Bitcoin Forum
September 25, 2024, 02:13:47 PM *
News: Latest Bitcoin Core release: 27.1 [Torrent]
 
  Home Help Search Login Register More  
  Show Posts
Pages: [1] 2 »
1  Local / Trading dan Spekulasi / Re: Saya ingin tahu cara trading harian di altcoin supaya terus mendapatkan untung on: August 06, 2024, 05:06:53 AM
Memang musuh utama adalah diri kita sendiri, sebab perdagangan adalah sesuatu yang ada di tangan kita sendiri. Kita lah yang membuat keputusan untuk mulai berdagang, kita juga yang melakukan analisa dan kita juga yang mengeksekusinya. Sekali saja kita  melakukan kesalahan karena emosi menyerang kita, maka resikonya sangat besar untuk dirasakan.

Mungkin bukan serakah tapi memang setiap trader yang melakukan open posisi maka keinginannya mendapat untung setiap saat. Nah kadang ini yang membuat kita lupa sudah untung masih saja kurang terus dan trading terus dan akhirnya malah rugi dan serakah. Kalau bisa setiap saat bahkan harus untung, tapi nampaknya tidak ada trader yang mampu melakukan itu. Mungkin kalau sudah akumulasi bisa saja terjadi.

Biasanya para trader harian itu pasang target, target berhenti ketika untung dan target berhenti ketika merugi. Nampaknya ini menjadi salah satu cara untuk mengendalikan diri dengan disiplin terhadap apa yang direncanakan. Ketika emosi sudah tidak stabil atau sedang banyak pikiran  maka akan cenderung trading kita buruk (berdasar pengalaman). Jadi emosi adalah bagian penting yang harus dikuasi untuk mendapat untung dalam trading jadi kita wajib untuk menguasainya.
Pengendalian emosi dan selalu berada perencanaan yang terukur harus selalu menjadi pegangan kuat agar tidak terjerembab kedalam jurang. Saya telah merasakan sendiri kerugian karena tidak mampu mengontrol emosi, maksudnya ketika target keuntungan sudah saya dapatkan saya kembali melanjutkan spekulasi sehingga keuntungan yang telah diperoleh tadi dan modal lain kembali lenyap. Saya pikir hal tersulit itu adalah mengontrol emosi apalagi ketika  saldo masih cukup banyak maka terkadang membuat kita menjadi serakah.
2  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: Aturan Kontroversial Pemerintah: Susu Formula & Rokok Eceran on: August 06, 2024, 04:50:06 AM
jadi bingung kalau pemerintah udah ngurusin hal sepele kayak gini lebih antusias ketimbang ngurusin kasus gede gedan tapi belum kelar kelar sampe sekarang. Dilarang jual rokok eceran adalah aturan konyol, lagian mau eceran atau bungkusan pun itu terserah tukang warung. Sebenernya urusan kayak gini tuh jangan terlalu di prioritaskan, karena masih ada tugas yang jauh lebih penting untuk pemerintah urus, soal tenaga kerja, lowongan kerja yang makin sulit, persyaratan kerja yang makin aneh aneh, gaji tetep segitu.

Saya yakin aturan ini gak akan di dengar, trus soal lokasi yang berdekatan dengan sekolah juga sulit untuk diterapkan. apalagi yang sudah beroperasi maka tidak bisa diganggu kecuali pindah pasti akan memakan waktu dan biaya. Radius yang di tetapkan berlaku untuk bangunan yang akan dibangun tapi kalau sudah ada sejak dulu maka pemerintah tidak boleh mengganggu kestabilan yang sudah ada. Agan pasti tahu kalau warung yang udah berdiri lama pasti ada memiliki pelanggannya anedh kalau di paksa pindah hanya karena aturan radius tersebut tentu kacau apalagi kalau sampe ada penggusuran.
Menurut saya tujuan dari pemerintah itu baik tapi jika kita membaca aturan secara detil maka menurut pandangan saya cukup berpolemik untuk pedagang eceran ditingkat bawah. Jika memang pemerintah serius maka lebih baik langsung melarang peredaran rokok itu secara bebas saja atau membuat aturan hanya boleh digunakan pada tempat lokalisasi saja. Saya tidak yakin jika larangan rokok untuk eceran itu akan dipatuhi dan juga radius tempat.
3  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: Tapera Jadi Polemik, Haruskah dipaksakan? on: August 05, 2024, 05:08:56 AM

Jujur saja peraturan ini memang tidak jelas cara pengalokasiannya jika di lihat dari kacamata saya pribadi, satu hal yang mungkin kita sorot adalah jarak dari pengumpulan uang hingga memiliki rumah berapa lama, sementara uang perbulan yang di potong itu sangat kecil untuk membeli sebuah rumah, pada dasarnya lebih baik menabung sendiri daripada harus melalui pemerintah dengan cara seperti itu.

