Bitcoin Forum

Local => Ekonomi, Politik, dan Budaya => Topic started by: GAM ACHEH on February 17, 2024, 04:57:58 PM



Title: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: GAM ACHEH on February 17, 2024, 04:57:58 PM
Prabowo-Gibran adalah paslon capres dan cawapres yang didukung oleh mayoritas partai di pemerintahan Presiden Jokowi. Secara de facto paslon ini didukung oleh Presiden Jokowi, meski secara de jure alias legal formal.

Efek Jokowi pada kubu paslon nomor urut 2 itu tercermin dari sosok Gibran, relawan-relawannya, hingga pengusungan narasi tentang keberlanjutan. Bayang-bayang Jokowi di paslon nomor 2 itu turut berpengaruh positif secara elektoral terhadap perolehan suara Prabowo-Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024.

Hasil hitung cepat versi Indikator Politik, menunjukkan perolehan suara Prabowo-Gibran 58%, Anies-Muhaimin 25,32%, dan Ganjar-Mahfud 16,68%. Angka itu dihitung dari data yang masuk sebanyak 97,63% per Kamis 15/2/2024 pukul 06.11 WIB.

Hall ini menjadi kemenangan Besar bagi prabowo setelah mengalami 3 kali kekalahan di 3 Pemilu sebelumnya, dan juga kemenangan bagi Jokowi dan tiraninya yang menjadikan Gibran sebagai wapres untuk memperpanjang tangan kekuasaan jokowi.

Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Sarah Azhari on February 18, 2024, 01:06:36 AM
Efek Jokowi pada kubu paslon nomor urut 2 itu tercermin dari sosok Gibran, relawan-relawannya, hingga pengusungan narasi tentang keberlanjutan. Bayang-bayang Jokowi di paslon nomor 2 itu turut berpengaruh positif secara elektoral terhadap perolehan suara Prabowo-Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024.
Menurutku percuma, peran gibran tidak begitu krusial dan penting nantinya dalam arah kebijakan prabowo. Soalnya gibran itu tidak ada partai pendukung di belakangnya. Beda kalau gibran punya power kayak JK dulu, pasti langkah dan kebijkan prabowo dapat dia kontrol. Jadi kalau pun gibran mau meneruskan apa yang diprogramkan jokowi, sepertinya sulit, karena dia butuh dukungan. Selama ini dia didukung pdip di solo, tapi ya semenjak dia melenceng, tentunya partai tidak akan peduli lagi terhadapnya.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Patikno on February 18, 2024, 01:58:04 AM
Efek Jokowi pada kubu paslon nomor urut 2 itu tercermin dari sosok Gibran, relawan-relawannya, hingga pengusungan narasi tentang keberlanjutan. Bayang-bayang Jokowi di paslon nomor 2 itu turut berpengaruh positif secara elektoral terhadap perolehan suara Prabowo-Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024.
Menurutku percuma, peran gibran tidak begitu krusial dan penting nantinya dalam arah kebijakan prabowo. Soalnya gibran itu tidak ada partai pendukung di belakangnya. Beda kalau gibran punya power kayak JK dulu, pasti langkah dan kebijkan prabowo dapat dia kontrol. Jadi kalau pun gibran mau meneruskan apa yang diprogramkan jokowi, sepertinya sulit, karena dia butuh dukungan. Selama ini dia didukung pdip di solo, tapi ya semenjak dia melenceng, tentunya partai tidak akan peduli lagi terhadapnya.

Pandangan sampean terhadap Gibran adalah sebuah kesalahan besar, memang benar dia belum memiliki pengalaman atau kekuatan dibelakangnya secara langsung, tapi dengan adanya bayang-bayang Jokowi, itu akan membuat seolah-olah Jokowi yang menjadi wakil presiden seandainya Prabowo menjadi presiden nanti. Kita tidak perlu lagi meragukan bagaimana sosok dari Jokowi, dia memiliki segalanya mulai dari koneksi, koalisi dan berkolusi. Dibelakang semua yang terjadi saat ini, Jokowi dan koalisinya sudah memiliki deal-dealan mereka masing-masing, jadi percaya atau tidak, program Jokowi akan terus berlanjut.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: naira on February 18, 2024, 11:00:54 AM
Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?

Sudahlah gan kita sudahi saja prasangka prasangka yang belum spenuhnya benar, lagi pula siapapun presidennya kita tetap kembali harus bekerja toh dan tidak bergantung sepenuhnya pada mereka. Intinya berpolitiklah secukupnya dan kini hasil telah menunjukan bahwa Prabroro meraih kemenangan. Mau tidak mau ya itu hasilnya, suka atau tidak ya terima saja. Toh paslon 01 dan 03 baik baik saja tapi tidak tahu kalau secara mental :D. Untuk itu ke depannya kita akan dipimpin oleh presiden baru dan lihat saja apakah sesuai dengan visi dan misi atau tidak. Yah kalaupun tidak juga kita udah terbiasa bukan?

Yang diatas toh pada akhirnya berbagi kursi dan kita yang di bawah masih saja sibuk memprebutkan sesuatu yang aneh. Btw sekedar meluruskan saya tidak hadir pada saat pemilihan (golput) jadi cukup tenang tidak memiliki jagoan yang perlu dibanggakan dari 3 paslon. Demokrasi akan tetap baik baik saja gan, buktinya kita disini bebas berpendapat. Demokrasi sepenuhnya ada di tangan masyarakat tergantung cara penggunaannya saja yang kerap kali salah menempatkan. Karena kebanyakan dari kita sulit untuk memfilter mana demokrasi dan mana Liberal.




Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: bitLeap on February 18, 2024, 01:34:11 PM
~
Menurutku percuma, peran gibran tidak begitu krusial dan penting nantinya dalam arah kebijakan prabowo. Soalnya gibran itu tidak ada partai pendukung di belakangnya. Beda kalau gibran punya power kayak JK dulu, pasti langkah dan kebijkan prabowo dapat dia kontrol. Jadi kalau pun gibran mau meneruskan apa yang diprogramkan jokowi, sepertinya sulit, karena dia butuh dukungan. Selama ini dia didukung pdip di solo, tapi ya semenjak dia melenceng, tentunya partai tidak akan peduli lagi terhadapnya.
Setelah menjadi wakil bukankah gitu gitu aja tidak jauh berbeda seperti wakil presiden tahun lalu Ma'ruf Amin misalnya jarang terekpos dan keberadaannya saat menjabat juga antara ada dan tiada. Gibran apakah akan sama karena yang menjadi patokan utama tetep presiden. Bisa dibilang wakil presiden itu tidak terlalu dibutuhkan sih. Tapi gak tau kalau memang ada peran khusus yang dijalankannya dibalik layar. Pada saat pencalonan Gibran memiliki banyak program yang nantikan akan dia jalankan katanya sih begitu.

~
Pandangan sampean terhadap Gibran adalah sebuah kesalahan besar, memang benar dia belum memiliki pengalaman atau kekuatan dibelakangnya secara langsung, tapi dengan adanya bayang-bayang Jokowi, itu akan membuat seolah-olah Jokowi yang menjadi wakil presiden seandainya Prabowo menjadi presiden nanti. Kita tidak perlu lagi meragukan bagaimana sosok dari Jokowi, dia memiliki segalanya mulai dari koneksi, koalisi dan berkolusi. Dibelakang semua yang terjadi saat ini, Jokowi dan koalisinya sudah memiliki deal-dealan mereka masing-masing, jadi percaya atau tidak, program Jokowi akan terus berlanjut.
Setuju, jangan meremehkan orang hanya karena dia terlihat planga plongo, Gibran tetap orang berpendidikan dan tidak serta merta ditunjuk jadi wapres kalau tidak memiliki keterampilan. Dengan usianya yang muda Gibran bisa menarik kaum muda untuk andil dalam mengembangkan program yang ingin dia terapkan seperti memajukan industri teknologi dan juga menaikan kembali produk lokal. Saya sebenarnya tidak terlalu faham akan hal itu namun untuk saat ini karena belum dilanik jadi lebih baik tetap berperasanka baik saja dan tidak menganggap remeh orang lain.

Sudahlah gan kita sudahi saja prasangka prasangka yang belum spenuhnya benar, lagi pula siapapun presidennya kita tetap kembali harus bekerja toh dan tidak bergantung sepenuhnya pada mereka. Intinya berpolitiklah secukupnya dan kini hasil telah menunjukan bahwa Prabroro meraih kemenangan. Mau tidak mau ya itu hasilnya, suka atau tidak ya terima saja. Toh paslon 01 dan 03 baik baik saja tapi tidak tahu kalau secara mental :D. Untuk itu ke depannya kita akan dipimpin oleh presiden baru dan lihat saja apakah sesuai dengan visi dan misi atau tidak. Yah kalaupun tidak juga kita udah terbiasa bukan?
Agan benar pemilihan sudah selesai jadi kita kembali lagi merajut hubungan sesama warga indonesia dan menguatkan kembali apa yang sempat terpisah karena beda pilihan. Sebab banyak ditempat saya masih memperselisihkan pemilu padahal sudah selesai. Mungkin para pendukung paslon yang kalah masih belum menerima hasil dari quick count.


Kesimpulannya dari saya kepada presiden yang terpilih semoga bisa menjungjung tinggi nilai-nilai kebangsaan, berpihak kepada kepentingan rakyat, terus mengangkat harkat martabat bangsa Indonesia di mata dunia, Indonesia naik kelas dari negara berkembang menjadi negara maju yang sejahtera dan sebagai rakyat tetap berdiri kuat di atas tanah air kita sendiri.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: MegameSama on February 18, 2024, 06:33:46 PM
Peranan besar Jokowi  bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Secara de facto paslon ini didukung oleh Presiden Jokowi, meski secara de jure alias legal formal~~snip~~
jalas lah gan, gak deklarasi aja kita - kita juga pada tau kemana arah pakde jokowi ngasih dukungan, dah jelas banget malah, gak perlu di analisa - analisa. untung pas debat akhir kemaren elektabilitasnya dah 50%  kalau gak, yakin ane pas kampanye akbar di GBK keluar pakde jokowi wkwkwkkw

Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?
dah lah gan, kita doakan bae semoga kebijakan pemerintah selanjutnya berpihak ke rakyat, pemilu dah selesai, keknya pemenangnya juga dah keliatan pastinya siapa. kita yang dibawah balik ke kegiatan sehari - hari bae, jangan di perpanjang, jangan kek 2019, yang dibawah marah - marah, yang diatas mesrah - mesrah bagi - bagi kursi. cukup sekali bae lah kek gitu.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Juse14 on February 18, 2024, 07:09:41 PM
Peranan besar Jokowi  bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Secara de facto paslon ini didukung oleh Presiden Jokowi, meski secara de jure alias legal formal~~snip~~
jalas lah gan, gak deklarasi aja kita - kita juga pada tau kemana arah pakde jokowi ngasih dukungan, dah jelas banget malah, gak perlu di analisa - analisa. untung pas debat akhir kemaren elektabilitasnya dah 50%  kalau gak, yakin ane pas kampanye akbar di GBK keluar pakde jokowi wkwkwkkw

Bisa dikatakan bahwa pak presiden jokowi itu adalah sosok pemimpin yang "over power". Karena bagaimana tidak, hanya dengan kerlipan mata saja, maka orang lain sudah cukup mengerti mengenai apa yang ia maksudkan. dan sangat jarang sekali seorang pemimpin negara yang diakhir masa jabatan-nya itu, ia masih memiliki pengaruh yang terbilang masih cukup besar. Dan saya masih ingat dengan apa yang dikatakan oleh Pak luhut, jika saja paka jokowi turun pada saat 10 February kemarin di GBK, maka "Game is Over" dan pasangan Prabowo-Gibran akan menang secara mutlak.

Quote
Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?
dah lah gan, kita doakan bae semoga kebijakan pemerintah selanjutnya berpihak ke rakyat, pemilu dah selesai, keknya pemenangnya juga dah keliatan pastinya siapa. kita yang dibawah balik ke kegiatan sehari - hari bae, jangan di perpanjang, jangan kek 2019, yang dibawah marah - marah, yang diatas mesrah - mesrah bagi - bagi kursi. cukup sekali bae lah kek gitu.

