Bitcoin Forum
May 01, 2024, 03:44:40 AM *
News: Latest Bitcoin Core release: 27.0 [Torrent]
 
  Home Help Search Login Register More  
  Show Posts
Pages: « 1 [2] 3 »
21  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [TANYA & DISKUSI] 9 Konsensus Blockchain, Mana Yang Terbaik? on: March 17, 2021, 12:43:09 PM
Sejauh ini, saya sudah mengetahui (hanya mengetahui) 9 Konsensus dalam Blockchain, namun saya kurang memahami secara keseluruhannya, mohon juga bimbingannya om jika saya salah berucap hehehe...

Di setiap kekurangan pasti ada kelebihan dan justru sebaliknya. Namun walaupun begitu, pasti ada yang terbaik di benak dan fikiran om - om disini.

Langsung saja om, komentar dengan Konsensus terbaik om agar kita diskusikan dengan membuat perbandingan antar konsesnsus lainnya.

1. Proof of Work (PoW)

2. Proof of Stake (PoS)

3. Delegate Proof of Stake (DPoS)

4. Proof of Capacity (PoC)

5. Proof of Elapsed Time (PoET)

6. Proof of Identity (PoI)

7. Proof of Authority (PoA)

8. Proof of Activity (PoA)

9. Proof of Person (PoP)
22  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [INFO] Mau Kirim, Mau Deposit di Situs Gamble | Pakai Saja FTX.com on: March 13, 2021, 09:47:52 AM
Halo om semua, saya hanya ingin memberikan sedikit info nih buat om om yang suka kirim-kirim cryptocurrency entah itu untuk mengirim pembayaran jasa seseorang, membeli barang ataupun deposit di situs gamble seperti Roobet, Duelbits dan situs gamble lainnya.

Saat ini FTX.com sedang mengadakan Promosi 100% Free Deposit & Withdraw (Sudah dari beberapa bulan lalu sih), jadi buat kamu yang suka kirim - kirim cryptocurrency, bisa coba penawaran dari FTX.com ini hehehe...

Jasa 100% Free Deposit & Withdraw dari FTX.com ini menurut saya hanya sebatas promosi di awal - awal saja, dan enaknya lagi di FTX.com ini kamu bisa memiliki cryptocurrency yang kamu inginkan walau dengan bermodalkan cryptocurrency lain, dengan artian kamu bisa convert dengan real price saat kamu convert (Convert juga free 100%)


UPDATE: Kemaren -  Kemaren Withdraw ETH dan Tokennya Gratis, namun karena Gas Fee yang terlalu tinggi, penawaran gratis withdraw di ETH dan tokennya hanya berlaku bagi pengguna yang HOLD minimal 150 FTX di Akun FTX.com

Semoga thread ini memberikan manfaat untuk orang - orang di SFI, khususnya yang memiliki volume transaksi yang kecil.
23  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [NEWBIE] Jangan Patah Semangat Untuk Aktif dan Berkontribusi Selalu... on: March 13, 2021, 01:40:58 AM
sekitar sebulan yang lalu... ada akun telegram yang chat saya mengeluhkan tentang sulitnya naik rank di dalam forum ini, dia bilang bahwasanya dia rasa, dia telah membuat thread yang lumayan bagus (ntah yang mana threadnya) setelah dia membaca tentang thread motivasi untuk naik rank.

Sedikit saran buat seluruh newbie di SFI khususnya buat newbie yang ngechat saya (mudah-mudahan melihat thread ini), jangan pernah putus asa dalam membuat atau menanggapi postingan, jika memang layak diberi merit, maka kamu akan mendapatkan merit.

Jangan takut juga untuk berbuat salah (yang tidak disengaja/disadari), om om di SFI bakal selalu akan mengoreksi dan meluruskan hehehe... , jangan karena newbie takut untuk membuat postingan...

Untuk Sekedar menjadi acuan motivasi, saya sudah merangkum postingan pertama para orang lama SFI di Forum ini, yuk silahkan dilihat hehehe...

Om Sapta
that would indeed be easier but i cant even access the config page... i tried by accessing 192.168.2.99 on my network and 192.168.1.99 when going thru doge's tutorial nothing seems to work

What is your S1's IP Address? 192.168.1.99? Then set your computer IP to 192.168.1.1 and connect directly to your S1, never have a problem with that.
Ga Ngerti Om Sad

Om dbshck
Wow get paid in bitcoins ! Cool !

