Bitcoin Forum

Local => Bahasa Indonesia (Indonesian) => Topic started by: aylabadia05 on November 17, 2022, 04:50:27 PM



Title: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on November 17, 2022, 04:50:27 PM
BlueWallet adalah dompet Bitcoin dengan sumber terbuka dengan tujuan awal untuk penggunaan dompet Bitcoin di iOS yang mendukung Segwit.
Selain sumber terbuka, juga terdesentralisasi dan saat ini seiring berjalan waktu sudah mendukung beberapa fitur lain seperti Multisig Vault, Multiple Wallets, Coin Control, Payjoin, Plug-in your Bitcoin node, Coldcard support, Full encryption, HD wallets, dan lain-lain.[1]

BlueWallet yang merupakan dompet desktop (https://bluewallet.io/desktop-bitcoin-wallet/), tersedia untuk MacOS dan juga dapat digunakan di mobile (Android dan iOS).

Banyak wallet Bitcoin versi mobile yang bagus yang direkomendasikan oleh teman-teman di forum bitcointalk ini seperti Unstoppable, Bitcoin Wallet, Mycelium Wallet, Samourai Wallet, Hedge Wallet dan lain-lain.

Sehungan dengan berita yang dibuat oleh theymos Reminder: do not keep your money in online accounts (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5421039.0) sebagai pengumuman penting, maka saya berinisiatif untuk membagikan cara membuat wallet BlueWallet di Android.

Sudah saya coba untuk mencari di beberapa board seputar tutorial cara membuat wallet BlueWallet, tetapi tidak saya temukan. Mungkin saja saya yang salah dalam search. Jadi, pada kesempatan ini saya mencoba melakukannya dengan harapan bisa bermanfaat.


Proses untuk pembuatan wallet BlueWallet sangat mudah. Kita hanya perlu menjalankan sesuai perintah seperti berikut ini;

1. Ketik atau tulis "Blue Wallet" di pencarian google playstore android dan instal.

2. Setelah terinstal klik "buka", maka kita akan langsung dibawa ke aplikasi.

3. Jika kita sudah berada dalam aplikasi, maka langkah selanjunya tekan tombol "add now" maka akan muncul seperti yang terlihat pada gambar 4.

4. Pada kolom yang bertuliskan "my first wallet", anda boleh memilih nama sesuai keinginan.
BlueWallet menyediakan 3 type wallet, tetapi untuk tutorial ini pilih saja type "Bitcoin" kemudian klik "create".

Code:
Penting untuk saya sampaikan bahwa setelah anda menekan tombol "create", maka akan muncul 12 phrase untuk anda simpan dengan baik dengan mencatat di kertas buku atau alat pendukung lain untuk mengingatnya karena aplikasi tidak mengizinkan melakukan schrenshoot.

https://i.ibb.co/JqVy6zY/Screenshot-2.pnghttps://i.ibb.co/5cQKxQV/Screenshot-3.pnghttps://i.ibb.co/QrMP5W7/Screenshot-1.pnghttps://i.ibb.co/fr8zJ8Z/Screenshot-4.png
Gambar 1
Gambar 2
Gambar 3
Gambar 4



5. Untuk mendapatkan address, klik pada kolom wallet yang bertuliskan "0 BTC".

6. Selanjutnya klik tombol "Receive" yang dibawah.

Code:
Aplikasi akan menampilan tampilan informasi pengingat dilayar android kita terkait 12 kata phrase yang telah kita simpan.

7. Jika kita sudah menyimpan phrase 12 kata, klik "YES I HAVE"

8. Address atau alamat Bitcoin berhasil kita dapatkan.

https://i.ibb.co/1vmRsfv/Screenshot-6.pnghttps://i.ibb.co/VtT3SH1/Screenshot-5.pnghttps://i.ibb.co/zskLYzQ/Screenshot-7.pnghttps://i.ibb.co/F8F4bYS/Screenshot-8.png
Gambar 5
Gambar 6
Gambar 7
Gambar 8



Unduh Blue Wallet versi Android di Google PlayStore (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)

Blue Wallet juga memungkinkan kita untuk Menandatangani/Memverifikasi Pesan.

Mengenai dengan biaya transaksi dan lain-lain yang berkaitan dengan dompet BlueWallet saya harap bisa didiskusikan disini.

[1]. https://bluewallet.io/features/


Title: Re: [Tutorial] Cara Membuat Address BlueWallet versi Android
Post by: indah rezqi on November 17, 2022, 05:50:41 PM
1. Cari Blue Wallet di Google playstore android dan instal.
Link Instalasi playstore: https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet


Mengenai dengan biaya transaksi BlueWallet saya harap bisa didiskusikan disini.
Tentang biaya transaksi sepertinya setiap pengguna bisa mengaturnya sendiri gan. Pilih biaya anda sendiri atau Fee & Transactions control merupakan salah satu fitur dari Bluewallet sepengetahuan saya. Hampir mirip electrum menurut saya gan, dan yang terpenting adalah bluewallet ini adalah wallet bitcoin yang Open Source.

Ada banyak keunggulan sebenarnya dari fitur-fiturnya seperti yang tersebut di situs resminya: https://bluewallet.io/features/

Tapi saya tidak menggunakan bluewallet untuk penyimpanan bitcoin, saya cenderung menggunakan Electrum selama ini. Btw, kerja bagus gan.



Title: Re: [Tutorial] Cara Membuat Address BlueWallet versi Android
Post by: Husna QA on November 17, 2022, 10:46:00 PM
Kalau boleh saran, agar bahasannya bisa jadi lebih luas, untuk judul thread mungkin tidak hanya dibatasi hanya pada cara membuat address, tapi dibuat lebih umum semisal menjadi: "[Tutorial] BlueWallet". Jadi bahasan berikutnya bisa lanjut ke seperti transaksi menggunakan wallet Bitcoin, Lightning Network, dan lainnya. Untuk versi yang digunakan semisal versi Android, bisa diletakkan menjadi sub judul thread-nya, sementara itu untuk versi iOS saya lihat tidak jauh berbeda (cara membuat address dan pengaturan lainnya).

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobc51d0c87dfd547be.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob5acc5798bf3c3064.jpeg

Btw, sebaiknya aktifkan opsi Encrypted and Password Protected di bagian Storage pada settingan Security wallet-nya.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet
Post by: aylabadia05 on November 18, 2022, 01:36:24 PM
Ada banyak keunggulan sebenarnya dari fitur-fiturnya seperti yang tersebut di situs resminya: https://bluewallet.io/features/
Iya benar indah rezqi bahwa BlueWallet memiliki banyak keunggulan seperti yang terlihat di situs resmi mereka. Selain Native Segwit (benc32), BlueWallet juga mendukung Lightning, Multisig Vaults. Di situs mereka juga, wallet ini juga mendukung beberapa jenis lain.

Quote
Btw, kerja bagus gan.
Terimakasih banyak gan.



Kalau boleh saran, agar bahasannya bisa jadi lebih luas, untuk judul thread mungkin tidak hanya dibatasi hanya pada cara membuat address, tapi dibuat lebih umum semisal menjadi: "[Tutorial] BlueWallet". Jadi bahasan berikutnya bisa lanjut ke seperti transaksi menggunakan wallet Bitcoin, Lightning Network, dan lainnya. Untuk versi yang digunakan semisal versi Android, bisa diletakkan menjadi sub judul thread-nya, sementara itu untuk versi iOS saya lihat tidak jauh berbeda (cara membuat address dan pengaturan lainnya).

https://i.imgur.com/2rTeWR3.jpg  https://i.imgur.com/MTL0Rtt.jpg
Terima kasih Husna QA. Saya kira saya bisa menerapkan saran Anda mengenai judul dengan pertimbangan agar pembahasannya bisa lebih luas dan tidak terpaku pada cara membuat alamat saja.
Oh ya. Penempatan gambar pada topik yang saya pelajari dari tutorial yang Anda buat tentang Layout.

Quote
Btw, sebaiknya aktifkan opsi Encrypted and Password Protected di bagian Storage pada settingan Security wallet-nya.
Siap


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: skarais on November 18, 2022, 08:03:47 PM
BlueWallet direkomendasikan untuk pengguna IOS karena pengguna IOS tidak bisa menginstal Electrum. Tapi tidak seperti Electrum, BlueWallet juga menargetkan pengguna android sehingga hal itu telah membuat dompet ini memiliki pengguna yang banyak di kalangan pengguna smartphone.

Untuk MacOs dapat diunduh disini: https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040
Kompatible untuk: iPhone, iPad, Mac, and Apple Watch.

Tapi untuk keamanan yang extra kuat, menurut saya Hardware tetap akan menjadi pilihan terbaiknya.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on November 18, 2022, 11:49:39 PM
Untuk MacOs dapat diunduh disini: https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040
Kompatible untuk: iPhone, iPad, Mac, and Apple Watch.
Saya baru "ngeh" kalau BlueWallet kompatibel juga dengan Apple Watch (https://bluewallet.io/watch-app/ (https://bluewallet.io/watch-app/)). Untuk versi Android, iOS dan macOS sudah pernah mencobanya.

Export/Backup Wallet BTC & Lightning (contoh berikut menggunakan BlueWallet versi iOS):

- Tap nama wallet -> Tap menu lanjutan di kanan atas (...) -> Tap Export/backup -> Simpan seed phrase (Wallet BTC)/LNDHub (Wallet Lightning), Note: do not disclose.

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobd9748337d025580b.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob9c9c20387eefb0fa.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob655134c4b6b50a1b.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobd5741c1e17c9ebc7.jpeg


https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobb9796918148ecf84.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob0d65cf73b7f3c2e7.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob9b67f99fe3c5982e.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobb80d6a753238a6bd.jpeg


Import Wallet BTC & Lightning (contoh berikut menggunakan BlueWallet versi macOS):

- Add wallet (klik tanda + atau tombol Add now).
- Pilih Type wallet (Bitcoin/Lightning, -Type Vault belum saya coba-).
- Klik Import wallet.
- Masukkan seed wallet BTC (gunakan spasi antar kata-nya) atau LNDHub (Wallet Lightning); Untuk tombol Scan tadi saya coba tidak bisa, jadinya copy paste seed/LNDHub.
- Klik Import.

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobbb4b74231d8083bb.png
https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobe6fbdb44e3711703.png
https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob8e1df7f2113757bb.png


https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob79671bac17d2a719.png
https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob79a531e7752abcc9.png
https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob80f914388728d0ce.png



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on November 19, 2022, 12:09:05 AM
5. Untuk mendapatkan address, klik pada kolom wallet yang bertuliskan "0 BTC".
Pengguna bisa melihat address lain, jadi jika suatu waktu bosan make alamat itu terus bisa ganti alamat lain, caranya > klik titik 3 di kanan atas, lalu klik show address. seperti gambar di bawah; *(kemungkinan berfungsi juga untuk coin control, sebagaimana electrum wallet)

https://i.postimg.cc/4NC6mjd2/1a.png https://i.postimg.cc/fTxxX5Sz/1b.png https://i.postimg.cc/kgqWy8Wx/1c.png




8. Address atau alamat Bitcoin berhasil kita dapatkan.
Kita akan mendapatkan alamat native segwit (bc1),
lalu bagaimana cara mendapatkan alamat lain seperti legacy (1) dan nested segwit (3)?
caranya kita harus aktifkan advance mode terlebih dahulu sebelum create wallet, caranya klik 3 titik di kanan atas, lalu pilih general dan on-kan advance mode seperti gambar di bawah;

https://i.postimg.cc/zBWp2hG8/2a.png https://i.postimg.cc/Kj2f6Y1L/2b.png https://i.postimg.cc/J05xMWXF/2c.png

Lalu setelah itu bikin wallet kayak awal (seperti di OP gambar 3), nanti ada pilihan mau bikin wallet pakai address apa seperti contoh gambar di bawah;

https://i.postimg.cc/1z4Nz1kd/111.png




- Pilih Type wallet (Bitcoin/Lightning, -Type Vault belum saya coba-).
itu tipe multisig wallet dimana tiap vault key dapat 12 word seed. Di blue wallet terdapat 3 vault key dan tergantung mau berapa shares.



*Tutorial saya di atas menggunakan bluewallet di IOS versi 16.1.1. (ip.13)


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on November 20, 2022, 01:46:31 PM
Pada versi Android terlihat juga pilihan untuk melakukan Sign/Verify Message. Caranya seperti pada gambar 5 tekan tanda titik (...). Tetapi saya belum mencobanya. Pertanyaannya adalah apakah bisa melakukan verify message? Siapa tahu ada yang pernah melakukannya.

Btw, jika saya tidak salah dalam memahami pada versi iOS proses untuk membuat Lightning langkah-langkahnya seperti yang dijelaskan oleh Husna QA, maka untuk versi android caranya hampir sama.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on November 20, 2022, 11:44:48 PM
Pada versi Android terlihat juga pilihan untuk melakukan Sign/Verify Message. Caranya seperti pada gambar 5 tekan tanda titik (...). Tetapi saya belum mencobanya. Pertanyaannya adalah apakah bisa melakukan verify message? Siapa tahu ada yang pernah melakukannya.
Kalau suatu wallet bisa digunakan untuk sign message tentunya bisa juga untuk melakukan verify message, dan lagi disana juga kan tertera dengan jelas "Sign/Verify Message".
Untuk mem-Verify Message, tinggal di tap tombol Sign/Verify Message, kemudian isi Address, Signature, dan Message kemudian tap tombol Verify.

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob3fa3deb16014880c.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobdc0c61eb3740ca13.jpeg

Untuk Sign Message, bisa dengan cara yang sama dengan diatas, langsung tap tombol Sign/Verify Message. Address akan otomatis terisi dengan address default yang sedang aktif digunakan, isi kolom Message-nya dan tap Sign untuk mendapatkan Signature-nya. Sementara itu, jika ingin menbuat Sign Message address yang lainnya, pilih Show adresses, tap dan tahan address yang ingin dibuat sign message-nya, selanjutnya sama seperti cara sebelumnya.

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobd530d2fa4c4d13dd.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobbbd627ec3a83f629.jpeg

Berikut ini contoh Sign message yang saya buat:

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob55973ad9467053d4.jpeg

Untuk verifikasinya bisa juga disini:
https://bluewallet.github.io/VerifySignature?a=bc1qk5vz99m05gvdmrwgdsxu7frth24kuawqzhm9xx&m=Tes&s=KPhsTUoMde5fVxPv9yEipJYPO83b8qBQaAACuA0AUtGEZbbuNvWeJld5sD%2FU3AyJgIBioQyYDBoAY8X4AhV6GHY%3D (https://bluewallet.github.io/VerifySignature?a=bc1qk5vz99m05gvdmrwgdsxu7frth24kuawqzhm9xx&m=Tes&s=KPhsTUoMde5fVxPv9yEipJYPO83b8qBQaAACuA0AUtGEZbbuNvWeJld5sD%2FU3AyJgIBioQyYDBoAY8X4AhV6GHY%3D).



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on November 21, 2022, 12:17:06 AM
Pertanyaannya adalah apakah bisa melakukan verify message? Siapa tahu ada yang pernah melakukannya.
Baik itu versi android mau pun IOS saya kira sama saja, Bisa sign (contoh mas husna di atas) dan verify message, semisal mau verify message yang ada di meta, terlebih dahulu harus buka bitcointalk lewat HP, lalu ke meta dan copy paste message dan lalu ke blue wallet di HP yang sama untuk verify message.

https://i.postimg.cc/L5Qk6HZT/1.png https://i.postimg.cc/tRBNzzmx/2.png

Namun, lebih ribet ya harus potong sana sini (tidak sekaligus) untuk masukan alamat, sign and message, takutnya salah-salah paste jadi failed, butuh 2 atau 3 kali check untuk memastikan, mending pake tool site kayak https://jhoenicke.github.io/brainwallet.github.io/#verify dimana langsung bisa dipaste semua tanpa dipotong lagi.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: joniboini on November 21, 2022, 12:35:25 AM
Menyalin manual memang jadi kendala utama kalau mau melakukan verifikasi pesan seperti di atas. Kalau bisa otomatis menyalin datanya lewat foto misalnya bisa jadi unik (seperti QR code jadinya) atau kalau kolom datanya otomatis terpisah bakal lebih memudahkan, kalau tidak ya jadinya bersaing dengan web atau wallet lain yang udah ada. Tapi ane rasa fungsi utama dari wallet BlueWallet atau produk sejenis bukan di situ, jadi bisa dimaklumilah.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on November 22, 2022, 01:45:23 AM

Menyalin manual memang jadi kendala utama kalau mau melakukan verifikasi pesan seperti di atas. Kalau bisa otomatis menyalin datanya lewat foto misalnya bisa jadi unik (seperti QR code jadinya) atau kalau kolom datanya otomatis terpisah bakal lebih memudahkan, kalau tidak ya jadinya bersaing dengan web atau wallet lain yang udah ada. Tapi ane rasa fungsi utama dari wallet BlueWallet atau produk sejenis bukan di situ, jadi bisa dimaklumilah.
Sebenarnya untuk menyalin data seperti sign message itu lebih gampang dengan mengenerate-nya menjadi QR code, tapi tentu harus keluar dari aplikasi aplikasi blue wallet yaitu menggunakan third party QR code generator (https://www.qr-code-generator.com)., Misal saya ambil contoh (https://bitcointalk.org/index.php?topic=996318.msg61290251#msg61290251):
Quote
-----BEGIN BITCOIN SIGNED MESSAGE-----
Today, Nov 14, 2022: I'm dewo_sat from bitcointalk.org declare 1MfKat3skaFj96yZtjivnoMJhs5PWkdCp2 is mine
-----BEGIN SIGNATURE-----
1MfKat3skaFj96yZtjivnoMJhs5PWkdCp2
H07c0JaVWI8g4R85DTPNq/zNmhzb3GHLQSnOT2J9U/44MDfpOuU0gCVpaTQmME0Ahzeg2ZQ35TFg7rbZve/KkaU=
-----END BITCOIN SIGNED MESSAGE-----

digenerate QR menjadi:

https://i.postimg.cc/9f5XmK6t/ccoh.png (https://postimages.org/)

Untuk import ke bluewallet memang tidak ada opsi scan QR code di verify message, tapi itu bisa kita akalin menggunakan manual dengan terlebih dahulu men-scan di fitur add/import wallet, dan untuk memverify masih seperti contoh saya di atas dengan memotong sana-sini di verify message tab..


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on November 22, 2022, 03:16:57 AM
Untuk Sign ataupun Verify message dari Bitcoin address intinya sih ya cuma tiga: Address, Message dan Signature nya. Beberapa wallet selain BlueWallet semisal Bitcoin Core dan Electrum pun cara sign dan verify nya lebih kurang sama, tanpa menyertakan format seperti "Begin Signature" dst.

Saya jadi teringat pertanyaan (waktu masih Newbie/Jr. Member) ketika belajar sign message ke om Joni:

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob5d5b46e22e1ecc53.png


Sebenarnya untuk menyalin data seperti sign message itu lebih gampang dengan mengenerate-nya menjadi QR code, tapi tentu harus keluar dari aplikasi aplikasi blue wallet yaitu menggunakan third party QR code generator (https://www.qr-code-generator.com)., Misal saya ambil contoh (https://bitcointalk.org/index.php?topic=996318.msg61290251#msg61290251): -snip-
Saya modifikasi sedikit :)

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob0f54b69d0edeebd8.jpeg

Tapi di BlueWallet ujung-ujungnya tetap harus manual dan menggunakan lagi aplikasi lain kalau dibuat QR Code-nya seperti contoh di atas.
Sementara itu untuk sign message di BlueWallet menurut saya ada nilai plus nya karena disediakan tombol Share yang diarahkan ke GitHub mereka untuk verifikasi online (https://bluewallet.github.io/VerifySignature?a=&m=&s= (https://bluewallet.github.io/VerifySignature?a=&m=&s=)).