Sudah biasa lah gan, bahkan pada hari kemarin ada yang mengatasnamakan "masyarkat sipil peduli demokrasi" yang dimana mereka itu melangsungkan demo tuh di depan gedung KPU-RI, karena dinilai KPU sebgai lembaga yang menyelanggarakan pemilu dan pilpres tidak dapat berprilaku adil dan lebih condong pada paslon 02. tapi saya ingat betul dengan apa yang dikatakan oleh prof mahfud pada waktu lalu, "bahwa, KPU itu tidak ada benarnya dimata yang kalah"

Dan sekarang Pemilu sudah berakhir, namun tidak dengan dramanya, tapi semoga saja hal ini tidak berlarut-larut dalam waktu yang cukup lama, apalagi kalau sampai menimbulkan persilihan di masyarakat bawah.
Sumber; Ikut Demo KPU, Relawan Anies: KPU Curang Rugikan Pendukung 01 dan 03 (https://www.idntimes.com/news/indonesia/yosafat-diva-bagus/ikut-demo-kpu-relawan-anies-kpu-curang-rugikan-pendukung-01-dan-03)


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Patikno on February 20, 2024, 12:03:19 AM
~
Pandangan sampean terhadap Gibran adalah sebuah kesalahan besar, memang benar dia belum memiliki pengalaman atau kekuatan dibelakangnya secara langsung, tapi dengan adanya bayang-bayang Jokowi, itu akan membuat seolah-olah Jokowi yang menjadi wakil presiden seandainya Prabowo menjadi presiden nanti. Kita tidak perlu lagi meragukan bagaimana sosok dari Jokowi, dia memiliki segalanya mulai dari koneksi, koalisi dan berkolusi. Dibelakang semua yang terjadi saat ini, Jokowi dan koalisinya sudah memiliki deal-dealan mereka masing-masing, jadi percaya atau tidak, program Jokowi akan terus berlanjut.
Setuju, jangan meremehkan orang hanya karena dia terlihat planga plongo, Gibran tetap orang berpendidikan dan tidak serta merta ditunjuk jadi wapres kalau tidak memiliki keterampilan. Dengan usianya yang muda Gibran bisa menarik kaum muda untuk andil dalam mengembangkan program yang ingin dia terapkan seperti memajukan industri teknologi dan juga menaikan kembali produk lokal. Saya sebenarnya tidak terlalu faham akan hal itu namun untuk saat ini karena belum dilanik jadi lebih baik tetap berperasanka baik saja dan tidak menganggap remeh orang lain.

Saya kurang setuju pada poin keterampilan, Gibran sebenarnya tidak memiliki kapabilitas yang mumpuni untuk jadi cawapres, tapi karena dia berasal dari generasi milenial yang dimana generasi ini saat ini mendominasi demografi Indonesia, ditunjuklah dia sebagai cawapres. Pemilihan itu bukan tentang siapa yang jujur atau tidak jujur, bukan pula tentang yang memiliki kapabilitas atau tidak memiliki kapabilitas, pemilihan itu adalah tentang elektabilitas. Semakin banyak pemilih yang relate dengan suatu paslon, maka semakin tinggi pula persentase kemenangan paslon.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Chikito on February 20, 2024, 03:14:42 AM
Bisa dikatakan bahwa pak presiden jokowi itu adalah sosok pemimpin yang "over power". Karena bagaimana tidak, hanya dengan kerlipan mata saja, maka orang lain sudah cukup mengerti mengenai apa yang ia maksudkan. dan sangat jarang sekali seorang pemimpin negara yang diakhir masa jabatan-nya itu, ia masih memiliki pengaruh yang terbilang masih cukup besar. Dan saya masih ingat dengan apa yang dikatakan oleh Pak luhut, jika saja paka jokowi turun pada saat 10 February kemarin di GBK, maka "Game is Over" dan pasangan Prabowo-Gibran akan menang secara mutlak.
Kalau saya lihat kepemimpinan beliau itu biasa saja, tidak begitu kuat dan mungkin menang di cover saja. Yang membuat Jokowi bisa seperti ini karena orang-orang di sekeliling dia itu sangat mengelu-elu kan dia, baik itu menteri, pejabat dan circle dia dalam pemerintahan. Seperti contoh luhut tadi, dia tampak seperti sedang membanggakan bagaimana sosok jokowi tersebut, sama seperti yang lain, baik itu menteri dan kepala lembaga. Jadinya karena sering dipuji secara publik gini, maka akan digiring ke opini kalau jokowi ini memang hebat dalam mempimpin, padahal ya biasa saja, sama kayak presiden terdahulunya SBY. Cuma SBY ini tidak pernah dipuji kayak jokowi saja.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: altcoin999 on February 20, 2024, 08:39:37 AM
Prabowo-Gibran adalah paslon capres dan cawapres yang didukung oleh mayoritas partai di pemerintahan Presiden Jokowi. Secara de facto paslon ini didukung oleh Presiden Jokowi, meski secara de jure alias legal formal.

Efek Jokowi pada kubu paslon nomor urut 2 itu tercermin dari sosok Gibran, relawan-relawannya, hingga pengusungan narasi tentang keberlanjutan. Bayang-bayang Jokowi di paslon nomor 2 itu turut berpengaruh positif secara elektoral terhadap perolehan suara Prabowo-Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024.

Hasil hitung cepat versi Indikator Politik, menunjukkan perolehan suara Prabowo-Gibran 58%, Anies-Muhaimin 25,32%, dan Ganjar-Mahfud 16,68%. Angka itu dihitung dari data yang masuk sebanyak 97,63% per Kamis 15/2/2024 pukul 06.11 WIB.

Hall ini menjadi kemenangan Besar bagi prabowo setelah mengalami 3 kali kekalahan di 3 Pemilu sebelumnya, dan juga kemenangan bagi Jokowi dan tiraninya yang menjadikan Gibran sebagai wapres untuk memperpanjang tangan kekuasaan jokowi.

Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?


Pencoblosan telah usai dan tinggal menunggu hasil resmi dari KPU, apapun keputusannya itulah hasil dari proses demokrasi di tahun 2024 yang telah dilaksanakan dengan segala kelebihan dan juga kekurangannya.

Sebagai presiden, Jokowi tentu memiliki pengaruh besar dalam politik Indonesia, termasuk dalam proses pemilu. Berikut beberapa kemungkinan peran yang dapat dimainkannya:

  • Mobilisasi pendukung: Sebagai figur yang populer, Jokowi mungkin berperan dalam mobilisasi pendukung bagi partai atau kandidat yang diusungnya. Dukungannya dapat mempengaruhi pemilih yang memiliki simpati terhadapnya.
  • Pengaruh terhadap partai politik: Jokowi mungkin memainkan peran dalam pembentukan strategi partai politik yang mendukungnya. Ini bisa termasuk menentukan agenda politik, memilih kandidat yang akan diusung, dan merancang kampanye.
  • Pengaruh terhadap opini publik: Jokowi bisa menggunakan platformnya sebagai presiden untuk mempengaruhi opini publik terhadap partai politik atau kandidat yang diusungnya. Pidatonya atau penampilannya di media massa dapat memengaruhi persepsi masyarakat terhadap politik dan pemilu.
  • Pengaruh terhadap stabilitas politik: Jokowi juga memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa pemilu berlangsung secara damai dan adil. Sikapnya terhadap isu-isu kontroversial atau konflik politik dapat mempengaruhi stabilitas politik negara dan, oleh karena itu, hasil pemilu.

Dalam pemilu apa pun, peran seorang presiden bisa sangat signifikan. Namun, hasilnya akan dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk dinamika politik lokal, performa partai-partai politik, isu-isu yang relevan saat itu, dan respons masyarakat terhadap kandidat dan platform politik mereka. Oleh karena itu, sementara peran Jokowi mungkin penting, itu hanya salah satu dari banyak faktor yang membentuk hasil pemilu.
secara bukti tersurat Bapak Presiden Jokowi akan sulit membuktikannya karena yang dipahami masyarakat itu secara tersirat mendukung Paslon nomor Urut 2...

Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia? <= ya demokrasi itu sendiri memang seperti itu, makanya socrates membenci demokrasi


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Juse14 on February 20, 2024, 11:13:12 PM
Bisa dikatakan bahwa pak presiden jokowi itu adalah sosok pemimpin yang "over power". Karena bagaimana tidak, hanya dengan kerlipan mata saja, maka orang lain sudah cukup mengerti mengenai apa yang ia maksudkan. dan sangat jarang sekali seorang pemimpin negara yang diakhir masa jabatan-nya itu, ia masih memiliki pengaruh yang terbilang masih cukup besar. Dan saya masih ingat dengan apa yang dikatakan oleh Pak luhut, jika saja paka jokowi turun pada saat 10 February kemarin di GBK, maka "Game is Over" dan pasangan Prabowo-Gibran akan menang secara mutlak.
Kalau saya lihat kepemimpinan beliau itu biasa saja, tidak begitu kuat dan mungkin menang di cover saja. Yang membuat Jokowi bisa seperti ini karena orang-orang di sekeliling dia itu sangat mengelu-elu kan dia, baik itu menteri, pejabat dan circle dia dalam pemerintahan. Seperti contoh luhut tadi, dia tampak seperti sedang membanggakan bagaimana sosok jokowi tersebut, sama seperti yang lain, baik itu menteri dan kepala lembaga. Jadinya karena sering dipuji secara publik gini, maka akan digiring ke opini kalau jokowi ini memang hebat dalam mempimpin, padahal ya biasa saja, sama kayak presiden terdahulunya SBY. Cuma SBY ini tidak pernah dipuji kayak jokowi saja.

Menang di cover bagaimana bang, wong wajah ndeso  ;D ;D ;D jelas-jelas beliau itu bisa dihormati karena prestasi dan keberpengaruhnya, baik itu didalam negeri maupun dalam dunia internasional. Dan jika anda masih ingat Ketika beliau dituduh sebagai bonekanya ibu mega, justru pak de malah berprilaku sebaliknya dengan menolak mentah-mentah permintaan dari ibu mega dan mencegah dominasi partai PDIP dalam kabinetnya yaitu dengan menarik 22 mentri dari non parpol. Dan ketika beliau dituduh sebagai antek asing, justru beliau mengambil alih saham privot hingga 50% lebih dan lebih gilanya lagi beliau dengan beraninya membawa kepentingan Indonesia dalam sidang WTO. Belum lagi dengan prestasi lainnya yang memang tidak bisa saya sebutkan semua. Tapi percuma saja, entah berapapun jumlah prestasi yang yang sebutkan, dalam kacamata para pembencinya, Pak dek Jokowi akan tetap dipandang sebagai presiden yang biasa-biasa saja dan buruk dalam memimpin negara ini.


Pada saat ini dua kekuatan besar telah beragabung, yakni Jokowi dan Prabowo. Saya memiliki harapan bahwa Indonesia bisa menjadi sebuah negara yang lebih baik lagi dari sebelumnya, lebih maju lagi dari sebelumnya, hingga pada akhirnya di 2045 Indonesia mencapai puncak kejayaanya. "INDONESIA EMAS 2045"


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: xeqoRameshAxueamExaqana on February 20, 2024, 11:18:51 PM

Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?


jika yang di dukung kalah ga perlu hujatan dan caci maki yang keluar.
bagai manapun yang memenangkan pilpres akan menjadi presiden dan ulil amri mu juga kelak jika sudah di angkat

yang ikut konstelasi yg keluar dana saja sudah bisik2 dengan jokowi mau gabung ke pemerintahan kelak yaitu partai nasdem yang bawah masih ribut ramai


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: retreat on February 21, 2024, 08:16:49 AM

Efek Jokowi pada kubu paslon nomor urut 2 itu tercermin dari sosok Gibran, relawan-relawannya, hingga pengusungan narasi tentang keberlanjutan. Bayang-bayang Jokowi di paslon nomor 2 itu turut berpengaruh positif secara elektoral terhadap perolehan suara Prabowo-Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024.


Kalau di mobile legend, ibaratnya jokowi kaya nge-carry prabowo untuk lepas dari zona epic abadi ke mythical glory. Jokowi punya semua sumber daya yang bisa digunakannya untuk melenggangkan prabowo menjadi presiden indonesia. Bahkan sebenarnya pemilu ini tidak perlu dilaksanakan, karena kita semua tahu siapa yang akan menang pada akhirnya, karena semua skenario sudah diatur sedemikian rupa, mulai dari MK sampai ke KPU. Jadi kalau masih ada orang yang bilang pemilu tahun 2024 ini adalah pemilu yang demokratis, itu salah, pemilu 2024 itu tidak jauh berbeda dengan pemilu tahun 1997.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: bitLeap on February 21, 2024, 12:17:19 PM
Saya kurang setuju pada poin keterampilan, Gibran sebenarnya tidak memiliki kapabilitas yang mumpuni untuk jadi cawapres, tapi karena dia berasal dari generasi milenial yang dimana generasi ini saat ini mendominasi demografi Indonesia, ditunjuklah dia sebagai cawapres. Pemilihan itu bukan tentang siapa yang jujur atau tidak jujur, bukan pula tentang yang memiliki kapabilitas atau tidak memiliki kapabilitas, pemilihan itu adalah tentang elektabilitas. Semakin banyak pemilih yang relate dengan suatu paslon, maka semakin tinggi pula persentase kemenangan paslon.
Ya lalu apakah ini akan menjadikan agan keberatan hanya karena soal keraguan akan kualitasnya? saya rasa pada akhirnya untuk 5 tahun ke depan kita bisa membuktikan antara mampu dan tidaknya serta cocok atau tidak. Kita belum bisa menilai orang yang belum dilantik, agan mungkin meragukan kapasitas hanya karena dia anak presiden dengan mudah mendapatkan kursi cawapres. Saya tidak menentang dan suatu hal wajar untuk memiliki pertanyaan akan ketidakpercayaan mengenai kualitasnya. Hanya saja jika terlalu dini untuk menilai orang lain terkadang kita dipermalukan sendiri oleh ucapan kita.

