Bitcoin Forum

Local => Altcoins (Bahasa Indonesia) => Topic started by: JunEd123 on September 02, 2024, 10:41:12 AM



Title: Game telegram
Post by: JunEd123 on September 02, 2024, 10:41:12 AM
Daftar isi:
1. Catizen (#post_point1)
2. Dotcoin (#post_point1)
3. TOM Clicker (#post_point1)
4. Hamster Kombat (#post_point1)
5. MemefiCoin (#post_point1)

Berawal dari seseorang kirim pesan ke telegram,
Code:
 hello . . have you ever played https://t.me/MomoAI_bot on your telegram?
eehhh gak taunya itu game telegram yang katanya bisa juga menghasilkan cuan, meskipun saya belum perna WD. Akhirnya saya cobalah main beberapa game dan hasilnya cukup menyenangkan siihhh, Sekedar isi waktu kosong atau pas lagi gabut.

Ini ada beberapa game telegram yg bikin candu brooo, siapkan rokok dan kopi. . . . .

Catizen
Game bertema kucing ini menawarkan pengalaman seru dan interaktif yang bisa dimainkan kapan saja dan di mana saja. Catizen bukan hanya sekedar game biasa, tapi juga menggabungkan elemen kripto dalam gameplay-nya. Dengan memanfaatkan Telegram, para pengguna dapat akses mudah untuk terlibat dalam penambangan kripto. https://catizen.ai/
game lain dengan topik di forum: https://bitcointalk.org/index.php?topic=5490547

Dotcoin
Ini juga merupakan permainan klik, Dotcoin (DOTCOIN) adalah aset digital dengan kapitalisasi pasar $0. Dotcoin berada di peringkat 7495 dalam peringkat mata uang kripto global dengan volume perdagangan harian rata-rata $0,003. Saat ini, harganya $0,003. Dalam 24 jam terakhir, harganya telah berubah sebesar 0%. Ada 0 koin yang beredar.
twitter: https://twitter.com/thedotcoin

TOM Clicker
TOM adalah permainan clicker, manajemen sumber daya, dan strategi di mana pemain memperoleh poin dengan mengklik, mereferensikan teman, menyelesaikan tugas, dan membeli peningkatan untuk tumbuh lebih cepat. Game ini ada di jaringan bnb teman-teman. https://tomcoin.app/

Hamster Kombat
Seperti Tom, Hamster Kombat adalah aplikasi game penghasil uang yang tengah viral di Telegram. Dalam permainan ini, kamu bisa bertarung dengan hamster lain untuk mengumpulkan koin. Koin inilah yang kemudian bisa ditukarkan menjadi uang. 

Hamster Kombat mengharuskan pemainnya mengetuk untuk mendapatkan koin dalam aplikasi asli Telegram atau 'aplikasi mini' yang berarti untuk memainkan game ini, kamu hanya perlu membuka obrolan di Telegram.
https://twitter.com/hamster_kombat

MemefiCoin
Apa itu Memeficoin? Bagi mereka yang baru mengenal dunia cryptocurrency, Memeficoin mungkin masih terdengar asing. Namun, di kalangan penggemar kripto, Memeficoin adalah nama yang sedang naik daun dan menarik banyak perhatian. 
twitter: https://twitter.com/memeficlub








Title: Re: Game telegram
Post by: Jatiluhung on September 02, 2024, 06:56:06 PM
Berawal dari seseorang kirim pesan ke telegram,
Code:
 hello . . have you ever played https://t.me/MomoAI_bot on your telegram?
eehhh gak taunya itu game telegram yang katanya bisa juga menghasilkan cuan, meskipun saya belum perna WD. Akhirnya saya cobalah main beberapa game dan hasilnya cukup menyenangkan siihhh, Sekedar isi waktu kosong atau pas lagi gabut.

Ini ada beberapa game telegram yg bikin candu brooo, siapkan rokok dan kopi. . . . .


Dotcoin
Ini juga merupakan permainan klik, Dotcoin (DOTCOIN) adalah aset digital dengan kapitalisasi pasar $0. Dotcoin berada di peringkat 7495 dalam peringkat mata uang kripto global dengan volume perdagangan harian rata-rata $0,003. Saat ini, harganya $0,003. Dalam 24 jam terakhir, harganya telah berubah sebesar 0%. Ada 0 koin yang beredar.
twitter: https://twitter.com/thedotcoin
Dotcoin ini adalah salah satu yang juga saya mainkan di bot telegram. Saya memainkannya awalnya karena referal dari seseorang tapi malah berlanjut sampai sekarang.

Tentang Dotcoin ini sepertinya akan meluncurnya di jaringan venom. Sehingga saya tidak tahu apakah ini potensial atau tidak. Karena kita tahu Venom yang mengadakan testnet dan airdrop yang membutuhkan waktu panjang cukup mengecewakan komunitas terkait pembagian insentive untuk komunitas yang ikut sertanya saat itu. Sehingga saat ini saya juga merasakan keraguan yang sama terhadap Dotcoin.

Tapi saya tetap mengerjakannya ketika ada waktu luang. Bersamaan dengan hamster dan beberapa lainnya.

Oh iya pak topik tentang airdrop telegram juga ada yang bahasannya sudah lebih panjang seperti yang satu ini.
- [INFO] Beberapa telegram bot seperti Notcoin (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5497588.msg64117461#msg64117461)

Tapi ditopik tersebut lebih fokus ke airdropnya dibandingkan permainannya. Sedangkan topik ini sepertinya lebih kepada gamenya.


Title: Re: Game telegram
Post by: JunEd123 on September 03, 2024, 10:45:57 AM
Oh iya pak topik tentang airdrop telegram juga ada yang bahasannya sudah lebih panjang seperti yang satu ini.
- [INFO] Beberapa telegram bot seperti Notcoin (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5497588.msg64117461#msg64117461)

Tapi ditopik tersebut lebih fokus ke airdropnya dibandingkan permainannya. Sedangkan topik ini sepertinya lebih kepada gamenya.
Btw legit semua gak nih om.. . . .  Ane baru 3 hari sih main juga jarang cuma ngisi waktu luang aja.

Tread yang agan maksud airdrop dan biasanya kebanyakan reff nya. . . .


Title: Re: Game telegram
Post by: Jatiluhung on September 03, 2024, 08:05:27 PM
Oh iya pak topik tentang airdrop telegram juga ada yang bahasannya sudah lebih panjang seperti yang satu ini.
- [INFO] Beberapa telegram bot seperti Notcoin (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5497588.msg64117461#msg64117461)

Tapi ditopik tersebut lebih fokus ke airdropnya dibandingkan permainannya. Sedangkan topik ini sepertinya lebih kepada gamenya.
Btw legit semua gak nih om.. . . .  Ane baru 3 hari sih main juga jarang cuma ngisi waktu luang aja.