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: dewo_sat on November 22, 2022, 02:04:33 PM
Menurut saya, fitur sign & verify di app BlueWallet memang ditujukan kepada user yang bersangkutan untuk melakukan self-sign-message. (ingat, ini adalah app di hape loh)
Misal, menunjukkan bahwa address wallet masih berada di bawah kontrol user tersebut (jika ybs melakukan import wallet), dan verify button untuk memastikan bahwa sign-message memenuhi kriteria karakter sign-message bitcoin address.

Sedangkan untuk melakukan  verifying  yang sesungguhnya adalah pengguna lainnya dengan mengakses link yang di share oleh pengguna yang melakukan sign.

Ini adalah link dari sign-message blue wallet saya:
https://bluewallet.github.io/VerifySignature?a=bc1qd6v563l4mvf8qtxddgm5rfpru09xsltppa4329&m=this%20dewo_sat.%20Today%2C%2011-22%2C%202022.%20I%20created%20this%20address%20by%20bluewallet.&s=J067duJ7%2BPcrJ3NWmtrDWlSmxnKsa%2FCyA0b8tRJAQ2FIN3fLuFLMvsXN07HTr8id6Af5DGfP49sLPYRdCnj9Eig%3D

Dan ini adalah QR-code link diatas yang saya bikin melalui ms-Word:
https://i.imgur.com/mYXF1k0.png

OOT: Kadang saya berkomunikasi/menyampaikan pesan lewat QR-Code ms-Word  :D
Contohnya:
https://i.imgur.com/i5YNAf0.png

Catatan: jika fitur tsb digunakan untuk melakukan verify address; seperti yang bang Droomie sebutkan diatas, pasti akan banyak kesulitan dan tidak praktis digunakan dalam sebuah hape.

Btw, kayaknya asik juga untuk melapak.  ;D


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: elda34b on November 22, 2022, 06:03:36 PM
Dan ini adalah QR-code link diatas yang saya bikin melalui ms-Word:
Masuk akal kalau fiturnya ditujukan untuk self-sign. Mungkin ini bisa jadi fitur tambahan buat BlueWallet ke depannya, untuk share tinggal bikin QR code atau paling nggak linknya diperpendek jadi ga terlihat mirip link spam. Dengan begitu BlueWallet tinggal scan QR code dan secara otomatis mengisi data untuk verify jadi ga perlu bergantung ke link lain.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: ancafe on January 23, 2023, 05:05:01 PM
Code:
Bagi teman-teman yang selama ini menggunakan TrustWallet dan berkeinginan untuk mencoba menggunkan BlueWallet, maka teman-teman tidak perlu membuat baru.
Cukup mengimport saja dengan memasukkan phrase TrustWallet yang saat ini digunakan.
Saya telah mencoba menggunakan Blue Wallet di salah satu Smartphone yang saya miliki, namun setelah saya install dan mengikuti langkah-langkah masih tetap tidak bekerja, adakah yang mengalami masalah ini?

1. Apakah faktor jaringan menentukan pemakaian Blue Wallet, misalnya kita menggunakan kartu Telkomsel, Tri, XL dan Smartfren?
2. Apakah Blue Wallet di dukung pada semua merek Smartphone Android?

Hingga saat ini saya belum menemukan jawaban atas masalah ini, karena setelah mendownload Blue Wallet, saat saya mau masuk selalu terpental dan keluar sendirinya, saya juga telah mencoba menggunakan layanan Wifi namun masih tetap tidak bekerja.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on January 23, 2023, 11:45:27 PM
Saya telah mencoba menggunakan Blue Wallet di salah satu Smartphone yang saya miliki, namun setelah saya install dan mengikuti langkah-langkah masih tetap tidak bekerja, adakah yang mengalami masalah ini?

1. Apakah faktor jaringan menentukan pemakaian Blue Wallet, misalnya kita menggunakan kartu Telkomsel, Tri, XL dan Smartfren?
2. Apakah Blue Wallet di dukung pada semua merek Smartphone Android?

Hingga saat ini saya belum menemukan jawaban atas masalah ini, karena setelah mendownload Blue Wallet, saat saya mau masuk selalu terpental dan keluar sendirinya, saya juga telah mencoba menggunakan layanan Wifi namun masih tetap tidak bekerja.
1. Setahu saya BlueWallet tidak melarang pengguna dari Indonesia, begitupun pemerintah Indonesia juga tidak memblokir layanan wallet ini, contoh saya bisa menggunakan BlueWallet baik di Android maupun di iOS tanpa VPN ataupun pengaturan untuk bypass aksesnya. Jadi semua provider internet di Indonesia mestinya bisa digunakan untuk keperluan ini.

2. Menurut saya bukan pada merk smartphone-nya, tapi lebih ke versi OS yang digunakannya. Saya lihat pada salah satu ulasan di PlayStore, ada yang mengeluhkan bahwa BlueWallet ini tidak bekerja dengan baik di OS Android versi 11. Barangkali coba agan gunakan OS Android versi dibawahnya (yang tidak terlalu lawas) atau versi diatasnya.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on January 24, 2023, 12:06:00 AM
Saya telah mencoba menggunakan Blue Wallet di salah satu Smartphone yang saya miliki, namun setelah saya install dan mengikuti langkah-langkah masih tetap tidak bekerja, adakah yang mengalami masalah ini?

1. Apakah faktor jaringan menentukan pemakaian Blue Wallet, misalnya kita menggunakan kartu Telkomsel, Tri, XL dan Smartfren?
2. Apakah Blue Wallet di dukung pada semua merek Smartphone Android?

Hingga saat ini saya belum menemukan jawaban atas masalah ini, karena setelah mendownload Blue Wallet, saat saya mau masuk selalu terpental dan keluar sendirinya, saya juga telah mencoba menggunakan layanan Wifi namun masih tetap tidak bekerja.

Wallet bitcoin itu biasanya tidak mengandalkan jaringan internet setelah terinstal. tidak ada di internet pun masih bisa dibuka untuk sekedar sign and verify message atau create address. (pada electrum desktop malah bisa sign transaksi)

Gambar di bawah saya mengoperasikan blue wallet tanpa jaringan internet/offline/mode pesawat

https://i.postimg.cc/66FwjLML/IMG-2237.png https://i.postimg.cc/mkvdYrNC/IMG-2234.png

https://i.postimg.cc/6pXKw6J8/IMG-2236.png
Saya sign message

Jadi kemungkinan besar jika jaringan sampeyan lelet, ketika pertama install blue wallet itu mengalami unstabil jaringan sehingga softwarenya 1/2 jadi, solusinya Sampeyan bisa hapus dan install ulang blue wallet tersebut, Jika setelah reinstall masih force close juga, kemungkinan besar HP sampeyan tidak support, Ini pernah terjadi pada HP jadul saya yang ramnya cuma 1 GB karena memorinya gak kuat eksekusi.

Atau bisa juga karena OS, seperti yang mas husna jelaskan di atas.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: ancafe on January 24, 2023, 03:31:09 AM
-snip- 2. Menurut saya bukan pada merk smartphone-nya, tapi lebih ke versi OS yang digunakannya. Saya lihat pada salah satu ulasan di PlayStore, ada yang mengeluhkan bahwa BlueWallet ini tidak bekerja dengan baik di OS Android versi 11. Barangkali coba agan gunakan OS Android versi dibawahnya (yang tidak terlalu lawas) atau versi diatasnya.
Harusnya versi Android yang saya punya memiliki support ke akses BlueWallet
Processor Helio G35 Octa Core
Versi ColorOS V12.1
Jika seperti ulasan om Husna QA sampaikan, namun sampai sekarang saya masih belum bisa akses ke BlueWallet.

-snip-Jadi kemungkinan besar jika jaringan sampeyan lelet, ketika pertama install blue wallet itu mengalami unstabil jaringan sehingga softwarenya 1/2 jadi, solusinya Sampeyan bisa hapus dan install ulang blue wallet tersebut, Jika setelah reinstall masih force close juga, kemungkinan besar HP sampeyan tidak support, Ini pernah terjadi pada HP jadul saya yang ramnya cuma 1 GB karena memorinya gak kuat eksekusi.

Atau bisa juga karena OS, seperti yang mas husna jelaskan di atas.
Satu-satunya masalah yang saya pikirkan karena jaringan lelet, akan tetapi saya juga menggunakan jaringan WiFi dan menggunakan kartu Tri namun masih juga tidak bisa digunakan dan saya ingin mencoba dengan kartu Telkomsel namun belum sempat saya lakukan.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on January 25, 2023, 01:02:57 AM
Satu-satunya masalah yang saya pikirkan karena jaringan lelet, akan tetapi saya juga menggunakan jaringan WiFi dan menggunakan kartu Tri namun masih juga tidak bisa digunakan dan saya ingin mencoba dengan kartu Telkomsel namun belum sempat saya lakukan.

Saya akan tekankan lagi tulisan saya di atas dengan tebal:

Wallet bitcoin itu biasanya tidak mengandalkan jaringan internet setelah terinstal. tidak ada di internet pun masih bisa dibuka untuk sekedar sign and verify message atau create address. (pada electrum desktop malah bisa sign transaksi)

Jadi permasalahan sampeyan itu bukan kartu SIM. mau ubah kartu apa pun jika software mallfuction tetap tidak akan terbuka alias force close.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on January 25, 2023, 02:51:59 PM
Harusnya versi Android yang saya punya memiliki support ke akses BlueWallet
Processor Helio G35 Octa Core
Versi ColorOS V12.1
Tadi saya coba lihat di https://www.oppo.com/id/coloros12/ (https://www.oppo.com/id/coloros12/), ColorOS v12 basisnya dari Android 12; Dari salah satu review user BlueWallet (Android) yang pernah saya lihat di Google Play, keluhannya itu tidak berjalan dengan baik di Android 11 (entah hanya diperangkat dia saja atau memang diperangkat lainnya juga yang ber OS Android 11 mengalami hal serupa).

Coba di uninstall dan dibersihkan dulu cache file di smartphone nya, restart, kemudian install ulang BlueWallet dari link officialnya. Barangkali instalasi yang sebelumnya belum sempurna sebagaimana yang dikatakan agan Chikito di atas.

Satu-satunya masalah yang saya pikirkan karena jaringan lelet, akan tetapi saya juga menggunakan jaringan WiFi dan menggunakan kartu Tri namun masih juga tidak bisa digunakan dan saya ingin mencoba dengan kartu Telkomsel namun belum sempat saya lakukan.
Pada saat pertama kali agan install BlueWallet, itu sampai berhasil 100% selesai atau sempat mengalami stuck atau error ketika sedang proses install-nya?
Kalau tidak ada kendala saat install berarti masalahnya bukan pada lelet tidaknya jaringan internet dari provider yang agan gunakan.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on January 26, 2023, 05:30:29 AM
Saya telah mencoba menggunakan Blue Wallet di salah satu Smartphone yang saya miliki, namun setelah saya install dan mengikuti langkah-langkah masih tetap tidak bekerja, adakah yang mengalami masalah ini?

1. Apakah faktor jaringan menentukan pemakaian Blue Wallet, misalnya kita menggunakan kartu Telkomsel, Tri, XL dan Smartfren?
2. Apakah Blue Wallet di dukung pada semua merek Smartphone Android?

Hingga saat ini saya belum menemukan jawaban atas masalah ini, karena setelah mendownload Blue Wallet, saat saya mau masuk selalu terpental dan keluar sendirinya, saya juga telah mencoba menggunakan layanan Wifi namun masih tetap tidak bekerja.
Baru kali ini saya mengetahui salah satu permasalahan seperti yang mas temui saat menggunakan BlueWallet dan bagi saya itu permasalahan yang unik juga. Sejauh yang saya ketahui bahwa setiap penggunaan BlueWallet tidak berpengaruh dengan jaringan kartu aelular, apakah itu jaringan Telkomsel, TRI, XL dan lain sebagainya. Begitu juga dengan smartphone yang kita gunakan.

Besar kemungkinan terkait masalah yang mas alami terletak pada cache yang ada dalam smartphone seperti yang telah disampaikan oleh Husna QA dibawah ini;

Coba di uninstall dan dibersihkan dulu cache file di smartphone nya, restart, kemudian install ulang BlueWallet dari link officialnya. Barangkali instalasi yang sebelumnya belum sempurna sebagaimana yang dikatakan agan Chikito di atas.
sebab tanpa terkoneksi dengan internet, BlueWallet masih bisa untuk dibuka seperti yang telah saya coba, senada dengan apa yang disampaikan oleh om Chikito.

https://i.imgur.com/gmgnNcz.png


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: ancafe on January 26, 2023, 06:47:52 AM
-Snip- Jadi permasalahan sampeyan itu bukan kartu SIM. mau ubah kartu apa pun jika software mallfuction tetap tidak akan terbuka alias force close.
Kira-kira apa yang harus saya lakukan, cache juga telah saya bersihkan dan semua telah saya lakukan sesuai instruksi namun masih belum bisa, apakah ada pengaruh jaringan saat awal download di lakukan, namun telah mencoba download beberapa kali masih belum bisa?

-Snip- Coba di uninstall dan dibersihkan dulu cache file di smartphone nya, restart, kemudian install ulang BlueWallet dari link officialnya. Barangkali instalasi yang sebelumnya belum sempurna sebagaimana yang dikatakan agan Chikito di atas.
Ini telah saya lakukan berkali-kali, namun masih belum bisa di akses ?

Pada saat pertama kali agan install BlueWallet, itu sampai berhasil 100% selesai atau sempat mengalami stuck atau error ketika sedang proses install-nya?
Kalau tidak ada kendala saat install berarti masalahnya bukan pada lelet tidaknya jaringan internet dari provider yang agan gunakan.
Seingat saya sepertinya tidak mengalami stuck atau error saat proses download berjalan, bahkan prosesnya berhasil 100%. Saya curiga di bagian jaringan, karena proses download yang berlangsung sedikit lambat dengan jumlah kapasitas MB aplikasi dan biasanya pada saat saya menggunakan jaringan Telkomsel untuk melakukan download aplikasi lain yang jumlah MB nya sama tidak demikian.

Namun seperti yang disampaikan oleh Mas Chikito sebelumnya, bahwa tanpa internet Bluewallaet masih bisa dibuka setelah proses install berhasil.

-Snip- Besar kemungkinan terkait masalah yang mas alami terletak pada cache yang ada dalam smartphone seperti yang telah disampaikan oleh Husna QA dibawah ini;
Saran untuk membersihkan Cache telah saya lakukan, namun masih belum berhasil Mas aylabadia05?


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on January 26, 2023, 07:46:05 AM
https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob552dccb91f9c012b.png
Ukuran tampilan screenshot nya mungkin bisa di perkecil (width atau height di code-nya).


Seingat saya sepertinya tidak mengalami stuck atau error saat proses download berjalan, bahkan prosesnya berhasil 100%. Saya curiga di bagian jaringan, karena proses download yang berlangsung sedikit lambat dengan jumlah kapasitas MB aplikasi dan biasanya pada saat saya menggunakan jaringan Telkomsel untuk melakukan download aplikasi lain yang jumlah MB nya sama tidak demikian.
Sudah membersihkan cache dan juga install ulang, tapi masih belum bisa menggunakan aplikasinya meskipun sudah berhasil diinstal 100%; Asumsi saya kemungkinan BlueWallet ada masalah support dengan OS nya. Barangkali coba di test di smartphone lain dengan OS berbeda (kalau ada versi Android dibawahnya).

Barusan saya baca salah satu diskusi di komunitas ColorOS, bahkan ada user yang mengalami aplikasi Youtube nya sering crash;

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob7d76269518772871.png
Sumber: https://communityin.oppo.com/thread/937945472348454913 (https://communityin.oppo.com/thread/937945472348454913)

Diantara pengguna Android 12 yang mengalami masalah juga dengan BlueWallet:

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob65d0bdbc17222cea.png
Sumber: https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)

Bisa jadi agan ancafe belum berhasil menggunakan aplikasi BlueWallet penyebabnya sama, yakni ada masalah antara ColorOS 12 dengan BlueWallet (barangkali pada versi berikutnya ada perbaikan mengenai ini).


Alternatif wallet lain yang bisa agan gunakan untuk mencoba transaksi menggunakan Lightning: Wallet of Satoshi (https://www.walletofsatoshi.com/).



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on January 30, 2023, 04:40:24 AM
sebab tanpa terkoneksi dengan internet, BlueWallet masih bisa untuk dibuka seperti yang telah saya coba, senada dengan apa yang disampaikan oleh om Chikito.
Karena BlueWallet ini termasuk ke dalam jenis Non Custody wallet, dompet penyimpanan bitcoin yang private key sepenuhnya dikontrol oleh pemilik sehingga tanpa akses internet pun, masih bisa untuk buka wallet dan sign transaksi.

-Snip- Jadi permasalahan sampeyan itu bukan kartu SIM. mau ubah kartu apa pun jika software mallfuction tetap tidak akan terbuka alias force close.
Kira-kira apa yang harus saya lakukan, cache juga telah saya bersihkan dan semua telah saya lakukan sesuai instruksi namun masih belum bisa, apakah ada pengaruh jaringan saat awal download di lakukan, namun telah mencoba download beberapa kali masih belum bisa?
Karena kemungkinan besar permasalahannya adalah OS Color 12, jadi Satu-satunya solusi adalah downgrade kembali ke ColorOS 11. Jika dulu beli HP-nya di tahun 2020 atau 2021, ya di reset ulang, nanti setelah direset factory pabrik, OS akan kembali saat awal sampeyan beli di Android 11.

Cara lain yaitu disambung ke PC namun agak ribet karena harus masuk ke mode recovery, ke cmd, fast bootdevice, dan mempersiapkan juga Factory Image.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on January 30, 2023, 10:04:50 AM
-snip- 2. Menurut saya bukan pada merk smartphone-nya, tapi lebih ke versi OS yang digunakannya. Saya lihat pada salah satu ulasan di PlayStore, ada yang mengeluhkan bahwa BlueWallet ini tidak bekerja dengan baik di OS Android versi 11. Barangkali coba agan gunakan OS Android versi dibawahnya (yang tidak terlalu lawas) atau versi diatasnya.
Harusnya versi Android yang saya punya memiliki support ke akses BlueWallet
Processor Helio G35 Octa Core
Versi ColorOS V12.1
Jika seperti ulasan om Husna QA sampaikan, namun sampai sekarang saya masih belum bisa akses ke BlueWallet.
Saya ingin memberitahu bahwa ada pendapat yang mengatakan kalau permasalahan yang agan @ancafe dapatkan dalam pengunaan aplikasi BlueWallet versi Android terletak pada Android versi OS yang agan pakai dimana Processor Helio G35 tersebut memang sering mendapat kendala seperti itu. Pendapat @Charles-Tim itu berdasarkan pengalaman saat dia menggunakan BlueWallet dengan versi Androidnya saat itu.

Pendapat yang disampaikan tersebut tidak jauh beda juga dengan yang disampaikan oleh Husna QA diatas.
Saya pikir apa yang disampaikan olehnya ada benarnya gan, sebab Helio G35 masih lebih baik Helio G70.
https://i.imgur.com/sgi42sO.png (https://gadget.jagatreview.com/2020/09/review-helio-g25-helio-g35/)

Isn't he/she using an outdated version of Android?
Probably that would be what that happened. If I remember correctly, I used Bluewallet on Android 9 phone and it worked, but I could not remember if it was actually Android 9 or 10 that I used it with because I upgraded the phone to Android 10 at the time. The new phone that I am using now is Android 11, I upgraded it to Android 12. I had Bluewallet on it when it was Android 11 and also now when it is running Android 12, no issue, maybe because it is mid-range phone. I noticed that Bluewallet is not light to load and it can crash anytime when I used it with Android 9/10, but my phone at the time was using 2 gigabyte ram and very lesser processor at the time. I guess Bluewallet may not load easily on low spec phones too and it may crash at times, but not all the time. Using Bluewallet on low budget phone is frustrating but outdated OS might have been the reason for it not working at all.