Lebih baik kita tunggu langkah apa yang ke depannya bisa kita lihat dan juga prosesnya tidak seinstan seperti kita membalikan telapak tangan. Kritik itu bagus tapi kritik plus solusi itu jauh lebih bagus. Ada banyak pertanyaan yang sama di benak kita tapi tidak ada salahnya menunggu pelantikan, program 100 hari kerja dan seterusnya sampai kita memiliki landasan kuat untuk menilai kinerja seseorang. Saya tidak peduli dengan politik dinasti yang digembor gemborkan, karena jika agan memahami dunia politik secara keseluruhan semuanya menganut dinasti, open your eyes :o

Saya spil deh buat agan politik dinasti itu sudah berjalan semenjak adanya partai partai di Indonesia apa perlu dikasih contoh? ah masa harus dikasih tau


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: SaepulMT on February 22, 2024, 12:02:58 PM
Tidak bisa dipungkiri peranan Presiden Jokowi itu sangat besar bagi kemenangan Prabowo-Gibran, Hampir semua provinsi di Indonesia dimenangkan oleh Prabowo-Gibran. Meskipun kinerja Jokowi biasa-biasa saja di Pemerintahan kali ini tapi Jokowi yang sekarang sudah sangat lihai mengendalikan perpolitikan di Indonesia.
Tapi kemenangan ini ada sedikit cacat karena ada keputusan MK sebelumnya. Kejadian ini akan dikenang sampai kapan pun, selama Indonesia ini masih ada.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: komisariatku on February 27, 2024, 11:46:57 PM
Prabowo-Gibran adalah paslon capres dan cawapres yang didukung oleh mayoritas partai di pemerintahan Presiden Jokowi. Secara de facto paslon ini didukung oleh Presiden Jokowi, meski secara de jure alias legal formal.

Ya, jokowi memiliki peranan yang cukup vital dalam kemenanan paslon nomer 2 tetapi tidak ada yang namanya de jure karena tidak ada payung hukum pasti untuk sebuah dukungan dalam kompetisi pilpres.

Tapi jika melihat hasil suara sebelumnya, bahwa prabowo sudah memiliki pemilih sebanyak 45% adalah modal yang sangat besar, sisanya 13% adalah suara hasil koalisi denan partai lainnya dan jokowi, jadi meskipun peran jokowi mungkin cukup vital tetapi jumlah suara yang di dongkrak karena jokowi sebenarnya tidak teralu besar jika melihat prabowo di pencalonan sebelumnya yang sudah memiliki pemilih sebanyak 45%

Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?

Saya pikir terlalu melebih-lebihkan jika meganggap prabowo sebagai boneka jokowi, dan tidak ada bukti juga kalo prabowo akan menjadi boneka karena saya pikir tidak seperti itu sebenarnya. Tapi jika presiden adalah petugas patrai itu logis karena mereka idealnya adalah mandataris partai dalam membawa amanat dan aspirasi dari konsituen mereka


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Chikito on February 28, 2024, 05:21:08 AM
Ya, jokowi memiliki peranan yang cukup vital dalam kemenanan paslon nomer 2 tetapi tidak ada yang namanya de jure karena tidak ada payung hukum pasti untuk sebuah dukungan dalam kompetisi pilpres.
Dukungan Jokowi ke pasangan no 2 itu memang tidak secara langsung ditunjukan, namun dia menggunakan cara-cara halus seperti mengeluarkan bansos lebih cepat ketika mendekati hari pencoblosan, serta faktanya Gibran adalah anaka biologis Jokowi dimana posisi apa pun di dunia ini, namanya anak pasti akan dapat dukungan dari kedua orang tuanya. Orang taunya itu Gibran anak Jokowi, buka walikota solo atau politisi seperti yang lain, beda cerita kalau bukan anak jokowi, pasti tidak bakal sekuat ini.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Xcode7 on February 28, 2024, 08:21:27 AM
Ya, jokowi memiliki peranan yang cukup vital dalam kemenanan paslon nomer 2 tetapi tidak ada yang namanya de jure karena tidak ada payung hukum pasti untuk sebuah dukungan dalam kompetisi pilpres.
Dukungan Jokowi ke pasangan no 2 itu memang tidak secara langsung ditunjukan, namun dia menggunakan cara-cara halus seperti mengeluarkan bansos lebih cepat ketika mendekati hari pencoblosan, serta faktanya Gibran adalah anaka biologis Jokowi dimana posisi apa pun di dunia ini, namanya anak pasti akan dapat dukungan dari kedua orang tuanya. Orang taunya itu Gibran anak Jokowi, buka walikota solo atau politisi seperti yang lain, beda cerita kalau bukan anak jokowi, pasti tidak bakal sekuat ini.
Secara terang terangan memang Pemerintah sudah menyatakan dukungan untuk Prabowo-Gibran dan bahkan Jokowi menghianati Partai yang telah mengsungnya ketika menjadi Presiden, gubernur ataupun Walikota yaitu Partai PDI Perjuangan.
Banyak car cara yang dilakukan oleh pemerintah untuk membantu memenangkan Prabowo-Gibran dan bahkan saat ini sudha beredarnya isu tentang pelanggaran ataupun kecurangan di Pemilu tahun ini.

Secara Pribadi saya cukup meyakini bahwa ada sangat banyak kecurangan yang terjadi untuk memenangkan Prabowo-Gibran dan semua itu tidak terlepas dari pernana Jokowi sebagai Presiden Indonesia saat ini, ketika ada keberpihakan Presiden di Pemilu maka cukup banyak ruang yang bisa di gunakan untuk kecurangan ataupun ketidak adilan untuk kepentingan pribadi atataupun kelompoknya.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: icalical on February 28, 2024, 02:35:52 PM
Walaupun saya bukan pemilih maupun pendukung Prabowo Gibran, tapi saya tidak mau terburu-buru berprasangka yang terburuk yang akan terjadi. Memang tidak bisa denial kalau hegemoni politik Jokowi dalam terpilihnya Prabowo-Gibran sangat kental dari awal keputusan MK sampai 1 hari sebelum masa tenang kampanye bagi bagi bansos, dan Politik Dinasi tidak bisa terhindarkan, (paling tidak untuk 5 tahun ke depan).

Namun saya masih berharap dan menurut saya orang-orang tersebut juga tidak akan serta merta akan menghancurkan Indonesia, karena disinilah juga mereka mengeruk kekayaan, minimal kita masih bisa mengais remah-remahnya, dan bisa kita kumpulkan untuk melawan dilima tahun mendatang.

Saya juga masih berharap bahwa koalisi 01 maupun 03 tetap solid untuk menjadi oposisi dan tidak tergiur untuk ikut bergabung istana, jadi bisa ada check and balance, apalagi ada PDIP yang kalau jadi Oposisi biasanya garang.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: indah rezqi on February 28, 2024, 02:55:18 PM
Walaupun saya bukan pemilih maupun pendukung Prabowo Gibran, tapi saya tidak mau terburu-buru berprasangka yang terburuk yang akan terjadi. Memang tidak bisa denial kalau hegemoni politik Jokowi dalam terpilihnya Prabowo-Gibran sangat kental dari awal keputusan MK sampai 1 hari sebelum masa tenang kampanye bagi bagi bansos, dan Politik Dinasi tidak bisa terhindarkan, (paling tidak untuk 5 tahun ke depan).

Namun saya masih berharap dan menurut saya orang-orang tersebut juga tidak akan serta merta akan menghancurkan Indonesia, karena disinilah juga mereka mengeruk kekayaan, minimal kita masih bisa mengais remah-remahnya, dan bisa kita kumpulkan untuk melawan dilima tahun mendatang.

Saya juga masih berharap bahwa koalisi 01 maupun 03 tetap solid untuk menjadi oposisi dan tidak tergiur untuk ikut bergabung istana, jadi bisa ada check and balance, apalagi ada PDIP yang kalau jadi Oposisi biasanya garang.
Menurut saya apa yang paling menarik setelah Pemilu selesai adalah membangun kembali koalisi oposisi. Saya pikir koalisi 01 ada kemungkinan masuk ke dalam kebinet kerja Prabowo-Gibran, sedangkan PDIP dan orang-orang yang bersama mereka akan menjadi oposisi secara total. Selain itu, yang mungkin masuk kedalam Pemerintahan dari koalisi 03 adalah Mahfudh MD, tetapi sepertinya tidak akan menyebrang secara langsung tanpa adanya kebutuhan dan permintaan khusus dari 02. Proses jalannya Pemilu kali ini mungkin tidak terlihat terlalu meriah, Jokowi berhasil menasbihkan dirinya sebagai Politikus ulung tiada tanding.

Terlepas dari itu semua, kita akan melihat bagaima proses perhitungan suara terlebih dahulu, dan menunggu penetapan pemenang oleh KPU. Saya pikir untuk sementara sudah tidak mungkin lagi pasangan 01 mengimbangi jumlah suara 02, namun kita sebagai masyarakat tetap harus menunggu keputusan KPU dan tidak perlu berspekulasi secara berlebihan. Selanjutnya mungkin kita akan melihat bagaimana, Presiden terpilih merealisasikan janji kampanyenya, bagaimana nantinya mereka menghadapi oposisi, itu sangat menarik menurut saya kira.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Furious 7 on February 28, 2024, 08:35:32 PM

Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?

Terlepas dari apakah memang akan ada dinasti baru atau yang anda sebut sebagai era Jokowi pada akhirnya semuanya akan tetap sama mas untuk kita sebagai rakyat kecil karena pada akhirnya siapapun nanti presiden nya semua memiliki orang yang berada di atas sebagai salah satu pemegang kekuasaan diluar dari jabatan :D
Jujur dalam hal ini bukan saya pro terhadap Jokowi atau kepada siapapun tetapi kita lihat dari apa yang terjadi di 3 paslon sekarang jika mereka bisa untuk menduduki kursi presiden maka semuanya akan tetap sama.

Paslon nomor 1 juga dan nomor 3 juga memiliki kekuatan yang besar diatas mereka hanya saja dalam hal ini ketika berbicara tentang politik jika 01 dan 02 tidak secara trang-trangan memperlihatkan orang yang berkuasa di atas mereka tetapi 03 secara langsung mengakui bahwa siapapun yang menjadi presiden dari 03 semuanya akan dianggap sebagai petugas partai wkwkwk

Lantas apa dampak untuk kita? semuanya akan menjadi sama saja dimana kita masih akan terus kerepotan dalam menjalani kerasnya kehidupan yang terjadi dimana kita harus terus bekerja tanpa ada keuntungan yang terkesan nyata untuk rakyatnya. tetapi disisi lain kita sebagai rakyat biasa juga tidak akan bisa apa-apa dalam hal ini karena bagaimanapun seberapa kuatnya pengaruh masyarakat dalam demokrasi, selama para penguasa memiliki wewenang dalam regulasi hukum maka semua akan terkesan sama seperti tahun-tahun sebelumnya.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: bayu7adi on February 29, 2024, 11:21:51 AM
Yang bikin ane sedikit kaget itu beberapa orang di Solo yang terkenal dengan kultur PDIP tiba-tiba menyuarakan "PDI Partai ku, Prabowo Presidenku", terdengar aneh karena PDI punya Ganjar yang maju sebagai capres. Entah ini ada kaitannya sama Jokowi atau tidak, tapi beberapa tanggapan temen-temen ane ketika bahas pemilu ketika nongkrong, ada beberapa orang yang milih Prabowo karena kasihan. Kita tahu bahwa Prabowo sudah 2x nyapres dan gagal, mungkin disitu timbul rasa iba dari beberapa orang juga karena perjuangannya yang belum menyerah.