Dan lagi saya mendengar bahwa untuk percepatan akan di gunakan untuk dana investasi, agar pertumbuhan keuangannya lebih cepat, menurut saya uang iuran seperti ini juga bukan langkah yang bijak, dimana menggunakan dana masyarakat untuk di investasikan seperti itu, saya lebih setuju cara seperti yang anda sebutkan, yaitu pemerintah membangun rumahnya terlebih dahulu kemudian Tapera di berlakukan, itu bikin rakyat sejahtera walaupun gajinya di potong tiap bulan tetapi mereka memiliki rumah layak huni untuk terus berkembang dan bekerja dan membayar Tapera.

Atau tidak, saya ingin memberi saran saja untuk pengujian kebijakan ini efektif atau tidaknya harus di lakukan uji coba pada kota tertentu untuk melihat hasil terlebih dahulu, dan jikapun gagal itu tidak menjadi beban yang berat bagi negara.
Ya saya menilai kebijakan itu terkesan dipaksakan oleh pemerintah dan sama sekali tidak menguntungkan bagi pekerja. secara logika sederhana para pekerja sangat tidak mungkin untuk bisa mendapatkan rumah dengan jumlah uang yang mesti ditabung pada tabungan Tapera itu, kemudian bagi mereka yang sudah mendapatkan rumah juga tentu tak memiliki prioritas lagi untuk harus mengikuti program itu.

Saya berharap pemerintah harus meninjau ulang kebijakan itu agar tidak menjadi bumerang dikemudian hari sehingga menyebabkan gejolak baru ditengah-tengah masyarakat. Jika memang pemerintah ingin membantu warganya yang belum memiliki rumah maka sebaiknya diteruskan saja program KPR dengan syarat yang lebih mudah dan saling menguntungkan.
4  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: mengapa banyak anak muda lebih memilih judi dari pada investasi? on: July 30, 2024, 04:55:38 AM
Semakin maraknya penyebaran judi di kalangan kawula muda, menurutku juga merupakan imbas dari kemajuan tekhnologi. Gadget (HP, Tablet dan Laptop), beserta inovasi perkembangannya (program dan app) serta dukungan dari jaringan internet yang semakin beragam dan murah, adalah satu kesatuan paket yang tidak hanya menjadikan orang menjadi mobile namun juga menjadi jendela bagi siapa saja untuk bisa berinteraksi dengan dunia luar, termasuk hal-hal negatif seperti halnya judi online.
Benar pak salah satu alasan kuatnya memang hal ini. Karena bagaimanapun memang kalangan muda lah yang paling familiar dengan kemajuan tekhonologi saat ini. Dunia internet sudah menjadi seperti taman bermain bagi para kaula muda. Mereka sudah terbiasa berjalan-jalan didalamnya. Dan kita tahu hampir di semua situs web iklan terkait kasino atau perjudian dan semacamnya adalah hal yang cukup banyak bisa kita lihat. Sehingga tidak mengherankan jika banyak kaula muda yang akhirnya terjun dalam perjudian.

Tapi masalahnya adalah mereka memang banyak yang lebih memilih perjudian dibandingkan investasi. Dan masalah ini mungkin disebabkan karena tuntutan ekonomi yang mana para kaum muda ingin mendapatkan keuntungan secara instan. Dan saya melihat fenomena ingin kaya secara instan di indonesia itu memang cukup lumrah. Dan yah mereka yang kurang literasi dibidang ekonomi dan tekhnologi akhirnya tidak bisa menyaring informasi dan lebih memilih jalan judi dari pada investasi. Jika diantara kita mungkin perjudian hanyalah hiburan karena fokus kita pada investasi tapi pada mereka yang belum begitu mengenal investasi dan tidak mau ribert mencari tahu tentang investasi maka wajar jika mereka memilih jalan yang termudah dengan mengadu keberuntungan. Disinilah pentingnya literasi financial supaya para generasi muda bisa lebih berpikir jernih mengenai pengembangan financial mereka.
Menurut saya moralitas menjadi hal utama yang harus selalu dibentuk dalam kepribadian masing-masing sehingga setiap orang tahu mana yang baik dan buruk. Perkembangan teknologi informasi tidaklah selalu buruk dan itu tergantung moralitas seseorang dalam menggunakannya.

Lalu kenapa banyak anak muda yang lebih memilih judi daripada investasi, mungkin karena pola permainan dan hal yang ditawarkan oleh perjudian lebih mudah dan tentu selalu menggiurkan. Maka oleh karena itu juga penting bagi pemerintah untuk membuat sebuah kebijakan mengenai pola investasi yang mampu menarik minat para kawula muda dan saya kira jika ruang itu ada maka sangat mungkin akan dilirik oleh kaum muda.

Meski semua pemikiran yang kita tumpahkan di forum ini tidak akan mengubah keadaan dilapangan tapi saya merasa optimis jika moralitas anak muda semakin membaik dan ditambah dengan dukungan pemerintah yang membuka ruang untuk berinvestasi maka hal-hal yang dianggap menyimpang itu akan ditinggalkan.
5  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / Re: [HELP]Bantuan untuk menaikkan Rank (Newbie s.d Hero) V.2 [UPDATE] on: July 21, 2024, 06:55:17 AM

~~~
Sebelum mengajukan mohon untuk melihat aturan yang berlaku ini, saya melihat ajuan anda nomor 1 sampai 4 sudah melebihi 120 hari terakhir dari ketentuan yang berlaku
Sepertinya belum melewati jumlah hitungan 120 hari, jadi aplikasinya dapat diterima.