Edit:
He mentioned that the Android version used is ColorOS V12.1 with the Helio G35 Octa Core Processor specification.
Isn't that a high version of Android?
He can use Electrum (https://electrum.org/#home) instead if the crash continues. Signature verification (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5240594.0). I use Bluewallet with Helio G96 phone and it works perfectly, but it is better than Helio G35.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on February 01, 2023, 01:02:26 AM
Saya ingin memberitahu bahwa ada pendapat yang mengatakan kalau permasalahan yang agan @ancafe dapatkan dalam pengunaan aplikasi BlueWallet versi Android terletak pada Android versi OS yang agan pakai dimana Processor Helio G35 tersebut memang sering mendapat kendala seperti itu.
Seharusnya developer BlueWallet cepat tanggap atas pemasalahan ini, apa lagi banyak pengguna android dan menggunakan source yang sama terhadap permasalahan di atas, BlueWallet ini saya lihat memang agak berbeda dengan electrum yang selalu update, BlueWallet terakhir updated di IOS itu Februari 2022, sedangkan android di november 2022, mungkin perlu di gercep sedikit sehingga build out of memory atau crash di android tersebut segera di atasi dan direlease update-annya.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: bayu7adi on February 03, 2023, 09:34:42 AM
Baru saja saya coba install Blue Wallet, ternyata aplikasinya enteng banget di hp saya Redmi Note 8 Pro (mungkin karena aplikasi yang saya install masih sedikit). File size waktu mengunduh Blue Wallet tadi sekitar 72,1 MB lewat Google Play Store, namun waktu terinstall di gadget, aplikasi ini makan memory penyimpanan sebesar 136 MB .
https://i.postimg.cc/XNHdRKdQ/2023-02-03-16-18-43.jpg

Salah satu fitur yang barusan saya coba adalah fitur "Is it my address?" yang berguna untuk mengkonfirmasi apakah wallet yang saya copy di cliboard adalah benar wallet saya atau bukan. Saya rasa ini penting, karena biasanya orang pernah merasakan ragu ketika akan melakukan copy-paste wallet yang digunakan untuk menerima BTC.
Untuk mengakses tools "Is it my address?" bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini
1. Buka aplikasi BlueWallet
2. Klik icon titik 3 yang ada di atas sebelah kanan
3. Pilih menu "Tools"
4. Pilih menu "Is it my address?"
5. Paste alamat address yang ingin di cek,
>>jika muncul tulisan "[nama wallet] owns"  maka kita bisa menerima BTC dengan wallet itu dan saldo akan masuk ke wallet kita
>>jika muncul tulisan "None of the available wallets own the provided address" berarti itu bukan wallet kita yang terhubung ke BlueWallet milik kita

https://i.postimg.cc/05nCWrYx/2023-02-03-16-13-14.jpg (https://postimg.cc/Yj4gjrDy) https://i.postimg.cc/5ysq6k4j/2023-02-03-16-13-48.jpg (https://postimg.cc/K3ggWfgy) https://i.postimg.cc/xdmRtRRF/2023-02-03-16-14-51.jpg (https://postimg.cc/cKswJfPQ) https://i.postimg.cc/t4wk3fhx/2023-02-03-16-15-36.jpg (https://postimg.cc/PCb1hSVX) https://i.postimg.cc/P5PK8h8H/2023-02-03-16-16-00.jpg (https://postimg.cc/bZf1K7TV)





Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: joniboini on February 04, 2023, 01:31:56 PM
Salah satu fitur yang barusan saya coba adalah fitur "Is it my address?" yang berguna untuk mengkonfirmasi apakah wallet yang saya copy di cliboard adalah benar wallet saya atau bukan. Saya rasa ini penting, karena biasanya orang pernah merasakan ragu ketika akan melakukan copy-paste wallet yang digunakan untuk menerima BTC.
Apakah fitur itu bisa memeriksa address lain yang tidak ditampilkan di wallet agan secara default tapi masih bisa diakses karena satu seed (beda derivation path)? Saya rasa fitur tersebut sangat berguna untuk memeriksa address-address di wallet agan layaknya Electrum dengan derivation pathnya daripada memastikan address yang agan salin itu benar punya agan. Bukan berarti ga bisa dipake untuk memeriksa address yang agan salin, tapi lebih keren aja kalau bisa mengecek derivation path.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on February 06, 2023, 03:20:08 AM
Saya rasa ini penting, karena biasanya orang pernah merasakan ragu ketika akan melakukan copy-paste wallet yang digunakan untuk menerima BTC.
Selain dari ada itu, mending dicheck lagi secara manual terhadap apa yang sampeyan copy paste-kan. Oke-lah kalau sudah benar di check di Is it my address, tapi pastikan lagi dicheck sekali lagi antara alamat yang di-copy dengan yang di-paste, karena Gap antara kedua device tersebut sering disusupi malware clipboard, sehingga di Is it my address sama namun berbeda di device yang kita copy paste.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on February 06, 2023, 04:22:48 AM
Salah satu fitur yang barusan saya coba adalah fitur "Is it my address?" yang berguna untuk mengkonfirmasi apakah wallet yang saya copy di cliboard adalah benar wallet saya atau bukan. Saya rasa ini penting, karena biasanya orang pernah merasakan ragu ketika akan melakukan copy-paste wallet yang digunakan untuk menerima BTC.
Apakah fitur itu bisa memeriksa address lain yang tidak ditampilkan di wallet agan secara default tapi masih bisa diakses karena satu seed (beda derivation path)? Saya rasa fitur tersebut sangat berguna untuk memeriksa address-address di wallet agan layaknya Electrum dengan derivation pathnya daripada memastikan address yang agan salin itu benar punya agan. Bukan berarti ga bisa dipake untuk memeriksa address yang agan salin, tapi lebih keren aja kalau bisa mengecek derivation path.
Kalau memeriksa address lain yang berbeda derivation path namun tidak tampilkan di BlueWallet setahu saya belum ada fitur untuk itu; Paling ya terlebih dulu buat wallet baru menggunakan seed yang di create sebelumnya namun dengan type atau derivation path berbeda, agar bisa dikenali address nya itu ketika di cek menggunakan fitur "Is it my address?" -silahkan di ralat jika saya keliru-.

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobad9705a4fa794ffd.jpeg


Btw, tadi saya lihat di settingan BlueWallet versi iOS ada fitur untuk melihat wallet dan transaksi menggunakan device lain yang terhubung ke Apple iCloud dengan akun yang sama (saya belum tahu apakah di Android ada fitur serupa atau tidak). Saya belum coba real-nya seperti apa karena saya install BlueWallet di smartphone dan di Laptop dengan menggunakan seed yang sama; Asumsi saya itu seperti fitur watch-only.

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob265170cb478f7a4c.jpeg





Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on February 07, 2023, 12:06:12 AM
karena saya install BlueWallet di smartphone dan di Laptop dengan menggunakan seed yang sama; Asumsi saya itu seperti fitur watch-only.
Laptopnya apple jugakan?, sepertinya bluewallet ini memang dikhususkan untuk pengguna apple, karena bluewallet untuk versi PC windowsnya gak ada, sehingga kemungkinan besar untuk pengguna android fitur continuity tidak ada (mau dikoneksikan kemana kalau versi PC-nya gak ada), mungkin mas husna bisa bereksperimen  lebih dari 3 perangkat kalau iphone, macbook dan iPad-nya juga dikoneksikan dengan seed dan icloud yang sama.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on February 07, 2023, 02:19:39 AM
Laptopnya apple jugakan?, sepertinya bluewallet ini memang dikhususkan untuk pengguna apple, karena bluewallet untuk versi PC windowsnya gak ada, sehingga kemungkinan besar untuk pengguna android fitur continuity tidak ada (mau dikoneksikan kemana kalau versi PC-nya gak ada), mungkin mas husna bisa bereksperimen  lebih dari 3 perangkat kalau iphone, macbook dan iPad-nya juga dikoneksikan dengan seed dan icloud yang sama.

Saya baru ngeh kalau aplikasi Blue Wallet versi desktop-nya tidak ada untuk Windows OS, sementara untuk versi Android tadinya saya kira ada fitur tersebut dengan cloud nya menggunakan google drive (smartphone android saya rusak jadi tidak banyak tahu yang versi ini).

Jadi ketika fitur Continuity diaktifkan, maka pada proses Add Wallet melalui opsi Import wallet muncul opsi tambahan "Search accounts". Barusan saya coba import address yang ada di BlueWallet versi iOS ke BlueWallet macOS dengan coba mengaktifkan fitur Search Account ini, hasilnya jadi Watch-Only (saya belum tahu banyak mengenai fitur-fitur yang ada).

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob5bb52450c183465f.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob338c73510ede0107.png  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob440193c54e52165c.png



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on February 13, 2023, 12:07:56 AM
Laptopnya apple jugakan?, sepertinya bluewallet ini memang dikhususkan untuk pengguna apple, karena bluewallet untuk versi PC windowsnya gak ada, sehingga kemungkinan besar untuk pengguna android fitur continuity tidak ada (mau dikoneksikan kemana kalau versi PC-nya gak ada), mungkin mas husna bisa bereksperimen  lebih dari 3 perangkat kalau iphone, macbook dan iPad-nya juga dikoneksikan dengan seed dan icloud yang sama.
Saya baru ngeh kalau aplikasi Blue Wallet versi desktop-nya tidak ada untuk Windows OS, sementara untuk versi Android tadinya saya kira ada fitur tersebut dengan cloud nya menggunakan google drive (smartphone android saya rusak jadi tidak banyak tahu yang versi ini).

Jadi ketika fitur Continuity diaktifkan, maka pada proses Add Wallet melalui opsi Import wallet muncul opsi tambahan "Search accounts". Barusan saya coba import address yang ada di BlueWallet versi iOS ke BlueWallet macOS dengan coba mengaktifkan fitur Search Account ini, hasilnya jadi Watch-Only (saya belum tahu banyak mengenai fitur-fitur yang ada).
Android itu tidak sama dengan Apple mas, dimana organisasi dan manajemen sebuah produk Apple itu lebih bagus dari pada android, 1 akun icloud untuk semua dan bisa terhubung 1 sama lain. Sedangkan android, belum tentu terback-up di google dirve walau pakai akun google yang sama.

Untuk watch-only wallet sendiri, kadang saya bingung fungsi utamanya buat apa, karena tanpa install wallet pun kita bisa melihatnya dengan mengimpor xPub-nya ke tracking site seperti Blockonomics (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5193008.0), jadi selain untuk menghindari resiko macam-macam, saya jarang atau hampir tidak pernah nyimpan bitcoin di wallet yang terinstall di HP, jadi untuk ngecek apa gaji bitcoin mingguan sudah masuk apa belum, lewat notif email dari Blockonomics.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on February 13, 2023, 12:18:52 AM
-snip-, saya jarang atau hampir tidak pernah nyimpan bitcoin di wallet yang terinstall di HP, jadi untuk ngecek apa gaji bitcoin mingguan sudah masuk apa belum, lewat notif email dari Blockonomics.
Blue Wallet sendiri saya jadikan sebagai wallet untuk menyimpan Bitcoin lightning disamping Wallet of Satoshi. Menurut saya lebih praktis untuk urusan transaksi melalui Lightning network dengan menggunakan wallet tersebut ketimbang menggunakan fitur lightning di Electrum. Sementara untuk menyimpan Bitcoin, saya juga sejak beberapa tahun yang lalu sudah tidak lagi menggunakan wallet yang terinstall di HP (dulu sempat lumayan lama menggunakan imToken).


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on February 15, 2023, 11:23:12 AM
Saya ingin memberitahu bahwa ada pendapat yang mengatakan kalau permasalahan yang agan @ancafe dapatkan dalam pengunaan aplikasi BlueWallet versi Android terletak pada Android versi OS yang agan pakai dimana Processor Helio G35 tersebut memang sering mendapat kendala seperti itu.
Seharusnya developer BlueWallet cepat tanggap atas pemasalahan ini, apa lagi banyak pengguna android dan menggunakan source yang sama terhadap permasalahan di atas, BlueWallet ini saya lihat memang agak berbeda dengan electrum yang selalu update, BlueWallet terakhir updated di IOS itu Februari 2022, sedangkan android di november 2022, mungkin perlu di gercep sedikit sehingga build out of memory atau crash di android tersebut segera di atasi dan direlease update-annya.
Benar sekali om Chikito. Seharusnya mereka perlu mempertimbangkan beberapa kendala yang dialami oleh pengguna App Blue Wallet di Android. Sedikit terlambat saya sampaikan bahwa secara pribadi saya juga sudah berusaha memberanikan diri untuk mengirim pesan pribadi dengan salah satu admin grup Telegram mereka dengan menanyakan kepada mereka permasalahan seperti itu, namun hingga saat ini mereka tidak menjawab atau membalas.

https://i.imgur.com/vsRTDfP.jpg

Entah mereka tidak peduli atau mungkin ada kesibukan, saya pikir mereka perlu untuk mengudapte agar setiap pengguna bisa menggunakan salah satu dompet Bitcoin terbaik versi Mobile.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on February 15, 2023, 11:50:48 PM
-snip- saya juga sudah berusaha memberanikan diri untuk mengirim pesan pribadi dengan salah satu admin grup Telegram mereka dengan menanyakan kepada mereka permasalahan seperti itu, namun hingga saat ini mereka tidak menjawab atau membalas.
https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob103c52bafe748c49.jpeg
Entah mereka tidak peduli atau mungkin ada kesibukan, saya pikir mereka perlu untuk mengudapte agar setiap pengguna bisa menggunakan salah satu dompet Bitcoin terbaik versi Mobile.
Kalau mengirim pesan secara private apalagi via Telegram setahu saya kemungkinan kecil akan dibalas secara langsung (terlebih jika banyak DM pertanyaan yang masuk ke personal), kecuali misalkan sudah bertanya di grup telegram-nya BlueWallet dan ada hal private yang tidak bisa diutarakan disana dan admin menyarankan untuk DM ke dia mengenai hal tersebut (hati-hati kalau ada yang mengaku admin mengirimi DM terlebih dulu). Sementara itu untuk bertanya mengenai BlueWallet, saya lihat yang tertera di websitenya saat ini, contact support-nya hanya via email: bluewallet@bluewallet.io, jadi menurut saya akan lebih pas jika dikirimnya juga kesana bukan via private message telegram.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: joniboini on February 18, 2023, 03:36:44 PM
Benar sekali om Chikito. Seharusnya mereka perlu mempertimbangkan beberapa kendala yang dialami oleh pengguna App Blue Wallet di Android. Sedikit terlambat saya sampaikan bahwa secara pribadi saya juga sudah berusaha memberanikan diri untuk mengirim pesan pribadi dengan salah satu admin grup Telegram mereka dengan menanyakan kepada mereka permasalahan seperti itu, namun hingga saat ini mereka tidak menjawab atau membalas.
Kalau agan sudah mencoba menghubungi support dan belum ada balasan, bisa juga cek/bikin isu di GitHub mereka. Memang tidak mudah dan malah terkesan merepotkan, tapi lebih aman daripada mengirim PM di Telegram. Belum tentu juga admin yang agan kirimin pesan bisa mempercepat proses perbaikan yang perlu dilakukan, atau mereka malah tidak terlibat dalam pengembangan walletnya sama sekali. Berdasarkan pengalaman ane, malah kadang member group yang lebih sering membantu user yang mengalami masalah di berbagai group Tele.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on February 21, 2023, 12:02:28 AM
-snip-, saya jarang atau hampir tidak pernah nyimpan bitcoin di wallet yang terinstall di HP, jadi untuk ngecek apa gaji bitcoin mingguan sudah masuk apa belum, lewat notif email dari Blockonomics.
Blue Wallet sendiri saya jadikan sebagai wallet untuk menyimpan Bitcoin lightning disamping Wallet of Satoshi. Menurut saya lebih praktis untuk urusan transaksi melalui Lightning network dengan menggunakan wallet tersebut ketimbang menggunakan fitur lightning di Electrum. Sementara untuk menyimpan Bitcoin, saya juga sejak beberapa tahun yang lalu sudah tidak lagi menggunakan wallet yang terinstall di HP (dulu sempat lumayan lama menggunakan imToken).
Saya juga sempat nginstall dan lama make LN di blue wallet ketika masa Pandu Kelana dulu. sekarang sudah tidak lagi, karena memang tidak intens lagi.

mengenai electrum, fitur LN mereka tidak semudah menggunakannya di blue wallet sehingga banyak yang jarang makainya.

Entah mereka tidak peduli atau mungkin ada kesibukan, saya pikir mereka perlu untuk mengudapte agar setiap pengguna bisa menggunakan salah satu dompet Bitcoin terbaik versi Mobile.
Bisa juga karena memang tidak begitu krusial, artinya bug semacam ini tidak mayor, atau hanya sebagian kecil pengguna android jadinya belum diprioritaskan untuk update, Namun saya cek di github mereka sudah di accept pull request terbaru mengenai android ini. mungkin nunggu release aja,


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on February 25, 2023, 09:48:25 AM
Blue Wallet telah mengumumkan jika Lightning node, Lndhub.io secara resmi.di hentikan. Dalam pesannya, mereka akan memberhentikan layanan dompet Lightning kustodian pada 30 April 2023.

Ini kabar yang kurang bagus bagi pengguna yang sudah nyaman menggunakan dompet Lightning.
Tampaknya setiap pengguna masih diberikan kesempatan untuk memindahkannya dan masih bisa menggunakan Blue Wallet seperti biasa.

Quote
Written by BlueWallet
Feb 23, 2023
Today, we are announcing that the Lightning node, Lndhub.io, where BlueWallet provides Lightning wallets to its users, is sunsetting. While you can still withdraw your sats, creating new or refilling existing Lightning wallets on LndHub node will no longer be possible.

TL;DR: If you have sats on BlueWallet’s lightning node, please move them as soon as possible.

Lndhub started as a weekend experiment on a new fringe technology barely used at the time called the Lightning Network. Today, with the availability of more mainstream services offering scalable solutions, Lndhub has fulfilled its purpose in its current form.

Lndhub as a software and FOSS self hosted solution will keep existing and being supported for anyone interested in running it. You will always be able to connect to your own LndHub from BlueWallet or other software that supports LndHub API specification.

What you need to do and know:

The service will be shutdown on the 30th of April.
If you have sats there, please move them to another service/wallet of your choice.
If you are running your own Lndhub you are not affected.
Regular bitcoin wallets are not affected.
This may sound like bad news, but this essentially means BlueWallet going forward will only support self-custody solutions. This is good for bitcoin and BlueWallet users.

List of alternatives

Self-hosted LndHub (go implementation, nodejs implementation) on Umbrel and others, on hardware you own.
Self-hosted LNbits
Phoenix Wallet (iOS, Android)
Breez Wallet (iOS, Android)
Keep building. Thanks!

[1] https://bluewallet.io/sunsetting-lndhub/


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on February 25, 2023, 11:59:27 PM
Blue Wallet telah mengumumkan jika Lightning node, Lndhub.io secara resmi.di hentikan. Dalam pesannya, mereka akan memberhentikan layanan dompet Lightning kustodian pada 30 April 2023.