And welcome in bitcoin world !
Selamat ya om @dbshck

Om royan
Quote from: roycilik link=topic=1958719.msg19901063#msg19901063
Quote from: manusiakarton link=topic=1958719.msg19901063#msg19901063
Permisi Agan" sekalian , ane mau sharing lagi nih
Ada ngga di antara agan semua yg mau mengenal Bitcoin  setelah terjatuh alias ( Ngga Ada Penghasilan Lain/Ngga Ada Kerjaan Lain ) ..??
sedih gan kl di critain ma, brawal dr coin yg brnama EDR
Ceritain yuk om, siapa tahu bisa menginspirasi yang lain, Btw EDR Coin Apa ya?

Om Husna QA
Sebelum saya gabung di forum ini, lebih dulu baca-baca aturan posting, dan beberapa istilah di forum ini, antara lain perbedaan post dan activity. Jadi bagi para newbie (seperti saya ini) baiknya sebelum posting pertanyaan, coba dulu di search topik yang sekiranya hendak ditanyakan. Smiley
Wih Penasaran nih lihat ekspresi om @Husna QA waktu ngelihat postingan pertamanya  Cheesy

Om ulum
Quote from: masulum link=topic=2336956.msg24069402#msg24069402
Dari pengalaman senior2 disini ternyata airdrop sangat menghasilkan ya. jadi pengen ikut meramaikan  Smiley
Bener om, tergantung penyedia airdropnya tapi

Om DroomieChikito
goodbye obama, welcome new imperialism, and hopefully to the third world war will erupt in this decade
6 Tahun lagi nih genap 1 Dekade  Cry, mudah mudahan ga ada perang

Om skarais
Quote from: skarais link=topic=1710170.msg18861989#msg18861989
sepertinya hal tersebut tidak akan terulang lagi karena sekarang harga btc tinggi,bagi saya yang bisa tergolong baru mengenal bitcoin rasanya agak sulit mendapatkan bitcoin,mungkin bagi mereka yang memiliki modal bisa melakukan perdagangan altcoin atau investasi,namun bagi yang kita yang non modal non skill tentunya hanya mampu mengerjakan captcha tiap hari untuk mendapatkan beberapa satoshi saja.
Saya yakin om skarais sekarang sudah tidak mengerjakan "capcay" lagi

Om Zaki
Quote from: AakZaki link=topic=839305.msg14813631#msg14813631
Lumayan laah dapat BTC 0.05 perbulan dari pada tidak dapat sama sekali.  Cheesy
Kalo sekarang Rp35JT an yaa om

Om kawetsriyanto
This is good news for crypto business. The price of each coin increases gradually. Hope coin market cap can grow positive and better. I believe crypto business still potential to earn good profit.
Kepercayaan om terbukti benar saat ini hehehe...

Om mu_enrico
Quote from: mu_enrico link=topic=1672881.msg27602361#msg27602361
IMO it's really good concept, however it's being used in a wrong direction.. not as a medium of exchange (transaction) but more like a store of value which bitcoin (and other coins) lack in underlying real value.

Future of money should be much more cheaper in terms of transaction, mining fees, faster, and more efficient in energy consumption
Yups, bener sekali om

Om joniboini
Quote from: joniboini link=topic=2094186.msg24329304#msg24329304
Quote from: Baperom link=topic=2094186.msg23801182#msg23801182
ga bisa withdraw(tarik balance) cma itu aja sih kalo depo rasanya masih bisa. mending registrasi gan, kan ga susah cma poto selfi  Grin
iya emang tinggal selfi sih, tapi cukup lama sih gan verifnya, ane 5 harian kalau gk salah, ketar-ketir juga nunggu verif ..
Sekarang kalo verif-verif maksimal 2 hari om hehehe...

Om ETFbitcoin
Quote from: ETFbitcoin link=topic=886357.msg9775924#msg9775924
Cara apa yang paling menguntungkan dalam mencari bitcoin menurut agan ?

Menurut ane gambling, signature & gambling adalah cara paling menguntungkan
Kalah Terus ane kalau gambling om Sad


Jadi, buat kamu para newbie yang lagi berjuang... tetaplah semangat dan memberikan kontribusi buat forum ini, terutama buat SFI.

Jangan jadikan Forum ini hanya sebagai ladang untuk mencari pundi" rupiah, tapi jadikan juga ladang untuk mencari ilmu dan menjalin hubungan yang baik dengan sesama member Smiley

Saya Juga hingga saat ini belum bisa menjadi seorang good poster, tetapi saya tidak berhenti untuk menerima masukan dan saran dari para suhu SFI.
Semoga kedepannya saya bisa menjadi seorang good poster yang layak.
24  Alternate cryptocurrencies / Altcoin Discussion / [Discussion] All About Yield.App (YLD) on: February 27, 2021, 08:13:20 PM
Hello Everyone, in this topic we will discuss everthing (Price, Product, Offer) related to Yield.App (YLD) Project...