Gunakan kalkulator hitung hari jika agan meragukannya:
Code:
https://onlinealarmkur.com/date/id/

Terimakasih atas penjelasannya.
6  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / Re: [HELP]Bantuan untuk menaikkan Rank (Newbie s.d Hero) V.2 [UPDATE] on: July 20, 2024, 05:51:17 AM
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Ijin para senior serta semua rekan-rekan SFI dihari yang cerah ini. Mohon ijin saya melampirkan 10 postingan untuk direview dan untuk saran serta pendapatnya yang membangun, dengan senang hati saya menerimanya.

Berikut 10 Postingan:


7  Local / Topik Lainnya / Re: Penghasilan tambahan on: July 20, 2024, 05:22:07 AM

Saya pikir kita semua sudah mengetahui bahwa sudah cukup banyak orang yang berhasil meraih kesuksesan dengan memanfaatkan media sosial seperti berdagang atau menjadi konten kreator seperti salah satu teman anda yang dimana seiring berjalannya waktu justru penghasilan tersebut bisa jauh lebih besar di banding penghasilan dari pekerjaan utama, tetapi anehnya kini masih ada saja sebagian orang yang mengeluh dengan mengatakan bahwa pekerjaan sangat sulit, saya paham bahwa tidak semudah itu untuk mendapatkan pekerjaan khususnya di bidang fisik seperti pekerjaan umum, tetapi bukan berarti kita hanya melihat pada satu titik, secara tidak sadar masih banyak segala sesuatu yang bisa kita manfaatkan untuk di jadikan sebagai tempat menghasilan

Ane juga berpikir sebenarnya ada banyak cara untuk menghasilkan uang melalui online di zaman yang sudah canggih seperti sekarang ini. Tetapi memang jika menjadi konten kreator itu mudah maka akan ada banyak orang yang bisa menghasilkan uang dengan mudah. Kemauan untuk terus belajar dan konsistensi serta kekreatifan dalam membuat konten menjadi skill yang harus dimiliki agar bisa menjadi konten kreator yang bisa menghasilkan uang. Dan itu tidak mudah karena membutuhkan waktu untuk belajar dan berpikir. Ruang buat menjadi konten kreator itu bisa dilakukan sama siapa saja tetapi konsistensinya itu yang membutuhkan ketekunan yang luar biasa.
Jika ada kemauan pasti ada jalan, kalimat itu mungkin bisa menggambarkan bagaimana seseorang yang memiliki kemauan dan etos kerja yang tinggi pasti akan melakukan beragam cara untuk bisa melihat setiap peluang untuk dijadikan sebagai pekerjaan. Tak bisa dipungkiri saat ini media sosial sudah cukup banyak dijadikan sebagai alat untuk membangun bisnis dan beberapa anak muda juga sudah mampu menuai sukses. Jadi jika kemauan sudah ada dan diiringi dengan kemampuan dan mampu menekuninya dengan konsisten maka kesuksesan itu akan segera menghampiri. Sekarang hanya perlu tindakan bukan sekedar teori saja.
8  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: Judi di Indonesia on: July 18, 2024, 04:54:33 AM
Bagaimana mau ada hasil, wong ketika mereka sedang rapat saja para anggota dewan kita yang terhormat main judi Cheesy Logikanya begini mas, jika pada akhirnya perjudian di berantas, lalu apa yang akan para anggota dewan kita yang terhormat lakukan ketika sedang rapat nanti? Tidur? nonton bokep? itu sudah mainstream untuk mereka sehingga perjudian lah opsi yang paling bisa dilakukan wkwk.

Judi tidak akan bisa di berantas sepertinya sekauat apapun upaya pemerintah pada akhirnya perjudian akan tetap ada karena ini adalah sebuah hal yang memang sulit untuk diberantas ketika aparat di negara kita saja masih main bahkan ada konspirasi yang mengatakan itu di lindungi oleh aparatur negara itu sendiri. Sehingga ini hanya akan menjadi duri dalam daging dimana di satu sisi ada sebagian aparat yang ditugaskan untuk memberantas tetapi ada beberapa orang lain nya yang bisa untuk menutupi hal itu dengan melindunginya walaupun tidak secara trang-trangan.
Ya menurut saya untuk diberantas secara menyeluruh sepertinya sulit terjadi tetapi saya sangat mendukung upaya pemerintah yang telah mencoba untuk meminimalisirnya. Kegiatan judi itu memang selalu sangat digandrungi oleh semua kalangan maka tak heran seperti apa yang anda katakan beberapa oknum wakil rakyat juga kedapatan melakukan tindakan seperti itu. Sekarang untuk benar-benar ada tindakan nyata itu tentu dimulai dari diri sendiri, keluarga dan lingkungan agar tidak terjerumus ke perbuatan judi.

Jadi jika saling menyalahkan dan selalu ingin melihat tindakan orang lain terlebih dahulu maka masalah tidak akan pernah selesai.