Tread yang agan maksud airdrop dan biasanya kebanyakan reff nya. . . .
Saya juga baru-baru ini saja Pak masuk untuk garap airdrop. Itupun kalau ada waktu luang juga pak. Terkadang sulit juga Pak menentukan proyek mana yang bakalan benar-benar menguntungkan. Kalau soal Legit dan tidaknya selama kita tahu proyek yang kita masuki memiliki backingan yang bagus maka saya rasa itu bisa dikatakan legit. Yang penting kalau saya walaupun belum banyak pengalaman dalam airdrop. Tapi minimal proyek airdrop yang dimasuki memiliki backingan.

Sehingga walaupun yang digarap cuma sedikit yang penting kemungkinan dibayarnya cukup tinggi. Kalau soal besar dan kecil sih kayaknya tidak menentu ya pak. Karena terkadang proyek besar seperti Pixelverse juga ternyata cukup mengecewakan Komunitas dalam cara mereka melakukan distribusi airdrop. Tapi Dogs yang hanya memberikan tugas yang terlihat sepele ternyata lebih menguntungkan. Dan ternyata pada intinya memang harus lihat backingan dan kemudian berdoa supaya mereka cara distribusi airdrop nya tidak banyak ini dan itu.  :)


Title: Re: Game telegram
Post by: JunEd123 on September 04, 2024, 03:32:27 PM
Saya juga baru-baru ini saja Pak masuk untuk garap airdrop. Itupun kalau ada waktu luang juga pak. Terkadang sulit juga Pak menentukan proyek mana yang bakalan benar-benar menguntungkan. Kalau soal Legit dan tidaknya selama kita tahu proyek yang kita masuki memiliki backingan yang bagus maka saya rasa itu bisa dikatakan legit.

Dari pengalaman temen ane yg perna ikutan airdrop termasuk game, awal-awal sih emang legit tp lama kelamaan juga scam. . . .
Maka dari itu beberapa temen perna menyarankan jika sudah min-WD langsung gas aja wd-nya dan kalau uda bisa di tukar dolar langsung tukar dolar. Takutnya nanti kejadian scam meskipun memlki bekinganan bagus enta itu doge dll.



Title: Re: Game telegram
Post by: BABY SHOES on September 05, 2024, 04:35:30 PM
Bybit telah mengonfirmasi akan listing pada tanggal 20 Sep, dan sekarang premarket di OKX harga nya $0,46 kalau sesuai harga dengan premarket itu enak bakal banyak yang cuan banyak ;D tapi kadang harga premarket tidak akan sesuai dengan apa kita kira...

Ane gak garap Catizen, karena ketinggalan sekarang sudah banyak mini game di tele udah join hampir 10 mini app termasuk Major yang di sarankan teman ane, saya tidak begitu suka dengan game seperti ini namun karena hype di kalangan sini maka coba join aja, kadang gak di buka setiap hari untuk main game ini.


Title: Re: Game telegram
Post by: joniboini on September 06, 2024, 10:48:39 AM
Bybit telah mengonfirmasi akan listing pada tanggal 20 Sep, dan sekarang premarket di OKX harga nya $0,46 kalau sesuai harga dengan premarket itu enak bakal banyak yang cuan banyak ;D tapi kadang harga premarket tidak akan sesuai dengan apa kita kira...
Kayaknya premarket emang lebih sering dijadikan tempat buat early buyer untuk dump token gan daripada beli token bagus di harga murah. Yah wajar sih, kalau token itu bagus para whales ga bakal niat jual sedini itu. Jujur ane rasa premarket itu cuma taktik exchange atau platform tertentu buat dapetin duit lebih banyak dari retail trader yang kemakan fomo. Dulu kayaknya hal kaya gini pernah ada dalam bentuk IOU dkk, tapi ga bertahan lama. Ane sendiri berharap premarket atau early listing kaya gini ga berlanjut sih, daripada banyak yang bakar duit ujungnya meski mereka riding the wave token farming dari Telegram sekalipun.


Title: Re: Game telegram
Post by: Ahli38 on September 06, 2024, 12:24:16 PM
Bybit telah mengonfirmasi akan listing pada tanggal 20 Sep, dan sekarang premarket di OKX harga nya $0,46 kalau sesuai harga dengan premarket itu enak bakal banyak yang cuan banyak ;D tapi kadang harga premarket tidak akan sesuai dengan apa kita kira...

Ane gak garap Catizen, karena ketinggalan sekarang sudah banyak mini game di tele udah join hampir 10 mini app termasuk Major yang di sarankan teman ane, saya tidak begitu suka dengan game seperti ini namun karena hype di kalangan sini maka coba join aja, kadang gak di buka setiap hari untuk main game ini.
Wah sudah ada update mau listing ternyata ya ini Catizen. Pas awal game mini Catizen hadir pernah sih ane mainin beberapa hari. Tapi sejak saat it lupa dan jarang dibuka. Tapi setelah tahu ini bakalan listing dalam waktu cepat. Sepertinya mau dilanjut walaupun pasti sudah tertinggal. Yah yang penting ada lah walaupun kecil. Dari pada gigit jari pas yang lain dapat.  :D
Dan sepertinya yang mau listinng ini Catizen juga langsung banyak ya.
Untuk saat ini yang mungkin sudah bisa dipastikan adalah Bybit, Gate.io, Okx dan Bitget. Dan saya yakin akan terus bertambah. Soalnya kalau yang akun x nya di follow sama Ton biasanya mereka selalu menjadi proyek yang memang cukup hype.



Title: Re: Game telegram
Post by: JunEd123 on September 08, 2024, 03:04:14 PM
Bybit telah mengonfirmasi akan listing pada tanggal 20 Sep, dan sekarang premarket di OKX harga nya $0,46 kalau sesuai harga dengan premarket itu enak bakal banyak yang cuan banyak ;D tapi kadang harga premarket tidak akan sesuai dengan apa kita kira...

Ane gak garap Catizen, karena ketinggalan sekarang sudah banyak mini game di tele udah join hampir 10 mini app termasuk Major yang di sarankan teman ane, saya tidak begitu suka dengan game seperti ini namun karena hype di kalangan sini maka coba join aja, kadang gak di buka setiap hari untuk main game ini.
Sudah ketinggalan jauh ane gan info tentang Bybit, harganya juga sekarang mau nyentuh $1 looohhhh. .  . .


Title: Re: Game telegram
Post by: Kaliandra on September 08, 2024, 03:08:43 PM
wah ini pembahasan yang menarik sekali gan karena memang di daerah saya juga lagi viral yang namanya game telegram ini seperti yang agan sebutkan, namun sayangnya ane terlambat informasi nie karena biasa sibuk di luar rumah namun kini ane juga mulai ikut ikutan tuh main game telegram dan memang seru karena yang terbayang keuntungannya.  :D

namun yang paling viral memang Hamster gan kalau catizen ane baru baru ini mengetahui nya namun semoga kita semua mendapatkan untung yang besar dari airdrop. untuk mengisi kekosongan atau lagi santai memang cocok main game telegram ini dan tentunya ada potensi untuk bisa cuan...pokoknya bagi yang sedang menekuni airdrop selamat berjuang semoga cuan besar...


