tahun ini cukup kecil gan.tidak ada cara untuk menghemat diri.karena ane sendiri mengalami hal serupa dengan agan.mendapatkan $200 dollar dalam satu proyek tentu sangat kecil.kalau bisa di katakan hanya cukup untuk paket internet saja.namun jika kita punya pekerjaan sampingan hasil bounty bisa kita tradingkan coin coin lain nya seperti eth.namun saya hanya seorang pengangguran :'(


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: Santri on November 10, 2019, 08:07:05 PM
boros atau gak tuh sih menurut ane kepribadian dan agan op mungkin menjualnya secara cepat karena faktor ekonomi atau apa ane kurang tau persis tapi kalau ane pribadis sih lebih suka menjual hasil bounty yang kemudian menyimpan dalam bentuk ETH dan ane buat trading aja, sesekali di ambil kalau memang ada kebutuhan


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: 28OCT on November 10, 2019, 11:37:35 PM
kalo saya sih mungkin bakal terapin 50:50
hasilnya 50% disimpan aja deh kali aja ada moment bagus kedepannya, lah yg 50% diputerin lagi buat trading atau beli aja coin yg baru di bagiin, biasanya banyak tuh yang buru buru jual murah. kalo emang ada butuh ya berati itu jatah rejeki yang di dapat. lanjutin deh ngebounty, tapi jagan gatel ya sisa yang 50% jangan di utak atik, biarin aja selama kita terus pantau ann proyek tersebut. itu sih kalo saya yang memang bounty mengisi waktu kosong gak tau deh kedepan kalau mau diseriusi.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: alisonwonder on November 11, 2019, 03:39:20 AM
Permisi para mastah, kakak-kakak, om-om atau para sesepuh member disini.

Saya minta saran bagaimana cara menyisakan hasil Airdrop/Bounty agar tidak cepat habis. Karena sering sekali saya mengerjakan Airdrop/Bounty dalam waktu lama dan menunggu token/coin tersebut dibagikan. Tetapi setelah mendapatkan hasil dari menunggu lama selalu saja habis kurang dari seminggu.

Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?

kalau saya sendiri sih biasanya hasil dari bounty biasanya saya langsung jual sekitar 80% trus sisanya di hold.
lalu hasil jualnya paling saya hold di btc atau saya pake trading cryptocurrency di binance.

saya pikir hold ke btc adalah pilihan yang sangat baik, karena untuk jangka panjang nilainya bakal terus meningkat, daripada di cairkan ke idr dan semuanya cepat habis.
tapi beda lagi kalau memang kasus OP habis karena kebutuhan ekonomi ya itu adalah hal yang wajar. intinya sih membeli sesuatu yang benar-benar kita butuhkan saja.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: TRONTON on November 11, 2019, 04:18:47 AM
problem di sifat boros saja yah? tetapkan yang harus diwd secukupnya saja, sisanya beli koin pos seperti nav, ont dll dibinance, cukup beli dan hold kalau pasif, kalau aktif silahkan tradingkan. jika memang kebutuhan mendesak, cari sumber yang lain dan perlakukan aset tetap dalam bentuknya. Sedikit tanya nih, itu hasil airdrop/bounty ada yang worth besar sampai ada mikir untuk nyisihkan? tahun ini dapat 500 ribu saja sudah harus sabar sekali.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: scrypto on November 11, 2019, 12:57:56 PM
Kayaknya hasil dari bounty merupakan pendapatan utama OP ya, karna tiap bayaran langsung habis kesannya ga ada pendapatan dari hal lain
Tapi seenggaknya ane dari hasil bounty awal tahun ini udah ane sisakan sebagian buat beli btc, jadi setiap ane dapat reward ane buy dikit btc karna tahu 2020 bakal halving, sekarang lumayan dan bakal long term sampe mendekati halving nanti gan


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: erep on November 11, 2019, 01:27:36 PM
Kayaknya hasil dari bounty merupakan pendapatan utama OP ya, karna tiap bayaran langsung habis kesannya ga ada pendapatan dari hal lain
Dari keluhan OP di atas kayaknya begitu gan, biasanya bounty hunter tidak sepenuhnya menggunakan hasil dari bounty untuk kebutuhan sehari2, pasti sisanya akan diselisihkan untuk di simpan dalam bentuk koin mengingat halving tahun depan, tapi kalau ada keperluan urgent sih mau gak mau tetap harus dipakai dulu
 
Tapi seenggaknya ane dari hasil bounty awal tahun ini udah ane sisakan sebagian buat beli btc, jadi setiap ane dapat reward ane buy dikit btc karna tahu 2020 bakal halving, sekarang lumayan dan bakal long term sampe mendekati halving nanti gan
Sebagian aset saya dalam bentuk altcoin dan kemungkinan menjelang halving akan di convert ke btc


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: terizla on November 11, 2019, 02:25:08 PM
Kayaknya hasil dari bounty merupakan pendapatan utama OP ya, karna tiap bayaran langsung habis kesannya ga ada pendapatan dari hal lain.
Kalo dibilang pendapatan utama masih bukan kak. Karena hasil bounty yang saya dapatkan tidak pasti dapat, sebagian ada yg kena lock bahkan skem.