Jokowi sepertinya benar-benar memboosting perolehan suara paslon 02. Media-media nasional sudah bahas ini berkali-kali bahwa pengaruh Jokowi memang sangat kuat.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: bots1 on February 29, 2024, 03:53:58 PM
Menurut saya, kalau yang dimaksud peranan Jokowi dalam kampanye tampaknya jokowi tidak memiliki peran karena memang Jokowi tidak berkampanye untuk paslon 02. Tetapi kalau efek jokowi tentu saja berpengaruh karena memang kebanyakan masyarakat sangat puas dengan kinerja presiden Jokowi. Namun, saya menganggap kemenangan paslon 02 karena memang mereka ingin melanjutkan program Jokowi sehingga membuat sebagian masyarakat memilih paslon 02 berbeda dengan paslon 01 dan 03 terutama paslon 01 yang jelas-jelas mengusung perubahan sehingga ya perolehan suaranya ya segitu saja.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: itorai on February 29, 2024, 06:04:00 PM
Menurut saya, kalau yang dimaksud peranan Jokowi dalam kampanye tampaknya jokowi tidak memiliki peran karena memang Jokowi tidak berkampanye untuk paslon 02. Tetapi kalau efek jokowi tentu saja berpengaruh karena memang kebanyakan masyarakat sangat puas dengan kinerja presiden Jokowi. Namun, saya menganggap kemenangan paslon 02 karena memang mereka ingin melanjutkan program Jokowi sehingga membuat sebagian masyarakat memilih paslon 02 berbeda dengan paslon 01 dan 03 terutama paslon 01 yang jelas-jelas mengusung perubahan sehingga ya perolehan suaranya ya segitu saja.
Saya merasa bahwa hal ini jika terjadi (perubahan) yang berarti tidak melanjutkan program pak Jokowi akan sangat merepotkan, karena akan membuang-buang dana yang sebelumnya sudah dikeluarkan untuk program pemerintah sebelumnya. Dan saya merasa ini akan merugikan kas negara jika perubahan dilakukan, dan akan membutuhkan dana baru yang begitu besar, jadi pada intinya program apapun harus benar-benar tuntas hingga finis dan itu akan menjadi efektif jika program sebelumnya dilanjutkan kembali


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: xeqoRameshAxueamExaqana on March 01, 2024, 11:10:34 PM
Menurut saya, kalau yang dimaksud peranan Jokowi dalam kampanye tampaknya jokowi tidak memiliki peran karena memang Jokowi tidak berkampanye untuk paslon 02. Tetapi kalau efek jokowi tentu saja berpengaruh karena memang kebanyakan masyarakat sangat puas dengan kinerja presiden Jokowi. Namun, saya menganggap kemenangan paslon 02 karena memang mereka ingin melanjutkan program Jokowi sehingga membuat sebagian masyarakat memilih paslon 02 berbeda dengan paslon 01 dan 03 terutama paslon 01 yang jelas-jelas mengusung perubahan sehingga ya perolehan suaranya ya segitu saja.

iya benar jokowi emang tidak berkampanye sama sekali dan tidak secara terang2an bilang saya mendukung paslon tertentu tidak pernah.
tapi efek gibran jadi cawapres nya prabowo maka menggaransi dan relawan2 nya jokowi pun berbondong2 dan memindah dukungan nya ke paslon no 2. baik itu yang dari luar pdip ataupun yang dari pdip. beberapa politisi pdip pun keluar karena untuk mendukung yang sesuai dengan jokowi contoh maruar sirait dan budiman sudjatmiko


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: cakravothy on March 02, 2024, 12:27:21 PM
Menurut saya, kalau yang dimaksud peranan Jokowi dalam kampanye tampaknya jokowi tidak memiliki peran karena memang Jokowi tidak berkampanye untuk paslon 02. Tetapi kalau efek jokowi tentu saja berpengaruh karena memang kebanyakan masyarakat sangat puas dengan kinerja presiden Jokowi. Namun, saya menganggap kemenangan paslon 02 karena memang mereka ingin melanjutkan program Jokowi sehingga membuat sebagian masyarakat memilih paslon 02 berbeda dengan paslon 01 dan 03 terutama paslon 01 yang jelas-jelas mengusung perubahan sehingga ya perolehan suaranya ya segitu saja.
Saya merasa bahwa hal ini jika terjadi (perubahan) yang berarti tidak melanjutkan program pak Jokowi akan sangat merepotkan, karena akan membuang-buang dana yang sebelumnya sudah dikeluarkan untuk program pemerintah sebelumnya. Dan saya merasa ini akan merugikan kas negara jika perubahan dilakukan, dan akan membutuhkan dana baru yang begitu besar, jadi pada intinya program apapun harus benar-benar tuntas hingga finis dan itu akan menjadi efektif jika program sebelumnya dilanjutkan kembali

ya sudah pasti jika program yang sudah di bangun menghasbiskan dana banyak tidak di lanjutkan akan merugikan
yang paling merugikan jika IKN tidak di lanjutkan dana yang sudah di keluarkan banyak. itu kenapa di kalimantan prabawo menang cukup telak sedangkan anis di pulau kalimantan rata2 hampir rankiing 3 semua. itu menandakan kepulauan kalimantan ingin pembanggunan IKN tetap di lanjutkan dan akan memajukan kota2 di kalimantan karena ada sentral pusat keramian baru yang di namakan IKN yang akan menjadikan magnet pembangunan.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: EduardoSe on March 05, 2024, 11:35:37 PM
Yang bikin ane sedikit kaget itu beberapa orang di Solo yang terkenal dengan kultur PDIP tiba-tiba menyuarakan "PDI Partai ku, Prabowo Presidenku", terdengar aneh karena PDI punya Ganjar yang maju sebagai capres. Entah ini ada kaitannya sama Jokowi atau tidak, tapi beberapa tanggapan temen-temen ane ketika bahas pemilu ketika nongkrong, ada beberapa orang yang milih Prabowo karena kasihan. Kita tahu bahwa Prabowo sudah 2x nyapres dan gagal, mungkin disitu timbul rasa iba dari beberapa orang juga karena perjuangannya yang belum menyerah.

Jokowi sepertinya benar-benar memboosting perolehan suara paslon 02. Media-media nasional sudah bahas ini berkali-kali bahwa pengaruh Jokowi memang sangat kuat.

jika pengaruh presiden ke paslon no2 yang wapres nya adalah anak jokowi ya jelas ada dan besar.
buktinya paslon 2 bisa menang di kandang banteng jateng itu bukti pengaruh jokowi.
tapi jokowi kan tidak pernah ikut kampanye dan tidak pernah terang2an bikin statement ketika paslon capres sudah di umumkan ngasih statement mendukung capres tertentu.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Epaper on March 06, 2024, 02:24:29 PM
Memang kemenangan pasangan Prabowo-Gibran tidak lepas dari penagruh Jokowi yang begitu besar. Betapa tidak salah satu indikasinya adalah politisasi bansos yang dilakukan sebelum hari pencoblosan dan penggerakan aparatur negara dalam memenangkan paslon 02. Jadi tidak mengherankan kalau peran jokowi terhadap kemenangan paslon 02 begitu besar karena memang Jokowi tidak ingin anaknya kalah dalam kontestan pilpres kali ini.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Toro iskandar on March 06, 2024, 02:44:36 PM
Memang kemenangan pasangan Prabowo-Gibran tidak lepas dari penagruh Jokowi yang begitu besar. Betapa tidak salah satu indikasinya adalah politisasi bansos yang dilakukan sebelum hari pencoblosan dan penggerakan aparatur negara dalam memenangkan paslon 02. Jadi tidak mengherankan kalau peran jokowi terhadap kemenangan paslon 02 begitu besar karena memang Jokowi tidak ingin anaknya kalah dalam kontestan pilpres kali ini.

Saya rasa bukan karena itu saja yang mempengaruhi kemenangan paslon nomer urut dua ini jika dihubungkan dengan peran pak jokowi jelas ada dan saya rasa peran pak jokowi tersebut sangatlah kuat dalam kemenangan paslon nomer urut dua ini.
Salah satunya adalah pak jokowi sebagai ayah dari salah satu paslon ini yaitu gibran tentu saja hal ini sangat menonjol sekali atas dukungan dan partisipasi masyarakat dalam memilih nomer 2 karena kita semua tahu bahwa pak jokowi selain orangnya mudah membaur kepada semua golongan masyarakat kecil, menengah maupun keatas sehingga figur pak jokowi di balik layar nomer 2 sangat lah kuat.
Dan ini bisa menjadikan peluang atas keberuntungan atau keberhasilan dari paslon nomer dua ini. Dan di sisi lain saya rasa pasangan nomer dua ini antara pak prabowo dan mas gibran sangat cocok atau serasi sama sama memiliki kualitas baik dalam segi visi misi membangun pemerintahan negara Indonesia agar lebih maju lagi dan mereka berdua tentunya pasangan yang simpel, humoris dan sederhana.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: nimethasa on March 06, 2024, 10:47:01 PM
Memang kemenangan pasangan Prabowo-Gibran tidak lepas dari penagruh Jokowi yang begitu besar. Betapa tidak salah satu indikasinya adalah politisasi bansos yang dilakukan sebelum hari pencoblosan dan penggerakan aparatur negara dalam memenangkan paslon 02. Jadi tidak mengherankan kalau peran jokowi terhadap kemenangan paslon 02 begitu besar karena memang Jokowi tidak ingin anaknya kalah dalam kontestan pilpres kali ini.

bansos itu semua partai di DPR mengiyakan bilang ok.
jika tidak mau bansos di kucurkan seharusnya partai menolak jangan di kucurkan pas masa kampanye. kenyataan nya tidak ada partai satupun yang menolak ketika BANSOS di kucurkan. bukan setelah kalah baru ribut cari2 yang mungkin bisa di jadikan kambing hitam kenapa kalah


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: CageMabok on March 07, 2024, 03:26:28 PM
Memang kemenangan pasangan Prabowo-Gibran tidak lepas dari penagruh Jokowi yang begitu besar. Betapa tidak salah satu indikasinya adalah politisasi bansos yang dilakukan sebelum hari pencoblosan dan penggerakan aparatur negara dalam memenangkan paslon 02. Jadi tidak mengherankan kalau peran jokowi terhadap kemenangan paslon 02 begitu besar karena memang Jokowi tidak ingin anaknya kalah dalam kontestan pilpres kali ini.

Saya lebih setuju dengan apa yang om katakan ini karena secara umumnya pak Jokowi memang tidak ingin melihat anaknya kalah dalam pemilu pilpres kali ini sehingga sangat mungkin pak Jokowi memakai kemampuan dan strateginya untuk membuat anaknya menang dalam pemilu kali ini. Dan saya pikir hal itu adalah bagian dari pengaruh pak Jokowi itu sendiri untuk membuat paslon 02 menjadi menang dalam kontestan tersebut, selain itu jika kita umpamakan kepada orang lain yang bukan Jokowi pun juga akan melakukan hal yang sama apabila kandidatnya adalah anaknya sendiri dan dirinya adalah presiden yang akan segera berakhir masa jabatannya. Jadi sudah sangat lumrah dan cukup normal kalau pak Jokowi membantu anaknya untuk menang dan hal itu bukanlah sebuah masalah selama tidak melanggar aturan apapun.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: khiholangkang on March 07, 2024, 04:55:41 PM
Memang kemenangan pasangan Prabowo-Gibran tidak lepas dari penagruh Jokowi yang begitu besar. Betapa tidak salah satu indikasinya adalah politisasi bansos yang dilakukan sebelum hari pencoblosan dan penggerakan aparatur negara dalam memenangkan paslon 02. Jadi tidak mengherankan kalau peran jokowi terhadap kemenangan paslon 02 begitu besar karena memang Jokowi tidak ingin anaknya kalah dalam kontestan pilpres kali ini.

bansos itu semua partai di DPR mengiyakan bilang ok.
jika tidak mau bansos di kucurkan seharusnya partai menolak jangan di kucurkan pas masa kampanye. kenyataan nya tidak ada partai satupun yang menolak ketika BANSOS di kucurkan. bukan setelah kalah baru ribut cari2 yang mungkin bisa di jadikan kambing hitam kenapa kalah

Biasalah dalam berpolitik hal-hal sederhana di goreng dengan sedemikian rupa agar terlihat bahwa memang ada kecurangan yang di lakukan, ini aneh tapi nyata berbagai macam hal kita masih berputar tentang kecurangan yang di lakukan Jokowi terhadap kemenangan pihak Prabowo - Gibran saya sendiri tapi apa tindak lanjutnya jika itu benar terbukti, dan saya pribadi  tidak menafikan bahwa pengaruh Jokowi begitu besar dalam elektabilitas pasangan 02 karena memang reputasi Pak Jokowi sangatlah bagus baik di dalam negeri maupun di luar negeri, hal ini di buktikan dengan prestasi-prestasi yang telah di capainya hingga hilirisasi menjadi hal yang sangat menakjubkan di era pak jokowi untuk kemajuan negara indonesia.