Join Yield.App TG: https://t.me/yieldapp
for more information...
25  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [DISKUSI] SUDAHKAH SMARTPHONE (Android) KITA AMAN? on: February 25, 2021, 01:33:31 PM
PENDAHULUAN

Seiring berkembangnya zaman, dompet (wallet) bitcoin yang dahulunya hanya bisa dibuat atau digunakan menggunakan PC (Windows / Mac) saat ini sudah bisa diakses melalui Hardware wallet seperti Ledger Nano yang dikembangkan oleh Ledger. Tidak hanya itu bahkan dompet (wallet) crypto juga dapat dibuat/digunakan hanya dengan smartphone.

PEMBAHASAN

Biasanya orang-orang awam atau memang karena keterbatasan senjata (gadget) yang dimilikinya, mereka akan menyimpan File seperti JSON, Private Key ataupun Phrase di smartphone mereka.

Beberapa waktu yang lalu saya teringat langkah-langkah ketika saya meng-install sebuah aplikasi di Smartphone, nah didalam langkah-langkah tersebut ada 2 poin yang mengganjal di fikiran saya, berikut poinnya:

1. Izinkan Aplikasi Mengakses Gambar
2. Izinkan Aplikasi Mengakses File


Hal ini sangat-sangat berbahaya jika memang sang developer sebuah APK Android dapat mengakses Gambar & File secara langsung, saya sudah menelusuri lebih lanjut tentang perihal ini, namun saya tidak mendapatkan titik temunya hingga saat ini.

So, yang ingin saya diskusikan di topik ini adalah 1 poin penting, yakni:

1. Apakah Developer sebuah APK benar-benar dapat mengakses Gambar ataupun File kita, jika kita mengizinkannya?

Siapa tau di forum ini ada yang bekerja sebagai Developer APK, mungkin bisa menjawab persoalan dalam diskusi ini.

DAFTAR PUSTAKA
[1] https://m.liputan6.com/hot/read/3948120/7-cara-mengetahui-aplikasi-palsu-dan-berbahaya-di-play-store-agar-hp-aman
[2] https://www.google.com/amp/s/jabar.tribunnews.com/amp/2018/03/14/jangan-sembarang-beri-izin-aplikasi-akses-ponsel-anda-hati-hati-rawan-penyadapan
26  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [OPINI] REKAYASA IDE UU TENTANG MATA UANG PASAL 21 AYAT 1 on: February 21, 2021, 06:06:28 AM
Disclaimer: Tujuan dari Thread ini adalah menyampaikan sebuah ide untuk bagaimana cara agar dapat menjual atau membeli sesuatu di Marketplace baik tradisional maupun modern dengan Digital Assets seperti Bitcoin dan Altcoins secara tidak langsung.


PENDAHULUAN

Indonesia Merupakan Negara berdaulat yang terletak di Asia Tenggara (Southeast Asia), Rupiah Indonesia atau Rupiah adalah mata uang resmi yang berlaku di negara Indonesia. Mata uang ini dicetak dan diatur penggunaannya oleh Bank Indonesia dengan kode ISO 4217 IDR.

Bitcoin adalah sebuah uang elektronik yang dibuat pada tahun 2009 oleh Satoshi Nakamoto. Nama tersebut juga dikaitkan dengan perangkat lunak sumber terbuka yang dia rancang, dan juga menggunakan jaringan peer-ke-peer tanpa penyimpanan terpusat atau administrator tunggal di mana Departemen Keuangan Amerika Serikat menyebut bitcoin sebuah mata uang yang terdesentralisasi.

Tidak seperti mata uang pada umumnya (Rupiah), bitcoin tidak tergantung dengan mempercayai penerbit utama. Bitcoin menggunakan sebuah database yang didistribusikan dan menyebar ke node-node dari sebuah jaringan P2P ke jurnal transaksi, dan menggunakan kriptografi untuk menyediakan fungsi-fungsi keamanan dasar, seperti memastikan bahwa bitcoin-bitcoin hanya dapat dihabiskan oleh orang memilikinya, dan tidak pernah boleh dilakukan lebih dari satu kali.

Oleh karena alasan-alasan seperti Desentralisasi dan juga regulasi pada " UU Tentang Mata Uang Pasal 21 Ayat 1 ", pada Q4 tahun 2017 Pemerintah Indonesia mendeklarasikan bahwasanya Bitcoin CS dilarang di Indonesia.

Namun Sejak 2018, mata uang kripto telah ditetapkan untuk diperlakukan sebagai komoditas dan kemudian otoritas regulasi dan pengawasannya diberikan kepada Bappebti.



PEMBAHASAN

Seperti yang tertulis di paragraf akhir pendahuluan, bahwasanya saat ini mata uang kripto telah diperlakukan sebagai komoditas. Kemudian ada sedikit ide yang terfikir oleh saya bagaimana cara merekayasa UU Tentang Keuangan Pasal 21 Ayat 1 yang melarang Bitcoin Sebagai Alat Tukar.