9  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: Kesadaran pemuda dalam mengembangkan usaha on: June 27, 2024, 05:14:21 AM

Mungkin orang tua melihat bahwa menjadi PNS itu lebih menjanjikan karena adanya gaji tetap setiap bulannya dan ada potensi kenaikan jabatan. Makanya orang tua seakan-akan menuntut anak-anaknya untuk bisa masuk menjadi PNS. Ya, memang itu membuat anak-anaknya frustrasi apalagi yang sudah mendaftar sampai beberapa kali tapi belum juga berhasil lolos. Dalam hal ini, sebaiknya ada pembicaraan antara orang tua dan anak-anaknya supaya orang tua bisa tahu apa keinginan anak-anaknya.

Sudah banyak anak-anak yang mulai menjadi pebisnis tapi mungkin tidak banyak yang berhasil menjadi pebisnis sukses. Untuk menjadi pebisnis sukses diperlukan banyak hal, bukan hanya masalah modal tapi juga memerlukan kerja keras, inovasi dan lain-lain.
Tepat sekali dengan apa yang agan simpulkan, memang hampir semua orang tua di Indonesia sangat menginginkan anaknya untuk menjadi PNS atau jenis abdi negara lainnya. Akibat dari tuntutan itu tentu saja membuat mental si anak sangat terbebani karena juga bisa membunuh kreativitas anak untuk berkembang ke dunia bisnis. Padahal jika orang tua sadar bahwa setelah kuliah itu memang tak seharusnya menjadi PNS apalagi dengan aturan sekarang sangat sulit untuk mewujudkan keinginan seperti itu. Saya melihat kemajuan bagi sebagian orang tua yang tidak menuntut akan hal itu tapi mendukung perkembangan kreativitas anaknya sehingga mampu membangun usaha sendiri.

Maka tak heran angka pengangguran terus bertambah dan mirisnya jumlah itu terdiri dari orang-orang yang memiliki ijazah tinggi. Saya yakin jika pemerintah tak mampu mengkaji hal ini maka akan menjadi masalah dikemudian hari, maksudnya dunia pendidikan harus menjadi perhatian agar para mahasiswa benar-benar memiliki skill dan tidak hanya belajar teori semata, apalagi saat ini Perguruan Tinggi sudah sangat menjamur.
10  Economy / Economics / Re: A lot wealthy people not smart they just use debt on: June 26, 2024, 03:47:43 PM
There is no problem taking a loan to improve the business we run because if we don't dare to take risks it will be difficult for us to develop.
Taking out a loan for consumption needs or just for lifestyle is a mistake that must be avoided and most people misunderstand the meaning of a loan.
Most entrepreneurs definitely have loans and most of them develop their business using money borrowed from other parties. If there is no calculation and we are too hasty in taking out a loan, we will be faced with problems.

Loans are productive, there is no problem as long as we understand the business we are running and the use of borrowed money will be much more targeted.
I agree with that and in fact there are many businessmen who have done that, whether for large or small businesses, of course they will use loan money to further enlarge their business so they can get bigger profits, that is a normal thing in business and I think they are not stupid people.
In fact, they are business actors who are afraid of the risk of taking out loans and it will be difficult to develop if they do not have large capital.

And indeed everything comes back to calculations, even though the risk is still there, but if you want to develop a business with loans, I think it's quite worth it.
It cannot be denied that in business debt is unavoidable, I think it is not a trap but rather an encouragement that makes the business grow. So in my opinion it is completely irrelevant if the person who owes the business is a fool.

If reviewed in more detail, debt in business can be used as a source of financing for business growth. By borrowing from suppliers, companies can expand their operations, increase production, or take advantage of larger business opportunities.
11  Local / Trading dan Spekulasi / Re: Mentalitas yang kuat juga diperlukan dalam trading jangka panjang on: June 26, 2024, 03:12:17 PM
Kalo yang paling utama ya tetap skill dan wawasan trading, sehingga akan memudahkan bagi seseorang untuk melakukan analisa, menetapkan strategi, serta melakukan evaluasi. Jika faktor tersebut diimbangi dengan mentalitas trading yang bagus, maka bukan hanya memberikan potensi cuan yang baik namun juga akan menghindarkan trader dari potensi kerugian yang lebih dalam karena bisa mengatasi emosi untuk tidak melakukan tindakan impulsif.
Benar gan, keseimbangan sangat diperlukan supaya tidak berakibat fatal terhadap keuangan. Karena setiap orang yang mengalami situasi merugi pasti akan merasakan tekanan mental yang kuat, apalagi hal itu dialami oleh para pemula yang suka ikut-ikutan. Namun selain itu, manajemen resiko juga mesti dipelajari agar mampu membuat keputusan yang tepat. Saya sendiri sebenarnya sangat ingin langsung terjun ke pasar trading, karena saya membaca ulasan agan agan di forum ini maka saya tahan dulu keinginan itu sampai memahami sedikit bagaimana pola kerjanya.