Ini kabar yang kurang bagus bagi pengguna yang sudah nyaman menggunakan dompet Lightning.
Tampaknya setiap pengguna masih diberikan kesempatan untuk memindahkannya dan masih bisa menggunakan Blue Wallet seperti biasa.
Terima kasih atas informasinya. Saya termasuk salah satu user yang menggunakan Bluewallet sebagai wallet untuk transaksi lightning dan masih ada saldo juga di wallet tersebut.
Entah ini memang karena pengguna lightning di wallet tersebut saja yang sedikit, atau mungkin juga karena pengguna wallet lightning secara global yang masih belum terlalu banyak sehingga belum bisa menjadi prioritas.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on February 26, 2023, 02:11:02 PM
Blue Wallet telah mengumumkan jika Lightning node, Lndhub.io secara resmi.di hentikan. Dalam pesannya, mereka akan memberhentikan layanan dompet Lightning kustodian pada 30 April 2023.

Ini kabar yang kurang bagus bagi pengguna yang sudah nyaman menggunakan dompet Lightning.
Tampaknya setiap pengguna masih diberikan kesempatan untuk memindahkannya dan masih bisa menggunakan Blue Wallet seperti biasa.
Saya termasuk salah satu user yang menggunakan Bluewallet sebagai wallet untuk transaksi lightning dan masih ada saldo juga di wallet tersebut.
Tetapi saldonya yang tersimpan masih bisa dipindahkan kan?
Selain Blue Wallet masih ada wallet lain yang mendukung transaski Lightning seperti Wallet of Satoshi dan saya yakin mba Husna jauh lebih mengetahuinya.

Entah ini memang karena pengguna lightning di wallet tersebut saja yang sedikit, atau mungkin juga karena pengguna wallet lightning secara global yang masih belum terlalu banyak sehingga belum bisa menjadi prioritas.
Ada berkembang pendapat jika pemberhentian Lightning node, Lndhub.io karena bisnis yang kurang menguntungkan mereka. Pendapat yang berkembang tersebut terkesan humoris, tetapi saya pikir itu logis. Bisa saja pengguna LN secara global belum menjadi prioritas seperti yang mba sebutkan.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on February 26, 2023, 02:31:06 PM
Tetapi saldonya yang tersimpan masih bisa dipindahkan kan?
Selain Blue Wallet masih ada wallet lain yang mendukung transaski Lightning seperti Wallet of Satoshi -snip-
Ya untuk wallet lightning saya menggunakan Bluewallet dan Wallet of Satoshi, namun memang lebih menyukai Bluewallet karena saya menggunakan versi desktopnya juga (macOS); Karena membaca informasi sebelumnya diatas bahwa fitur lightning di Bluewallet akan dihilangkan jadi tadi saya sudah pindahkan saldo yang ada di wallet tersebut ke Wallet of Satoshi. Wallet lain yang pernah saya coba ada juga Phoenix wallet (seperti yang tercantum juga diantara wallet yang disarankan Bluewallet pada link diatas).

Ada berkembang pendapat jika pemberhentian Lightning node, Lndhub.io karena bisnis yang kurang menguntungkan mereka. Pendapat yang berkembang tersebut terkesan humoris, tetapi saya pikir itu logis. Bisa saja pengguna LN secara global belum menjadi prioritas seperti yang mba sebutkan.
Alasan yang cukup logis dan hal tersebut bahkan pernah terjadi pula pada yang lainnya, seperti contoh hardware wallet Cobo Vault yang dihentikan produksinya (karena tidak lepas dari alasan bisnis dari perusahaan induknya), meskipun kemudian dilanjut oleh yang sebelumnya menjadi kepala tim pengembangan HW tersebut dengan nama hardware berbeda dan software yang telah diupgrade namun tampilan fisik masih sama (https://blog.keyst.one/leaving-cobo-to-continue-the-cobo-vault-legacy-29bb2f8f026e).


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on February 28, 2023, 12:01:39 AM
Entah ini memang karena pengguna lightning di wallet tersebut saja yang sedikit, atau mungkin juga karena pengguna wallet lightning secara global yang masih belum terlalu banyak sehingga belum bisa menjadi prioritas.
Ada berkembang pendapat jika pemberhentian Lightning node, Lndhub.io karena bisnis yang kurang menguntungkan mereka. Pendapat yang berkembang tersebut terkesan humoris, tetapi saya pikir itu logis. Bisa saja pengguna LN secara global belum menjadi prioritas seperti yang mba sebutkan.
Padahal saya ngedownload blue wallet ini karena adanya fitur LN, kalau sudah dihapuskan, apa lagi yang jadi keistimewaan wallet ini selain dari pada LN itu sendiri. Mending pakai electrum, tapi ya susah juga karena belum tersedia buat iPhone.

Dan, sebenarnya saya ini jarang atau malah tidak pernah bertransaksi langsung bitcoin menggunakan HP, karena memang tidak begitu nyaman dibandingkan dengan PC. Ini tentu berbeda jika LN, karena saya pikir cuma beberapa satoshi, sehingga tidak begitu kuatir jika sewaktu-waktu hilang atau lenyap di HP.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on February 28, 2023, 11:59:20 PM
Padahal saya ngedownload blue wallet ini karena adanya fitur LN, kalau sudah dihapuskan, apa lagi yang jadi keistimewaan wallet ini selain dari pada LN itu sendiri. Mending pakai electrum, tapi ya susah juga karena belum tersedia buat iPhone.
Saya sendiri untuk wallet LN sudah lama menggunakan Wallet of Satoshi dan BlueWallet jadi setidaknya ada dua wallet berbeda untuk keperluan test ataupun transaksi real ke luar (seperti contoh sebelumnya untuk test beli pulsa HP). Sementara itu karena Bluewallet sebagaimana informasi diatas akan menghilangkan fitur ini, jadinya beralih ke Phoenix wallet meskipun tidak ada versi desktopnya seperti di BlueWallet.

Dan, sebenarnya saya ini jarang atau malah tidak pernah bertransaksi langsung bitcoin menggunakan HP, karena memang tidak begitu nyaman dibandingkan dengan PC. Ini tentu berbeda jika LN, karena saya pikir cuma beberapa satoshi, sehingga tidak begitu kuatir jika sewaktu-waktu hilang atau lenyap di HP.
Transaksi Bitcoin LN menurut saya memang lebih cocoknya menggunakan perangkat mobile, karena cenderung lebih instan dan memang untuk tujuan transaksi micropayment.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: enoanggra on March 07, 2023, 08:20:23 AM
Bluewallet gak bisa untuk EVM yah? Bisa gak sih jadi bisa beli bitcoin di https://p2p.beli.finance


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on March 09, 2023, 06:41:59 AM
Bluewallet gak bisa untuk EVM yah? -snip-
Apakah EVM yang dimaksud diatas adalah Ethereum Virtual Machine Wallet? Jika yang dimaksud adalah itu, maka setahu saya Bluewallet tidak mensupportnya karena jika agan membuka website dari https://bluewallet.io/ (https://bluewallet.io/) di halaman awal saja sudah ketara jelas kalimat dengan fontsize yang cukup besar seperti berikut:

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob71f7b362a94f32b2.png

Dan ketika agan lihat menu Features seperti nampak diatas, akan lebih ketara lagi BlueWallet itu fitur wallet-nya untuk apa saja (dengan sedikit catatan untuk fitur Lightning-nya sudah akan dihapus sebagaimana informasi yang sudah diposting @OP sebelumnya).



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on March 17, 2023, 05:51:05 AM
Apakah EVM yang dimaksud diatas adalah Ethereum Virtual Machine Wallet? Jika yang dimaksud adalah itu, maka setahu saya Bluewallet tidak mensupportnya karena jika agan membuka website dari https://bluewallet.io/ (https://bluewallet.io/) di halaman awal saja sudah ketara jelas kalimat dengan fontsize yang cukup besar ...

[snip]
Pasti yang dimaksud oleh agan @enoanggra adalah Ethereum Virtual Machine dan Blue Wallet hanya dompet Bitcoin dengan dukungan yang telah kita sampaikan. Saya pikir agan enoanggra dapat memahami seperti yang sudah Husna QA jelaskan. Oya agan @enoanggra, baru-baru ini Blue Wallet sudah menghentikan salah satu layanan yaitu LN.

Bluewallet gak bisa untuk EVM yah? -snip-
Ethereum Virtual Machine (EVM) merupakan sebuah program yang memiliki tugas untuk menjalankan semua smart contract pada jaringan Ethereum dan sepengetahuan saya itu sama sekali tidak ada kaitannya dengan Blue Wallet - Wallet Bitcoin.

Untuk pengetahuan dasar tentang Ethereum Virtual Machine (EVM) agan @enoanggra dapat membaca pada link dibawah ini.
https://ethereum.org/en/developers/docs/evm/


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: joniboini on March 18, 2023, 11:45:31 AM
Bisa gak sih jadi bisa beli bitcoin di https://p2p.beli.finance
Saya kurang familiar dengan situs ini, tapi ane lihat agan bisa memilih opsi Bitcoin sebagai koin yang mau dibeli. Jadi semestinya agan bisa menggunakan address yang digenerate BlueWallet ataupun wallet Bitcoin lain pada umumnya. Kalau agan lihat feenya mahal banget dibandingkan Bitcoin yang ada di chain lain, itu karena yang ditransaksikan adalah Bitcoin mainnet, bukan wrapped token. Jangan beli wrapped token kalau agan tidak paham risikonya apa meskipun terkesan lebih murah dibandingkan BTC.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on March 19, 2023, 03:37:52 AM
-snip- baru-baru ini Blue Wallet sudah menghentikan salah satu layanan yaitu LN.
Bukankah diberhentikannnya pada tanggal 30 April nanti, sebagaimana yang diinformasikan sebelumnya?

we are announcing that the Lightning node, Lndhub.io, where BlueWallet provides Lightning wallets to its users, is sunsetting. While you can still withdraw your sats, creating new or refilling existing Lightning wallets on LndHub node will no longer be possible.
-snip-
The service will be shutdown on the 30th of April.

Barusan saya lihat di App Store bahkan belum ada update terbaru lagi sejak 3 bulan yang lalu (Blue Wallet 6.3.2 versi iOS), dan preview yang terkait Lightning masih dimunculkan. Begitu pula di wallet LN yang terinstall di smartphone saya masih tertera (entah nanti ketika sudah berakhir apakah masih dimunculkan ketika aplikasinya belum di update).

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob45b7b750a85bd2c5.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob31e13506e50161a2.jpeg

Sekitar 21 hari yang lalu saldonya sudah di transfer ke Wallet of Satoshi dan ternyata tidak bisa semua balance bisa dikosongkan hingga 0.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on April 05, 2023, 01:17:31 PM
Barusan saya lihat di App Store bahkan belum ada update terbaru lagi sejak 3 bulan yang lalu (Blue Wallet 6.3.2 versi iOS), dan preview yang terkait Lightning masih dimunculkan. Begitu pula di wallet LN yang terinstall di smartphone saya masih tertera (entah nanti ketika sudah berakhir apakah masih dimunculkan ketika aplikasinya belum di update).

https://i.imgur.com/qjJzX2U.jpg https://i.imgur.com/G5ryRmV.jpg

Jika di App Store masih terlihat terkait preview Lightning masih di munculkan, di Google Play Store juga masih terlihat preview yang sama yang bertuliskan Lightning Ready.

https://i.imgur.com/xwRQKN5.jpg

Written by BlueWallet
Feb 23, 2023
Today, we are announcing that the Lightning node, Lndhub.io, where BlueWallet provides Lightning wallets to its users, is sunsetting. While you can still withdraw your sats, creating new or refilling existing Lightning wallets on LndHub node will no longer be possible.

TL;DR: If you have sats on BlueWallet’s lightning node, please move them as soon as possible.

Lndhub started as a weekend experiment on a new fringe technology barely used at the time called the Lightning Network. Today, with the availability of more mainstream services offering scalable solutions, Lndhub has fulfilled its purpose in its current form.

Lndhub as a software and FOSS self hosted solution will keep existing and being supported for anyone interested in running it. You will always be able to connect to your own LndHub from BlueWallet or other software that supports LndHub API specification.

What you need to do and know:

The service will be shutdown on the 30th of April.
If you have sats there, please move them to another service/wallet of your choice.
If you are running your own Lndhub you are not affected.
Regular bitcoin wallets are not affected.
This may sound like bad news, but this essentially means BlueWallet going forward will only support self-custody solutions. This is good for bitcoin and BlueWallet users.

List of alternatives

Self-hosted LndHub (go implementation, nodejs implementation) on Umbrel and others, on hardware you own.
Self-hosted LNbits
Phoenix Wallet (iOS, Android)
Breez Wallet (iOS, Android)
Keep building. Thanks!

Merujuk pada pengumuman resmi Blue Wallet diatas da mengingat masih terlihat feature Lightning, maka ini bisa menjadi pesan pengingat yang bagus untuk memindahkan seperti yang mba Husna QA sampaikan mengingat masih ada waktu sebelum batas waktu yang ditentukan.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: elda34b on April 05, 2023, 02:23:45 PM
Saya agak bingung dengan informasi penutupan LndHub ini. Sepemahaman saya yang diclose hanya custodial service untuk lightning yang dikelola oleh Bluewallet itu sendiri, sementara app/walletnya masih support lightning selama agan mau setting dompetnya agar route ke node yang lain. Atau apakah nantinya walletnya juga ga bakal support pembuatan dompet lightning? Saya rasa kok tidak demikian, jadi pernyataan lightning ready di materi promosi Play Store dkk, walau sedikit menyesatkan, tidak perlu dihilangkan juga. Atau saya salah paham?


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on April 06, 2023, 11:09:27 AM
Saya agak bingung dengan informasi penutupan LndHub ini. Sepemahaman saya yang diclose hanya custodial service untuk lightning yang dikelola oleh Bluewallet itu sendiri, sementara app/walletnya masih support lightning selama agan mau setting dompetnya agar route ke node yang lain. Atau apakah nantinya walletnya juga ga bakal support pembuatan dompet lightning? Saya rasa kok tidak demikian, jadi pernyataan lightning ready di materi promosi Play Store dkk, walau sedikit menyesatkan, tidak perlu dihilangkan juga. Atau saya salah paham?
Saya lihat di Lightning Settings dari Blue Wallet sendiri menyediakan opsi jika ingin menghubungkan ke LND node yang lain, selain dari yang saat ini masih tersedia secara default-nya dari BlueWallet (github.com/BlueWallet/LndHub (http://github.com/BlueWallet/LndHub)).

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobbc439434b4f08802.png

Jadi Lightning wallet mestinya masih bisa digunakan dengan menginstall sendiri LndHub dan menginput URL-nya tersebut. Tapi dari yang saya pahami pada beberapa pernyataan pengumuman diatas, bahkan user disarankan untuk memindahkan aset Bitcoin LN nya ke wallet lain. Adakah kemungkinan opsi Lightning wallet pada update berikutnya dihilangkan? kita lihat update setelah 30 April nanti.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on April 08, 2023, 12:05:39 AM
Atau apakah nantinya walletnya juga ga bakal support pembuatan dompet lightning? Saya rasa kok tidak demikian, jadi pernyataan lightning ready di materi promosi Play Store dkk, walau sedikit menyesatkan, tidak perlu dihilangkan juga. Atau saya salah paham?
Adakah kemungkinan opsi Lightning wallet pada update berikutnya dihilangkan? kita lihat update setelah 30 April nanti.
Kalau saya mending dikirim atau diconvert aja semua balance Lightining newtworknya ke BTC dari pada beresiko hilang atau gak bisa dikirim lagi pada 30 april nanti. Kecuali kalau kita-nya ngejalanin node LN sendiri dimana tujuan sebagai self-custody.

Dan, sebenarnya LN itu akan tercreate dan bisa kita generate jika ada Node penghubung, artinya kalau kita bisa ngejalanin node sendiri, tentu kita akan aman walau blue wallet sendiri akan menutup layanan (Lndhub) mereka.

Quote
If you are running your own Lndhub you are not affected

[1]. https://bluewallet.io/sunsetting-lndhub/


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: joniboini on April 10, 2023, 10:35:48 AM
Jadi Lightning wallet mestinya masih bisa digunakan dengan menginstall sendiri LndHub dan menginput URL-nya tersebut. Tapi dari yang saya pahami pada beberapa pernyataan pengumuman diatas, bahkan user disarankan untuk memindahkan aset Bitcoin LN nya ke wallet lain. Adakah kemungkinan opsi Lightning wallet pada update berikutnya dihilangkan? kita lihat update setelah 30 April nanti.
Setelah saya baca ulang, sepertinya apa yang om chikito katakan lebih tepat. Mereka memang bilang untuk memindahkan dana/sats yang ada di custodial mereka karena dana tersebut ga bakal bisa diakses lagi setelah tutup (ane rasa cepat atau lambat withdrawal pasti bakal ditutup juga karena tidak mungkin mereka membuat resources untuk membuka jasa tersebut kalau sudah ada kepastian mau ditutup), tapi tidak ada anjuran yang sama kalau user menggunakan self-hosted node. Kalau om refer ke bagian alternatives, solusi self-hosted node dan sejenisnya juga disebutkan lebih dulu. Yah tinggal tunggu saja nanti apakah bakal berubah atau tidak.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on April 10, 2023, 10:57:56 AM
Kalau saya mending dikirim atau diconvert aja semua balance Lightining newtworknya ke BTC dari pada beresiko hilang atau gak bisa dikirim lagi pada 30 april nanti. Kecuali kalau kita-nya ngejalanin node LN sendiri dimana tujuan sebagai self-custody.
Ya, untuk amannya aset Bitcoin lightning di BlueWallet lebih baik di transfer ke wallet lightning lainnya.


Setelah saya baca ulang, sepertinya apa yang om chikito katakan lebih tepat. Mereka memang bilang untuk memindahkan dana/sats yang ada di custodial mereka karena dana tersebut ga bakal bisa diakses lagi setelah tutup (ane rasa cepat atau lambat withdrawal pasti bakal ditutup juga karena tidak mungkin mereka membuat resources untuk membuka jasa tersebut kalau sudah ada kepastian mau ditutup), tapi tidak ada anjuran yang sama kalau user menggunakan self-hosted node. Kalau om refer ke bagian alternatives, solusi self-hosted node dan sejenisnya juga disebutkan lebih dulu. Yah tinggal tunggu saja nanti apakah bakal berubah atau tidak.
Saya sendiri sekitar Februari lalu, setelah membaca informasi dari OP perihal rencana penutupan layanan LNDHub BlueWallet (https://bluewallet.io/sunsetting-lndhub/) sudah memindahkan aset dari wallet tersebut ke wallet lightning lain dan kadung sudah ke Wallet of Satoshi.

https://talkimg.com/images/2023/05/16/bloba66ebe06bca6449e.jpeg

Di thread luar, setelah berdiskusi dengan JayJuanGee dan baru membaca sekilas perbandingan beberapa wallet lightning melalui link:
https://darthcoin.substack.com/p/lightning-wallets-comparison, untuk Wallet of Satoshi sendiri kurang begitu direkomendasikan terutama terkait self-custody.
Wallet alternatif lain yang saat ini saya gunakan adalah Phoenix wallet (https://phoenix.acinq.co/ (https://phoenix.acinq.co/)).


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on April 11, 2023, 02:57:15 AM
untuk Wallet of Satoshi sendiri kurang begitu direkomendasikan terutama terkait self-custody.
Kalau bicara LN (lightining Network) kayaknya hampir semua wallet deh, karena LN ini termasuk ke dalam jenis hot wallet yang membutuhkan node pihak ketiga untuk membuka, mengirim atau bertransaksi, sehingga tidak benar-benar aman, oleh karena itu mengapa penyimpanan LN ini tidak sampai melebih 0.1 BTC atau lebih.