Title: Re: Game telegram
Post by: reefsea on September 08, 2024, 09:48:20 PM
wah ini pembahasan yang menarik sekali gan karena memang di daerah saya juga lagi viral yang namanya game telegram ini seperti yang agan sebutkan, namun sayangnya ane terlambat informasi nie karena biasa sibuk di luar rumah namun kini ane juga mulai ikut ikutan tuh main game telegram dan memang seru karena yang terbayang keuntungannya.  :D

namun yang paling viral memang Hamster gan kalau catizen ane baru baru ini mengetahui nya namun semoga kita semua mendapatkan untung yang besar dari airdrop. untuk mengisi kekosongan atau lagi santai memang cocok main game telegram ini dan tentunya ada potensi untuk bisa cuan...pokoknya bagi yang sedang menekuni airdrop selamat berjuang semoga cuan besar...
Hamster Combat memang salah satu game telegram yang cukup populer karena para pemainnya sudah mencapai 500juta pengguna telegram. Bulan ini hsmtr juga akan listing, yang sebelumnya sempat tersiar kabar kalau Hamster Combat memanfaatkan komunitasnya akan tetapi sekarang sudah jelas kalau dev berserta timnya benar benar akan memberikan penghargaan untuk para pemain hamster Combat.

Namun banyaknya yang join tentu saya cukup pesimis kalau airdrop combat akan menjadi airdrop yang cuan besar tahun ini. Saya sih yakin mungkin saja hanya dapat puluhan dollar saja karena semakin banyak yang join pasti dapat tokennya ngak banyak.


Title: Re: Game telegram
Post by: dansus021 on September 09, 2024, 12:47:53 PM
Angjayyy semnjak not coin dan dogs listing di binance sekarang ada ratusan mungkin game yang ada di telegram dan sampe ada yang nuyul sampe ratusan akun. ane sendiri dapat dari keduanya yah mungkin kalau di total total dapat 3 jutaan lah ya mayan, karena low effort banget menurut ane.

Sedangkan ini adalah SS an dari salah satu member di indo yang nuyul dan sampe dapat 250 juta  :o
https://www.talkimg.com/images/2024/09/09/B6sk9.png (https://www.talkimg.com/image/B6sk9)



Title: Re: Game telegram
Post by: Ahli38 on September 09, 2024, 01:03:39 PM
Angjayyy semnjak not coin dan dogs listing di binance sekarang ada ratusan mungkin game yang ada di telegram dan sampe ada yang nuyul sampe ratusan akun. ane sendiri dapat dari keduanya yah mungkin kalau di total total dapat 3 jutaan lah ya mayan, karena low effort banget menurut ane.

Sedangkan ini adalah SS an dari salah satu member di indo yang nuyul dan sampe dapat 250 juta  :o
https://www.talkimg.com/images/2024/09/09/B6sk9.png (https://www.talkimg.com/image/B6sk9)
Waw... sebuah kata untuk beliau yang berhasil mendapatkan uang sebegitu banyak dari hasil airdrop adalah LUAR BIASA. Tapi pasti tidak mudah sih untuk bisa nuyul dan mendapatkan banyak begitu. Saat ini memang begitu banyak airdrop di bot telegram yang sebenarnya setiap hari terus bermunculan yang baru. Yang membuat kita juga bingung harus garap yang mana. Sehingga saya pribadi lebih banyak mengabaikan yang baru dan fokus pada beberapa saja yang memang sudah terlihat potensinya karena sudah memiliki backingan yang bagus. Atau potensi listing di exchange besarnya cukup besar. Soalnya tidak akan keburu waktunya kalau terlalu banyak yang digarap. Tapi kadang suka menyesal juga ketika kita garap tidak maksimal eh malah hasilnya besar. Dan kadang cukup nyesek juga dikala kita menggarap dengan serius tapi hasilnya nihil. Tapi memang itu resikonya. Jadi lebih baik nikmati saja. Dan lakukan semampunya.


Title: Re: Game telegram
Post by: liuka on September 09, 2024, 09:22:27 PM
Angjayyy semnjak not coin dan dogs listing di binance sekarang ada ratusan mungkin game yang ada di telegram dan sampe ada yang nuyul sampe ratusan akun. ane sendiri dapat dari keduanya yah mungkin kalau di total total dapat 3 jutaan lah ya mayan, karena low effort banget menurut ane.

Sedangkan ini adalah SS an dari salah satu member di indo yang nuyul dan sampe dapat 250 juta  :o
https://www.talkimg.com/images/2024/09/09/B6sk9.png (https://www.talkimg.com/image/B6sk9)


Ngeri banget tu orang, gimana cara mainnya kok bisa dapat banyak gitu. Memang iya cukup hype game telegram sampai sekarang ini, karena rata rata proyek meluncurkan banyak task di telegram karena mereka dengan mudah menarik komunitas bergabung dengan project mereka.

Tapi hasil 250juta dari seseorang ini tentu saja sangat luar biasa dan berhasil sukses besar karena untuk mencapai hasil sebesar ini pasti ia memiliki banyak telegram yang mungkin bisa saja mencapai 1k akun telegram.

Ane sih belum pernah dapat yang gede sejak game telegram terkenal di X atau di tiktok, ane juga ngak ikutan notcoin karena ketinggalan info, cuma hanya di dogs itupun ngak nyampe 10k coinnya. Melihat hasil seperti ini tentu saja sebuah penyemangat untuk kita agar tidak meremehkan game crypto yang ada di telegram.


Title: Re: Game telegram
Post by: Kaliandra on September 10, 2024, 02:04:41 PM
wah ini pembahasan yang menarik sekali gan karena memang di daerah saya juga lagi viral yang namanya game telegram ini seperti yang agan sebutkan, namun sayangnya ane terlambat informasi nie karena biasa sibuk di luar rumah namun kini ane juga mulai ikut ikutan tuh main game telegram dan memang seru karena yang terbayang keuntungannya.  :D

namun yang paling viral memang Hamster gan kalau catizen ane baru baru ini mengetahui nya namun semoga kita semua mendapatkan untung yang besar dari airdrop. untuk mengisi kekosongan atau lagi santai memang cocok main game telegram ini dan tentunya ada potensi untuk bisa cuan...pokoknya bagi yang sedang menekuni airdrop selamat berjuang semoga cuan besar...
Hamster Combat memang salah satu game telegram yang cukup populer karena para pemainnya sudah mencapai 500juta pengguna telegram. Bulan ini hsmtr juga akan listing, yang sebelumnya sempat tersiar kabar kalau Hamster Combat memanfaatkan komunitasnya akan tetapi sekarang sudah jelas kalau dev berserta timnya benar benar akan memberikan penghargaan untuk para pemain hamster Combat.