12  Local / Trading dan Spekulasi / Re: [Untuk Newbie] Alasan Untuk Tidak Trading Uang Pinjam on: April 29, 2024, 03:38:28 AM
Terimakasih gan udah berbagi tips nya dan sangat bermanfaat banget terutama buat saya. Memang trading menggunakan uang pinjaman sangat beresiko terutama jika melakukan pinjaman ke bank, pinjol, dsb karena disana selalu ada bunga. Bunga dan harga yang fluktuatif adalah faktor yang perlu diwaspadai. Karena jika harga naik pasti akan mendapatkan keuntungan tetapi jika harga turun itu akan menjadi awal petaka. Jika harga turun kamu akan kehilangan modal sekaligus tetap harus membayar pinjaman berikut bunganya yang kadang juga lumayan besar. Ini akan membuat kita terjerat di lingkaran utang dan pasti akan sulit untuk keluar.

Kalau boleh berbagi pengalaman gan saya dulu pernah melakukan trading crypto dengan menggunakan uang pinjaman, nominalnya 10jt. Uang pinjaman itu saya bagi ke beberapa coin. Minggu-minggu pertama hasilnya memuaskan karena harga naik bahkan keuntungan sudah hampir 2x lipat dari modal awal saya. Karena ngikuti Fomo saya terus hold, ternyata harga pada berjatuhan. Pusing lah saya pada saat itu sampai saya nunggak cicilan 3 bulan dan diteror sana sini. Tapi alhamdulillah dengan sisa modal beberapa bulan saya bisa kembalikan modal dan langsung saya tutup tuhh pinjaman. Sebenernya kalau dari trading saya bisa untung, cuman karena ada bunga dan denda keterlambatan jadinya rugi. Yaa begitulah pengalaman, kadan cuman bisa dijadikan pelajaran Smiley
Tentu saja pengalaman teman-teman semua akan menjadi pelajaran bagi saya selaku pemula yang masih sangat awam mengenai dunia trading. Sekilas sangat menakutkan jika kita tidak memiliki pengetahuan dan memilih mengambil uang dari bank atau pinjaman dalam bentuk lain untuk melakukan spekulasi trading, maksudnya jika gagal maka akan membuat masalah semakin runyam yang juga akan sangat berimbas pada psikologi.

Saya juga pernah terlibat kedalam dunia trading dengan gaya ikut-ikutan padahal saya sama sekali tidak memahaminya pada waktu itu, hanya saja saya tidak mengeluarkan uang yang banyak karena ada seorang teman yang selalu memberikan saran yang cukup baik. Jadi saat ini saya benar-benar tidak ingin lagi melihat sesuatu yang sedang viral lalu mengikutinya tanpa perhitungan sama sekali. Selain itu jika memang sangat ingin melangkah ke arah itu maka sebaiknya harus bermain dengan komunitas agar bisa selalu bertukar pendapat dengan teman-teman yang lain.
13  Local / Trading dan Spekulasi / Re: TRADER bukanlah PENGANGGURAN on: April 23, 2024, 03:38:45 PM
Trader bukanlah pengangguran dan trader juga bukan pekerjaan yang bisa membuat orang betah seperti bisnis atau pekerjaan lain.
Jika sudah rutin mendapatkan penghasilan 2-3 juta per bulan, fokus pada aktivitas trader sepenuhnya tampaknya tidak bagus karena menurut saya, trader juga tidak layak dijadikan sebagai pekerjaan utama tapi sampingan. Memang benar trader profesi yang bisa mendatangkan profit banyak dari target yang diinginkan serta bisa mendatangkan kerugian besar dalam waktu singkat.

Ngurusin orang darimana sumber pendapatannya sehingga bisa beli rumah, beli mobil dan lain-lain sudah tidak zaman lagi di zaman yang sudah serba canggih karena beraktivitas sambil berbaring juga bisa dapat uang seperti aktivitas trader. Zaman dimana sumber penghasilan tidak datang dari tahayul tapi dengan berpikir dan berbuat.
Saat ini trader merupakan salah satu aktivitas yang mampu mendatangkan cuan tanpa terikat dengan orang lain. Seorang trader akan selalu bisa melakukan aktivitasnya dimanapun ia berada selama fasilitas mendukung.

Saya juga sedang menggeluti kegiatan trading meski tidak begitu konsisten karena harus berbagi fokus dengan pekerjaan lain, tapi saya selalu meluangkan waktu untuk masuk ke pasar kripto.

Menurut saya trader adalah salah satu profesi unik yang menawarkan banyak manfaat yang tidak bisa ditawarkan profesi lain. Ini juga alasan mengapa saya memilih untuk terus belajar dan mempelajari seluk-beluk dari dunia trading itu sendiri.