Setelah saya baca ulang, sepertinya apa yang om chikito katakan lebih tepat. Mereka memang bilang untuk memindahkan dana/sats yang ada di custodial mereka karena dana tersebut ga bakal bisa diakses lagi setelah tutup (ane rasa cepat atau lambat withdrawal pasti bakal ditutup juga karena tidak mungkin mereka membuat resources untuk membuka jasa tersebut kalau sudah ada kepastian mau ditutup), tapi tidak ada anjuran yang sama kalau user menggunakan self-hosted node. Kalau om refer ke bagian alternatives, solusi self-hosted node dan sejenisnya juga disebutkan lebih dulu. Yah tinggal tunggu saja nanti apakah bakal berubah atau tidak.
Saya sendiri sekitar Februari lalu, setelah membaca informasi dari OP perihal rencana penutupan layanan LNDHub BlueWallet (https://bluewallet.io/sunsetting-lndhub/) sudah memindahkan aset dari wallet tersebut ke wallet lightning lain dan kadung sudah ke Wallet of Satoshi.
Dari pada ribet ya mending ikuti saja, karena kalau saya lihat di sini [1]. untuk menginstall node sendiri membutuhkan tambahan perangkat lain dari HP, itu membutuhkan juga docker dan lainnya di perangkat PC (linux) atau sewa VPS server (butuh duit lagi), sehingga ya kalau cuma bertransaksi cuma ribuan satoshi tentu tidak worth dengan biaya sewa segala macam, kecuali kalau untuk bisnis (e-commerce) yang memang transaksi sering/ tiap hari menggunakan LN.

[1]. https://github.com/BlueWallet/LndHub


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on April 11, 2023, 06:01:19 AM
Kalau bicara LN (lightining Network) kayaknya hampir semua wallet deh, karena LN ini termasuk ke dalam jenis hot wallet yang membutuhkan node pihak ketiga untuk membuka, mengirim atau bertransaksi, sehingga tidak benar-benar aman, oleh karena itu mengapa penyimpanan LN ini tidak sampai melebih 0.1 BTC atau lebih.
Kalau yang saya tangkap maksudnya lebih ke custodial/non custodial wallet nya. Wallet of Satoshi ini (mungkin lebih cocok untuk user tahap pemula) memang saya lihat di settingannya tidak menyediakan kontrol penuh pada seed/private key dan tidak ada opsi untuk menjalankan LN Node selain defaultnya mereka, tidak sebagaimana BlueWallet yang ada opsi untuk menghubungkan ke LN Node milik sendiri*.


Dari pada ribet ya mending ikuti saja, karena kalau saya lihat di sini [1]. untuk menginstall node sendiri membutuhkan tambahan perangkat lain dari HP, itu membutuhkan juga docker dan lainnya di perangkat PC (linux) atau sewa VPS server (butuh duit lagi), sehingga ya kalau cuma bertransaksi cuma ribuan satoshi tentu tidak worth dengan biaya sewa segala macam, kecuali kalau untuk bisnis (e-commerce) yang memang transaksi sering/ tiap hari menggunakan LN.
Nah, dari sudut pandang itu saya sendiri praktisnya memindahkan saja aset dari Blue Wallet ke wallet lain karena memang tidak menjalankan node sendiri juga; Dan berdasar informasi berikut sekalipun BlueWallet masih menyediakan opsi untuk mengkoneksikan ke LndHub sendiri, tetap saja mesti dipindahkan juga, karena sebelumnya menggunakan yang dari defaultnya BlueWallet.

Lndhub as a software and FOSS self hosted solution will keep existing and being supported for anyone interested in running it. You will always be able to connect to your own LndHub from BlueWallet or other software that supports LndHub API specification.
-snip-
This may sound like bad news, but this essentially means BlueWallet going forward will only support self-custody solutions. This is good for bitcoin and BlueWallet users.


*
https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobfb54bba36773b941.png (https://substackcdn.com/image/fetch/w_1456,c_limit,f_webp,q_auto:good,fl_progressive:steep/https%3A%2F%2Fsubstack-post-media.s3.amazonaws.com%2Fpublic%2Fimages%2F48e51e22-0917-4a1c-988b-4eac0663b642_905x1664.png)

Sumber: https://darthcoin.substack.com/i/49446128/a-beginner-custodial (https://darthcoin.substack.com/i/49446128/a-beginner-custodial)





Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on April 18, 2023, 02:00:17 AM
Kalau bicara LN (lightining Network) kayaknya hampir semua wallet deh, karena LN ini termasuk ke dalam jenis hot wallet yang membutuhkan node pihak ketiga untuk membuka, mengirim atau bertransaksi, sehingga tidak benar-benar aman, oleh karena itu mengapa penyimpanan LN ini tidak sampai melebih 0.1 BTC atau lebih.
Kalau yang saya tangkap maksudnya lebih ke custodial/non custodial wallet nya. Wallet of Satoshi ini (mungkin lebih cocok untuk user tahap pemula) memang saya lihat di settingannya tidak menyediakan kontrol penuh pada seed/private key dan tidak ada opsi untuk menjalankan LN Node selain defaultnya mereka, tidak sebagaimana BlueWallet yang ada opsi untuk menghubungkan ke LN Node milik sendiri*.
Sebenarnya memang LN ini cocoknya untuk wallet yang ringan saja atau bisa dihubungkan ke flatform tertentu kayak twitter. Dulu saya masih ingat pernah ada tippin me yang terinstall di extenstion untuk digunakan di medsos twitter, entah apa masih bisa dipakai atau tidak. Kalau dulu saya pernanh mencobanya, cukup nyaman karena bisa ngirim hanhya dengan 1 sat.

Nah, dari sudut pandang itu saya sendiri praktisnya memindahkan saja aset dari Blue Wallet ke wallet lain karena memang tidak menjalankan node sendiri juga; Dan berdasar informasi berikut sekalipun BlueWallet masih menyediakan opsi untuk mengkoneksikan ke LndHub sendiri, tetap saja mesti dipindahkan juga, karena sebelumnya menggunakan yang dari defaultnya BlueWallet.
Entah bagaimana kedepan jika blue wallet ini tidak bisa LN lagi. Karena keunikan wallet ini ya LN, dan mungkin bagi pengguna IOS cukup bersahabat karena wallet electrum belum ada untuk IOS.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on April 18, 2023, 06:57:35 PM
Entah bagaimana kedepan jika blue wallet ini tidak bisa LN lagi. Karena keunikan wallet ini ya LN, dan mungkin bagi pengguna IOS cukup bersahabat karena wallet electrum belum ada untuk IOS.
Benar om. LN node merupakan salah satu keunikan yang dimiliki oleh Blue Wallet sebelum mereka mengambil keputusan untuk menghentikannya.
Mungkin pengguna Blue Wallet bakal menganggap seperti yang kita pikirkan juga om, mungkin kalimat yang akan muncul adalah untuk apa menggunakan atau memilih Blue Wallet sebagai tempat penyimpanan Bitcoin jika LN node sudah ditiadakan yang membuat Blue Wallet mulai sama dengan dompet Bitcoin lain.

Seharusnya mereka perlu mempertimbangkan tingkat keunikan dengan dompet lain karena layanan LN node.
Berarti tinggal beberapa hari lagi jika pengumuman menuju dead line.
Mungkin akan ada sesuatu yang baru kedepan pada dompet ini yang tidak kita ketahui. :)


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on April 25, 2023, 05:18:17 PM
BlueWallet sudah merilis versi baru yaitu ke versi 6.4.1
https://i.imgur.com/t7kJTlf.jpg

Dua hari yang lalu saya mengupdate aplikasi di play store tetapi tidak sempat mencari tahu apa yang baru dalam pembaharuan tersebut karena masih dalam suasana silaturrahmi hari raya Idul Fitri.
https://i.imgur.com/DfGBnsE.jpg

Dari informasi terkini, ternyata terdapat beberapa pembaharuan di versi 6.4.1 (v6.4.1 - Payment codes)

Quote
Highlights
  • Fix price rates and ability to search for currencies (by @marcosrdz)
  • Startup performance improvements (by @Overtorment)
  • Accessibility improvements (by @GBKS)
  • Fix Payjoin implementation (by @DanGould)
  • GUI styling improvements (by @jorgemasta)
  • Bip47 payment codes receive support (by @abhiShandy)

https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/tag/v6.4.1
Semoga bermanfaat.



edit:
Sekarang sudah masuk tanggal 26 April, sementara waktu forum masih tanggal 25.
Sebagai pengingat, 30 April 2023 adalah batas akhir pemberhentian layanan Lightning node, Lndhub.io.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on April 25, 2023, 11:59:26 PM
BlueWallet sudah merilis versi baru yaitu ke versi 6.4.1
BlueWallet versi iOS pun sama sudah ada update terbaru versi 6.4.1, sementara itu untuk BlueWalet versi macOS malah sudah ada update versi 6.4.2.

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob4d52a86b0d8f1b67.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob677ac52a20b08d27.jpeg  https://talkimg.com/images/2023/05/16/blobf3610882c48f0557.png

Jika dilihat pada Changelog versi 6.4.1 ada banyak sekali perubahan baik penambahan fitur, perbaikan, bahkan penghapusan beberapa code yang sudah outdated untuk versi macOS.
Btw, pada Settingan Network -> Lightning Settings sekarang informasinya sudah ada perubahan:

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob04519c20855267d6.png

Sekarang kalimat "Leave blank to use BlueWallet's LNDHub (lndhub.io)" sudah tidak ada lagi.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on May 03, 2023, 07:24:43 PM
Multisig Vault salah satu features yang terdapat pada BlueWallet selain Multiple Wallets dan beberapa tambahan lain seperti;

Coin Control
Payjoin
Plug-in your Bitcoin node
Allows you to see, label, freeze or select coins (UTXO) to build transactions, for an improved wallet management.
Payjoin or Pay-to-endpoint, it's a feature that allows to break common chain analysis heuristics, where two participants build a transaction together.
Ability to plug-in your own Bitcoin Full node through Electrum Personal Server (EPS), ElectrumX or Electrs. Don't trust, verify for a maximum sovereignty.

Offline mode
Coldcard support
Hardware Wallets
In case you don't have internet connection, BlueWallet will allow you to generate wallets or addresses to be able to receive offline.
Connect to your Coldcard wallet with ease. Support for PSBT and Watch-only wallets. Allows for receiving and sending transactions by signing them offline.
Ability to connect and work with Hardware Wallets that support PSBT. After importing your wallet on watch-only mode, go to the wallet options and turn on "hardware wallet" mode.
dan seterusnya termasuk Lightning Wallets yang akan ditutup layanan Lightning Wallets pada April 30, 2023. Namun hingga saat ini belum saya dapat update terbaru dari website atau dari pusat informasi resmi lain dari BlueWallet.

Penjelasan umum tentang MultiSig Vault adalah dompet dengan banyak key atau kunci untuk meningkatkan keamanan. Lebih lanjutnya penjelasannya https://bluewallet.io/docs/multisig-wallet/

Saya ingin berbagi cara membuat Multisig Vault BlueWallet Android.
Mungkin dengan petunjuk ini bisa terbantu teman-teman yang membutuhkannya.


Pertama;
Pilih atau tekan add now lanjut dengan memilih Type Vault dan pilih Create.
https://i.imgur.com/U22UH0X.jpghttps://i.imgur.com/rimmrdx.jpg


Kedua;
Pilih Create new akan muncul seed untuk kita simpan dengan aman lalu pilih Done.
https://i.imgur.com/DgpWr87.jpghttps://i.imgur.com/veZXDNt.jpg


Ketiga;
Ketika Vault Key 1 selesai dibuat, maka lanjut dengan membuat Vault Key 2 dan 3 dengan langkah yang sama seperti membuat Vault Key 1.
Jika ketiga Vault Key selesai, pilih Create.
https://i.imgur.com/hYJgP0i.jpghttps://i.imgur.com/SAlhi9h.jpg


Keempat;
Selesai membuat Vault Key 1, 2, 3 serta Seed telah disimpan, maka proses untuk mendapatkan address MultiSig Vault sudah berhasil.
https://i.imgur.com/tIr5EaZ.jpghttps://i.imgur.com/6TqR8UP.jpg


Cara membuat address/alamat Multisig Vault BlueWallet versi bahasa Inggris (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5425971.msg62169577#msg62169577) sudah saya tampilkan beberapa hari yang lalu meski harus mendapatkan perbaikan karena format yang saya pakai sebelum diedit menurut penilaian terdapat kesulitan bagi pembaca karena uraiannya terlalu kecil.


P.S. Saya mengerjakannya lewat hp android sehingga memungkinkan tampilan tidak tampil secara luas seperti di laptop atau PC saat saya preview.
https://i.imgur.com/nazjcYA.jpg


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on May 03, 2023, 11:00:30 PM
dan seterusnya termasuk Lightning Wallets yang akan ditutup layanan Lightning Wallets pada April 30, 2023. Namun hingga saat ini belum saya dapat update terbaru dari website atau dari pusat informasi resmi lain dari BlueWallet.
Setahu saya Blue Wallet sendiri masih bisa digunakan sebagai Lightning wallet, hal tersebut dengan jelas bisa dilihat di websitenya: https://bluewallet.io/lightning/ (https://bluewallet.io/lightning/), dan bahkan saat ini belum ada lagi pembaruan sejak Blue wallet versi 6.4.1 sekitar seminggu yang lalu.

Layanan yang akan ditutup adalah BlueWallet's LNDHub*, jadi jika agan ingin menggunakan Lightning wallet di Blue wallet, sekarang tidak bisa lagi menggunakan LND default sebelumnya yang dari Blue Wallet tersebut melainkan mesti dikoneksikan terlebih dulu ke LND node anda sendiri atau yang lainnya.

* Btw, berikut ini update informasi perihal rencana penutupan lightning node mereka menjadi 31 Mei:

We've changed the sunset date of our lightning node to the 31st of May.

One more month to take action if you still haven't, please do as soon as possible.


Cara membuat address/alamat Multisig Vault BlueWallet versi bahasa Inggris (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5425971.msg62169577#msg62169577) sudah saya tampilkan beberapa hari yang lalu meski harus mendapatkan perbaikan karena format yang saya pakai sebelum diedit menurut penilaian terdapat kesulitan bagi pembaca karena uraiannya terlalu kecil. -snip-

P.S. Saya mengerjakannya lewat hp android sehingga memungkinkan tampilan tidak tampil secara luas seperti di laptop atau PC saat saya preview.
Saya coba lihat, kemungkinan penyebab ruang baca pada teks deskripsinya menjadi mengecil karena kode [hr] yang agan gunakan pada setiap jeda kode [/table].

btw, apakah dalam penulisan format kali ini juga masih menggunakan smartphone dalam mengedit BBCode di tabel-nya?


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on May 04, 2023, 03:26:39 PM
Layanan yang akan ditutup adalah BlueWallet's LNDHub*, jadi jika agan ingin menggunakan Lightning wallet di Blue wallet, sekarang tidak bisa lagi menggunakan LND default sebelumnya yang dari Blue Wallet tersebut melainkan mesti dikoneksikan terlebih dulu ke LND node anda sendiri atau yang lainnya.

* Btw, berikut ini update informasi perihal rencana penutupan lightning node mereka menjadi 31 Mei:

We've changed the sunset date of our lightning node to the 31st of May.

One more month to take action if you still haven't, please do as soon as possible.
Berarti saya tidak memperhatikan informasi terupdate yang mereka informasikan lewat akun Twitter karena saya anggap jika update informasi selanjutnya berkaitan dengan pengumuman sebelumnya juga akan disampaikan di website.
Saya melihat ada yang baru di https://bluewallet.io/lightning/ ada fitur (LNurl).
Lagian banyak pengguna BlueWallet belum tentu mengikuti Twitter mereka dan ini sama seperti yang dikomentari pada tweet yang mereka buat.

I assume not all your users are following you on Twitter, is this message also communicated on the app?

Cara membuat address/alamat Multisig Vault BlueWallet versi bahasa Inggris (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5425971.msg62169577#msg62169577) sudah saya tampilkan beberapa hari yang lalu meski harus mendapatkan perbaikan karena format yang saya pakai sebelum diedit menurut penilaian terdapat kesulitan bagi pembaca karena uraiannya terlalu kecil. -snip-
Saya coba lihat, kemungkinan penyebab ruang baca pada teks deskripsinya menjadi mengecil karena kode [hr] yang agan gunakan pada setiap jeda kode [/table].
Kurang perhatian juga sih. Sepertinya iya itu penyebabnya karena dari salinan format table anda, saya menghapus kode color=transparent dan mengedit dengan menambah kode [hr].


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on May 05, 2023, 09:23:06 AM
Saya melihat ada yang baru di https://bluewallet.io/lightning/ ada fitur (LNurl).
Lagian banyak pengguna BlueWallet belum tentu mengikuti Twitter mereka dan ini sama seperti yang dikomentari pada tweet yang mereka buat.
Ya, saya juga sempat membaca salah satu komentar terhadap postingan update dari BlueWallet tersebut; Dan seperti yang mungkin agan baca, tidak berselang lama setelah itu mendapat tanggapan yang menginformasikan kalau peringatan berupa notifikasi akan penutupan LNDHub mereka juga secara berkala diinformasikan melalui aplikasi BlueWallet (https://twitter.com/bluewalletio/status/1653011379110961155?s=20).

Berikut ini diantara contoh notifikasi/alert yang ada di aplikasi sebagaimana dimaksud diatas:

https://talkimg.com/images/2023/05/16/blob5a1213860444e672.jpeg


Saya coba lihat, kemungkinan penyebab ruang baca pada teks deskripsinya menjadi mengecil karena kode [hr] yang agan gunakan pada setiap jeda kode [/table].
Kurang perhatian juga sih. Sepertinya iya itu penyebabnya karena dari salinan format table anda, saya menghapus kode color=transparent dan mengedit dengan menambah kode [hr].
Saya juga sering mengalami ketika mengedit BBCode terutama penempatan gambar, di preview sudah benar namun ketika di post malah tidak sesuai.
Saya sarankan untuk membuat postingan dengan menggunakan table atau BBCode yang cukup banyak sebaiknya menggunakan perangkat PC/Laptop, dan coba dulu di post di board Archival (https://bitcointalk.org/index.php?board=59.0) untuk melihat hasilnya.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on May 19, 2023, 11:49:10 AM
Untuk semua pengguna dompet Bitcoin BlueWallet Indonesia, BlueWallet kembali merilis versi terbaru yaitu ke versi 6.4.4.

Pembaharuan v.6.4.4 ini telah dilakukan sekitar dua minggu yang lalu dan saya sedikit terlambat dalam menginformasikan di thread ini.
Berdasarkan catatan rilis, pada versi 6.4.4 ini BlueWallet lebih fokus kepada;

v6.4.4

  • FIX: camera black screen (closes #5510)
  • FIX: Make LN address support visible
  • FIX: import p2sh coldcard format multisig
  • DEL: Remove deprecated "Today" extension

Sebelum  v.6.4.4, BlueWallet juga sudah merilis versi 6.4.3 dengan beberapa poin seperti;

v6.4.3

  • ADD: Enable lightning/offchain wallet transactions to be exported to csv
  • FIX: rare crash when signing with HW wallet
  • FIX: Rename to Settings for platform consistency
  • FIX: Update Help link

Dalam memberikan informasi terbaru kepada pengguna, BlueWallet tergolong sangat bagus sehingga setiap pengguna bisa mempersiapkan segala sesuatu yang perlu dilakukan seperti masalah Lightning Node.
Pada saat transaksi Bitcoin mengalami peningkatan biaya, BlueWallet juga memberikan beberapa solusi yang dapat membantu seperti yang mereka informasikan lewat akun twitter pada 09 Mei 2023 yang lalu;

- Replace by fee
- Child payes for parent
- Batching
- Coin control
- Create tx to broadcast later
- Real time fee estimation
- Custom fee
- ETA (Confirmation estimation)
- Push notifications

By the way, terkait masalah gambar yang OP upload di thread ini belum diperbaiki sepenuhnya seperti gambar yang menjelaskan cara membuat MultiSig Vault.
Sebagian sudah diperbaiki seiring masalah imgur yang tidak lagi support ke forum bitcointalk.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on June 14, 2023, 05:35:42 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.5
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


7 May 2023, Blue Wallet merilis versi 6.4.4 dan pada 12 Juni atau dua hari yang lalu, Blue Wallet kembali merilis versi terbaru dari versi 6.4.4 ke versi 6.4.5 yang di umumkan oleh @marcosrdz di github.com.