Namun banyaknya yang join tentu saya cukup pesimis kalau airdrop combat akan menjadi airdrop yang cuan besar tahun ini. Saya sih yakin mungkin saja hanya dapat puluhan dollar saja karena semakin banyak yang join pasti dapat tokennya ngak banyak.

sudah banyak sekali ya yang ikutan Hamster ini tapi jujur saya sangat suka gan dengan adanya game telegram yang seperti ini soalnya ya lumayan kalau ada hasilnya mau besar atau kecil juga. tapi ya karena sebentar lagi akan listing Hamster ini tentunya kita belum tahu sampai menyentuh harga berapa koin ini. tapi aku berharap walaupun saya tidak maksimal bermain di Hamster dan pendapatannya juga tidak memenuhi semuanya tapi saya berharap bisa untung besar.

rasanya kalau bisa cair sampai puluhan dolar juga kayaknya lumayan gan karena kalau di indonesia ya lumayan lah itung itung buat beli Baso,, :D tapi menurut agan kira kira menyentuh harga berapa tuh koin Hamster saat listing dan kira kira listing di berapa market yah?


Title: Re: Game telegram
Post by: Arenga pinnata on September 11, 2024, 10:05:20 AM
Awalnya saya juga cukup semangat dalam mengerjakan beberapa bot telegram atau mini game di telegram sambil berharap dapat hasil yang bagus dari Airdrop. Tapi belakangan ini saya malah jadi semakin malas mengerjakannya. Awalnya tidak membosankan tapi lama ke lamaan ko jadi terasa bosan juga ya. Apalagi kalau yang di garap serius paling banyaknya belum ada kabar yang cerah.  :)

Sedangkan untuk beberapa minigame telegram yang dikerjakan dengan asal-asalan dan jarang dibuka malah sudah pada mau listing. mungkin hal tersebut yang bikin semangat berkurang. Tapi karena ini hanya airdrop gratisan jadi mungkin tidak boleh dianggap serius juga kali ya. Tapi bagi yang serius garap sepertinya ada juga yang bisa JP banyak dari airdrop. Tapi pasti mereka punya waktu luang yang cukup untuk mengerjakan airdrop tersebut. Soalnya garap beberapa aja nyelsain tugas hariannya tuh lumayan memakan waktu juga ternyata.

jadi sepertinya memang game-game mini di telegram ini memang harus dikerjakan untuk sekedar mengisi waktu luang saja seperti yang dikatakan OP yaitu sekedar mengisi waktu kosong saja kalau lagi gabut. Soalnya kalau yang punya pekerjaan didunia nyata pasti sulit juga sih ngeluangin waktunya.


Title: Re: Game telegram
Post by: Uruhara on September 11, 2024, 01:16:01 PM
Om-om semua yang garap Cetizen pasti sedang tersenyum lebar saat ini kan ?  ;D
karena menantikan tanggal listing yang ternyata tinggal menghitung hari saja.

Catizen akan listing dibeberapa exchange besar sekaligus. Untuk saat ini ada sekitar 6 exchange yang sudah mengumumkan tanggal listing Catizen di exchange mereka yaitu

- Kucoin
- Bybit
- Hashkey
- Mexc
- Okx
- Geteio


Dan saya rasa bisa saja jumlah exchange yang akan melisting Catizen akan terus bertambah mengingat cukup hypenya proyek yang satu ini. Dan kemunculan catizen sebenarnya juga cukup awal. jadi yang garap juga cukup banyak. Tapi apakah Binance juga akan melisting Catizen atau tidak ya?


Title: Re: Game telegram
Post by: reefsea on September 11, 2024, 10:18:50 PM
--
Dan saya rasa bisa saja jumlah exchange yang akan melisting Catizen akan terus bertambah mengingat cukup hypenya proyek yang satu ini. Dan kemunculan catizen sebenarnya juga cukup awal. jadi yang garap juga cukup banyak. Tapi apakah Binance juga akan melisting Catizen atau tidak ya?
Sejauh ini pertukaran besar terus mencari project dengan komunitas yang kuat untuk di daftarkan token di bursa mereka. Dengan banyak komunitas tentu saja akan mengundang banyak user baru mendaftar di bursa mereka.
Ini adalah bisnis yang sedang hype karena game telegram mengalahkan game game lainya untuk saat ini karena hype besar yang di lakukan oleh project Not dan DOGS.

Bisa saja Catizen akan terdaftar di binance, nah jika itu terjadi maka project ini akan dengan cepatnya memiliki kapilitasi pasar yang kuat atau menembus peringkat 100cmc. Saya skip sama Catizen dan saya doain yang bergabung dapat hasil yang memuaskan.


Title: Re: Game telegram
Post by: Patikno on September 12, 2024, 12:27:58 PM
Dan saya rasa bisa saja jumlah exchange yang akan melisting Catizen akan terus bertambah mengingat cukup hypenya proyek yang satu ini. Dan kemunculan catizen sebenarnya juga cukup awal. jadi yang garap juga cukup banyak. Tapi apakah Binance juga akan melisting Catizen atau tidak ya?

Belum ada informasi resmi dari Binance kalau mereka akan melisting Catizen, namun seperti asumsinya sampean, bisa saja di akhir-akhir waktu peluncuran Binance mengeluarkan informasi resmi kalau mereka akan melisting Catizen, Dogs saja dengan 1,1M DAU bisa listing di Binance, sementara Catizen saat ini memiliki 7M DAU, sayang sekali kalau Binance melewatkan kesempatan emas untuk menambah trader baru.


Title: Re: Game telegram
Post by: salad daging on September 12, 2024, 06:38:54 PM
Dan saya rasa bisa saja jumlah exchange yang akan melisting Catizen akan terus bertambah mengingat cukup hypenya proyek yang satu ini. Dan kemunculan catizen sebenarnya juga cukup awal. jadi yang garap juga cukup banyak. Tapi apakah Binance juga akan melisting Catizen atau tidak ya?

Belum ada informasi resmi dari Binance kalau mereka akan melisting Catizen, namun seperti asumsinya sampean, bisa saja di akhir-akhir waktu peluncuran Binance mengeluarkan informasi resmi kalau mereka akan melisting Catizen, Dogs saja dengan 1,1M DAU bisa listing di Binance, sementara Catizen saat ini memiliki 7M DAU, sayang sekali kalau Binance melewatkan kesempatan emas untuk menambah trader baru.
Justru yang akan listing di Binance adalah Hamster Kombat dan pihak Binance sudah mengumumkan nya di X, jadi untuk Catizen masih belum bisa di pastikan akan listing tapi mudah mudah proyek ini akan segera di umumkan oleh Binance tentang listing nya.

Siapa sangka bahwa Hamster Kombat akan list di Binance yang awal nya penuh banyak drama karena drama itu lah saya sendiri jadi semakin malas untuk mengerjakan airdrop ini tapi setelah ada announcement malah nyesel dikit karena gak garap secara penuh.
Jadi bagi agan agan yang konsisten garap Hamster Kombat selamat pokok nya semoga hasil nya tetap memuaskan seperti Notcoin, Dogs dan sekarang Hamster Kombat.