14  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: BBM turun masyarakat sejahtera ? on: April 19, 2024, 05:04:28 PM

Mungkin om sendiri hanya melihat hal seperti itu disekitar tempat om berada saja, karena saya sendiri yang melihat di beberapa tempat lain yang menerima bantuan seperti BLT dan BPNT juga ada dipergunakan dengan sangat baik oleh yang menerimanya. Contohnya seperti memakai bantuan ala kadar itu untuk modal usahanya sehingga hal itu juga bisa cukup terbantu bagi mereka yang menerimanya walaupun di sebagian tempat lainnya saya juga pernah menemukan hal-hal yang tidak wajar seperti yang om katakan itu melalui bantuan BLT dan BPNT itu om. Tetapi yang namanya bantuan dari pihak pemerintah itu memang harus disalurkan dan disetujui oleh banyak pihak demi meringankan beban dari masyarakat miskin ini om, meskipun masih ada juga masyarakat yang tidak sadar dalam menggunakan bantuan tersebut untuk hal apa.

Ane sangat menghargai mereka-mereka yang mendapatkan manfaat dari BLT dan BPNT lalu mempergunakannya sesuai dengan tujuan dari Pemerintah atas bantuan sosial tersebut om . Memakai bantuan tersebut untuk menambah modal usaha sehingga uangnya bisa diputar dan menghasilkan lebih banyak uang lagi. Tetapi sayang sekali memang om ada beberapa oknum yang mempergunakan bantuan sosial pemerintah tersebut untuk hal-hal yang bersifat konsumsi seperti langsung membelanjakan makanan enak-enak atau untuk kegiatan yang tidak produktif lainnya. Oknum-oknum seperti inilah yang merusak asas tujuan dari BLT/BPNT itu sendiri om . Semoga ke depannya masyarakat sadar dan lebih bisa lagi dalam memanfaatkan bantuan BLT dan BPNT tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan.
Cukup menghargai bagi mereka yang mana sangat membutuhkan program tersebut,asal jangan salah sasaran saja .
Karena menurut saya masih banyak yang salah sasaran,masa iya orang yang berkehidupan lebih dari cukup masih dapat bantuan blt dan bpnt,ini pakta rumah nya cukup dari layak 2 tingkat dan punya warung yang isi nya lumayan banyak,terus punya penghasilan padi ber ton dari hasil garap sawah sendiri, masih kebagian yang namanya blt dan sebagai nya.
Ini ya yang dinamakan orang tidak mampu atau kurang mampu atau apa ya?

hal seperti itu sering terjadi di desa-desa, karna mereka dekat dengan aparatur desa, sering orang yang mampu mendapatkan bantuan seperti blt, karna nama-nama penerima blt itu didata di desa setempat, jadi siapa yang dekat sama mereka itulah nama yang di naikan ke penerima blt, sanak saudara kawan dekat dan kerabat dekat, mereka mampu dari segi ekonomi tetapi mereka tidak mampu menerima kenyataan mereka bahwa blt itu bukan hak mereka tetapi mereka juga pengen dapat bantuan blt itu karna sekarang orang yang pengen bantuan adalah orang dari kalangan mampu yang disayangkan adalah orang yang bener-bener layak menerima bantuan malah tidak ada namanya, karna tidak di data dengan bener oleh aparatur setempat, coba kalau bener-bener di data, pasti bantuan blt itu tepat sasaran tidak menyeleweng kepada orang yang mampu.
Moralitas para pemangku kepentingan terkadang patut dipertanyakan jika memang tindakan mereka sama sekali tidak memihak kepada masyarakat yang memang sangat layak untuk mendapatkan bantuan itu, akibat dari tindakan serakah yang begitulah membuat perekonomian di daerah sulit untuk maju dan berkembang. Coba kita bayangkan andai para oknum-oknum itu mampu bekerja dengan profesional maka sangat kecil kemungkinan masyarakat untuk terus hidup menderita. Saya sangat geram dengan ulah oknum yang seperti itu dan sudah seharusnya masyarakat memberanikan diri untuk melaporkan tindakan yang tidak terpuji itu kepada pihak yang berwenang dengan membawa data yang akurat.
15  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: mengapa banyak kaum muda enggan berhasa daerah? on: April 18, 2024, 04:07:00 PM

Ya peran dari orang tua juga memiliki pengaruh yang besar dalam mendidik dan mengajari tumbuh berkembangnya anak dari kecil sampai kelak dewasa, dengan didikan yang tepat maka akan membentuk karakter sang anak menjadi pribadi yang baik pula untuk masa depan.
Dengan salah satu didikan dari orang tua khususnya sang ibu dengan mengajari anaknya dari kecil menggunakan bahasa daerah dalam kesehariannya dan jika anak tersebut sudah pandai dalam berbicara bahasa daerah maka sang ibu harus mencoba mengajari bahasa lain supaya anak juga tahu bahwa banyak bahasa yang perlu diketahui dan juga bisa digunakan dalam berkomunikasi.
Orang tua memiliki peran yang sangat penting bagi pertumbuhan anak. Tapi sekarang ini memang hampir semua orang tua langsung mengajari anaknya dengan menggunakan bahasa Indonesia. Secara umum memang cukup bagus bagi sang anak karena mereka akan lebih mudah dalam beradaptasi dan menerima materi yang disampaikan di sekolah. Hanya saja jika semua anak menggunakan bahasa Indonesia dalam keseharian maka akan lama kelamaan akan menghilangkan bahasa daerah yang juga cukup penting untuk dilestarikan. Dalam konteks ini, selain orang tua maka pihak pemerintah melalui Dinas Pendidikan juga harus memberikan waktu untuk memasukkan mata pelajaran bahasa daerah atau boleh juga dengan menempatkan bahasa daerah pada setiap gambar atau petunjuk arah di area sekolah yang digabungkan dengan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.