Pada versi 6.4.5. Blue Wallet menambahkan support multiple accounts from Keystone hardware [hw] wallet dan memperbaiki sekitar 5 item seperti yang saya kutip dibawah.

- ADD: support multiple accounts from Keystone hw wallet (closes #5281)
- FIX: un-cache refill onchain addresses on cold start.
- FIX: sync ar-SA, it, sv, ar, fa, he, id, jp, sv_se and ua languages
- FIX: fix errors in RU language
- FIX: wallet->receive->qr share as an image
- FIX: Watch complication name was "BlueWallet"
- DEL: accessoryRectangular from iOS widgets
- REF: electrum (more public servers; better batching support)


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on June 15, 2023, 12:00:12 AM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.5
Saya pribadi menggunakan settingan Automatic Downloads - App Updates di AppStore, jadi untuk aplikasi dalam hal ini Blue Wallet ketika tadi dibuka sudah versi terupdate.
Ada plus minusnya sendiri ketika menggunakan metode settingan otomatis update seperti diatas.

Plus nya, ketika ada rilis update terlebih yang cukup krusial semisal ada perbaikan bug, aplikasi sudah otomatis terupdate meskipun user belum mengetahui perihal informasi terbaru dari aplikasinya.

Minus nya, ketika ternyata update terbarunya malah bermasalah, user tidak bisa memiliki opsi untuk melihat dulu review dari pengguna lainnya sebelum memutuskan apakah mau update atau tidak.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on June 15, 2023, 11:53:32 AM
Saya pribadi menggunakan settingan Automatic Downloads - App Updates di AppStore, jadi untuk aplikasi dalam hal ini Blue Wallet ketika tadi dibuka sudah versi terupdate.
Ada plus minusnya sendiri ketika menggunakan metode settingan otomatis update seperti diatas.
Kalau saya tidak menggunakan metode setting otomatis karena bisa dibilang lebih nyaman dengan settingan bawaan.
Jika ada pembaruan versinya, ya tinggal update. Ini karena plus minusnya dan lebih memikirkan minusnya ketika terjadi masalah dengan aplikasi update terbaru seperti melihat review pengguna lain.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on June 26, 2023, 05:11:59 AM
Saya pribadi menggunakan settingan Automatic Downloads - App Updates di AppStore, jadi untuk aplikasi dalam hal ini Blue Wallet ketika tadi dibuka sudah versi terupdate.
Kalau metode saya, di-install dan uninstall mas, karena mungkin, karena saya tidak percaya aplikasi wallet di handphone, jadi nya tidak usah lama-lama aplikasi wallet mampang di layar phone. Kalau pun butuh, ya di-install lagi, kan khusus untuk iphone, kalau sudah pernah diinstall, walau aplikasi tersebut telah update versi terbaru sekalipun, tidak perlu klik 2 kali tombol kanan, dan face ID. cukup klik tombol awan seperti di bawah:  ;D ;D

Apa lagi pemakaian, biaya dan kecepatan internet sudah unlimited, mau install dan reinstall wallet sudah tidak jadi beban lagi sekarang.

https://i.postimg.cc/FsDyHqKY/IMG-3541.jpg (https://postimg.cc/4mH78WVG)

Jika ada pembaruan versinya, ya tinggal update.
Tau kalau ada update gimana?, subscribe di twitter?.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on July 07, 2023, 11:44:36 AM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.6
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


Untuk pengguna BlueWallet, kini wallet Bitcoin yang digarap tahun 2017 tersebut kembali merilis update versi baru.

Rilis versi sebelumnya v6.4.5 dibulan lalu, sekitar empat hari yang lalu verai v6.4.6 kembali di rilis yang berfokus pada beberapa poin yang ditambahkan seperti menambahkan support scanning SeedQR backup sebagaimana yang terlihat pada kutipan dibawah.

  • ADD: add new languages
  • ADD: support scanning SeedQR backup (closes #4959)
  • FIX: incorrect error handling when scanning invalid BC-UR data
  • FIX: incorrect data display on multisig wallet details screen
  • FIX: Scan of descriptor QR from Sparrow Wallet not working (closes #5539)


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on July 07, 2023, 01:12:36 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.6
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)
Seperti yang pernah disebutkan sebelumnya saya menggunakan metode update otomatis, tadi saya coba lihat versi Bluewallet yang terinstal di device sudah terupdate ke versi tersebut tertera pada 1 Juli 2023:

https://i.ibb.co/2WvHNtC/photo-2023-07-07-20-00-29.jpg (https://ibb.co/k54v18w)

Untuk Release notes, bisa juga dilihat di menu About yang ada di aplikasi BlueWallet, dan nampaknya lebih detail jika dibandingkan dengan yang dicantumkan di github-nya sebagaimana yang agan quote diatas. Namun jika dilihat tambahan note tersebut lebih ke update penggunaan bahasa pemrograman di BlueWallet yang notabene tidak terkait langsung atau mesti diketahui user pada umumnya.

https://i.ibb.co/PMLd0VX/photo-2023-07-07-20-00-31.jpg (https://ibb.co/ScjzGZY)



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: yudi09 on July 08, 2023, 08:31:04 AM
Saya pribadi menggunakan settingan Automatic Downloads - App Updates di AppStore, jadi untuk aplikasi dalam hal ini Blue Wallet ketika tadi dibuka sudah versi terupdate.
Ada plus minusnya sendiri ketika menggunakan metode settingan otomatis update seperti diatas.
Kalau saya tidak menggunakan metode setting otomatis karena bisa dibilang lebih nyaman dengan settingan bawaan.
Jika ada pembaruan versinya, ya tinggal update. Ini karena plus minusnya dan lebih memikirkan minusnya ketika terjadi masalah dengan aplikasi update terbaru seperti melihat review pengguna lain.
Masalah agan tidak menggunakan settingan otomatis terhadap pembaharuan aplikasi tidak masalah jika mengupdate secara manual bisa mendapatkan kenyamanan tersendiri.
Tentunya tanpa mengabaikan plus minusnya seperti yang dikatakan Husna QA.

Settingan otomatis bisa terbantu pengguna dompet ini ketika aplikasi dompet Blue Wallet meminta pembaharuan.
Saya pribadi melakukan settingan automatis update di PlayStore karena di android saya tidak banyak terinstal aplikasi yang beraneka ragam dan dengan melakukan settingan otomatis, saya merasa sangat terbantu.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on July 09, 2023, 01:59:41 PM
Kalau saya tidak menggunakan metode setting otomatis karena bisa dibilang lebih nyaman dengan settingan bawaan.
Jika ada pembaruan versinya, ya tinggal update. Ini karena plus minusnya dan lebih memikirkan minusnya ketika terjadi masalah dengan aplikasi update terbaru seperti melihat review pengguna lain.
Masalah agan tidak menggunakan settingan otomatis terhadap pembaharuan aplikasi tidak masalah jika mengupdate secara manual bisa mendapatkan kenyamanan tersendiri.
Tentunya tanpa mengabaikan plus minusnya seperti yang dikatakan Husna QA.
Ketika dikemudian hari setelah update BlueWallet ke versi terbaru (baik manual ataupun otomatis) ternyata terjadi masalah*, solusinya bisa dengan menghapus versi yang bermasalah tersebut dan install ulang secara manual versi sebelumnya yang sekiranya masih stabil; Atau kalau mau sabar, tinggal menunggu rilis versi terbarunya;

Untuk BlueWallet bisa download file installer-nya dengan meng-expand menu Assets pada masing-masing versinya di: https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases).

*Bila perlu report bug-nya ke email mereka yang tertera disini: https://github.com/BlueWallet/BlueWallet (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet).


Btw, barusan penasaran buka BlueWallet versi macOS, ternyata ada kendala pada software-nya:

https://i.ibb.co/C0mbwnB/Screen-Shot-2023-07-09-at-20-51-13.png (https://ibb.co/NYt9FLx)

Perkiraan saya versi terbarunya sudah tidak support dengan versi macOS yang saya gunakan saat ini.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on July 11, 2023, 12:01:40 AM
Untuk pengguna BlueWallet, kini wallet Bitcoin yang digarap tahun 2017 tersebut kembali merilis update versi baru.
Saya penasaran sama OP ini menggunakan versi berapa, dan ada kendala kah selama pemakaian?.

Settingan otomatis bisa terbantu pengguna dompet ini ketika aplikasi dompet Blue Wallet meminta pembaharuan.
Saya pribadi melakukan settingan automatis update di PlayStore karena di android saya tidak banyak terinstal aplikasi yang beraneka ragam dan dengan melakukan settingan otomatis, saya merasa sangat terbantu.
Terbantu bagaimana?, apakah update otomatis juga bisa dapat mengurangi vunerability jika ada masalah pada versi yang lama?. karena setahu saya, update otomatis itu malah tidak bagus jika versi terbaru tersebut ternyata ada bug, dan ada kerentanan khusus misal masalah server kayak electrum terdahulu. Sehingga tahu-tahu wallet update aja di versi terbaru dan balance di wallet ternyata hilang karena ngirim sendiri akibat bug di update terbaru,


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on July 20, 2023, 12:40:22 PM
[snip]

Btw, barusan penasaran buka BlueWallet versi macOS, ternyata ada kendala pada software-nya:

https://i.ibb.co/C0mbwnB/Screen-Shot-2023-07-09-at-20-51-13.png (https://ibb.co/NYt9FLx)

Perkiraan saya versi terbarunya sudah tidak support dengan versi macOS yang saya gunakan saat ini.
Dengan update versi terbaru (v6.4.7), apakah masih terdapat kendala?
Maklum hanya pengguna android :)
Besar kemungkinan pada update versi v6.4.6, agan Husna benar jika pembaruan BlueWallet v6.4.6 tidak support dengan versi macOS seperti yang terlihat pada gambar yang ditampilkan karena pada pembaruan v6.4.7 memperbaiki tidak dapat mengakses penyimpanan untuk ekspor transaksi yang tidak ditandatangani #5559

FIX: can't access storage for unsigned transaction export #5559


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on July 20, 2023, 02:12:04 PM
Dengan update versi terbaru (v6.4.7), apakah masih terdapat kendala?
Saya lihat di rilis update versi tersebut lebih ke untuk pengguna Android (file apk), saya tidak lihat file .dmg untuk versi macOS sebagaimana pada versi sebelumnya, contoh: https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/download/v6.4.6/BlueWallet.6.4.6.dmg (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/download/v6.4.6/BlueWallet.6.4.6.dmg)

Kalaupun ada rilis terbaru untuk mac, sebagaimana screenshot sebelumnya, minimal OS nya sudah v13.1. Macbook saya sudah termasuk lawas, maksimal di 10.15.
Blue wallet versi desktop lebih ke untuk eksperimen penggunaannya saja, dan setahu saya malah tidak ada untuk versi windows os.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on July 21, 2023, 01:14:44 PM
Dengan update versi terbaru (v6.4.7), apakah masih terdapat kendala?
Blue wallet versi desktop lebih ke untuk eksperimen penggunaannya saja, dan setahu saya malah tidak ada untuk versi windows os.
Benar. Blue Wallet tidak tersedia untuk versi windows.
Wallet Bitcoin dengan status open source ini hanya dikhususkan untuk iOS dan android (mobile) dan hanya mendukung dekstop versi macOS atau OS X.
Agan Husna jauh lebih luas mengetahui tentang dompet bitcoin yang terpercaya ketimbang saya.
Sebagai pengguna Blue Wallet versi android, saya sangat kagum dengan Blue Wallet karena fiturnya cukup bagus meskipun Blue Wallet belum masuk dalam daftar wallet di bitcoin.org


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on August 02, 2023, 12:17:46 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.6
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


Sudah dua kali releases di update yang ditampilkan di github.com BlueWallet tidak OP tampilkan disini.
Dari versi 6.4.6, BlueWallet melakukan perbaikan tidak dapat mengakses penyimpanan untuk ekspor transaksi yang tidak ditandatangani[1] pada versi 6.4.7. Kemudian berlanjut ke releases versi 6.4.8 tentang pemberi izin tidak valid saat memindai pemberi izin selama penyiapan vault multigig[2] yang dilakukan pada minggu lalu.

FIX: can't access storage for unsigned transaction export #5559

FIX: invalid cosigner when scanning cosigner during multigig vault setup (closes #5616)

Semoga bermanfaat.


[1]. sumber (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/tag/v6.4.7)
[2]. sumber (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/tag/v6.4.8)


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on August 03, 2023, 12:05:13 AM
-snip- Kemudian berlanjut ke releases versi 6.4.8 tentang pemberi izin tidak valid saat memindai pemberi izin selama penyiapan vault multigig[2] yang dilakukan pada minggu lalu.
-snip-

FIX: invalid cosigner when scanning cosigner during multigig vault setup (closes #5616)
-snip-
[2]. sumber (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/tag/v6.4.8)
multigig apa ya?
Apa mungkin maksudnya adalah multisig (multi-signature)? karena itu ada tertera cosigner.

Kalau dirunut pada link issue nya:
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/issues/5616 dan yang ini: https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/5618
itu masih erat kaitannya dengan masalah Multi Signature, yang mana ada error pada QR code dari cosigner yang tidak bisa digunakan ketika di scan di perangkat lain padahal cosigner-nya valid.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on August 03, 2023, 12:42:09 PM
-snip- Kemudian berlanjut ke releases versi 6.4.8 tentang pemberi izin tidak valid saat memindai pemberi izin selama penyiapan vault multigig[2] yang dilakukan pada minggu lalu.
-snip-

FIX: invalid cosigner when scanning cosigner during multigig vault setup (closes #5616)
-snip-
[2]. sumber (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/tag/v6.4.8)
multigig apa ya?
Apa mungkin maksudnya adalah multisig (multi-signature)? karena itu ada tertera cosigner.

Kalau dirunut pada link issue nya:
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/issues/5616 dan yang ini: https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/5618
itu masih erat kaitannya dengan masalah Multi Signature, yang mana ada error pada QR code dari cosigner yang tidak bisa digunakan ketika di scan di perangkat lain padahal cosigner-nya valid.
Ya. Itu tampaknya yang dimasuksud adalah Multi Signature. Mungkin ada kesalahan saat menulis yang seharusnya multisig (multi-signature) tetapi ditulis mulgig.
Saya membuka kembali link github bluewallet masih tertulis multigig (belum berubah) bukan multisig.
https://talkimg.com/images/2023/08/03/Gd6of.jpeg

Agan Husna benar, tidak mungkin maksudnya bukan multi signature pada releases versi terbaru yang di update oleh akun marcosrdz karena masih berkaitan yang agan maksud.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: cheikweek on September 02, 2023, 01:30:54 AM
Hallo gan semua..
Saya mau nanyak, kalo untuk menyimpan bitcoin yang aman dan bagus yang mana ??
Trust wallet apa blue wallet?

Terus kalo misalnya yg bagus blue wallet .. kita import pharse trust wallet ke blue wallet aman gak??

Soalnya saya barusan download blue wallet.. kemarin2 menggunakan trust wallet.. tapi semenjak di forum ini jadi bingung mau pilih yang mana untuk menyimpan btc yg paling aman... terlalu banyak pilihan..

Saya ga punya pc, Electrum memang paling bagus.. tapi untuk hp di antara keduanya yg paling bagus yg mana gan?


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: AprilioMP on September 02, 2023, 03:47:30 AM
Hallo gan semua..
Saya mau nanyak, kalo untuk menyimpan bitcoin yang aman dan bagus yang mana ??
Trust wallet apa blue wallet?
Bluewallet. Jangan pakai trust wallet karena trust wallet closed source atau sumber tertutup.

Kekurangan dompet bitcoin yang sumber tertutup adalah terhalang bagi siapa saja untuk masuk ke wilayah pengembang. Dompet sumber terbuka/open source dirancang untuk public — siapa saja dapat memberikan masukan apabila terdapat isu kepada pengembang untuk diperbaiki. Kurang lebih itu perbedaan yang saya tahu.

Terus kalo misalnya yg bagus blue wallet .. kita import pharse trust wallet ke blue wallet aman gak??
Tidak akan aman. Seed phrase yang berasal dari trust wallet masih bersangkutan dengan pihak trust wallet walau agan mengimportnya ke bluewallet. Lebih baik lakukan pengiriman aset dari trust wallet ke bluewallet untuk memutuskan kemungkinan akses dibalik seed phrase yang berasal dari trust wallet.

Saya ga punya pc, Electrum memang paling bagus.. tapi untuk hp di antara keduanya yg paling bagus yg mana gan?
Terbaik adalah dompet sumber terbuka/open source.
Bluewallet hanya mendukung BTC tidak mendukung banyak koin lain. Ada dompet yang sumber terbuka/open source yang mendukung banyak pilihan koin seperti Unstoppable Wallet. Ini website resminya: https://unstoppable.money/

Untuk mendownoad dompet, disarankan melakukannya pada website resmi mereka untuk menghindari Phising (kejahatan digital).


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on September 02, 2023, 08:17:10 AM
Terus kalo misalnya yg bagus blue wallet .. kita import pharse trust wallet ke blue wallet aman gak??
Penyakit yang sama hanya tempat yang berbeda. Mengimport phrase Trust ke BlueWallet sama dengan mentransfer penyakit dari tubuh satu ke tubuh dua.
Dokter tidak menyarankan cara memutuskan virus masuk ke tubuh manusia seperti itu.

Soalnya saya barusan download blue wallet.. kemarin2 menggunakan trust wallet.. tapi semenjak di forum ini jadi bingung mau pilih yang mana untuk menyimpan btc yg paling aman... terlalu banyak pilihan..

Saya ga punya pc, Electrum memang paling bagus.. tapi untuk hp di antara keduanya yg paling bagus yg mana gan?
Penggunaan BlueWallet di android lebih banyak mendukung fitur. Tidak masalah jika anda menggunakan Elctrum di android meskipun fitur yang dimiliki terbatas daripada dukungan fitur yang dimiliki oleh BlueWallet selama tujuan anda untuk menyimpan Bitcoin dan tidak ada niat untuk melakukan transaksi untuk jangka waktu tertentu.

Anda cukup menyimpan seed atau private key dengan baik, nanti ketika sudah memiliki PC, import seed atau private key ke dompet Electrum versi desktop.
Asal jangan menggunakan Trust Wallet dengan alasan seperti yang sudah dikatakan AprilioMP.

