Judul yang digunakan pada topik ini tidak sepenuhnya benar dan tidak juga salah. Banyak penjudi yang salah kaprah hingga lupa kalau perjudian tidak pernah menjanjikan kemenangan, apalagi rasio kekalahan lebih besar dari kemenangan.
Kecanduan judi disebabkan karena terlalu bergantung pada angan-angan atau berharap dapat hoki, tapi jika di hitung secara keseluruhan jumlah uang yang telah dimenangkan lebih kecil daripada uang yang telah dihabiskan ditempat perjudian.
Pengendalian diri sangat diperlukan dalam perjudian, misalnya ketika kalah secara beruntun, mending berhenti sejenak, lalu kembali lagi beberapa jam kemudian. Saat memulai juga perlu mengontrol diri seperti memasang taruhan dalam jumlah kecil untuk melihat bagaimana hasilnya, jika dirasa sedang hoki dapat meningkatkan taruhan.
Bukan lagi hal aneh sih kalau banyak orang yang kecanduan judi karena emang masyarakat indonesia dibilang sdm rendah jadi mereka pikir mereka bisa mengubah hidupnya dengan berjudi karena ada kemenangan yang bisa mereka dapatkan terutama pada kalangan anak muda yang menjadi golongan paling banyak kecanduan. Ini permasalahan yang sulit diatasi sih, karena sebelumnya sempat ramai juga kasusnya tapi tidak ada tindakan tegas dari pemerintah, buktinya sampai sekarang masih aja saja yang melakukannya bahkan secara terang terangan juga.
Banyaknya orang yang kecanduan itu bisa dikatakan karena memang mereka menaruh harapan besar pada perjudian jadi mereka pikir kemenangan adalah hal yang mudah dan pasti didapatkan, padahal kenyataannya berbanding terbalik dengan itu.