Sumber:
https://x.com/binance/status/1834250575027851466
https://www.binance.com/en/support/announcement/introducing-hamster-kombat-hmstr-on-binance-launchpool-and-super-earn-4ff1ed79c8e44acfba1d8f4e5a23dd64?hl=en


Title: Re: Game telegram
Post by: Solokan on September 13, 2024, 06:11:05 AM
Angjayyy semnjak not coin dan dogs listing di binance sekarang ada ratusan mungkin game yang ada di telegram dan sampe ada yang nuyul sampe ratusan akun. ane sendiri dapat dari keduanya yah mungkin kalau di total total dapat 3 jutaan lah ya mayan, karena low effort banget menurut ane.

Sedangkan ini adalah SS an dari salah satu member di indo yang nuyul dan sampe dapat 250 juta  :o
https://www.talkimg.com/images/2024/09/09/B6sk9.png (https://www.talkimg.com/image/B6sk9)
Waw... sebuah kata untuk beliau yang berhasil mendapatkan uang sebegitu banyak dari hasil airdrop adalah LUAR BIASA. Tapi pasti tidak mudah sih untuk bisa nuyul dan mendapatkan banyak begitu. Saat ini memang begitu banyak airdrop di bot telegram yang sebenarnya setiap hari terus bermunculan yang baru. Yang membuat kita juga bingung harus garap yang mana. Sehingga saya pribadi lebih banyak mengabaikan yang baru dan fokus pada beberapa saja yang memang sudah terlihat potensinya karena sudah memiliki backingan yang bagus. Atau potensi listing di exchange besarnya cukup besar. Soalnya tidak akan keburu waktunya kalau terlalu banyak yang digarap. Tapi kadang suka menyesal juga ketika kita garap tidak maksimal eh malah hasilnya besar. Dan kadang cukup nyesek juga dikala kita menggarap dengan serius tapi hasilnya nihil. Tapi memang itu resikonya. Jadi lebih baik nikmati saja. Dan lakukan semampunya.

254.00000 bukanlah uang sedikit ya kalau di negara kita dan saya tidak menyangka orang itu bisa mendapatkan uang yang banyak dari airdrop dogs sepertinya pasti orang yang menang 254.000000 itu sedang pesta ya, tapi jujur kalau ane saat itu hanya bisa dapat sedikit dari dogs ya kisaran 400 ribu tapi ya lumayan karena tidak pakai modal besar untuk  mengerjakannya karena hanya bermodalkan kuota saja. tapi gan@dansus021 menurut saya anda hebat bisa dapet 3 jutaan yang tentunya jika dibandingkan dengan saya tentu beda jauh apalagi kalau dibandingkan dengan orang yang dapat 254 jutaan.  :D

gan @ahli38 memang benar kadang ane juga suka bingung dengan airdrop di telegram karena sangat banyak sekali dan kadang saya pribadi memang kadang sangat susah untuk memilih airdrop yang akan di kerjakan akan tetapi ya sepertinya dengan mencari tahu backingan yang bagus dan ada potensi besar akan listing di market besar tentunya itu merupakan ide yang bagus gan @ahli38.

ya memang benar gan dalam airdrop memang seharusnya lebih baik kita menikmatinya saja dan mengerjakannya dengan semampu kita. tapi tentunya kadang kalau tidak  mengerjakan airdrop kadang ada kalanya kita hanya bisa gigit jari ketika yang lain dapat untung sedangkan kita tidak.  :)


Title: Re: Game telegram
Post by: Patikno on September 13, 2024, 11:35:39 AM
Justru yang akan listing di Binance adalah Hamster Kombat dan pihak Binance sudah mengumumkan nya di X, jadi untuk Catizen masih belum bisa di pastikan akan listing tapi mudah mudah proyek ini akan segera di umumkan oleh Binance tentang listing nya.

Siapa sangka bahwa Hamster Kombat akan list di Binance yang awal nya penuh banyak drama karena drama itu lah saya sendiri jadi semakin malas untuk mengerjakan airdrop ini tapi setelah ada announcement malah nyesel dikit karena gak garap secara penuh.
Jadi bagi agan agan yang konsisten garap Hamster Kombat selamat pokok nya semoga hasil nya tetap memuaskan seperti Notcoin, Dogs dan sekarang Hamster Kombat.

Tidak heran saya kalau Binance akan melisting Hamster Kombat, mereka sudah melakukan pengembangan yang cukup lama dan pastinya dibalik waktu pengembangan yang lama itu pula tim mereka sudah melakukan berbagai hal untuk listing. Biasanya di akhir-akhir waktu listing begini sudah keluar rumor-rumor tentang harga per token, sampean ada informasi terkait harga per token Hamster Kombat?


Title: Re: Game telegram
Post by: salad daging on September 13, 2024, 12:54:29 PM
Justru yang akan listing di Binance adalah Hamster Kombat dan pihak Binance sudah mengumumkan nya di X, jadi untuk Catizen masih belum bisa di pastikan akan listing tapi mudah mudah proyek ini akan segera di umumkan oleh Binance tentang listing nya.

Siapa sangka bahwa Hamster Kombat akan list di Binance yang awal nya penuh banyak drama karena drama itu lah saya sendiri jadi semakin malas untuk mengerjakan airdrop ini tapi setelah ada announcement malah nyesel dikit karena gak garap secara penuh.
Jadi bagi agan agan yang konsisten garap Hamster Kombat selamat pokok nya semoga hasil nya tetap memuaskan seperti Notcoin, Dogs dan sekarang Hamster Kombat.

Tidak heran saya kalau Binance akan melisting Hamster Kombat, mereka sudah melakukan pengembangan yang cukup lama dan pastinya dibalik waktu pengembangan yang lama itu pula tim mereka sudah melakukan berbagai hal untuk listing. Biasanya di akhir-akhir waktu listing begini sudah keluar rumor-rumor tentang harga per token, sampean ada informasi terkait harga per token Hamster Kombat?
Here We Go gan CATIZEN juga akan listing di Binance - https://www.binance.com/en/support/announcement/introducing-catizen-cati-on-binance-launchpool-farm-cati-by-locking-bnb-and-fdusd-03b4921a44644da2880a290c0e254140?hl=en
Selang sehari langsung ada announcement malam ini, kek nya yang garap bot tele akan banyak yang cuan kayak nya :D

Kalau soal rumor token saya belum tahu gan kalau di lihat premarket Bitget $0.0093 tapi itu juga belum tentu bisa tepat saat listing nanti, saya juga belum tahu bagaimana converter poin nantinya apakah 1;1 atau gimana masih belum ada info nya.


Title: Re: Game telegram
Post by: Jatiluhung on September 13, 2024, 01:17:27 PM
Here We Go gan CATIZEN juga akan listing di Binance - https://www.binance.com/en/support/announcement/introducing-catizen-cati-on-binance-launchpool-farm-cati-by-locking-bnb-and-fdusd-03b4921a44644da2880a290c0e254140?hl=en
Selang sehari langsung ada announcement malam ini, kek nya yang garap bot tele akan banyak yang cuan kayak nya :D

Kalau soal rumor token saya belum tahu gan kalau di lihat premarket Bitget $0.0093 tapi itu juga belum tentu bisa tepat saat listing nanti, saya juga belum tahu bagaimana converter poin nantinya apakah 1;1 atau gimana masih belum ada info nya.
Ternyata ada lagi ya airdrop dari bot telegram yang bakalan listing kembali di exchange besar seperti Binance. Tapi saya kurang memahami cara main Catizen ini. Misinya memang hanya menaikkan rank kucing dengan menggabung-gabungkannya. Tapi yang menjadi pertanyaan saya tentang airdrop yang satu ini adalah yang dihitung poin apa saja untuk menentukan jumlah koin yang bakalan diterima peserta airdrop. Apakah hanya rank saja atau juga ada pertimbangan lainnya.