Ada inilah itulah, kita tidak tahu pasti di belakangnya seperti apa, namun yang saya amati bahwa memang pak jokowi ini memiliki ilmu politik yang brilian dan sangat pandai memanfaatkan momentum di negara hukum yang berkalut ini untuk mencapai tujuannya, bagi saya pribadi itu tidak menjadi masalah jika tujuannya untuk masyarakat indonesia.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Naruhima on March 13, 2024, 02:45:18 PM
Sangat penting dan besar pula peran Jokowi untuk paslon no 2, karena Jokowi menyumbang suara(pendukung Jokowi),yang dulu pernah 2x menggalah kan Prabowo (sudah pastikan peran Jokowi sangat besar),tidak bisa dikelak lagi.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Dewiana on March 13, 2024, 04:14:12 PM
Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?

Sudahlah gan kita sudahi saja prasangka prasangka yang belum spenuhnya benar, lagi pula siapapun presidennya kita tetap kembali harus bekerja toh dan tidak bergantung sepenuhnya pada mereka. Intinya berpolitiklah secukupnya dan kini hasil telah menunjukan bahwa Prabroro meraih kemenangan. Mau tidak mau ya itu hasilnya, suka atau tidak ya terima saja. Toh paslon 01 dan 03 baik baik saja tapi tidak tahu kalau secara mental :D. Untuk itu ke depannya kita akan dipimpin oleh presiden baru dan lihat saja apakah sesuai dengan visi dan misi atau tidak. Yah kalaupun tidak juga kita udah terbiasa bukan?

Yang diatas toh pada akhirnya berbagi kursi dan kita yang di bawah masih saja sibuk memprebutkan sesuatu yang aneh. Btw sekedar meluruskan saya tidak hadir pada saat pemilihan (golput) jadi cukup tenang tidak memiliki jagoan yang perlu dibanggakan dari 3 paslon. Demokrasi akan tetap baik baik saja gan, buktinya kita disini bebas berpendapat. Demokrasi sepenuhnya ada di tangan masyarakat tergantung cara penggunaannya saja yang kerap kali salah menempatkan. Karena kebanyakan dari kita sulit untuk memfilter mana demokrasi dan mana Liberal.

saat ini negara indonesia hampir semua jenjang diisi oleh jabatan-jabatan yang notabene para pelaku-pelaku politik praktis, karna hal tersebutlah maka indonesia sulit bangkit dari keterpurukan, oligarki makin dipertontonkan pada pemilu kemarin dimana anak presiden naik sebagai wakil presiden dan jokowi selaku pemangku kekuasaan yang masih aktif ikut serta dalam mengkampayekan anaknya. ini sudah menjadi tontonan publik sehingga rakyat kecil makin apatis terhadap pemilu dan pembangunan di negeri ini.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: cengsuwuei on March 14, 2024, 10:48:02 PM
Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?

Sudahlah gan kita sudahi saja prasangka prasangka yang belum spenuhnya benar, lagi pula siapapun presidennya kita tetap kembali harus bekerja toh dan tidak bergantung sepenuhnya pada mereka. Intinya berpolitiklah secukupnya dan kini hasil telah menunjukan bahwa Prabroro meraih kemenangan. Mau tidak mau ya itu hasilnya, suka atau tidak ya terima saja. Toh paslon 01 dan 03 baik baik saja tapi tidak tahu kalau secara mental :D. Untuk itu ke depannya kita akan dipimpin oleh presiden baru dan lihat saja apakah sesuai dengan visi dan misi atau tidak. Yah kalaupun tidak juga kita udah terbiasa bukan?

Yang diatas toh pada akhirnya berbagi kursi dan kita yang di bawah masih saja sibuk memprebutkan sesuatu yang aneh. Btw sekedar meluruskan saya tidak hadir pada saat pemilihan (golput) jadi cukup tenang tidak memiliki jagoan yang perlu dibanggakan dari 3 paslon. Demokrasi akan tetap baik baik saja gan, buktinya kita disini bebas berpendapat. Demokrasi sepenuhnya ada di tangan masyarakat tergantung cara penggunaannya saja yang kerap kali salah menempatkan. Karena kebanyakan dari kita sulit untuk memfilter mana demokrasi dan mana Liberal.

saat ini negara indonesia hampir semua jenjang diisi oleh jabatan-jabatan yang notabene para pelaku-pelaku politik praktis, karna hal tersebutlah maka indonesia sulit bangkit dari keterpurukan, oligarki makin dipertontonkan pada pemilu kemarin dimana anak presiden naik sebagai wakil presiden dan jokowi selaku pemangku kekuasaan yang masih aktif ikut serta dalam mengkampayekan anaknya. ini sudah menjadi tontonan publik sehingga rakyat kecil makin apatis terhadap pemilu dan pembangunan di negeri ini.


apa mau kembali ke era mbah harto. yang semua kepala daerah dari walikota/bupati sampai ke gubernur di isi dari kalangan TNI dari kalangan militer. tanpa pemilihan demokratis melalui pemilu yang di pilih langsung oleh rakyat.
ketika era mbah harta karena golkar sangat dominan pemilahan walikota atau pun gubernur seperti di tunjuk langsung oleh mbah harto. dan semua dari TNI. walikota dari mantan dandim dan gubernur dari mantam pagdam


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: naira on March 15, 2024, 10:34:25 AM
saat ini negara indonesia hampir semua jenjang diisi oleh jabatan-jabatan yang notabene para pelaku-pelaku politik praktis, karna hal tersebutlah maka indonesia sulit bangkit dari keterpurukan, oligarki makin dipertontonkan pada pemilu kemarin dimana anak presiden naik sebagai wakil presiden dan jokowi selaku pemangku kekuasaan yang masih aktif ikut serta dalam mengkampayekan anaknya. ini sudah menjadi tontonan publik sehingga rakyat kecil makin apatis terhadap pemilu dan pembangunan di negeri ini.


apa mau kembali ke era mbah harto. yang semua kepala daerah dari walikota/bupati sampai ke gubernur di isi dari kalangan TNI dari kalangan militer. tanpa pemilihan demokratis melalui pemilu yang di pilih langsung oleh rakyat.
ketika era mbah harta karena golkar sangat dominan pemilahan walikota atau pun gubernur seperti di tunjuk langsung oleh mbah harto. dan semua dari TNI. walikota dari mantan dandim dan gubernur dari mantam pagdam
Inilah mengapa kita harus berpolitik secukupnya karena jika berlebihan akan menjadi skeptis, menakut nakuti diri dan orang lain dengan spekulasi yang belum terjadi namun seakan akan itu akan terjadi. Intinya kita sudahi saja masalah pemilu. Semua sudah berakhir dan kita harus kembali lagi ke kehidupan nyata dimana bekerja harus semakin semangat dan jangan terlalu bergantung pada pemerintah. Jika kita siap berpolitik dalam kontestasi pemilu maka harus siap dengan hasilnya, jangan sampai berujung para praduga yang aneh aneh. Jadi gimana menurut agan berdua setelah merasakan politik Indonesia? Satu hal lagi mengaitkannya ke jaman orba, tolonglah jangan menggiring masyarakat ke opini orba yang sudah jelas tidak ada buktinya bahwa pemerintah hari ini menuntun kita ke masa Orba. Jangan sampai melebih lebihkan, sedangkan faktanya tidak ada orba atau kembali jaman orba. Ayolah lupakan persoalan politik dari pemilu tahun ini, toh tidak ada untungnya bagi kita yang tidak memiliki jabatan apapun.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: memequiserle on March 15, 2024, 11:25:21 PM
Sangat penting dan besar pula peran Jokowi untuk paslon no 2, karena Jokowi menyumbang suara(pendukung Jokowi),yang dulu pernah 2x menggalah kan Prabowo (sudah pastikan peran Jokowi sangat besar),tidak bisa dikelak lagi.

sangat besar karena relawan2 jokowi yang bukan anggota parpol semua mendukung gibran.
kecuali relawan yang anggota parpol atau buzzer bayaran ya tergantung mana yang bayar lebih besar pasti akan di ikuti.
dan semua relawan besar masuk mendukung paslon no 2 yang pokok mungkin karena ada gibran nya yang merupakan anak jokowi jadi hampir semua nya masuk ke gerbong paslon no 2 relawan2 nya jokowi


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: PokerDiceMan on March 16, 2024, 05:10:11 AM
Yang bikin ane sedikit kaget itu beberapa orang di Solo yang terkenal dengan kultur PDIP tiba-tiba menyuarakan "PDI Partai ku, Prabowo Presidenku", terdengar aneh karena PDI punya Ganjar yang maju sebagai capres. Entah ini ada kaitannya sama Jokowi atau tidak, tapi beberapa tanggapan temen-temen ane ketika bahas pemilu ketika nongkrong, ada beberapa orang yang milih Prabowo karena kasihan. Kita tahu bahwa Prabowo sudah 2x nyapres dan gagal, mungkin disitu timbul rasa iba dari beberapa orang juga karena perjuangannya yang belum menyerah.

Jokowi sepertinya benar-benar memboosting perolehan suara paslon 02. Media-media nasional sudah bahas ini berkali-kali bahwa pengaruh Jokowi memang sangat kuat.

jelas pengaruh dari jokowi. pemilih PDIP yang merasa puas dengan kinerja jokowi. dan merupakan teman dekat nya jokowi. jelas lebih mendukung orang yang lebih di kenalnya. misal marurar sirait lebiih kental dengan jokowi dari pada dengan ganjar maka ara pun lebih memilih tegak lurus dengan jokowi dari pada dukung ganjar yang di dukung oleh partai yang menaungi nya.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: dediadi on March 16, 2024, 11:07:03 AM
Efek Jokowi pada kubu paslon nomor urut 2 itu tercermin dari sosok Gibran, relawan-relawannya, hingga pengusungan narasi tentang keberlanjutan. Bayang-bayang Jokowi di paslon nomor 2 itu turut berpengaruh positif secara elektoral terhadap perolehan suara Prabowo-Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024.
Menurutku percuma, peran gibran tidak begitu krusial dan penting nantinya dalam arah kebijakan prabowo. Soalnya gibran itu tidak ada partai pendukung di belakangnya. Beda kalau gibran punya power kayak JK dulu, pasti langkah dan kebijkan prabowo dapat dia kontrol. Jadi kalau pun gibran mau meneruskan apa yang diprogramkan jokowi, sepertinya sulit, karena dia butuh dukungan. Selama ini dia didukung pdip di solo, tapi ya semenjak dia melenceng, tentunya partai tidak akan peduli lagi terhadapnya.

Kemenangan prabowo -Gibran Menandakan sebuah komitmen kuat oleh kabinet jokowi, jauh -jauh hari sebelum pemilihan terlihat jelas akan keterpihakan tersebut, lagi-lagi dalih membagikan sembako saat masa kampaye oleh presiden, semua kaca mata tertuju akan peran besar jokowi dalam pemilu kali ini. Sehingga masyarakat awam juga bisa menilai bahwa maksud jokowi tersebut, Saat ini pemilu telah usai semoga kepentingan kelompok tidak lagi penting, saatnya memikirkan nasib masyarakat banyak yang sampai saat ini masih ada yang tidak bisa tidur tepat layak dan makan terkadang sehari sekali


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Ludmilla_rose1995 on March 19, 2024, 11:08:53 PM
Yang bikin ane sedikit kaget itu beberapa orang di Solo yang terkenal dengan kultur PDIP tiba-tiba menyuarakan "PDI Partai ku, Prabowo Presidenku", terdengar aneh karena PDI punya Ganjar yang maju sebagai capres. Entah ini ada kaitannya sama Jokowi atau tidak, tapi beberapa tanggapan temen-temen ane ketika bahas pemilu ketika nongkrong, ada beberapa orang yang milih Prabowo karena kasihan. Kita tahu bahwa Prabowo sudah 2x nyapres dan gagal, mungkin disitu timbul rasa iba dari beberapa orang juga karena perjuangannya yang belum menyerah.

