Bitcoin Forum
May 26, 2024, 04:24:32 PM *
News: Latest Bitcoin Core release: 27.0 [Torrent]
 
  Home Help Search Login Register More  
  Show Posts
Pages: « 1 2 3 4 [5]
81  Local / Mining (Bahasa Indonesia) / Re: Metode Membangun Ruangan Khusus Untuk Mining on: March 19, 2018, 02:42:04 PM
Selain ruangan ber AC,apa sekarang ada solusi baru untuk mendinginkan perangkat?
misal seperti radiator modifikasi mungkin.

untuk ruangan dengan sistem pendingin radiator sepertinya akan sulit diterapkan tapi jika satu persatu vga dengan sistem pendingain yang hampir mirip radiator banyak dijual dipasaran gan.
82  Local / Mining (Bahasa Indonesia) / Re: GPU panas, ayo ganti pasta GPU kalian(+penampakan) on: March 18, 2018, 01:13:20 PM
Gan mau nanya, untuk merk pasta yang bagus untuk ganti pasta vga apa ya? seberapa signifikankah perbedaan merk pasta yang satu dengan yang lain utuk masalah temperaturnya, saya pernah coba pake pasta bekas lampu downlight led yang warna putih, lumayan adem takut  gak bertahan lama, mohon pencerahannya.
83  Local / Mining (Bahasa Indonesia) / Re: Metode Membangun Ruangan Khusus Untuk Mining on: March 18, 2018, 01:03:09 PM
Sebagai tambahan untuk noise yang terlalu mengganggu, ada beberapa alternatif cara mengurangi berisiknya :
1. Jika dinding terbuat dari partisi gipsum atau multiplex untuk bagian rongganya bisa dimasukkan glasswool 
    sebagai peredam suara.
2. Bisa juga menggunakan karpet warna hijau yang biasa ada di mushala-mushala
3. Ruangan kedap yang tertutup dari celah-celah pintu atau jendela. fokus hanya pada blower yang di arah 
    kan keluar ruangan lewat atap rumah seperti yang ada di mall-mall

Mudah-mudahan bisa membantu, jika ada hal lainnya silahkan di share untuk kebaikan bersama.
84  Local / Mining (Bahasa Indonesia) / Metode Membangun Ruangan Khusus Untuk Mining on: March 17, 2018, 08:19:44 PM
     Mining membutuhkan ruangan khusus untuk memperoleh tempat yang aman untuk perangkat kita dari gangguan-gangguan faktor internal dan eksternal. Ruangan khusus mining juga berfungsi untuk memudahkan kontrol suhu ruangan agar tetap dingin, bahkan cloud mining berbayar meletakkan alat mining di pegunungan untuk menjaga suhu tetap dingin, beberapa metode dilakukan oleh beberapa miner yaitu:

1. Ruangan sempit Ber AC
    GPU yang tidak memerlukan ruang luas dimanfaatkan dengan membuat ruangan sempit ber AC agar
    suhu maksimal mudah didapatkan, metode ini banyak dilakukan para miner karena simple, praktis serta 
    dengan AC yang kecil dapat menghemat biaya listrik untuk mempercepat ROI.

2. Membuat kotak dengan sirkulasi blower ukuran besar
    Membuat kotak dengan kayu dengan ukuran disesuaikan dengan blower yang besar kaarah atas
    dengan diberi lubang di arah bawah agar sirkulasi udara panas langsung tertiup keluar dari box yang 
    berisi GPU mining.

3. Menggunakan kulkas
    Cara ekstrim ini harus benar-benar di kalkulasikan dengan baik, karena jika salah perhitungan terdapat   
    uap air yang dapat mengancam GPU mining. Keuntungan dengan menggunakan metode ini biaya listrik
    tidak sebesar menggunakan AC tapi prinsipnya memanfaatkan ruang sempit bersuhu dingin. Biasanya 
    diberikan blower ukuran kecil untuk membuang hawa panas yang dikeluarkan GPU yang ada didalam 
    kulkas untuk mencegah pengembunan,  prinsipnya seperti mobil yang diterpa hujan lebat. Biasanya 
    menggunakan jenis kulkas tempat minuman ringan.

4. Goa di pegunungan
    Seperti kita tahu jika pegunungan adalah AC alami karena suhu udara diatas pegunungan sangat dingin 
    maka hal itu dimanfaatkan para penyedia cloud mining yang bermodal besar untuk menyimpan alat
    miningnya di goa yang ada dipegunungan agar suhu alat mining tetap dalam keadaan dingin.