Jujur belum faham saya pak tentang Catizen. Siapa tahu ada yang mau mencerahkan saya disini  ;D


Sekarang berarti yang sudah fix akan listing di binance adalah hamster dan Cati ini ya?
Semoga pada dapat cuan besar aja bagi yang garap dengan maksimal. Kalau saya yang garapnya memang tidak maksimal dan seadanya saja mungkin memang tidak perlu berharap banyak. Soalnya garapnya juga kadang pas mau tidur aja kalau lagi tidak capek setelah selesai kerja.


Title: Re: Game telegram
Post by: Uruhara on September 13, 2024, 06:06:33 PM
Dan saya rasa bisa saja jumlah exchange yang akan melisting Catizen akan terus bertambah mengingat cukup hypenya proyek yang satu ini. Dan kemunculan catizen sebenarnya juga cukup awal. jadi yang garap juga cukup banyak. Tapi apakah Binance juga akan melisting Catizen atau tidak ya?

Belum ada informasi resmi dari Binance kalau mereka akan melisting Catizen, namun seperti asumsinya sampean, bisa saja di akhir-akhir waktu peluncuran Binance mengeluarkan informasi resmi kalau mereka akan melisting Catizen, Dogs saja dengan 1,1M DAU bisa listing di Binance, sementara Catizen saat ini memiliki 7M DAU, sayang sekali kalau Binance melewatkan kesempatan emas untuk menambah trader baru.
Untungnya ternyata kemarin Binance sendiri sudah mengumumkannya ya Om bahwa Catizen memang akan hadir juga di Binance. Soalnya pertama-tama mereka juga akan mengadakan Launchpool terlebih dahulu di Binance.
https://pbs.twimg.com/media/GXW2HN7XgAAOcgb?format=jpg&name=large
(Sumber: https://x.com/binance/status/1834572660988117032)

Dan sepertinya tanggal Snapshotnya sudah ditentukan untuk airdrop Catizen ini yaitu tanggal 14. lebih tepatnya tanggal 14 sept 2024 jam 00.00 utc dan kita diharapkan bisa cek alokasi airdrop yang kita dapatkan di jam 14.00 UTC di tanggal yang sama. 1

---------------
Referensi:
1. https://x.com/CatizenAI/status/1834608505766211705


Title: Re: Game telegram
Post by: Patikno on September 13, 2024, 08:00:36 PM
Kalau soal rumor token saya belum tahu gan kalau di lihat premarket Bitget $0.0093 tapi itu juga belum tentu bisa tepat saat listing nanti, saya juga belum tahu bagaimana converter poin nantinya apakah 1;1 atau gimana masih belum ada info nya.

Bisa dibilang murah juga ya harga per tokennya, kalau harga pre-marketnya seperti itu saya tidak yakin pengguna Hamster Kombat bisa mendapatkan penghasilan yang layak setelah berbulan-bulan main tikus-tikusan. Untuk konverter sudah dinyatakan di aplikasi, tidak seperti Dogs yang mendapatkan token sesuai dengan poin, Hamster Kombat memiliki beberapa indikator pencapaian yang berpengaruh terhadap alokasi yang didapat.


Title: Re: Game telegram
Post by: khiholangkang on September 14, 2024, 09:10:20 PM
Apakah kalian menyadari bahwa airdrop game mini app di telegram sangat hype, dengan banyaknya proyek saat ini saya sendiri sangat sibuk mengerjakannya, bahkan mengabaikan beberapa airdrop tesnet yang sering saya lakukan dan mencari info terbaru untuk garapan tesnet, dan jika di lihat-lihat proyek di telegram ini mendapatkan pintu besar di binance dan exchange lain daripada pengerjaan airdrop lain.

Semakin kesini ada saja proyek baru yang bermunculan karena seperti sebelumnya hype Notcoin dan Dogs menjadikan proyek mini app mendapatka perhatian pasar dan merekrut banyak pengguna baru, tapi suatu hari ada yang membuat ini membosankan dan tidak lagi menarik ketika banyak proyek penipuan atau proyek yang membayar tetapi tidak bernilai.


Title: Re: Game telegram
Post by: Patikno on September 15, 2024, 08:03:40 AM
Apakah kalian menyadari bahwa airdrop game mini app di telegram sangat hype, dengan banyaknya proyek saat ini saya sendiri sangat sibuk mengerjakannya, bahkan mengabaikan beberapa airdrop tesnet yang sering saya lakukan dan mencari info terbaru untuk garapan tesnet, dan jika di lihat-lihat proyek di telegram ini mendapatkan pintu besar di binance dan exchange lain daripada pengerjaan airdrop lain.

Semakin kesini ada saja proyek baru yang bermunculan karena seperti sebelumnya hype Notcoin dan Dogs menjadikan proyek mini app mendapatka perhatian pasar dan merekrut banyak pengguna baru, tapi suatu hari ada yang membuat ini membosankan dan tidak lagi menarik ketika banyak proyek penipuan atau proyek yang membayar tetapi tidak bernilai.

Begitulah yang dikatakan teman-teman saya, biasanya mereka mengerjakan testnet tapi sekarang mereka lebih sibuk farming di mini app Telegram dengan banyak akun Telegram pula yang menyita sangat banyak waktu mereka. Masih akan baik-baik saja kalau hasil yang didapat setimpal dengan waktu yang mereka buang, namun saya memiliki keyakinan yang sama seperti sampean bahwa suatu saat nanti hype ini akan hilang karena ulah segelintir proyek yang kurang bernilai.


Title: Re: Game telegram
Post by: khiholangkang on September 15, 2024, 06:36:38 PM
Apakah kalian menyadari bahwa airdrop game mini app di telegram sangat hype, dengan banyaknya proyek saat ini saya sendiri sangat sibuk mengerjakannya, bahkan mengabaikan beberapa airdrop tesnet yang sering saya lakukan dan mencari info terbaru untuk garapan tesnet, dan jika di lihat-lihat proyek di telegram ini mendapatkan pintu besar di binance dan exchange lain daripada pengerjaan airdrop lain.

Semakin kesini ada saja proyek baru yang bermunculan karena seperti sebelumnya hype Notcoin dan Dogs menjadikan proyek mini app mendapatka perhatian pasar dan merekrut banyak pengguna baru, tapi suatu hari ada yang membuat ini membosankan dan tidak lagi menarik ketika banyak proyek penipuan atau proyek yang membayar tetapi tidak bernilai.