Jokowi sepertinya benar-benar memboosting perolehan suara paslon 02. Media-media nasional sudah bahas ini berkali-kali bahwa pengaruh Jokowi memang sangat kuat.
benar benar aneh ya gan, di solo terlihat jelas bahwa kubu PDIP sudah terpecah belah, mereka tidak lagi satu suara, saya tidak yakin apakah itu benar bahwa pengaruh pak jokowi yang membuat hal itu terjadi namun saya kagum dengan jokowi effect

ya sudah pasti jika program yang sudah di bangun menghasbiskan dana banyak tidak di lanjutkan akan merugikan
yang paling merugikan jika IKN tidak di lanjutkan dana yang sudah di keluarkan banyak. itu kenapa di kalimantan prabawo menang cukup telak sedangkan anis di pulau kalimantan rata2 hampir rankiing 3 semua. itu menandakan kepulauan kalimantan ingin pembanggunan IKN tetap di lanjutkan dan akan memajukan kota2 di kalimantan karena ada sentral pusat keramian baru yang di namakan IKN yang akan menjadikan magnet pembangunan.
menghentikan IKN hanya akan membuang buang anggaran saja, sudah banyak uang negara yang masuk ke IKN maka itu IKN harus di lanjutkan, tidak boleh di batalkan lagi, saya yakin sekali meskipun pak anies terpilih jadi presiden, beliau pasti akan meneruskan IKN


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: ringgo96 on March 20, 2024, 11:09:58 PM
Sangat penting dan besar pula peran Jokowi untuk paslon no 2, karena Jokowi menyumbang suara(pendukung Jokowi),yang dulu pernah 2x menggalah kan Prabowo (sudah pastikan peran Jokowi sangat besar),tidak bisa dikelak lagi.

sangat besar karena relawan2 jokowi yang bukan anggota parpol semua mendukung gibran.
kecuali relawan yang anggota parpol atau buzzer bayaran ya tergantung mana yang bayar lebih besar pasti akan di ikuti.
dan semua relawan besar masuk mendukung paslon no 2 yang pokok mungkin karena ada gibran nya yang merupakan anak jokowi jadi hampir semua nya masuk ke gerbong paslon no 2 relawan2 nya jokowi
namanya saja anak presiden tentu peran beliau sangat besar terhadap capres no 2,dan relawan jokowi yang dulu semuanya bekerja untuk gibran jadi tidak heran jika keunggulan no urut w sangat jauh dengan capres lainnya,siapa saja nanti yang terpilih menjadi presiden kita harapkan bisa membuat Indonesia lebih maju dan berkembang baik ekonomi maupun teknologi.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: rangga28 on March 21, 2024, 06:38:00 AM
Sangat penting dan besar pula peran Jokowi untuk paslon no 2, karena Jokowi menyumbang suara(pendukung Jokowi),yang dulu pernah 2x menggalah kan Prabowo (sudah pastikan peran Jokowi sangat besar),tidak bisa dikelak lagi.

sangat besar karena relawan2 jokowi yang bukan anggota parpol semua mendukung gibran.
kecuali relawan yang anggota parpol atau buzzer bayaran ya tergantung mana yang bayar lebih besar pasti akan di ikuti.
dan semua relawan besar masuk mendukung paslon no 2 yang pokok mungkin karena ada gibran nya yang merupakan anak jokowi jadi hampir semua nya masuk ke gerbong paslon no 2 relawan2 nya jokowi
namanya saja anak presiden tentu peran beliau sangat besar terhadap capres no 2,dan relawan jokowi yang dulu semuanya bekerja untuk gibran jadi tidak heran jika keunggulan no urut w sangat jauh dengan capres lainnya,siapa saja nanti yang terpilih menjadi presiden kita harapkan bisa membuat Indonesia lebih maju dan berkembang baik ekonomi maupun teknologi.
Tentu tak bisa dipungkiri Jokowi memang memiliki peranan besar dalam memenangkan Prabowo-Gibran. Pengaruhnya harus diakui cukup hebat, lihat saja mayoritas partai besar di indonesia mendukung penuh paslon itu padahal jika dipikirkan secara umum maka sangat tidak mungkin Gibran bisa diterima. Saya kira ini sudah sangat jelas dan pemilu juga telah usai, Prabowo-Gibran telah dinyatakan oleh KPU sebagai pemenang. Ya jadi harapan saya agar presiden dan wakil presiden yang baru harus bisa mempersatukan rakyat Indonesia dan bisa mendatangkan kemakmuran.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Oiravon96 on March 24, 2024, 06:01:53 PM
Prabowo-Gibran adalah paslon capres dan cawapres yang didukung oleh mayoritas partai di pemerintahan Presiden Jokowi. Secara de facto paslon ini didukung oleh Presiden Jokowi, meski secara de jure alias legal formal.

Efek Jokowi pada kubu paslon nomor urut 2 itu tercermin dari sosok Gibran, relawan-relawannya, hingga pengusungan narasi tentang keberlanjutan. Bayang-bayang Jokowi di paslon nomor 2 itu turut berpengaruh positif secara elektoral terhadap perolehan suara Prabowo-Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024.

Hasil hitung cepat versi Indikator Politik, menunjukkan perolehan suara Prabowo-Gibran 58%, Anies-Muhaimin 25,32%, dan Ganjar-Mahfud 16,68%. Angka itu dihitung dari data yang masuk sebanyak 97,63% per Kamis 15/2/2024 pukul 06.11 WIB.

Hall ini menjadi kemenangan Besar bagi prabowo setelah mengalami 3 kali kekalahan di 3 Pemilu sebelumnya, dan juga kemenangan bagi Jokowi dan tiraninya yang menjadikan Gibran sebagai wapres untuk memperpanjang tangan kekuasaan jokowi.

Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?


Pandangan saya tentang jokowi mempunyai peranan besar atas unggulnya pasangan 02 yaitu sangatlah besar. tapi saya tidak tertarik untuk membahas apa saja fakta yang mengatakan bahwa jokowi mempunyai peran besar atas unggulnya pasangan prabowo gibran. ya begitulah kira kira politik yang terjadi di indonesia anda bisa nilai sendiri betapa pilu dan mirisnya pemilu tahun ini.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Epaper on March 26, 2024, 03:56:05 PM
Memang kemenangan pasangan Prabowo-Gibran tidak lepas dari penagruh Jokowi yang begitu besar. Betapa tidak salah satu indikasinya adalah politisasi bansos yang dilakukan sebelum hari pencoblosan dan penggerakan aparatur negara dalam memenangkan paslon 02. Jadi tidak mengherankan kalau peran jokowi terhadap kemenangan paslon 02 begitu besar karena memang Jokowi tidak ingin anaknya kalah dalam kontestan pilpres kali ini.

bansos itu semua partai di DPR mengiyakan bilang ok.
jika tidak mau bansos di kucurkan seharusnya partai menolak jangan di kucurkan pas masa kampanye. kenyataan nya tidak ada partai satupun yang menolak ketika BANSOS di kucurkan. bukan setelah kalah baru ribut cari2 yang mungkin bisa di jadikan kambing hitam kenapa kalah
Memang Bansos disahkan oleh DPR tetapi yang dilakukan oleh penguasa mempolitisasi bansos untuk pemenangan paslon 02 seperti yang dikampanyekan oleh Mendag sekaligus ketum PAN Zulhas dimana dia mengatakan Bansos dari jokowi dan pilih anaknya. padahal bansos itu bukan milik jokowi tetapi memang kewajiban negara untuk memberi bansos kepada rakyat, cuma karena kebanyakan rakyat kita tidak paham seolah-olah benar kalau bansos itu dari jokowi padahal siapapun presidennya bansos itu wajib disalurkan kepada rakyat yang kurang mampu.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Chikito on March 28, 2024, 01:04:48 AM
Memang Bansos disahkan oleh DPR tetapi yang dilakukan oleh penguasa mempolitisasi bansos untuk pemenangan paslon 02 seperti yang dikampanyekan oleh Mendag sekaligus ketum PAN Zulhas dimana dia mengatakan Bansos dari jokowi dan pilih anaknya. padahal bansos itu bukan milik jokowi tetapi memang kewajiban negara untuk memberi bansos kepada rakyat, cuma karena kebanyakan rakyat kita tidak paham seolah-olah benar kalau bansos itu dari jokowi padahal siapapun presidennya bansos itu wajib disalurkan kepada rakyat yang kurang mampu.
Namanya pemimpin apa lagi incubent dalam dinasti pasti akan berusaha semaksimal mungkin untuk memenangkan keturunannya. Sudah jelas kalau di detik-detik terakhir pemerintahannya, Jokowi sangat massive sekali untuk supaya keluarga jadi orang semua, tak terkecuali anak mantu dan keluarga besannya, Bansos itu hanyalah hal kecil dari sekian banyak penyalah gunaan kekuasaan, belum lagi yang lain semisal penambahan dan revisi APBN untuk kementerian tertentu dimana koalisinya mendukung paslon nomor. 02. Penambahan Anggaran untuk supaya mempermudah mereka menjalankan misi dalam pemenangan paslon 02. Jadi tidak heran kalau kita dengar uang beredar kebanyakan dari mereka yang koalisinya mendukung Pak Prabowo dan Gibran.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: ferida504 on April 13, 2024, 07:51:57 PM
Peranan besar Jokowi  bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Secara de facto paslon ini didukung oleh Presiden Jokowi, meski secara de jure alias legal formal~~snip~~
jalas lah gan, gak deklarasi aja kita - kita juga pada tau kemana arah pakde jokowi ngasih dukungan, dah jelas banget malah, gak perlu di analisa - analisa. untung pas debat akhir kemaren elektabilitasnya dah 50%  kalau gak, yakin ane pas kampanye akbar di GBK keluar pakde jokowi wkwkwkkw

Bisa dikatakan bahwa pak presiden jokowi itu adalah sosok pemimpin yang "over power". Karena bagaimana tidak, hanya dengan kerlipan mata saja, maka orang lain sudah cukup mengerti mengenai apa yang ia maksudkan. dan sangat jarang sekali seorang pemimpin negara yang diakhir masa jabatan-nya itu, ia masih memiliki pengaruh yang terbilang masih cukup besar. Dan saya masih ingat dengan apa yang dikatakan oleh Pak luhut, jika saja paka jokowi turun pada saat 10 February kemarin di GBK, maka "Game is Over" dan pasangan Prabowo-Gibran akan menang secara mutlak.

Quote
Era baru dinasti dan boneka jokowi akan merusak atau membaik bagi demokrasi di indonesia?
dah lah gan, kita doakan bae semoga kebijakan pemerintah selanjutnya berpihak ke rakyat, pemilu dah selesai, keknya pemenangnya juga dah keliatan pastinya siapa. kita yang dibawah balik ke kegiatan sehari - hari bae, jangan di perpanjang, jangan kek 2019, yang dibawah marah - marah, yang diatas mesrah - mesrah bagi - bagi kursi. cukup sekali bae lah kek gitu.

Dalam sejarah bangsa Jokowi mencatat namanya dalam percaturan politik di Indonesia beliau bukan dari kalangan militer tetapi menjadi suksesi besar dalam perpolitikan di Indonesia, itu terbukti setelah menjadi walikota solo pamornya makin meningkat dan di daulah oleh megawati sebagai calon presiden saat itu dan awalnya banyak yang meragukan akan tetapi semua terbantahkan bahwa dalam diri pribadi jokowi sendiri seperti ada magnet lain sehingga masyarakat memilihnya dan jadi sebagai presiden saat itu, dan pada tagun 2019 terpilih lagi, pemilu kemaren setelah terganjal oleh uu bahwa tiga priode tidak boleh maka mamsang anaknya sebagai calon wakil presiden dan buktinya pasangan prabowo -gibran terpilih sabagai presiden dan wakil , itu juga andil besar dari sosok Jokowi. ini menjadi catatan yang tidak bisa terkalahkan dalam strategi taktik perpolitikan indonesia bahwa jokowi sosok orang hebat
Sudah biasa lah gan, bahkan pada hari kemarin ada yang mengatasnamakan "masyarkat sipil peduli demokrasi" yang dimana mereka itu melangsungkan demo tuh di depan gedung KPU-RI, karena dinilai KPU sebgai lembaga yang menyelanggarakan pemilu dan pilpres tidak dapat berprilaku adil dan lebih condong pada paslon 02. tapi saya ingat betul dengan apa yang dikatakan oleh prof mahfud pada waktu lalu, "bahwa, KPU itu tidak ada benarnya dimata yang kalah"

Dan sekarang Pemilu sudah berakhir, namun tidak dengan dramanya, tapi semoga saja hal ini tidak berlarut-larut dalam waktu yang cukup lama, apalagi kalau sampai menimbulkan persilihan di masyarakat bawah.
Sumber; Ikut Demo KPU, Relawan Anies: KPU Curang Rugikan Pendukung 01 dan 03 (https://www.idntimes.com/news/indonesia/yosafat-diva-bagus/ikut-demo-kpu-relawan-anies-kpu-curang-rugikan-pendukung-01-dan-03)