Dari beberapa ulasan singkat metode ruangan untuk mining diatas mudah mudahan bermanfaat untuk para miner, Jadi para miner pilih metode yang mana untuk membangun ruangan khusus miningnya?
sekian.
85  Local / Mining (Bahasa Indonesia) / Re: Apakah harga GPU AMD NVIDIA akan turun dalam waktu dekat? on: March 17, 2018, 06:10:48 PM
Harga GPU masih stabil mahalnya, saya tiap hari muter muter harco mangga dua sama search di beberapa toko online, belum juga nemu yang murah, bahkan barang saja gak ada stok. baru telpon langsung semua vga 4 gb gak ada stok.
86  Local / Mining (Bahasa Indonesia) / Re: Mining Menggunakan VGA RX 550 4Gb Hemat Tapi Maksimal on: March 17, 2018, 09:46:42 AM
Untuk  menjawab semua komen diatas
1. Penggunaan RX 550 adalah sebagai alternatif karena susahnya kita mencari vga yang mumpuni dengan harga yang terjangkau, kebanyakan jika ada barangpun harganya tidak masuk akal.
2. yang dimaksud harga gtx 1070 sama dengan 4 pcs RX 550, kita bisa mendapat rx 550 dengan harga 1,5 juta dan gtx 1070 dengan harga 6 juta bandingkan saja hashratenya. 4 pcs rx 550 bisa mendapat 40 Mhs untuk mining Ethereum sedangkan 1 gtx 1070 mendapat 32,86 Mhs.
3. untuk daya listrik bisa menggunakan pembangkit listrik sendiri.
87  Local / Mining (Bahasa Indonesia) / Pasang VGA Mining Baru Terlihat Segitiga Kuning on: March 17, 2018, 09:38:23 AM
Saat membeli VGA baru untuk menambah rig mining kita, sering kita mengalami tanda segi tiga kuning di device manager yang berarti
VGA tidak dapat bekerja dengan baik atau tidak dapat melakukan mining. Ada beberapa hal yang Perlu kita ketahui mengenai hal ini:

1.Restart terlebih dahulu komputernya karena bisa saja hardware membutuhkan pengenalan device untuk
   pertama kali
2.Jika masih muncul segitiga kuning, pastikan driver yang kita instal sesuai dengan VGA yang kita pasang
3.Bersihkan slot PCI-E
   Membersihkan PCI-E slot dengan kuas dan bersihkan strip tembaga VGA dengan penghapus pensil.
4.Ganti kabel USB 3 risernya dengan yang lain.
   kabel usb3 yang berwarna hitam sering bermasalah ada baiknya ganti dengan kabel USB 3 yang berwarna
   biru
5.Ganti riser yang lain.
   karena riser terkadang tidak cocok dengan tipe VGA satu dengan yang lain, ketidakcocokan riser tidak
   berarti riser itu rusak tapi mungkin bisa digunakan untuk vga tipe lain.
6.PCI-E komputer apakah cukup supply dayanya
   coba pindah-pindahkan ke PCI-E slot yang lain, biasanya pci-e x1 tidak semuanya dapat digunakan untuk pemasangan riser.
7.Daya power supply yang tidak cukup
   Daya power supply yang tidak cukup bisa mengakibatkan PC restart terus atau tidak menyala dan bisa juga
   VGA tidak bekerja.
88  Local / Mining (Bahasa Indonesia) / Mining Menggunakan VGA RX 550 4Gb Hemat Tapi Maksimal on: March 14, 2018, 05:18:15 PM
Kendala mining dengan VGA saat ini adalah sulitnya mendapatkan stok VGA karena banyaknya peminat mining menggunakan VGA. kekurangan pasokan VGA juga menjadikan harga vga melambung tinggi, padahal awalnya para miner memilih VGA karena harga nya yang masih terjangkau dibandingkan mining dengan ASIC. Untuk sekarang ini para miner dengan modal pas-pasan dapat memilih VGA RX 550 4Gb sebagai alternatif mining dengan harga terjangkau, sebab VGA RX 550 4Gb ini selain dapat ditebus dengan kisaran harga dibawah dua jutaan memiliki kecepatan hashrate yang lumayan mumpuni.

Untuk mining ethereum dengan claymore tanpa Overclock bisa mendapatkan kecepatan hashrate kurang lebih 10Mhs, dan jika menggunakan
Nicehash untuk mining kurang lebih sebelas ribu dampai tiga belas ribu rupiah per hari. Dengan catatan menggunakan driver amd khusus untuk mining.

Kekurangan VGA RX 550 4Gb untuk mining khusus jenis non OC harus repot-repot flash bios karena standardnya di kunci overclock nya. Kemudian tentu saja membutuhkan riser lebih banyak jika menginginkan penambahan kecepatan hashrate, beda jika kita menggunakan VGA yang mumpuni tanpa perlu banyak riser sudah mendapatkan kecepatan hashrate yang diinginkan.

Tapi dibalik kekurangannya tentu saja ada kelebihan nya, jika dibandingkan harga dan kecepatan hashrate kita bisa mengambil kesimpulan
menggunakan VGA RX 550 4Gb lebih menguntungkan dari segi biaya dan kecepatan hashrate, serta jika ada kerusakan tidak terlalu kuatir karena harga yang terjangkau dan masih bisa tetap mining.

Bayangkan satu VGA GTX 1070 berbanding lurus dengan 4 VGA RX 550 4Gb, tentu saja kecepatan hashrate empat VGA RX 550 4Gb melebihi satu VGA GTX 1070. Menurut data nicehash kalkulator perbandingannya kecepatan mining ethereum VGA RX 550 4Gb dan VGA GTX 1070 adalah sebagai berikut:

- RX 550   kecepatan hashrate 10,5 Mhs
- GTX 1070 kecepatan hashrte 32.86 Mhs

Harga pasaran online saat ini :

- RX 550 dapat ditebus dibawah 2 juta
- GTX 1070 dapat ditebus diatas 6 juta

Demikian ringkasan mengapa VGA RX 550 4Gb diperhitungkan untuk mining
Pages: « 1 2 3 4 [5]
Powered by MySQL Powered by PHP Powered by SMF 1.1.19 | SMF © 2006-2009, Simple Machines Valid XHTML 1.0! Valid CSS!