16  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: MASA JABATAN KADES 8 TAHUN MAKSIMAL 2 PERIODE !! APA TANGGAPANMU!? on: April 03, 2024, 03:25:40 PM
Mereka menyampaikan bahwa ini adalah keinginan rakyat, bahwa ini permintaan dari rakyat. Tetapi pada demo kemarin kita bisa melihat ada sejumlah kades dan beberapa aparatur desa melakukan demo ke gedung DPR baru-baru ini. Apa yang mereka sampaikan bukanlah aspirasi dari masyarakat, melainkan dari diri mereka sendiri yang haus akan kekuasaan. Dan ini merupakan sebuah fenomena baru, dimana uang telah membutakan mereka. karena pada waktu-waktu sebelumnya itu tidak pernah ada, tetapi setelah adanya kebijakan pemerintah pusat mengenai dana desa yang jumlahnya itu terbilang cukup besar, yaitu berkisar pada 1-2 miliar per-tahunnya. Pada saat ini orang-orang berlomba-lomba untuk mendapatkan jabatan sebagai kepala desa dan yang lainnya terus mencoba untuk mempertahankan kekuasaannya. Dan apapun yang menjadi alasan mereka meminta perpanjangan masa jabatan kepala desa, itu semua hanyalah akal bulus mereka saja untuk mencapai apa yang mereka inginkan.
Jelas ini bukan kemauan rakyat, mereka berdalih dengan alasan agar warganya damai rukun tidak terlarut dalam suasana tidak nyaman karena ketegangan pilkades di rasa sangat tinggi.
Menurut saya pribadi itu alasan yang sangat kuno dan tidak efektif sama sekali, saya yakin berkembanganya teknologi dan zaman pasti akan di imbangi dengan SDM anak muda yang yang seimbang dan hal itu saya pikir tidak akan mungkin terjadi suasana panas saat pilkades di masa mendatang, karena jelas masyarakat sudah cerdas dan berpengalaman menilai pejabat di negeri ini.
Yang ada malah suasana panas antar calon kades yang besar-besaran modal untuk menjadi kades.

Badan legislasi DPR telah merancang masa jabatan Kades selama 8 tahun  membuat desa jadi musibah, RUU juga diatur dalam dana desa, ini akan lebih banyak berdampak dalam masyarakat sendiri sebab RUU tersebut dirancang terlalu tinggi. Pengesahan undang-undang nomor 6 tahun 2014 tentang desa tersebut menuai pro dan kontra. Ini terlalu politis mengigat saat ini banyak kader-kader desa atau anak-anak muda sudah banyak mengabdi didesa, dan perubahan itu terlalu besar semestinya jikapun masa jabatan dinaikan semestinta 1 tahun saja jangan langsung loncat terlalu tinggi, ini sangat berdampak dikarnakan SDM didesa sudah mulai ramai di desa desa.

saya pikir diperpanjangnya masa jabatan kades tentu tak berdampak langsung kepada SDM desa yang telah terlibat dalam jabatan di pemerintahan, kecuali kades itu sendiri yang memberhentikan aparaturnya jika melanggar dengan jabatan yang diembannya. Saya melihat revisi UU Desa itu lebih kepada melihat
RPJM yang telah disusun oleh kades demi menuntaskan selama satu periode (8 tahun). Jadi bisa kita lihat tidak ada kades yang menilai keputusan ini menjadi kontradiksi di lapangan. Dan saya tentu sangat mendukung keputusan pemerintah mengenai perpanjangan masa jabatan kades.
17  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: Bagaimana cara menghapus korupsi? on: March 25, 2024, 08:28:21 PM
Pertanyaan yang sanggat menarik,
memang korupsi di negara kita sudah sangat tidak terkendari bahkan sekelas Komisi Pemberantas Korupsi juga ikut terlibat dalam kasus Korupsi, pertanyaan ini sangat menarik di kompromi.
untuk menghapus korupsi menurut saya pemerintah harus merubah beberapa sistem seperti

-Perbaikan Sistem Hukum: Memastikan bahwa hukum yang ada ditegakkan secara adil dan konsisten, Memperkuat lembaga penegak hukum.

-Pendidikan dan Kesadaran Masyarakat: Mengedukasi masyarakat tentang dampak negatif korupsi.

-Penguatan Pengawasan: Meningkatkan mekanisme pengawasan publik terhadap kegiatan pemerintah dan swasta, misalnya melalui lembaga audit independen dan media.

-Kerjasama Internasional: Bekerjasama dengan negara lain untuk mengatasi korupsi lintas batas, misalnya dalam hal repatriasi aset yang diperoleh dari tindak korupsi.

-Pemberdayaan Lembaga Anti-Korupsi: Menguatkan lembaga-lembaga anti-korupsi seperti Komisi Pemberantasan Korupsi untuk melakukan penyelidikan dan penindakan terhadap korupsi.