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Renampun on April 13, 2024, 11:09:06 PM
Menurut saya, kalau yang dimaksud peranan Jokowi dalam kampanye tampaknya jokowi tidak memiliki peran karena memang Jokowi tidak berkampanye untuk paslon 02. Tetapi kalau efek jokowi tentu saja berpengaruh karena memang kebanyakan masyarakat sangat puas dengan kinerja presiden Jokowi. Namun, saya menganggap kemenangan paslon 02 karena memang mereka ingin melanjutkan program Jokowi sehingga membuat sebagian masyarakat memilih paslon 02 berbeda dengan paslon 01 dan 03 terutama paslon 01 yang jelas-jelas mengusung perubahan sehingga ya perolehan suaranya ya segitu saja.
jokowi effect!! ini sudah pernah di bahas di banyak surat kabar online, mereka menyoroti bahwa kemenangan paslon nomor urut 2, itu merupakan penyebab dari efek jokowi. jokowi aldaha politikus yang cukup hebat, dia memiliki penasehat dna juga menteri yang bagus sehingga semua keputusan yang dia buat, berjalan dengan sangat efektif.
kekuatan yang di kerahkan oleh simpatisan prabowo, saya lihat hanya memberikan dampak sekian persen saja namun efek dari jokowi memiliki andil yang sangat besar.
beberapa hari ini, jokowi berada di medan, tentu nya untuk berlebaran dengan anak dan cucunya namun kehebohan tidak tampak terjadi, mungkin karena masa kampanye msa jabatan sudah berakhir.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: blue Snow on April 14, 2024, 01:03:18 AM
jokowi effect!! ini sudah pernah di bahas di banyak surat kabar online, mereka menyoroti bahwa kemenangan paslon nomor urut 2, itu merupakan penyebab dari efek jokowi. jokowi aldaha politikus yang cukup hebat, dia memiliki penasehat dna juga menteri yang bagus sehingga semua keputusan yang dia buat, berjalan dengan sangat efektif.
Memang ane akui tidak ada presiden hebat yang di akhir masa jabatannya masih memiliki power selain jokowi, mungkin habibie juga termasuk tapi karena dia berada di masa transisi dimana ada beberapa ketidak teraturan yang membuat habibie tidak begitu dikenang, beda sama jokowi, sehingga cengkraman dia dalam beberapa keputusan masih sangat berefek luar biasa terhadap kemenangan prabowo. Disamping itu juga, karena prabowo cerdik, jadi dia berupaya supaya jokowi ini tetap mendukung dia dengan nyomot anaknya jadi cawapres, dan tentu akan lain soal kalau gibran tidak jadi cawapres prabowo, semisal jadi cawapres ganjar, tentu dukungan jokowi akan beralih ke capres no.3 kalau itu terjadi.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: MiauKitchen on April 15, 2024, 04:07:45 PM
jokowi effect!! ini sudah pernah di bahas di banyak surat kabar online, mereka menyoroti bahwa kemenangan paslon nomor urut 2, itu merupakan penyebab dari efek jokowi. jokowi aldaha politikus yang cukup hebat, dia memiliki penasehat dna juga menteri yang bagus sehingga semua keputusan yang dia buat, berjalan dengan sangat efektif.
Memang ane akui tidak ada presiden hebat yang di akhir masa jabatannya masih memiliki power selain jokowi, mungkin habibie juga termasuk tapi karena dia berada di masa transisi dimana ada beberapa ketidak teraturan yang membuat habibie tidak begitu dikenang, beda sama jokowi, sehingga cengkraman dia dalam beberapa keputusan masih sangat berefek luar biasa terhadap kemenangan prabowo. Disamping itu juga, karena prabowo cerdik, jadi dia berupaya supaya jokowi ini tetap mendukung dia dengan nyomot anaknya jadi cawapres, dan tentu akan lain soal kalau gibran tidak jadi cawapres prabowo, semisal jadi cawapres ganjar, tentu dukungan jokowi akan beralih ke capres no.3 kalau itu terjadi.

Memang berpengaruh sih peran Jokowi untuk Prabowo ini,secara nama Jokowi ini sangat membawa hoki, Prabowo tidak salah membaiki jokowi dan bisa mengambil perhatian Jokowi ,dan allhammdulillah cita-cita Prabowo untuk menjadi presiden terwujud dengan memilih pasangan wakil presiden gibran.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: blue Snow on April 16, 2024, 12:01:41 AM
Memang ane akui tidak ada presiden hebat yang di akhir masa jabatannya masih memiliki power selain jokowi, mungkin habibie juga termasuk tapi karena dia berada di masa transisi dimana ada beberapa ketidak teraturan yang membuat habibie tidak begitu dikenang, beda sama jokowi, sehingga cengkraman dia dalam beberapa keputusan masih sangat berefek luar biasa terhadap kemenangan prabowo. Disamping itu juga, karena prabowo cerdik, jadi dia berupaya supaya jokowi ini tetap mendukung dia dengan nyomot anaknya jadi cawapres, dan tentu akan lain soal kalau gibran tidak jadi cawapres prabowo, semisal jadi cawapres ganjar, tentu dukungan jokowi akan beralih ke capres no.3 kalau itu terjadi.
Memang berpengaruh sih peran Jokowi untuk Prabowo ini,secara nama Jokowi ini sangat membawa hoki, Prabowo tidak salah membaiki jokowi dan bisa mengambil perhatian Jokowi ,dan allhammdulillah cita-cita Prabowo untuk menjadi presiden terwujud dengan memilih pasangan wakil presiden gibran.
Bukan Hoki sih tapi memang sudah takdir, menurut ane jokowi sudah melihat prabowo sebagai the next presiden ketika dia mengangkat mantan danjen kopasus itu jadi menteri pertahanan. kalau saja jokowi mau, bisa saja dia melihat yang lain untuk itu semisal anis atau ganjar untuk dipopularitaskan di awal sehingga bisa mengambil hati masyarakat dengan cepat dengan mengangkat mereka jadi menteri, tapi ini kan tidak, dia dengan kenegarawanannya mengangkat (yang jelas sebagai musuh saat itu), sebagai oposisi menjadi menteri. Jelas sekali langkah tersebut terbilak cerdik, dan memang ampuh sebagai langkah awal dia mendukung prabowo.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: Razmirraz on April 17, 2024, 07:12:17 PM
Memang berpengaruh sih peran Jokowi untuk Prabowo ini,secara nama Jokowi ini sangat membawa hoki, Prabowo tidak salah membaiki jokowi dan bisa mengambil perhatian Jokowi ,dan allhammdulillah cita-cita Prabowo untuk menjadi presiden terwujud dengan memilih pasangan wakil presiden gibran.
Bukan Hoki sih tapi memang sudah takdir, menurut ane jokowi sudah melihat prabowo sebagai the next presiden ketika dia mengangkat mantan danjen kopasus itu jadi menteri pertahanan. kalau saja jokowi mau, bisa saja dia melihat yang lain untuk itu semisal anis atau ganjar untuk dipopularitaskan di awal sehingga bisa mengambil hati masyarakat dengan cepat dengan mengangkat mereka jadi menteri, tapi ini kan tidak, dia dengan kenegarawanannya mengangkat (yang jelas sebagai musuh saat itu), sebagai oposisi menjadi menteri. Jelas sekali langkah tersebut terbilak cerdik, dan memang ampuh sebagai langkah awal dia mendukung prabowo.
Saya justru melihat dari sudut pandang yang berbeda, Prabowo tidak siap menjadi Oposisi dan Jokowi punya rencana besar setelah mengajukan pencalonan presiden tiga periode tidak disahkan. Ambisi Prabowo menjadi orang nomor satu di Indonesia sudah terbaca jelas oleh Jokowi, dia mencoba memanfaatkan ambisi Prabowo sebagai batu loncatan untuk putra sulungnya sebagai penerusnya ketika tidak lagi menjabat sebagai presiden.

Pencalonan Gibran terlalu dipaksakan karena MK membuka pintu masuk buat Gibran yang belum berusia 40 tahun, keputusan tersebut tidak lepas dari kontroversi karena ada sosok paman yang memegang palu. Jika Prabowo sebagai negarawan sejati tentu akan menolak Gibran sebagai pasangannya karena dianggap tidak memenuhi syarat seperti yang disebutkan dalam UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu.

Kenapa harus Gibran yang belum cukup usia dan belum berpengalaman dipilih Prabowo, padahal masih banyak orang lain yang lebih layak bersanding dengannya seperti Airlangga Hartarto, Erick Thohir dan nama-nama beken lain. Prabowo lebih memilih titik aman meski Proses pencalonan Gibran menuai banyak kritikan akibat putusan MK, Gibran dianggap sebagai Dewi Fortuna buat Prabowo setelah gagal di tiga pilpres sebelumnya (2009, 2014, 2019), dukungan Jokowi akan memudahkan Prabowo menggapai impian menjadi presiden.

Meski Jokowi mengatakan dihadapan publik tidak memihak pada satu Paslon, logikanya tidak ada seorang ayah yang tidak membantu anaknya apalagi dia memiliki kekuasaan penuh mengarahkan bawahannya untuk membantu memenangkan anaknya.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: MiauKitchen on April 18, 2024, 01:48:26 PM
Memang ane akui tidak ada presiden hebat yang di akhir masa jabatannya masih memiliki power selain jokowi, mungkin habibie juga termasuk tapi karena dia berada di masa transisi dimana ada beberapa ketidak teraturan yang membuat habibie tidak begitu dikenang, beda sama jokowi, sehingga cengkraman dia dalam beberapa keputusan masih sangat berefek luar biasa terhadap kemenangan prabowo. Disamping itu juga, karena prabowo cerdik, jadi dia berupaya supaya jokowi ini tetap mendukung dia dengan nyomot anaknya jadi cawapres, dan tentu akan lain soal kalau gibran tidak jadi cawapres prabowo, semisal jadi cawapres ganjar, tentu dukungan jokowi akan beralih ke capres no.3 kalau itu terjadi.
Memang berpengaruh sih peran Jokowi untuk Prabowo ini,secara nama Jokowi ini sangat membawa hoki, Prabowo tidak salah membaiki jokowi dan bisa mengambil perhatian Jokowi ,dan allhammdulillah cita-cita Prabowo untuk menjadi presiden terwujud dengan memilih pasangan wakil presiden gibran.
Bukan Hoki sih tapi memang sudah takdir, menurut ane jokowi sudah melihat prabowo sebagai the next presiden ketika dia mengangkat mantan danjen kopasus itu jadi menteri pertahanan. kalau saja jokowi mau, bisa saja dia melihat yang lain untuk itu semisal anis atau ganjar untuk dipopularitaskan di awal sehingga bisa mengambil hati masyarakat dengan cepat dengan mengangkat mereka jadi menteri, tapi ini kan tidak, dia dengan kenegarawanannya mengangkat (yang jelas sebagai musuh saat itu), sebagai oposisi menjadi menteri. Jelas sekali langkah tersebut terbilak cerdik, dan memang ampuh sebagai langkah awal dia mendukung prabowo.


Mungkin sudah ada yang di rencanakan dan mungkin hanya Prabowo lah yang bisa mengerti tentang renycana itu,dan sehingga Prabowo mau menjalankan rencana tersebut,kita tidak tau apa yang dibicarakan dibelakang layar.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: reagansimms on April 18, 2024, 02:26:47 PM
Mungkin sudah ada yang di rencanakan dan mungkin hanya Prabowo lah yang bisa mengerti tentang renycana itu,dan sehingga Prabowo mau menjalankan rencana tersebut,kita tidak tau apa yang dibicarakan dibelakang layar.

Sesuatu yang direncanakan dibelakang layar hanya orang-orang yang terlibat didalamnya yang tahu apa yang sedang direncakan, Publik hanya bisa berasumsi dan menonton apa yang mereka lakukan. Mengenai peran besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran memang tidak bisa disangkal, semuanya sudah direncakan sebelumnya mulai dari diloloskan Gibran dalam sesi pendaftaran sebagai cawapres meski usianya masih belum mencapai batas yang ditentukan dalam undang-undang.

Ayah dan anak memiliki ikatan emosional yang masih sangat kental, siapapun akan melakukan apapun untuk memenangkan anaknya dalam pertarungan pilpres, terlebih lagi seorang ayah memiliki kuasa untuk mengarahkan orang lain untuk mendukung anaknya baik dengan cara terbuka maupun dengan cara tertutup.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: strunberg on April 19, 2024, 11:18:43 AM

Sesuatu yang direncanakan dibelakang layar hanya orang-orang yang terlibat didalamnya yang tahu apa yang sedang direncakan, Publik hanya bisa berasumsi dan menonton apa yang mereka lakukan. Mengenai peran besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran memang tidak bisa disangkal, semuanya sudah direncakan sebelumnya mulai dari diloloskan Gibran dalam sesi pendaftaran sebagai cawapres meski usianya masih belum mencapai batas yang ditentukan dalam undang-undang.