Jadi maksud saya itu, tiap kali mendapatkan hasil tersebut selalu saja bawaannya cepet cepet dipindah ke uang digital(Ovo,Dana).

Karena takut jika ditukar ke BTC/ETH selalu khawatir harganya jatuh.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: Valzador on November 11, 2019, 02:47:49 PM
Kalo dibilang pendapatan utama masih bukan kak. Karena hasil bounty yang saya dapatkan tidak pasti dapat, sebagian ada yg kena lock bahkan skem.
Jadi maksud saya itu, tiap kali mendapatkan hasil tersebut selalu saja bawaannya cepet cepet dipindah ke uang digital(Ovo,Dana).
Karena takut jika ditukar ke BTC/ETH selalu khawatir harganya jatuh.
Kalau cara menyimpan saya sih sehabis dapat profit dari kampanye biasanya saya wd terus saya simpan ke reksadana buat tabungan juga itung2, ane pake apps bibit biar cepet prosesnya, duit jadi ga kepake + nabung. tapi pastikan yang di simpan harus dana yang fix untuk mau di tabung bukan untuk keperluan bulanan, untuk hal itu memang pengaturan individu aja.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: akmal1984 on November 11, 2019, 04:12:12 PM
Permisi para mastah, kakak-kakak, om-om atau para sesepuh member disini.

Saya minta saran bagaimana cara menyisakan hasil Airdrop/Bounty agar tidak cepat habis. Karena sering sekali saya mengerjakan Airdrop/Bounty dalam waktu lama dan menunggu token/coin tersebut dibagikan. Tetapi setelah mendapatkan hasil dari menunggu lama selalu saja habis kurang dari seminggu.

Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?
Maksudnya ini habis setelah di jadikan rupiah ya gan?Kalau itu lebih kepada managemen diri saja sebenarnya gan terizla. Dan juga berhubungan dengan kebiasaan kita sehari2 juga.Jadi kuncinya lebih kepada disiplin . Ini modal awalnya. Kalau teknisnya agan mungkin bisa mencoba untuk membeli koin doge saja sebagian. Karena doge ini sangat bagus untuk di tradingkan dengan harganya yang relatif stabil, tapi menguntungkan.Ya mungkin 20-30% hasil bounty agan bisa buat beli koin tersebut.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: alankasman on November 11, 2019, 06:33:31 PM
Permisi para mastah, kakak-kakak, om-om atau para sesepuh member disini.

Saya minta saran bagaimana cara menyisakan hasil Airdrop/Bounty agar tidak cepat habis. Karena sering sekali saya mengerjakan Airdrop/Bounty dalam waktu lama dan menunggu token/coin tersebut dibagikan. Tetapi setelah mendapatkan hasil dari menunggu lama selalu saja habis kurang dari seminggu.

Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?
Maksudnya ini habis setelah di jadikan rupiah ya gan?Kalau itu lebih kepada managemen diri saja sebenarnya gan terizla. Dan juga berhubungan dengan kebiasaan kita sehari2 juga.Jadi kuncinya lebih kepada disiplin . Ini modal awalnya. Kalau teknisnya agan mungkin bisa mencoba untuk membeli koin doge saja sebagian. Karena doge ini sangat bagus untuk di tradingkan dengan harganya yang relatif stabil, tapi menguntungkan.Ya mungkin 20-30% hasil bounty agan bisa buat beli koin tersebut.
pastinya akan dirupiahin gan tok juga namanya kebutuhan kalau modal hasil dari aidrop sulit untuk disisipin menurut ane
jgnkan aidrop modal dari bounty pun agak sulit tapi itu tergbtung diri pribadi,memang benar kuncinya mending disisain gan meski sisa sedikit



Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: Ezravdb on November 11, 2019, 08:17:53 PM
ada beberapa tips untuk menabung dari hasil kerja kita terutama harus ada pembukuan terhadap pengeluran dan pendapatan.So jika hasil bounty yang anda dapatkan di bawah $300 dollar pasti sulit untuk anda simpan karena keperluan tak terduga yang dapat memicu pengeluaran secara tiba tiba.tapi jika anda mendapatkan hasil bounty di atas $500 tentu mudah bagi anda menyisihkan sebagian nya untuk keperluan masa depan.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: TRONTON on November 12, 2019, 06:01:39 AM
Kalo dibilang pendapatan utama masih bukan kak. Karena hasil bounty yang saya dapatkan tidak pasti dapat, sebagian ada yg kena lock bahkan skem.