menurut saya lima poin ini harus diterapkan untuk menghapus korupsi.
sangat setuju dengan 5 poin yang anda sebutkan,namun hal ini akan sulit untuk diterapkan karena sistem hukum yang di jalankan tidak ada ketegasan sehingga tekanan bagi tersangka tidak ada sedikitpun makanya setiap tahun korupsi terus terjadi,jika pemerintah membuat hukuman yang berat bagi yang terseret kasus korupsi misalnya hukum mati setiap yang melakukan korupsi maka saya yakin korupsi tidak akan kembali terjadi.

Berbagai macam cara telah dilakukan tapi korupsi di Indonesia semakin subur. Memang lima poin yang diuraikan itu sudah cukup baik demi meminimalisir bahkan untuk menghilangkan perbuatan keji itu, tapi lembaga manakah selama ini yang berani mengeksekusi sesuai dengan UU? Bahkan pihak KPK sendiri masih juga terlibat kedalam kasus seperti itu. Saya kira pemerintah harus membuat undang-undang yang benar-benar ampuh seperti UU penyitaan aset yang harus segera disahkan.
18  Local / Ekonomi, Politik, dan Budaya / Re: Jusuf kala resmi dukung anis apa efeknya on: December 25, 2023, 07:14:01 AM
selain mantan wapres jusuf kala juga mantan ketua umum golkar, yang tentu bisa membawa gerbong masa golkar
JK menurut saya cukup piawai bermain politik ketika dia bermain di zaman SBY dan Jokowi. Hal tersebut saya kira tidak memberikan dampak apa-apa terhadap suaranya Anis karena semua orang tahu bagaimana di bermain dua kaki seperti gaya dia dulu. Dia juga sudah tua dan kemungkinan besar tidak memberi efek apa-apa, mungkin juga bisa nambah suara tapi itu pun kecil hanya sebatas wilaya Sulawesi Selatan saja. Itu pun terpecah dengan suara2 tokoh makasar lainnya, jadi ya efek JK tersebut hanya seperti buih di lautan antara persaingan ganjar dan prabowo. Dalam artian tidak memberi efek suara besar ke anis.
JK tentu memiliki pandangan yang berbeda pada kontestasi Pilpres 2024. Kali ini ia tidak hanya mendukung demi dirinya sendiri melainkan dalam konteks yang lebih luas yakni tentang perubahan bagi bangsa. Meski ia sudah tua tapi saya pikir ia tetap memiliki pengaruh walaupun tak sebesar dengan tokoh lain yang terlibat dalam partai secara langsung.

Namun pemikiran JK untuk bangsa ini tetap akan menjadi acuan bagi rakyat Indonesia untuk bisa menentukan pilihan yang tepat sejalan dengan visi misi Anis dan Cak Imin. Permasalahan pada Pilpres ini tentu sangat terasa, akibat Prabowo yang memilih Gibran sebagai wakilnya tentu membuat beberapa orang sangat kecewa, saya yakin beberapa tokoh di Golkar pun juga tak memiliki pemikiran yang sama walaupun secara lembaga mereka mendukung pasangan nomor 2 tetapi saya yakin secara personal mereka akan lebih memilih Anis atau Ganjar. Yang jelas JK akan memengaruhi beberapa kader Golkar untuk menyebrang ke kandidat lain.
19  Economy / Economics / Re: Money and education on: March 07, 2023, 04:37:39 AM
currently education cannot guarantee that a person will achieve success, and everyone wants to get money including people who are not educated and many people who are not highly educated today already have a business that can get money and can make ends meet, actually success depends on maximum confidence and effort to be able to achieve all dreams, Although some people have studied higher education, until now they have not been able to feel success, maybe they have to try harder so that everything they learn can be useful.

I think education is very important as the initial foundation for self-management. In addition to being a means to add insight, education can hone skills in solving problems. Education can help to build a person's character and personality for the better in society. Education is a place for everyone to maximize their potential and talents.

But will education guarantee a person's success? of course not, but an educated person has a good chance of going in that direction.

There are various examples that we see in our respective environment. For example, after years of trying desperately and going into debt to go to college, many end up not being able to get the job they want. In addition, many university graduates become unemployed and are forced to work in fields that are not in accordance with their majors.

So in my opinion, someone who has earned a degree from a university is more likely to choose a job and not infrequently those who are able to open a business and are able to open up employment opportunities for other people.

In essence, Education and Finance are both important and must be a priority in life, success depends on how we are able to manage it.
20  Alternate cryptocurrencies / Altcoin Discussion / There are various types of COVID-19 vaccines, which one is better? on: September 15, 2021, 02:20:09 PM
The world already has various types of vaccines that have begun to be used to control the corona virus pandemic.

Throughout 2020, scientists around the world will continue to work hard to find the right vaccine to prevent this new disease.

What is the method of using this type of vaccine in your country, and is it mandatory for everyone?
Pages: [1] 2 »
Powered by MySQL Powered by PHP Powered by SMF 1.1.19 | SMF © 2006-2009, Simple Machines Valid XHTML 1.0! Valid CSS!