Ayah dan anak memiliki ikatan emosional yang masih sangat kental, siapapun akan melakukan apapun untuk memenangkan anaknya dalam pertarungan pilpres, terlebih lagi seorang ayah memiliki kuasa untuk mengarahkan orang lain untuk mendukung anaknya baik dengan cara terbuka maupun dengan cara tertutup.

Ane juga sangat meragukan jika dibilang Jokowi itu netral dan tidak memihak. Jokowi sendiri pernah bilang bahwa Presiden tidak boleh memihak, tapi kalau "sedang" bukan presiden maka boleh memihak. Ane rasa ini adalah salah satu celah yang dimanfaatkan jokowi untuk bisa mendukung anaknya dengan cara apapun. Ane yakin jokowi pasti menginstruksikan seluruh pihak dibawah kekuasaannya untuk memenangkan Gibran, baik itu secara langsung atau tidak langsung. Salah satu yang paling keliatan itu ya Bobby yang ngedukung 02 padahal waktu itu beliau adalah walikota medan. Sedangkan anak-anak buahnya selaku ASN diharuskan bersikap netral dan tidak memihak kayak yang terpampang di poster yang pernah ane liat. Ane ga tahu apakah celah yang dimanfaatkan itu bahwa ASN itu adalah abdi negara dan Walikota itu bukan jabatan permanen jadi tidak dianggap sebagai abdi negara.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: ndutndut on April 19, 2024, 08:07:08 PM
jokowi effect!! ini sudah pernah di bahas di banyak surat kabar online, mereka menyoroti bahwa kemenangan paslon nomor urut 2, itu merupakan penyebab dari efek jokowi. jokowi aldaha politikus yang cukup hebat, dia memiliki penasehat dna juga menteri yang bagus sehingga semua keputusan yang dia buat, berjalan dengan sangat efektif.
Memang ane akui tidak ada presiden hebat yang di akhir masa jabatannya masih memiliki power selain jokowi, mungkin habibie juga termasuk tapi karena dia berada di masa transisi dimana ada beberapa ketidak teraturan yang membuat habibie tidak begitu dikenang, beda sama jokowi, sehingga cengkraman dia dalam beberapa keputusan masih sangat berefek luar biasa terhadap kemenangan prabowo. Disamping itu juga, karena prabowo cerdik, jadi dia berupaya supaya jokowi ini tetap mendukung dia dengan nyomot anaknya jadi cawapres, dan tentu akan lain soal kalau gibran tidak jadi cawapres prabowo, semisal jadi cawapres ganjar, tentu dukungan jokowi akan beralih ke capres no.3 kalau itu terjadi.

Tapi bagi saya ini bukan hebat malah ini merusak demokrasi kita dengan power yang di miliki oleh jokowi saat pilpres kemarin. Jangan salah power seorang presiden itu sangat luas lihat saja KPU. ,Bawaslu dan MK sudah seperti Lembaga bayangan (fiktif) tidak berguna buat Negara dan bangsa ini. Cuma buat tameng kebohongan, mereka beberapa kali melanggar kode etik itu karena efek jokowi juga. Maka tidak pihak lawan menganggap ini sebuah kecurangan karena setiap satu kecurangan maka akan terus dan terus berbuat kecurangan. Maka tidak heran jika jokowi masih memiliki efek yang sangat besar untuk kemenangan Probowo Gibran. Namun di balik itu semua demokrasi kita amburadur.

Di era Jokowi dari awal memang sudah diprediksi setelah usulan 3 periode, Jokowi yakin masyarakat di era ini terpecah belah dan tidak sekuat masyarakat di era 98, jadi Jokowi bisa berkuasa apa saja dengan lembaga-lembaga negara tanpa ada rasa takut, kita sebagai masyarakat hanya menonton dan tidak bisa berbuat apa-apa. Kalau anda melek dan mengikuti pilpres dari awal sampai akhir anda bisa melihat itu dengan mata telanjang begitu bobroknya demokrasi kita semua di masyrakat di paksakan menerima semuanya untuk menlanggengkan politik dinasti jokiwi. Belasungkawa Demokrasi.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: bangjoe on April 19, 2024, 11:11:35 PM

Sesuatu yang direncanakan dibelakang layar hanya orang-orang yang terlibat didalamnya yang tahu apa yang sedang direncakan, Publik hanya bisa berasumsi dan menonton apa yang mereka lakukan. Mengenai peran besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran memang tidak bisa disangkal, semuanya sudah direncakan sebelumnya mulai dari diloloskan Gibran dalam sesi pendaftaran sebagai cawapres meski usianya masih belum mencapai batas yang ditentukan dalam undang-undang.

Ayah dan anak memiliki ikatan emosional yang masih sangat kental, siapapun akan melakukan apapun untuk memenangkan anaknya dalam pertarungan pilpres, terlebih lagi seorang ayah memiliki kuasa untuk mengarahkan orang lain untuk mendukung anaknya baik dengan cara terbuka maupun dengan cara tertutup.

Ane juga sangat meragukan jika dibilang Jokowi itu netral dan tidak memihak. Jokowi sendiri pernah bilang bahwa Presiden tidak boleh memihak, tapi kalau "sedang" bukan presiden maka boleh memihak. Ane rasa ini adalah salah satu celah yang dimanfaatkan jokowi untuk bisa mendukung anaknya dengan cara apapun. Ane yakin jokowi pasti menginstruksikan seluruh pihak dibawah kekuasaannya untuk memenangkan Gibran, baik itu secara langsung atau tidak langsung. Salah satu yang paling keliatan itu ya Bobby yang ngedukung 02 padahal waktu itu beliau adalah walikota medan. Sedangkan anak-anak buahnya selaku ASN diharuskan bersikap netral dan tidak memihak kayak yang terpampang di poster yang pernah ane liat. Ane ga tahu apakah celah yang dimanfaatkan itu bahwa ASN itu adalah abdi negara dan Walikota itu bukan jabatan permanen jadi tidak dianggap sebagai abdi negara.
Secara Teoritis tentunya Jokowi akan melakukan pewarisan tahta kepresidenan dan keberpihakan dirinya kepada bakal capres sebelumnya, saya melihat bahwa Jokowi ketika di isukan cawe-cawe politik dia sedang menjalankan strateginya dan siapa yang layak menjadi penggantinya untuk meneruskan dan menyelesaikan rancangan pembangunan yang telah di rencanakan, melihat respon pada Ganjar yang malah menjelekan Jokowi dan merasa dirinya jauh lebih baik daripada jokowi, itulah yang menjadikan PDIP kacau dan sejujurnya kita lebih tahu bahwa orang yang menyukai Jokowi itu sangat banyak dan Ganjjar tidak intropeksi diri.

Peranan jokowi itu sangat besar pak, ane sendiri tidak mergukan kemampuan politiknya, dan ane pikir segala keputusan yang ada pada MK di awal pendaftaran adalah merupakan strateginya juga, mengingat Anies dan PDIP juga mendatangi gibran pada waktu itu, sejujurnya Gibran tuh opsional yang harus di terapkan pada Anies, Ganjar atau Prabowo, dan faktnya yang memiliki pola pikr dan pandangan yang sama adalah pak prabowo yang menjadikan Gibran pastinya di suruh untuk bersama Prabowo.

masalah permainan di belakang dan hal lain semcamnya itu sudah bisa dan ane melihat yang lain juga sama faktanya, tanpa transaksi mereka tidak bisa banyak mendapatkan peluang untuk bersaing.

Tidak ada masalah mengenai sikap pelanggaran hukum yang di lakukan Jokowi pada keberpihkannya dan masalah ASN atau lainnya itu tidak bisa dengan mudah menyebutkan karena pembuktian paktanya di tolak dan tidak kongkrit.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: MiauKitchen on April 19, 2024, 11:56:09 PM
Mungkin sudah ada yang di rencanakan dan mungkin hanya Prabowo lah yang bisa mengerti tentang renycana itu,dan sehingga Prabowo mau menjalankan rencana tersebut,kita tidak tau apa yang dibicarakan dibelakang layar.

Sesuatu yang direncanakan dibelakang layar hanya orang-orang yang terlibat didalamnya yang tahu apa yang sedang direncakan, Publik hanya bisa berasumsi dan menonton apa yang mereka lakukan. Mengenai peran besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran memang tidak bisa disangkal, semuanya sudah direncakan sebelumnya mulai dari diloloskan Gibran dalam sesi pendaftaran sebagai cawapres meski usianya masih belum mencapai batas yang ditentukan dalam undang-undang.

Ayah dan anak memiliki ikatan emosional yang masih sangat kental, siapapun akan melakukan apapun untuk memenangkan anaknya dalam pertarungan pilpres, terlebih lagi seorang ayah memiliki kuasa untuk mengarahkan orang lain untuk mendukung anaknya baik dengan cara terbuka maupun dengan cara tertutup.
Setuju saya dengan pendapat agan ini karena kenapa masyarakat banyak yang berasumsi kesana? Karena menurut saya terlihat jelas banget peran Jokowi ini,dan Prabowo juga banyak menggambarkan teka teki yang membuat otak masyarakat trepeling ke mana-mana.
Sangat lah mudah ya membuat seseorang tunduk dengan satu janji yaitu jabatan.


Title: Re: Peranan besar Jokowi bagi kemenangan Prabowo-Gibran
Post by: GoldMagic on April 23, 2024, 11:07:17 PM
jokowi effect!! ini sudah pernah di bahas di banyak surat kabar online, mereka menyoroti bahwa kemenangan paslon nomor urut 2, itu merupakan penyebab dari efek jokowi. jokowi aldaha politikus yang cukup hebat, dia memiliki penasehat dna juga menteri yang bagus sehingga semua keputusan yang dia buat, berjalan dengan sangat efektif.
Memang ane akui tidak ada presiden hebat yang di akhir masa jabatannya masih memiliki power selain jokowi, mungkin habibie juga termasuk tapi karena dia berada di masa transisi dimana ada beberapa ketidak teraturan yang membuat habibie tidak begitu dikenang, beda sama jokowi, sehingga cengkraman dia dalam beberapa keputusan masih sangat berefek luar biasa terhadap kemenangan prabowo. Disamping itu juga, karena prabowo cerdik, jadi dia berupaya supaya jokowi ini tetap mendukung dia dengan nyomot anaknya jadi cawapres, dan tentu akan lain soal kalau gibran tidak jadi cawapres prabowo, semisal jadi cawapres ganjar, tentu dukungan jokowi akan beralih ke capres no.3 kalau itu terjadi.

Tapi bagi saya ini bukan hebat malah ini merusak demokrasi kita dengan power yang di miliki oleh jokowi saat pilpres kemarin. Jangan salah power seorang presiden itu sangat luas lihat saja KPU. ,Bawaslu dan MK sudah seperti Lembaga bayangan (fiktif) tidak berguna buat Negara dan bangsa ini. Cuma buat tameng kebohongan, mereka beberapa kali melanggar kode etik itu karena efek jokowi juga. Maka tidak pihak lawan menganggap ini sebuah kecurangan karena setiap satu kecurangan maka akan terus dan terus berbuat kecurangan. Maka tidak heran jika jokowi masih memiliki efek yang sangat besar untuk kemenangan Probowo Gibran. Namun di balik itu semua demokrasi kita amburadur.

Di era Jokowi dari awal memang sudah diprediksi setelah usulan 3 periode, Jokowi yakin masyarakat di era ini terpecah belah dan tidak sekuat masyarakat di era 98, jadi Jokowi bisa berkuasa apa saja dengan lembaga-lembaga negara tanpa ada rasa takut, kita sebagai masyarakat hanya menonton dan tidak bisa berbuat apa-apa. Kalau anda melek dan mengikuti pilpres dari awal sampai akhir anda bisa melihat itu dengan mata telanjang begitu bobroknya demokrasi kita semua di masyrakat di paksakan menerima semuanya untuk menlanggengkan politik dinasti jokiwi. Belasungkawa Demokrasi.
Betul apa yang dikatakan agan ini,saya setuju dengan pendapatnya.tidak bisa dipungkiri karena kelihatan jelas peran Jokowi ini.
Lembaga-lembaga yang berwenang untuk pemilu ini tidak bisa berkutik dan tidak bertindak tegas,karena mereka harus dengan uang,haus dengan jabatan(yang sudah dijanjikan),seburuk ini kah hukum dinegeri Indonesia tercinta ini.