Jadi maksud saya itu, tiap kali mendapatkan hasil tersebut selalu saja bawaannya cepet cepet dipindah ke uang digital(Ovo,Dana).

Karena takut jika ditukar ke BTC/ETH selalu khawatir harganya jatuh.
dah dekat dengan halving, kemungkinan kondisi ga sama seperti 2 tahun belakangan, tahan saja kalau dapat koin yang sudah punya harga, dengan catatan devnya masih aktif, mereka juga pasti nunggu moment yang sama. kalau sudah dipindah ke uang stabil berarti jangan berpikir tentang aset yang dijual lagi, nanti pikirannya galau karena masih ada harapan untuk alt season terulang.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: abhiseshakana on November 12, 2019, 06:40:08 AM
Kalo dibilang pendapatan utama masih bukan kak. Karena hasil bounty yang saya dapatkan tidak pasti dapat, sebagian ada yg kena lock bahkan skem.

Jadi maksud saya itu, tiap kali mendapatkan hasil tersebut selalu saja bawaannya cepet cepet dipindah ke uang digital(Ovo,Dana).

Karena takut jika ditukar ke BTC/ETH selalu khawatir harganya jatuh.


Padahal (menurut saya) opsi menukar hasil perolehan bounty kedalam bentuk Bitcoin adalah salah satu pilihan yang tepat, dalam artian Bitcoin itu nantinya bakal menjadi aset investasi jangka panjang. Terlebih bounty yg agan ikuti bukan merupakan sumber pendapatan utama, sehingga jika hasilnya didiamkan (dalam bentuk BTC) tentu tidak akan mempengaruhi cash flow-nya agan.

Akan tetapi jika agan termasuk orang yang tidak menaruh minat terhadap investasi atau takut untuk berspekulasi, maka pilihan agan untuk menukar hasil bounty ke uang elektronik adalah pilihan yang tepat.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: joniboini on November 12, 2019, 06:47:45 AM
Jadi maksud saya itu, tiap kali mendapatkan hasil tersebut selalu saja bawaannya cepet cepet dipindah ke uang digital(Ovo,Dana).

Karena takut jika ditukar ke BTC/ETH selalu khawatir harganya jatuh.

Jadi target/harapan agan adalah agar uang itu gak semuanya ditukar ke uang digital?

Kalau agan memang ga bisa menoleransi risiko terlalu tinggi tapi masih pengen punya tabungan kripto, alokasikan aja 20% buat ditukar ke kripto (BTC aja, gausah yang lain), dan sisanya difiatkan. Hitungannya bisa berubah tergantung detail kondisi ekonomi agan.

Seperti yang disebut oleh om abhi, selama cash flow agan masih lancar dan bagus, maka hasil bounty mau diapa-apain juga ga masalah. Tapi ane pribadi dengan konteks seperti itu akan jadi lebih agresif untuk berinvestasi, tapi ingat, pertimbangkan konteks detail agan juga. Kalau mau strategi yang lebih detail, coba dihitung kontribusi hasil bounty ke ekonomi agan kayak gimana.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: mukulih on November 13, 2019, 05:49:51 AM
Permisi para mastah, kakak-kakak, om-om atau para sesepuh member disini.

Saya minta saran bagaimana cara menyisakan hasil Airdrop/Bounty agar tidak cepat habis. Karena sering sekali saya mengerjakan Airdrop/Bounty dalam waktu lama dan menunggu token/coin tersebut dibagikan. Tetapi setelah mendapatkan hasil dari menunggu lama selalu saja habis kurang dari seminggu.

Adakah disini yang mempunya tips agar tidak boros menghabiskan hasil Bounty/Airdrop?

Gampang gan,kalau sudah dapat hasilnya jangan dicairkan semua tapi disisain sedikit buat diinvestasi lagi atau ikut traiding.dan diingat bagaimana capeknya bekerja dan menunggu hasilnya.dengan begitu ane yakin agan tidak akan boros lagi.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: S4VV4S on November 13, 2019, 08:30:41 AM