Mana yang lebih baik, jawabannya adalah BlueWallet bukan Trust Wallet.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on September 02, 2023, 11:58:25 PM
Anda cukup menyimpan seed atau private key dengan baik, nanti ketika sudah memiliki PC, import seed atau private key ke dompet Electrum versi desktop.
Meskipun BlueWallet saat ini termasuk wallet yang cukup aman dan bisa juga seed-nya diimport ke Electrum (https://bluewallet.io/docs/recover-wallet/), namun jika di kemudian hari mencoba juga menggunakan Electrum baik versi desktop ataupun versi android, saran saya buat wallet dengan generate seed baru lagi saja di Electrum terlebih type seed yang digunakan Electrum itu berbeda (https://electrum.readthedocs.io/en/latest/seedphrase.html) dengan seed tipe umumnya yang menggunakan BIP39.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on September 04, 2023, 12:03:29 AM
Saya ga punya pc, Electrum memang paling bagus.. tapi untuk hp di antara keduanya yg paling bagus yg mana gan?
Di bitcoin ini, diupayakan kamu harus mempunyai PC dulu, karena kesemua hal baik itu dalam dalam pengamanan, teknis dll, bagusnya itu menggunakan PC sehinggaa keamanan wallet di PC juga lebih terjamin dan di luar sana, Install wallet di HP itu banyak yang tidak menyarankan, karena banyak malware dan spyware-nya, terlalu beresiko apa lagi buat pemula seperti sampeyan. Mending ditahan dulu aja deh ya, kalau enggak, jual HP dan beli notebook yang kecil juga gak apa-apa asal bisa download wallet electrum.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on September 04, 2023, 04:26:42 AM
Saya ga punya pc, Electrum memang paling bagus.. tapi untuk hp di antara keduanya yg paling bagus yg mana gan?
Di bitcoin ini, diupayakan kamu harus mempunyai PC dulu, karena kesemua hal baik itu dalam dalam pengamanan, teknis dll, bagusnya itu menggunakan PC sehinggaa keamanan wallet di PC juga lebih terjamin dan di luar sana, Install wallet di HP itu banyak yang tidak menyarankan, karena banyak malware dan spyware-nya, terlalu beresiko apa lagi buat pemula seperti sampeyan. Mending ditahan dulu aja deh ya, kalau enggak, jual HP dan beli notebook yang kecil juga gak apa-apa asal bisa download wallet electrum.
Kalau saya pribadi lebih cenderung gunakan device sesuai kebutuhan saja; Kalau misalkan HP lebih diperlukan untuk alat komunikasi yang lebih banyak digunakan ketimbang PC ya tidak mesti dijual juga. Karena di versi Android ada Electrum ataupun BlueWallet yang bisa digunakan sementara sebelum upgrade ke perangkat PC; Atau bisa juga (sebelum ke PC), mengumpulkan budget untuk beli Hardware wallet yang dari sisi harga tentu bisa lebih murah dari PC.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on October 18, 2023, 07:36:00 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.9
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


Lewat akun github, BlueWallet melakukan pembaruan dengan rilis versi terbaru dari v.6.4.8 ke v.6.4.9.

Tidak ingin melewatkan lagi seperti yang lalu, kini saya beritahukan lebih cepat terhadap rilis v.6.4.9 yang dilakukan kemarin merujuk pada info yang saya lihat di github mereka.
Ada 11 poin yang masuk pada rilis ini seperti yang tercantum dibawah.

  • ADD: airdrop ms cosigner (#5682)
  • FIX: Only make call if watch is reachable
  • FIX: better tx list update when transactions actually changed (rel #5615)
  • FIX: pull-to-refresh while inside the wallet doesnt update the tx list (closes #5615)
  • FIX: incorrect fees occasionally (for some electrum servers); better fee estimation
  • FIX: unable to delete faulty wallet (rel #5661)
  • FIX: Settings was not fully visible on newer iPhone models
  • FIX: round circles on Multisig screen
  • FIX: stateURL default value
  • FIX: import single-sig wallet descriptor (closes #5637)
  • REF: Camera Authorization Request

Semoga bermanfaat.
Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase demi keselamatan aset.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on October 18, 2023, 11:42:36 PM
-snip-

  • FIX: incorrect fees occasionally (for some electrum servers); better fee estimation
Ternyata sebelumnya juga ada masalah pada fee yang tertera untuk penggunaan beberapa server Electrum. Dari salah satu pengguna yang mengalami kendala terkait server, saldo aset kripto miliknya tidak muncul (Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet Discussion (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5425971.msg62837352#msg62837352)) ketika menggunakan settingan server otomatis; Solusi alternatifnya adalah memilih server Electrum secara manual dan mengaktifkan opsi Use SSL.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on October 19, 2023, 08:42:50 PM
Dari salah satu pengguna yang mengalami kendala terkait server, saldo aset kripto miliknya tidak muncul (Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet Discussion (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5425971.msg62837352#msg62837352)) ketika menggunakan settingan server otomatis; Solusi alternatifnya adalah memilih server Electrum secara manual dan mengaktifkan opsi Use SSL.

[snip]
Masih saya ingat kendala yang dialami oleh salah satu pengguna yang dipertanyakan pada 13 September disana.
Atas solusi yang om berikan dengan menyarankan untuk mencoba mengisi server Electrum manual pada jaringan BlueWallet dapat membantunya keluar dari kendala tersebut.

Pada permbaruan versi 4.6.9 ini, poin biaya yang salah jika saya terjemahkan yang tertera di poin 5, termasuk kedalam 11 poin pada rilis tersebut.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on October 19, 2023, 11:01:49 PM
Pada permbaruan versi 4.6.9 ini, poin biaya yang salah jika saya terjemahkan yang tertera di poin 5, termasuk kedalam 11 poin pada rilis tersebut.
Terkait update perbaikan pada fee yang terkadang ada kesalahan pada tampilan di BlueWallet karena masalah di beberapa Electrum server, saya tidak tahu persis apakah BlueWallet membuatnya secara otomatis mengacu pada rata-rata fee dari sekian server yang ada tersebut atau bagaimana, sehingga ketika ada fee yang misalkan terlalu jauh maka dialihkan ke rata-rata fee yang ada.

Asumsi saya, kalaupun metode-nya demikian, maka settingan Electrum server yang dipilihnya mesti yang otomatis juga (bukan manual sebagaimana saya contohkan di atas ketika mengatasi masalah balance aset kripto yang tidak muncul).


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on October 26, 2023, 08:00:28 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.10
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


BlueWallet merilis versi v6.4.10 seminggu setelah rilis v6.4.9.
Baru saja saya mendapatkan informasi ini di akun github.com BlueWallet yang di update oleh akun marcosdz (https://github.com/marcosrdz).

Jika pada rilis v6.4.9 ada 11 poin yang masuk dalam update, pada rilis v6.4.10 terdapat 7 poin yang masuk dalam update terbaru termasuk REF: Privacy screen.

  • FIX: Check if theres a string before triggering the clipboard alert
  • FIX: The scrolling behavior after deleting a wallet was not natural. Let the component figure it out
  • FIX: iOS version is showing wallets' balance on Home Screen even when option is disabled #5500
  • FIX: Bug: CNY price is wrong #5705
  • FIX: View controller-based status bar appearance
  • FIX: Notifications Permission issues on newer Android APIs
  • REF: Privacy screen


Semoga pemberitahuan ini bermanfaat.
Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase anda demi keselamatan aset.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on October 27, 2023, 03:20:47 AM
-snip-
BlueWallet merilis versi v6.4.10 -snip- terdapat 7 poin yang masuk dalam update terbaru termasuk REF: Privacy screen.

Karena saya menggunakan settingan update otomatis, maka fitur baru ataupun perbaikan pada Blue Wallet versi terbaru sudah otomatis terpasang. Nah ketika melihat ada fitur Privacy screen seperti disebutkan di atas, saya coba cari bagaimana cara menggunakannya di Blue Wallet namun masih belum ketemu, mungkin OP bisa menjelaskan penggunaannya.

Pada mulanya saya mengira fitur Privacy Screen tersebut seperti fitur Discreet mode di Ledger Live atau di Trezor Suite;

https://i.ibb.co/52N19PV/Screen-Shot-2023-10-27-at-10-09-59.png  https://www.talkimg.com/images/2023/10/27/T1Xdj.png


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: abhiseshakana on October 27, 2023, 11:12:40 AM
-snip-
BlueWallet merilis versi v6.4.10 -snip- terdapat 7 poin yang masuk dalam update terbaru termasuk REF: Privacy screen.

Karena saya menggunakan settingan update otomatis, maka fitur baru ataupun perbaikan pada Blue Wallet versi terbaru sudah otomatis terpasang. Nah ketika melihat ada fitur Privacy screen seperti disebutkan di atas, saya coba cari bagaimana cara menggunakannya di Blue Wallet namun masih belum ketemu, mungkin OP bisa menjelaskan penggunaannya.

Pada mulanya saya mengira fitur Privacy Screen tersebut seperti fitur Discreet mode di Ledger Live atau di Trezor Suite;

https://i.ibb.co/52N19PV/Screen-Shot-2023-10-27-at-10-09-59.png  https://www.talkimg.com/images/2023/10/27/T1Xdj.png
Kemungkinan fitur "Privacy screen" pada BlueWallet adalah untuk penyediaan shortcut buat address-address yang tersimpan di clipboard.
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/1967

Repository dari code "Privacy screen" bisa dilihat disini
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/commit/7d976a9f7bb898dfe77f04c7f8ad9e207210f829


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on October 27, 2023, 11:52:29 PM
Kemungkinan fitur "Privacy screen" pada BlueWallet adalah untuk penyediaan shortcut buat address-address yang tersimpan di clipboard.
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/1967

Repository dari code "Privacy screen" bisa dilihat disini
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/commit/7d976a9f7bb898dfe77f04c7f8ad9e207210f829

Terima kasih om atas informasinya. Jika memang fitur Privacy Screen-nya untuk penyediaan shortcut di Clipboard seperti disebutkan di atas, maka fitur ini lebih cenderung cocok untuk pengguna Android yang mana pada clipboard-nya bisa menampung beberapa hasil copy address (clipboard history-nya bahkan bisa dilihat); Sementara di iOS saya belum menemukan fitur sebagaimana di Android tersebut, dengan kata lain BlueWallet (iOS) hanya bisa mendeteksi satu address di Clipboard ketika ada proses copy.


Tampilan settingan Privacy pada Blue Wallet versi terupdate saat post ini dibuat:

https://i.ibb.co/g6LvzBb/photo-2023-10-28-06-50-19.jpg


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on October 28, 2023, 10:59:26 AM
Kemungkinan fitur "Privacy screen" pada BlueWallet adalah untuk penyediaan shortcut buat address-address yang tersimpan di clipboard.
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/1967

Repository dari code "Privacy screen" bisa dilihat disini
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/commit/7d976a9f7bb898dfe77f04c7f8ad9e207210f829
Terima kasih om abhiseshakana telah menjawab maksud dari Privacy screen pada pembaruan versi 6.4.10.

[snip]

Tampilan settingan Privacy pada Blue Wallet versi terupdate saat post ini dibuat:

https://i.ibb.co/g6LvzBb/photo-2023-10-28-06-50-19.jpg
Saya juga tidak begitu sering mengutak atik untuk mendalami dompet karena efek melelahkan setelah disibukkan dengan pelayanan di tempat kerja hingga larut malam.

Sudah saya lihat seperti tampilan gambar tersebut mas pada settingan aplikasi BlueWallet, tombol Read Clipboard sudah on.
https://talkimg.com/images/2023/10/28/T7nRq.jpeg


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on October 29, 2023, 01:26:37 PM
-snip-
-snip-
Sudah saya lihat seperti tampilan gambar tersebut mas pada settingan aplikasi BlueWallet, tombol Read Clipboard sudah on.
https://talkimg.com/images/2023/10/28/T7nRq.jpeg

Ya, karena settingan read clipboard nya sudah on secara default, saya seringkali menemukan notifikasi seperti berikut ini di BlueWallet ketika sebelumnya meng-copy address Bitcoin;

https://i.ibb.co/2qSvKY4/photo-2023-10-29-20-18-49.jpg

Karena BlueWallet di setting update otomatis jadi tidak begitu 'ngeh' kalau ada perbaikan pada fitur ini yang ternyata sudah ada sedari 2020 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/1967) dan baru mengetahui kalau itu yang dimaksud dengan "Privacy Screen".


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on October 31, 2023, 02:05:15 AM
Kemungkinan fitur "Privacy screen" pada BlueWallet adalah untuk penyediaan shortcut buat address-address yang tersimpan di clipboard.
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/1967
Terima kasih om atas informasinya. Jika memang fitur Privacy Screen-nya untuk penyediaan shortcut di Clipboard seperti disebutkan di atas, maka fitur ini lebih cenderung cocok untuk pengguna Android yang mana pada clipboard-nya bisa menampung beberapa hasil copy address (clipboard history-nya bahkan bisa dilihat);
Kalau saya mending di-off-kan saja feature tersebut, karena kalau denger-denger kata Clipboard apa lagi di-read, apa tidak bahaya kalau nanti tuh fitur akan secara tidak sengaja meng-copy seed atau private key lalu terpaste ke sosmed atau tempat lainnya?, Atau kalau ada malware di HP, lalu menghijack tuh clipboard dari blue wallet dan mengubah address menjadi kepunyaan hacker [1], kan bisa berabe.

Sedangkan di windows [2] saja fitur tersebut saya off-kan karena siapa tahu saya hilaf dan tidak sengaja meng-copy private key dan dipaste ke aplikasi online.

[1]. How to lose your Bitcoins with CTRL-C CTRL-V (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5190776.0)
[2]. [Guide] Cara Mematikan 'Keylogger' Bawaan Windows 10 (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5205432.0)


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on October 31, 2023, 03:59:34 AM
Kemungkinan fitur "Privacy screen" pada BlueWallet adalah untuk penyediaan shortcut buat address-address yang tersimpan di clipboard.
https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/1967
Terima kasih om atas informasinya. Jika memang fitur Privacy Screen-nya untuk penyediaan shortcut di Clipboard seperti disebutkan di atas, maka fitur ini lebih cenderung cocok untuk pengguna Android yang mana pada clipboard-nya bisa menampung beberapa hasil copy address (clipboard history-nya bahkan bisa dilihat);
Kalau saya mending di-off-kan saja feature tersebut, karena kalau denger-denger kata Clipboard apa lagi di-read, apa tidak bahaya kalau nanti tuh fitur akan secara tidak sengaja meng-copy seed atau private key lalu terpaste ke sosmed atau tempat lainnya?, Atau kalau ada malware di HP, lalu menghijack tuh clipboard dari blue wallet dan mengubah address menjadi kepunyaan hacker [1], kan bisa berabe.

Sedangkan di windows [2] saja fitur tersebut saya off-kan karena siapa tahu saya hilaf dan tidak sengaja meng-copy private key dan dipaste ke aplikasi online.

[1]. How to lose your Bitcoins with CTRL-C CTRL-V (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5190776.0)
[2]. [Guide] Cara Mematikan 'Keylogger' Bawaan Windows 10 (https://bitcointalk.org/index.php?topic=5205432.0)

Clipboard juga terkadang perlu semisal untuk copy paste address untuk bertransaksi, tentunya tetap diperiksa ulang address-nya; Sementara kalau mengetik satu persatu angka dan huruf bisa saja namun perlu ekstra effort-nya jangan sampai malah tipo atau salah ketik. Jika kekhawatirannya adalah kemungkinan secara tidak sengaja yang di copy seed atau private key, tinggal diupayakan untuk tidak menyimpan seed berupa teks dalam suatu file di smartphone-nya yang bisa berpeluang ter-copy meskipun tidak disengaja.

Kemudian jika di lihat di keterangan pada settingan Read Clipboard Blue Wallet;

Quote
Provide shortcuts if an address or invoice is found in your clipboard

yang coba ditemukan oleh BlueWallet pada clipboard adalah address atau invoice; Saya belum coba kalau misalkan yang di copy berupa private key atau seed phrase apakah BlueWallet otomatis mendeteksinya juga atau tidak.


Kalau misalkan Clipboard di PC atau di Smartphone-nya memang sudah terindikasi terkena virus clipboard (semisal kita copy a, ketika di paste ternyata jadi b), menurut saya PC atau smartphone tersebut sekalian jangan digunakan untuk install wallet kalau belum di reset dan yakin benar terbebas dari virus tersebut.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: NewRanger on November 12, 2023, 08:34:06 AM
Mengenai dengan biaya transaksi dan lain-lain yang berkaitan dengan dompet BlueWallet saya harap bisa didiskusikan disini.

[1]. https://bluewallet.io/features/

Sangat menarik pembahasannya tentang BlueWallet dari yang anda sampaikan dan ijinkan saya bertanya OP untuk beberapa hal.

1, Kondisi saat ini harga Fee di BTC tinggi. Misal saat ini kita memiliki beberapa BTC senilai $20 dalam bentuk BTC, Nah untuk memindahkan saja ke Bursa yang kita maksud bisa sampai $15-16.
2. Bagaimana jika kita berupaya mengecilkan feenya agar jangan terlalu mahal dan kita pilih di opsi yang ketiga "Slow" dan berapa hari itu akan berhasil terkirim?
3. Jika sampai 2-3 Hari transaksi belum masuk dan notifenya masih Pending, kita lakukan Cancel Transaction apa dampaknya?
4. Lanjut dari Point 3, Apakah BlueWallet meminta Fee kembali untuk melanjutkan proses itu, terus satu lagi apakah transaksi kita akan diganti ke alamat yang lain ketika kita eksekusi artinya bukan ke alamat yang kita inginkan.
5. Berapa besar fungsi verifikasi jika kita impor wallet dari Trust Wallet misalnya?

Mohon arahan dan ponjelasannya. Terima kasih.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on November 12, 2023, 10:20:26 AM
Mengenai dengan biaya transaksi dan lain-lain yang berkaitan dengan dompet BlueWallet saya harap bisa didiskusikan disini.

[1]. https://bluewallet.io/features/

Sangat menarik pembahasannya tentang BlueWallet dari yang anda sampaikan dan ijinkan saya bertanya OP untuk beberapa hal.

1, Kondisi saat ini harga Fee di BTC tinggi. Misal saat ini kita memiliki beberapa BTC senilai $20 dalam bentuk BTC, Nah untuk memindahkan saja ke Bursa yang kita maksud bisa sampai $15-16.
2. Bagaimana jika kita berupaya mengecilkan feenya agar jangan terlalu mahal dan kita pilih di opsi yang ketiga "Slow" dan berapa hari itu akan berhasil terkirim?
3. Jika sampai 2-3 Hari transaksi belum masuk dan notifenya masih Pending, kita lakukan Cancel Transaction apa dampaknya?
4. Lanjut dari Point 3, Apakah BlueWallet meminta Fee kembali untuk melanjutkan proses itu, terus satu lagi apakah transaksi kita akan diganti ke alamat yang lain ketika kita eksekusi artinya bukan ke alamat yang kita inginkan.
5. Berapa besar fungsi verifikasi jika kita impor wallet dari Trust Wallet misalnya?

Mohon arahan dan ponjelasannya. Terima kasih.

  • Tergantung besaran fee yang anda gunakan pada saat transaksi, tinggal dilihat total aset setelah dikurangi fee yang dipilih jadinya berapa.
    Kalau di Bitcoin Core ada opsi subtract fee from amount dimana fee bisa di setting memotong transaksi yang ada atau fee diluar besaran transaksi.
  • Jika fee di set ke Slow, artinya transaksi agan kemungkinan akan lebih lama terkonfirmasi apalagi jika ternyata fee rate malah lebih naik dari saat transaksi, kecuali ketika saat itu fee rate malah turun kemungkinan transaksi agan bisa lekas terkonfirmasi. Untuk estimasi kapan terkirim bisa dilihat antara lain di https://mempool.space/ (https://mempool.space/) (lihat transaksi agan ada di block mana, dan ini bisa berubah-ubah).
  • Saya belum tahu apakah di BlueWallet ada fitur untuk double-spend dengan mengirim balik transaksi ke address sendiri dengan meng-increase fee untuk me-replace transaksi sebelumnya yang masih pending.
  • Jika memang BlueWallet bisa double-spend tentunya perlu fee yang lebih tinggi untuk keperluan me-replace transaksi yang akan di 'timpa' dengan yang baru.
    Fee itu setahu saya untuk miner, saya tidak tahu apakah BlueWallet menerapkan fee juga ke usernya.
  • Saya kurang paham fungsi verifikasi yang agan maksud.
    Saran saya lebih baik meng-create wallet baru di BlueWallet daripada import seed phrase dari wallet lain.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: NewRanger on November 13, 2023, 01:27:39 PM
  • Saya belum tahu apakah di BlueWallet ada fitur untuk double-spend dengan mengirim balik transaksi ke address sendiri dengan meng-increase fee untuk me-replace transaksi sebelumnya yang masih pending.