Begitulah yang dikatakan teman-teman saya, biasanya mereka mengerjakan testnet tapi sekarang mereka lebih sibuk farming di mini app Telegram dengan banyak akun Telegram pula yang menyita sangat banyak waktu mereka. Masih akan baik-baik saja kalau hasil yang didapat setimpal dengan waktu yang mereka buang, namun saya memiliki keyakinan yang sama seperti sampean bahwa suatu saat nanti hype ini akan hilang karena ulah segelintir proyek yang kurang bernilai.
Saya pikir juga tentang Tesnet para airdrops hunter juga menggunakan banyak akun untuk mendapatkan reward yang banyak, hanya saja berpindah ke mini apps di telegram untuk melakukannya.

Tapi sampai kapan game telegram ini akan berakhir hypenya ini sangat di pertanyakan dalam benak saya, mungkin atau tidak di bullrun  siklus ini masih sangat hype? dan berbicara lebih luas mungkin itu akan berdampak paa harga TON itu sendiri, ini bagi saya mungkin sebuah kesempatan untuk membeli beberapan TON sebagai bekal.


Title: Re: Game telegram
Post by: Just Say on September 16, 2024, 03:32:57 PM
Here We Go gan CATIZEN juga akan listing di Binance - https://www.binance.com/en/support/announcement/introducing-catizen-cati-on-binance-launchpool-farm-cati-by-locking-bnb-and-fdusd-03b4921a44644da2880a290c0e254140?hl=en
Selang sehari langsung ada announcement malam ini, kek nya yang garap bot tele akan banyak yang cuan kayak nya :D

Kalau soal rumor token saya belum tahu gan kalau di lihat premarket Bitget $0.0093 tapi itu juga belum tentu bisa tepat saat listing nanti, saya juga belum tahu bagaimana converter poin nantinya apakah 1;1 atau gimana masih belum ada info nya.
Ternyata ada lagi ya airdrop dari bot telegram yang bakalan listing kembali di exchange besar seperti Binance. Tapi saya kurang memahami cara main Catizen ini. Misinya memang hanya menaikkan rank kucing dengan menggabung-gabungkannya. Tapi yang menjadi pertanyaan saya tentang airdrop yang satu ini adalah yang dihitung poin apa saja untuk menentukan jumlah koin yang bakalan diterima peserta airdrop. Apakah hanya rank saja atau juga ada pertimbangan lainnya.

Jujur belum faham saya pak tentang Catizen. Siapa tahu ada yang mau mencerahkan saya disini  ;D


Sekarang berarti yang sudah fix akan listing di binance adalah hamster dan Cati ini ya?
Semoga pada dapat cuan besar aja bagi yang garap dengan maksimal. Kalau saya yang garapnya memang tidak maksimal dan seadanya saja mungkin memang tidak perlu berharap banyak. Soalnya garapnya juga kadang pas mau tidur aja kalau lagi tidak capek setelah selesai kerja.
Tetesan udara Catigen telah dikirimkan, namun belum memberikan hasil yang diharapkan masyarakat dari proyek tersebut.  Airdrop Katzen didistribusikan berdasarkan level, saya hanya menerima dua token sejak saya berada di level silver, yang jumlahnya memang sangat kecil.  Kami pikir kami mungkin mendapatkan lebih banyak token tetapi itu tidak terjadi. ;D

Air drop lain yang sedang banyak hype akhir-akhir ini adalah Hamster. Proyek ini telah menciptakan banyak gebrakan di kalangan pengguna bot game Telegram. Sistem deposit airdrop ini telah diluncurkan di berbagai bursa. Mungkin akan terdaftar di Binance Exchange.


Title: Re: Game telegram
Post by: Arenga pinnata on September 16, 2024, 05:18:45 PM
Apakah kalian menyadari bahwa airdrop game mini app di telegram sangat hype, dengan banyaknya proyek saat ini saya sendiri sangat sibuk mengerjakannya, bahkan mengabaikan beberapa airdrop tesnet yang sering saya lakukan dan mencari info terbaru untuk garapan tesnet, dan jika di lihat-lihat proyek di telegram ini mendapatkan pintu besar di binance dan exchange lain daripada pengerjaan airdrop lain.

Semakin kesini ada saja proyek baru yang bermunculan karena seperti sebelumnya hype Notcoin dan Dogs menjadikan proyek mini app mendapatka perhatian pasar dan merekrut banyak pengguna baru, tapi suatu hari ada yang membuat ini membosankan dan tidak lagi menarik ketika banyak proyek penipuan atau proyek yang membayar tetapi tidak bernilai.
Memang benar sih mas hype airdrop dari game mini di telegram memang benar-benar terus memuncak saat ini. Apalagi setelah beberapa proyek memang telah mendistribusikan token mereka ke peserta airdrop yang memang hasilnya cukup besar dan memuaskan peserta airdrop. Dan semua ini dimulai akibat dari peningkatan ekosistem Ton yang sepertinya melaju dengan cepat juga ya mas.

Tapi sepertinya yang namanya hype memang selalu terjadi dengan cepat. Mereka selalu tidak bisa bertahan lama dan kemudian akan tergantikan oleh tren airdrop lainnya yang mungkin akan muncul kembali. Tapi sebenarnya airdrop melalui telegram memang cukup mudah. Bahkan sekarang banyak orang-orang baru yang juga langsung ingin belajar buat garap airdrop di telegram.

Tapi kira-kira setelah hype airdrop di jaringan Ton selesai maka nanti akan ada hype airdrop dijaringan apa lagi ya kira-kira?  :D


Title: Re: Game telegram
Post by: Patikno on September 17, 2024, 11:36:18 AM
Saya pikir juga tentang Tesnet para airdrops hunter juga menggunakan banyak akun untuk mendapatkan reward yang banyak, hanya saja berpindah ke mini apps di telegram untuk melakukannya.

Tapi sampai kapan game telegram ini akan berakhir hypenya ini sangat di pertanyakan dalam benak saya, mungkin atau tidak di bullrun  siklus ini masih sangat hype? dan berbicara lebih luas mungkin itu akan berdampak paa harga TON itu sendiri, ini bagi saya mungkin sebuah kesempatan untuk membeli beberapan TON sebagai bekal.

Harga Toncoin pasti mendapat pengaruh besar dari hype permainan Telegram yang sedang ramai ini, secara token-token asli permainan yang kita maksud itu menggunakan jaringan milik Toncoin, yang berarti pengadopsi atau pemain harus memiliki Toncoin kalau mau mentransfer token yang mereka miliki ke exchange.


Title: Re: Game telegram
Post by: Uruhara on September 17, 2024, 12:58:07 PM
Harga Toncoin pasti mendapat pengaruh besar dari hype permainan Telegram yang sedang ramai ini, secara token-token asli permainan yang kita maksud itu menggunakan jaringan milik Toncoin, yang berarti pengadopsi atau pemain harus memiliki Toncoin kalau mau mentransfer token yang mereka miliki ke exchange.
Benar Om. Harga Toncoin bahkan tidak turun begitu banyak saat fud terhadap dev mereka terjadi. Dan walaupun sempat terjadi penurunan kita langsung melihat kembali harga yang kembali naik. Dan semua itu memang berkat perkembangan di ekosistem Ton yang terus naik pesat. Apalagi saat itu bersamaan dengan distribusi dan Listingnya DOGS yang bahkan sempat membuat jaringan TON padat dan dihentikan sementara.