Gampang gan,kalau sudah dapat hasilnya jangan dicairkan semua tapi disisain sedikit buat diinvestasi lagi atau ikut traiding.dan diingat bagaimana capeknya bekerja dan menunggu hasilnya.dengan begitu ane yakin agan tidak akan boros lagi.
Gampang bagi agan yang sedang tidak membutuhkan, tapi kalau agan lagi kepepet dan membutuhkan uang, maka sekecil apapun token yang agan dapat dari Airdrop atau bounty pasti akan agan cairkan juga. Sebenarnya ini semua tergantung pada kebutuhan setiap individu. Jika kita sedang tidak kepepet maka hold adalah solusinya atau bisa juga agan tradingkan, agar aset yang ada bisa terus berputar.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: ojahbisu on November 13, 2019, 10:54:39 AM
ada beberapa tips untuk menabung dari hasil kerja kita terutama harus ada pembukuan terhadap pengeluran dan pendapatan.So jika hasil bounty yang anda dapatkan di bawah $300 dollar pasti sulit untuk anda simpan karena keperluan tak terduga yang dapat memicu pengeluaran secara tiba tiba.tapi jika anda mendapatkan hasil bounty di atas $500 tentu mudah bagi anda menyisihkan sebagian nya untuk keperluan masa depan.
yang namanya kebutuhan gak ada habisnya gan dapat segede apa pun kalau ingin mengikuti gaya hidup tetap sulit nabung gan
jadi menurutku hasil seberapa pun kalau memang niatan mau sisipin pasti bisa gan.


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: Falconer on November 13, 2019, 06:06:46 PM
ada beberapa tips untuk menabung dari hasil kerja kita terutama harus ada pembukuan terhadap pengeluran dan pendapatan.So jika hasil bounty yang anda dapatkan di bawah $300 dollar pasti sulit untuk anda simpan karena keperluan tak terduga yang dapat memicu pengeluaran secara tiba tiba.tapi jika anda mendapatkan hasil bounty di atas $500 tentu mudah bagi anda menyisihkan sebagian nya untuk keperluan masa depan.
yang namanya kebutuhan gak ada habisnya gan dapat segede apa pun kalau ingin mengikuti gaya hidup tetap sulit nabung gan
jadi menurutku hasil seberapa pun kalau memang niatan mau sisipin pasti bisa gan.
Ada yang namanya kebutuhan primer atau kebutuhan sehari-hari dan itu tidak termasuk mengikuti gaya hidup tetapi itu tergantung bagaimana kebutuhan seseorang, untuk nilai $300 dalam memenuhi kebutuhan bulanan termasuk jumlah yang standar dan saya juga setuju jika menyisipkan sebagian untuk tabungan karena bisa jadi kedepannya ada kebutuhan yang lebih mendesak maka dananya sudah tersedia dari tabungan


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: janggernaut on November 13, 2019, 10:21:00 PM
ada beberapa tips untuk menabung dari hasil kerja kita terutama harus ada pembukuan terhadap pengeluran dan pendapatan.So jika hasil bounty yang anda dapatkan di bawah $300 dollar pasti sulit untuk anda simpan karena keperluan tak terduga yang dapat memicu pengeluaran secara tiba tiba.tapi jika anda mendapatkan hasil bounty di atas $500 tentu mudah bagi anda menyisihkan sebagian nya untuk keperluan masa depan.
Ane tidak setuju dengan apa yang agan bilang. Mau sebesar/sekecil apapun pendapatannya, kalau memang ada niat nabung sejak awal, pastinya akan disisihkan sebagian dari pendapatan yang didapat. Meskipun jumlah yang didapat agan besar, tapi ane yakin pasti agan bakal punya/niat beli barang yang lain karena pendapatan agan besar.

Balik lagi ke OP, menukar bounty yang baru seminggu ke dalam bentuk fiat/ovo sudah cukup bagus kalau menurut ane, tetapi pastinya saat menjual token tersebut, harganya masih jauh dari harga ICO, jadi hasil yang agan dapat itu sedikit. Ane saja sampai sekarang masih ada hold token yang ane dapat sejak tahun 2017


Title: Re: Minta Saran - Cara menyisihkan hasil Airdrop atau Bounty
Post by: JahriMeayer on November 14, 2019, 06:43:19 AM
~~~
Balik lagi ke OP, menukar bounty yang baru seminggu ke dalam bentuk fiat/ovo sudah cukup bagus kalau menurut ane, tetapi pastinya saat menjual token tersebut, harganya masih jauh dari harga ICO, jadi hasil yang agan dapat itu sedikit. Ane saja sampai sekarang masih ada hold token yang ane dapat sejak tahun 2017
Untuk sekarang ini token atau coin yang di dapat dari bounty kebanyakan harganya murah dan di bawah harga ICO bahkan banyak juga yang tidak laku, jadi masih ragu juga kalau mau di hold lama.
Kalau saya pribadi sih setelah dapat dari bounty langsung di fiatkan aja 70% sedangkan yang 30% nya untuk di hold