Terimakasih sebelumnya Mas, sudah meluangkan waktunya serta memberi penjelasan dan beberapa point dan juga sangat mudah dipahami.

Oia, Mas kalau saya tidak salah jika kita menekan tombol menu Sent, ada tiga titik di pojok atas sebelah kanan ada namanya Coin Control dan jika kita lanjutkan ada namanya Freeze. untuk apa Feature itu kira-kira?

  • Saya kurang paham fungsi verifikasi yang agan maksud.
    Saran saya lebih baik meng-create wallet baru di BlueWallet daripada import seed phrase dari wallet lain.


Maksud saya jika kita sudah import seed phrase dari wallet lain ke BlueWallet  apakah diharuskan Untuk Sign ataupun Verify message?


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on November 13, 2023, 02:50:33 PM
  • Saya belum tahu apakah di BlueWallet ada fitur untuk double-spend dengan mengirim balik transaksi ke address sendiri dengan meng-increase fee untuk me-replace transaksi sebelumnya yang masih pending.
Terimakasih sebelumnya Mas, sudah meluangkan waktunya serta memberi penjelasan dan beberapa point dan juga sangat mudah dipahami.

Oia, Mas kalau saya tidak salah jika kita menekan tombol menu Sent, ada tiga titik di pojok atas sebelah kanan ada namanya Coin Control dan jika kita lanjutkan ada namanya Freeze. untuk apa Feature itu kira-kira?
Sesuai namanya, fitur freeze itu untuk 'membekukan' aset kripto yang ada di address tertentu agar tidak terpakai saat agan bertransaksi; Biasanya penggunaan fitur Coin Control diantara fungsinya adalah untuk menghemat file size transaksi. Semisal agan memiliki sejumlah aset kripto di beberapa address yang ada di wallet tersebut, namun hanya ingin mengirim sejumlah kecil aset kripto, dan salah satu address ada yang balance-nya mencukupi untuk keperluan tersebut, maka address yang lain bisa agan freeze agar tidak ikut terpakai dalam transaksi. Dengan cara ini tentunya ukuran dari transaksi agan bisa lebih kecil daripada ketika menggunakan semua address yang ada, dan itu bisa berimbas pada besaran fee transaksi juga.

Quote from: @bluewalletio on X
Coin control allows you to individual select which coins to spend.


  • Saya kurang paham fungsi verifikasi yang agan maksud.
    Saran saya lebih baik meng-create wallet baru di BlueWallet daripada import seed phrase dari wallet lain.

Maksud saya jika kita sudah import seed phrase dari wallet lain ke BlueWallet  apakah diharuskan Untuk Sign ataupun Verify message?
Proses export atau import seed antar wallet yang berbeda tidak mengharuskan agan untuk sign atau verifikasi message.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: NewRanger on November 14, 2023, 05:05:35 AM
Sesuai namanya, fitur freeze itu untuk 'membekukan' aset kripto yang ada di address tertentu agar tidak terpakai saat agan bertransaksi; Biasanya penggunaan fitur Coin Control diantara fungsinya adalah untuk menghemat file size transaksi. Semisal agan memiliki sejumlah aset kripto di beberapa address yang ada di wallet tersebut, namun hanya ingin mengirim sejumlah kecil aset kripto, dan salah satu address ada yang balance-nya mencukupi untuk keperluan tersebut, maka address yang lain bisa agan freeze agar tidak ikut terpakai dalam transaksi. Dengan cara ini tentunya ukuran dari transaksi agan bisa lebih kecil daripada ketika menggunakan semua address yang ada, dan itu bisa berimbas pada besaran fee transaksi juga.

Merujuk dari postingan @bayu7adi https://bitcointalk.org/index.php?topic=5421970.msg61701674#msg61701674 dan sudah benar itu milik kita misalnya dalam aplikasi, Bagaimana tahapannya kita kembalikan/tarik kembali sejumlah aset kecil BTC kita yang telah tersimpan di fitur freeze ke wallet dasar berikut  turorial melakukannya.

Mohon arahan lanjutannya.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on November 14, 2023, 07:15:57 AM
Sesuai namanya, fitur freeze itu untuk 'membekukan' aset kripto yang ada di address tertentu agar tidak terpakai saat agan bertransaksi; -snip-

Merujuk dari postingan @bayu7adi https://bitcointalk.org/index.php?topic=5421970.msg61701674#msg61701674 dan sudah benar itu milik kita misalnya dalam aplikasi, Bagaimana tahapannya kita kembalikan/tarik kembali sejumlah aset kecil BTC kita yang telah tersimpan di fitur freeze ke wallet dasar berikut  turorial melakukannya.

Mohon arahan lanjutannya.

Mungkin kalimatnya bukan "tarik kembali aset BTC" nya, karena toh aset Bitcoin tersebut kan masih berada di BlueWallet agan juga.
Untuk menggunakan kembali coin yang ada di UTXO (Unspent Transaction Outputs), dengan kata lain di un-freeze, agan hanya tinggal memilih salah satu atau multiple coin yang ada di Wallet dengan men-tap bulatan berwarna. Lebih jelasnya bisa dilihat di deskripsi yang ditampilkan BlueWallet ketika membuka settingan Coin Control:



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: NewRanger on November 15, 2023, 04:08:54 AM
Mungkin kalimatnya bukan "tarik kembali aset BTC" nya, karena toh aset Bitcoin tersebut kan masih berada di BlueWallet agan juga.


Terimakasih atas saran dan pendapatnya mas dan untuk point ini " aset Bitcoin tersebut kan masih berada di BlueWallet agan juga."  :D  Ya. dan  itu sudah tepat seperti anda sampaikan.

Ya. Semua sudah teratasi serta kembali normal. Untuk tutorialnya https://www.youtube.com/watch?v=Cfc3JGb3a4g  juga sangat mudah diikuti serta dipahami.



Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Chikito on November 20, 2023, 03:16:22 AM
Maksud saya jika kita sudah import seed phrase dari wallet lain ke BlueWallet  apakah diharuskan Untuk Sign ataupun Verify message?
Sign dan Verify message itu hanya pembuktian kalau sampeyan itu pemilik, bukan syarat untuk impor seed. Dan harus hati-hati juga, terkadang ada beberapa costumer bingung ketika mau impor wallet lain ke blue wallet tapi, tidak muncul address yang sama atau error. Itu dikarena dia mengimpor seed dari wallet electrum (electrum seed) sehingga di blue wallet-nya (yang menggunakan frase BIP39 seed) tidak terbaca dengan spesifik, kalau usernya panikan (karena balance-nya 0) bisa-bisa kena trap scammer jika nyari penyelesaiannya di google


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on December 23, 2023, 02:02:39 AM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.12
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


Pada 25 Oktober, releases pembaruan versi v6.4.10 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/tag/v6.4.10) diumumkan oleh marcosrdz lewat akun github seperti yang saya lampirkan sebelumnya.

Kemarin, tanpa ada releases versi v6.4.11, pembaruan langsung kepada versi v.6.4.12 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/tag/v6.4.12).
Pada v.6.4.12, ada 13 poin yang dimasukkan. 3 diantara poin pada v6.4.12, bluewallet menambahkan RON currency for widget, See currency when tap and hold on balance, and tool to generate last mnemonic word.

  • ADD: RON currency for widget
  • ADD: See currency when tap and hold on balance
  • ADD: tool to generate last mnemonic word (#5722)
  • FIX: better tracking opt out (related #5688)
  • FIX: correct merge of params when navigating between screens
  • FIX: Lightning wallet CSV export does not differentiate between paid and expired invoices #5835
  • FIX: Sometimes would crash due to lack of initialParams
  • FIX: Wrong Suite was being targeted
  • FIX: Call dismiss on ActionSheet to avoid duplicate firing
  • FIX: Re-enable groups on watch app
  • FIX: Show alert with error message when a selected file isn't valid
  • FIX: Apple Watch app not working #5470
  • FIX: Wait for transitions to finish before showing sheet


Semoga informasi ini bermanfaat.
*Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase anda demi keselamatan aset.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on December 23, 2023, 12:05:07 PM
-snip- 3 diantara poin pada v6.4.12, bluewallet menambahkan RON currency for widget, See currency when tap and hold on balance, and tool to generate last mnemonic word.

Barusan coba browsing, RON ini merupakan kode mata uang Leu/Lei (Rumania), dan tentunya penambahan RON currency untuk di widget ini tidak terlalu dibutuhkan terutama bagi user Indonesia :) Saya sendiri biasanya mensetting currency menggunakan IDR (Rupiah) baik di BlueWallet ataupun wallet lainnya.

Sementara itu update yang lebih penting menurut opini saya ada di tool terbaru "Generate the final mnemonic word" mirip dengan tambahan "custom words" pada option Seed di Electrum.

https://i.ibb.co/svzRm64/Screen-Shot-2023-12-23-at-19-01-10.png  https://i.ibb.co/bgZ6RHs/Screen-Shot-2023-12-23-at-19-00-55.png


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on January 17, 2024, 08:05:25 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.15
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


Rilis update v.6.4.14 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/releases/tag/v6.4.14) terlewatkan untuk saya informasikan disini.
Beberapa saat yang lalu, sekitar 17 jam yang lalu saya mendapatkan pemberitahuan di github bahwa versi terbaru sudah rilis.

Sekitar 12 item yang masuk dalam pembaruan BlueWallet versi v6.4.15.
Bagi pengguna BlueWallet versi macOS, pada pembaruan versi ini terdapat penambahan menu item wallet.
Berhubung saya bukan pengguna BlueWallet pada macOS, jadi saya tidak mengetahui bagaimana terkait hal ini.

Tiga penambahan, satu item menu wallet pada macOS, dua lagi penambahannya terkait Haptic feedback on Android dan satunya lagi memungkinkan mengimpor kode QR dari sumber lain.
Ini dia sumber update BlueWallet versi v6.4.15.

ADD:
  • macOS Add Wallet menu item
  • Haptic feedback on Android
  • Allow importing a QR Code image from other sources

FIX:
  • Dismissing Scanner would result in undefined reject
  • There is a bug when using the scanning function when creating a multi-signature signature#5869 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/issues/5869)
  • Transactions List component does not update on setParams #5844 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/issues/5844)
  • Clipboard toggle was not visible in Settings
  • Wallet change macOS app UI fixes
  • Startup crash on macOS app
  • Sensitive onPress when using tooltip
  • Rare crash on startup if not in offline mode (closes #5898 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/issues/5898)) (#5964 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/5964))

REF:
  • Haptic feedback into a class with power state verification (#5954 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/5954))


Semoga informasi ini bermanfaat.
*Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase anda demi keselamatan aset


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on January 24, 2024, 08:38:12 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.4.15
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


Saya beritahukan bahwa setelah pembaharuan versi v6.4.15 yang menambahkan 3 item dan memperbaiki 8 item. Tidak lama berselang, pihak BlueWallet kembali melakukan pembaharuan atau update versi v6.4.16 yang memperbaiki 2 item.
2 item yang diperbaiki pada update v6.4.16 ini adalah;

  • Mengenai pengaturan yang tidak dapat di pilih di macOS atau iPadOS UIMenu
  • Android 13 terkait file import/open

  • FIX: Settings was not selectable on macOS or iPadOS UIMenu
  • FIX: Android 13+ File dialog for import/open


Semoga informasi ini bermanfaat.
*Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase anda demi keselamatan aset


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on February 01, 2024, 05:05:23 PM
UPDATE: Rilis Blue Wallet Versi v6.5.0
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


Dua hari yang lalu, BlueWallet tersedia lagi update versi v6.5.0.
Penambahan pada versi v6.5.0 terletak pada pendeteksian kerusakan pada aplikasi watchOS.
Selain itu, terdapat 7 perbaikan yang dimulai dari masalah aksesibilitas tombol mengambang (pindai, kirim, terima), mengenai mata uang RON yang tidak menampilkan nilai transaksi yang benar, mengenai layar create wallet hingga [SearchBar] yang tidak terlihat di layar mata uang.

ADD:
  • Crash detection on watchOS app (#6060 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/6060))
FIX:
  • Improve accessibility of floating buttons (scan, send, receive) #5389 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/issues/5389)
  • add BQI locale
  • The create wallet screen is not working when I go back after create a wallet #6030 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/issues/6030)
  • Update Widget code for BNR
  • Newly added Ron currency does not display correct value of transactions. #5940 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/issues/5940)
  • showUpdateStatusIndicator was not working well when no connection available
  • SearchBar wasnt visible on Currency screen

REF:
  • watchOS app code optimization
  • Search moved to Reorder screen (#6037 (https://github.com/BlueWallet/BlueWallet/pull/6037))

Saya sudah melakukan update dari versi sebelumnya ke versi v.6.5.0 sebagaimana screenshot gambar ini;
https://talkimg.com/images/2024/02/01/kqk3T.jpeg


Semoga informasi ini bermanfaat.
*Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase anda demi keselamatan aset


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: bayu7adi on February 02, 2024, 02:37:06 AM
UPDATE: Rilis Blue Wallet Versi v6.5.0
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)
Setelah melihat postingan ini, ane langsung cek Google Play Store dan tap Update aplikasi BlueWallet ane.
Agak penasaran sama fitur "Test Peformance", iseng-iseng ane tap dan keluar score 244 setelah beberapa detik.
Sebenarnya ini fitur punya pengaruh di bagian mana ya?

https://www.talkimg.com/images/2024/02/02/klY1W.jpeg


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: Husna QA on February 02, 2024, 12:10:20 PM
UPDATE: Rilis Blue Wallet Versi v6.5.0
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)
Setelah melihat postingan ini, ane langsung cek Google Play Store dan tap Update aplikasi BlueWallet ane.
Agak penasaran sama fitur "Test Peformance", iseng-iseng ane tap dan keluar score 244 setelah beberapa detik.
Sebenarnya ini fitur punya pengaruh di bagian mana ya?

https://www.talkimg.com/images/2024/02/02/klY1W.jpeg

Fitur tersebut saya temui juga pada update sebelumnya* (namun tepatnya entah mulai ada pada rilis BlueWallet versi ke berapa).
Dan tinggi rendahya score yang tertera itu klasifikasinya seperti apa saja.

* screenshoot ketika update sekitar 16 Januari lalu.

https://i.ibb.co/WVRHPG6/Blue-Wallet-16-Jan-2024-a.jpg  https://i.ibb.co/c2wSG7g/Blue-Wallet-16-Jan-2024-b.jpg


Saya coba lihat di GitHub-nya BlueWallet, menemukan ini: https://github.com/BlueWallet/react-native-camera-kit (https://github.com/BlueWallet/react-native-camera-kit);
Perihal camera library, namun entah apakah memang itu ada kaitannya dengan test performance seperti diatas atau bukan.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on April 08, 2024, 02:27:39 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.6.0
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


BlueWallet kini tersedia versi v6.6.0 yang saya dapatkan informasinya di akun github.com BlueWallet yang di update oleh akun marcosdz (https://github.com/marcosrdz).
Dalam versi 6.6.0, ada 2 ADD dan lebih banyak FIX dan hanya 3 REF.

Pengembang terus berusaha keras untuk membuat bluewallet yang lebih kuat sebagai dompet Bitcoin. Bagi saya ini adalah dompet yang sangat layak untuk direkomendasikan.

ADD: Save File Button
ADD: Allow amount and memo to have hold to copy

FIX: Unconfirmed txs would always show "a few seconds ago" on watchOS
FIX: ListItem UI would slightly jump when applying chekmark
FIX: on android doesn't highlight addresses that belong to user in tx details #6348
FIX: Buttons were blocked by keyboard in multisig edit
FIX: Dark mode vs Light mode display issues with memos. #6307
FIX: Notifications alert was not working on desktop
FIX: Receive periodic checker didnt clean up on dismiss
FIX: Dont show alert if user cancels willingly
FIX: Wallet export reminder was not visible on macOS
FIX: Unable to scroll wallets list
FIX: Custom fee alert was not visible on macOS
FIX: Select All was hijacked by Add Wallet
FIX: wrong import for isDesktop
FIX: Bio restore Text was cropped
FIX: Unlock button width
FIX: bugsnag connection at startup #5688

REF: Update balance view to new UX
REF: Change source API for some fiat
REF: Use Pressable instead of TouchableOpacity for Android The onPress was inconsistent if inside a child component on some android APIs


Semoga pemberitahuan ini bermanfaat.
Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase anda demi keselamatan aset.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on April 18, 2024, 04:19:28 PM
UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.6.0
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)
Bluewallet terus berusaha untuk membuat wallet lebih baik pada setiap pembaharuan. Pada rilis versi v6.6.1, bluewallet menambahkan 3 poin dan 6 perbaikan.

ADD: Do not start analytics native code if disabled
ADD: Allow user to cancel reminder in case they are not ready to decide
ADD: SSL connection to Widget calls

FIX: Disable buttons if menu is visible (#6386)
FIX: lower density for animated QRs (closes #3862)
FIX: Carousel height was off on Android
FIX: Disable privacy switch
FIX: Bio unlock was broken
FIX: errors when working with multisig seeds with passphrases (rel #6381)

Setelah minggu lalu versi v6.6.1 dirilis, pengembang kembali merilis versi v6.6.2, tepatnya 4 hari yang lalu menurut sumber.

ADD: Slide up animation for FloatButton
FIX: Multiple UI fixes for PSBT screen
FIX: Some screens had Button styling was broken


Semoga pemberitahuan ini bermanfaat.
Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase anda demi keselamatan aset.


Title: Re: [Tutorial] BlueWallet - Bitcoin Wallet
Post by: aylabadia05 on April 29, 2024, 05:12:10 AM
Setelah minggu lalu versi v6.6.1 dirilis, pengembang kembali merilis versi v6.6.2, tepatnya 4 hari yang lalu menurut sumber.

ADD: Slide up animation for FloatButton
FIX: Multiple UI fixes for PSBT screen
FIX: Some screens had Button styling was broken


UPDATE: Releases Blue Wallet Versi 6.6.3
Link download resmi dompet Blue Wallet: App Store (https://apps.apple.com/app/bluewallet-bitcoin-wallet/id1376878040) | Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=io.bluewallet.bluewallet)


BlueWallet kini tersedia versi v6.6.3. Informasi update versi v6.6.3 diumumkan beberapa jam yang lalu atau sekitar 5 jam yang lalu lewat akun github Bluewallet yang di update oleh marcosdz (https://github.com/marcosrdz). Di android saya juga sudah ada notifikasi tentang pembaharuan ini.

Dalam versi 6.6.3, tersedia 2 ADD, 8 FIX, 1 REF dan 1 penghapusan Lapp Browser.
Dua penambahan pada versi v6.6.3 yakni privacy manifest for apple dan number in widget should be formatted to be a decimal.

ADD: Privacy manifest for Apple
ADD: Number in widget should be formatted to be a decimal

FIX: Make QR code on receive screen accessible #5388
FIX: Batch-send: tapping on "m of n" should scroll to text recipient #5726
FIX: check reloadTransactionsMenuActionFunction before calling it
FIX: Languages row minimum height
FIX: on launch - If theres only one wallet, select it by default
FIX: If language is the selected one then disable row
FIX: Balance font
FIX: watch-only wallet balance is truncated due to font size #6416

REF: New button design

DEL: Lapp Browser


Semoga pemberitahuan ini bermanfaat.
Jaga dan lindungi dengan baik seed phrase anda demi keselamatan aset.