Dan saat ini banyak token yang listing dijaringan TON. Bahkan beberapa proyek airdrop yang masih berjalan yang sebentar lagi pada mau listing seperti Rockyrabbit dan X empire juga menyuruh peserta airdrop untuk melakukan transaksi dijaringan ton sebagai salah satu syarat Eligble dalam mendapatkan airdrop. Hal tersebut pasti juga bertujuan untuk mendorong harga Ton supaya tetap stabil dan bahkan naik.


Title: Re: Game telegram
Post by: Solokan on September 24, 2024, 01:25:31 PM
Justru yang akan listing di Binance adalah Hamster Kombat dan pihak Binance sudah mengumumkan nya di X, jadi untuk Catizen masih belum bisa di pastikan akan listing tapi mudah mudah proyek ini akan segera di umumkan oleh Binance tentang listing nya.

Siapa sangka bahwa Hamster Kombat akan list di Binance yang awal nya penuh banyak drama karena drama itu lah saya sendiri jadi semakin malas untuk mengerjakan airdrop ini tapi setelah ada announcement malah nyesel dikit karena gak garap secara penuh.
Jadi bagi agan agan yang konsisten garap Hamster Kombat selamat pokok nya semoga hasil nya tetap memuaskan seperti Notcoin, Dogs dan sekarang Hamster Kombat.

Tidak heran saya kalau Binance akan melisting Hamster Kombat, mereka sudah melakukan pengembangan yang cukup lama dan pastinya dibalik waktu pengembangan yang lama itu pula tim mereka sudah melakukan berbagai hal untuk listing. Biasanya di akhir-akhir waktu listing begini sudah keluar rumor-rumor tentang harga per token, sampean ada informasi terkait harga per token Hamster Kombat?
Here We Go gan CATIZEN juga akan listing di Binance - https://www.binance.com/en/support/announcement/introducing-catizen-cati-on-binance-launchpool-farm-cati-by-locking-bnb-and-fdusd-03b4921a44644da2880a290c0e254140?hl=en
Selang sehari langsung ada announcement malam ini, kek nya yang garap bot tele akan banyak yang cuan kayak nya :D

Kalau soal rumor token saya belum tahu gan kalau di lihat premarket Bitget $0.0093 tapi itu juga belum tentu bisa tepat saat listing nanti, saya juga belum tahu bagaimana converter poin nantinya apakah 1;1 atau gimana masih belum ada info nya.

ya akhirnya Catizen listing di binance dan ini pasti kabar yang membahagiakan bagi yang sudah mengerjakan airdrop catizen dengan sungguh sungguh dan waktu yang lama tentunya listingnya sudah lama, namun saya pribadi sayangnya tidak banyak mendapatkan koin Catizen karena saya tidak sungguh sungguh mengerjakannya dan saya hanya mendapatkan 2 koin Catizen tapi lumayanlah daripada tidak mendapatkannya sama sekali.

tentunya pasti banyak yang menyesal bagi yang mengerjakan airdrop Hamster yang kurang maksimal dan rupanya ane juga seperti anda gan @salad daging karena ane juga tidak maksimal dalam mengerjakan airdrop itu jadi ya koin yang diterima pun tidak banyak. tapi ane juga ingin mengucapkan selamat bagi yang maksimal mengerjakan airdrop Hamster ya semoga harganya saat listing nanti harganya naik tinggi...

memang sangat sulit sekali ya untuk memprediksi harga koin Hamster ini. jadi kita lihat saja nanti,, jujur saya deg degan dan penasaran dengan harganya nanti saat listing.  :D


Title: Re: Game telegram
Post by: Patikno on September 26, 2024, 08:55:58 AM
Dan saat ini banyak token yang listing dijaringan TON. Bahkan beberapa proyek airdrop yang masih berjalan yang sebentar lagi pada mau listing seperti Rockyrabbit dan X empire juga menyuruh peserta airdrop untuk melakukan transaksi dijaringan ton sebagai salah satu syarat Eligble dalam mendapatkan airdrop. Hal tersebut pasti juga bertujuan untuk mendorong harga Ton supaya tetap stabil dan bahkan naik.

Atau untuk scamming penggunanya? Rocky Rabbit dan X Empire disinyalir memiliki niat yang buruk terhadap penggunanya, karena pengguna diharuskan melakukan transfer 0,5 TON ke dompet pengembang karena itu salah satu syarat untuk eligible di program airdropnya. Bagaimana menurut sampean? apakah Rocky Rabbit dan juga X Empire berpotensi melakukan scam?


Title: Re: Game telegram
Post by: Jatiluhung on September 28, 2024, 04:35:08 AM
Semoga pada dapat cuan besar aja bagi yang garap dengan maksimal. Kalau saya yang garapnya memang tidak maksimal dan seadanya saja mungkin memang tidak perlu berharap banyak. Soalnya garapnya juga kadang pas mau tidur aja kalau lagi tidak capek setelah selesai kerja.
Tetesan udara Catigen telah dikirimkan, namun belum memberikan hasil yang diharapkan masyarakat dari proyek tersebut.  Airdrop Katzen didistribusikan berdasarkan level, saya hanya menerima dua token sejak saya berada di level silver, yang jumlahnya memang sangat kecil.  Kami pikir kami mungkin mendapatkan lebih banyak token tetapi itu tidak terjadi. ;D

Air drop lain yang sedang banyak hype akhir-akhir ini adalah Hamster. Proyek ini telah menciptakan banyak gebrakan di kalangan pengguna bot game Telegram. Sistem deposit airdrop ini telah diluncurkan di berbagai bursa. Mungkin akan terdaftar di Binance Exchange.
Dari catizen saya juga sama cuma dapat 2. Tapi maklum sih soalnya ngerjainnya pas di waktu akhir doang.  :D
Tapi ini yang bikin kecewa adalah Hamster. Soalnya kalau yang ini memang suka rutin dikerjain setiap hari dan sudah cukup lama juga kan ya. Tapi hasilnya ternyata lebih kecil dari Catizen.  :-X

Gak kebayang mereka-mereka yang ngerjainnya dengan serius pasti juga cukup kesal saat ini dengan hamster. Tapi bagi yang sudah faham soal airdrop pasti bisa memaklumi ya pak. Soalnya Hamster mendistribusikan tokennya ke pengguna yang bahkan diatas 100 juta pengguna kan kalau tidak salah? Jadi mau bagaimana lagi pasti dibagi sedikit-sedikit jatah airdropnya.

Nah sekarang kira-kira bakalan ada lagi gak ya pak Game mini telegram yang tokennya bakal potensi listing di Binance lagi seperti Cati, hamster, not dan Dogs?
Kalau ada saya harap akan ada yang membagikan informasinya.