Pernahkah om, agan, abang semua disini bermain-main ke Mall atau Bandara yang ada Exchangernya? atau pernah tahu yang namanya Money Exchange?

Di Sebuah Mall di Medan saya pernah melihatnya, dan terlihat beberapa waktu bahwa orang menukar USD dan EUR kepada sang exchanger tersebut. Jika berdasarkan UU Tentang Mata Uang Pasal 21 Ayat 1, maka hal ini termasuk ilegal.

Tetapi mengapa tidak menjadi masalah?

Hal ini dikarenakan Valuta Asing (Valas) dipandang sebagai komoditas bukan sebagai alat tukar.

Komoditas adalah sesuatu benda nyata yang relatif mudah diperdagangkan, dapat diserahkan secara fisik, dapat disimpan untuk suatu jangka waktu tertentu dan dapat dipertukarkan dengan produk lainnya dengan jenis yang sama, yang biasanya dapat dibeli atau dijual oleh investor melalui bursa berjangka. Secara lebih umum, komoditas adalah suatu produk yang diperdagangkan, termasuk valuta asing, instrumen keuangan dan indeks.

Kembali lagi ke paragraf terakhir Pendahuluan yang menyebutkan bahwa Sejak 2018, mata uang kripto telah ditetapkan untuk diperlakukan sebagai komoditas dan kemudian otoritas regulasi dan pengawasannya diberikan kepada Bappebti.



KESIMPULAN

Kita sebagai pengguna atau pegiat cryptocurrency dapat memanfaatkan hal ini sebagai alasan untuk membuat exchanger offline di Marketplace Tradisional atau Modern seperti kasus Money Changer di Mall atau Bandara.



DOKUMENTASI

1. Stand Bitcoin di Bucharest (Ibukota Romania)             2. ATM Bitcoin di Africa bernama BTM (Bitcoin Teller Machine)

                                         



DAFTAR PUSTAKA

[1] https://id.wikipedia.org/wiki/Rupiah#:~:text=Rupiah%20Indonesia%20atau%20Rupiah%20adalah,ini%20dengan%20nama%20%22perak%22.
[2] https://id.wikipedia.org/wiki/Bitcoin
[3] https://www.bbc.com/indonesia/indonesia-42265038
[4] https://m.merdeka.com/bandung/halo-bandung/bagaimana-asal-mula-perdagangan-forex-201218c.html#:~:text=Pasar%20forex%2C%20juga%20dikenal%20sebagai,(dagangan%20FX)%20sebagai%20komoditas.
[5] https://id.wikipedia.org/wiki/Komoditas
[6] https://www.reddit.com/r/Bitcoin/comments/b0yxl0/bitcoin_stand_in_bucharest_romania/
[7] https://www.japantimes.co.jp/news/2020/09/10/business/tech/bitcoin-real-world-africa/
27  Other / Beginners & Help / [INFO] A LIST OF SPOT TRADING FEE ON EVERY EXCHANGES MARKET on: February 18, 2021, 08:23:29 AM

INTRODUCTION
This Topic Created Just For Information, To Make it Easier for People to Compare Trading Spot Fee Without Checking Browser Back and Forth, Hopefully This Topic Will Serve Any Purpose.



1.Binance
2.Huobi
3.Coinbase Pro
4.Kraken
5.Bitfinex
6.Bithumb
7.Bitstamp
8.Kucoin
9.Bittrex
10.OKEX



1.Binance




2.Huobi

Note: Using Huobi Token as Fee

Note: Only For Professional Level Huobi Users



3.Coinbase Pro

Note: The Higher Your Trading Volume, The Lower The Fee Will Be(30 Days Period)



4.Kraken

Note: The Higher Your Trading Volume, The Lower The Fee Will Be(30 Days Period)



5.Bitfinex

Note: Note: The Higher Your Trading Volume, The Lower The Fee Will Be(30 Days Period) + More Discount If You are a LEO Holder



6.Bithumb


Note: The Fee Only 0,05% - 0,1%



7.Bitstamp

Note: Note: The Higher Your Trading Volume, The Lower The Fee Will Be(30 Days Period)



8.Kucoin

Note: Note: The Higher Your Trading Volume, The Lower The Fee Will Be(30 Days Period) + More Discount If you are a KCS Holder



9.Bittrex

Note: The Higher Your Trading Volume, The Lower The Fee Will Be(30 Days Period)



10.OKEX

Note: The Higher Your Trading Volume, The Lower The Fee Will Be(30 Days Period), It also Has a VIP Feature.



CLOSING
This Topic Will be Updated Everytime I Have the Chance in My sparetime Until It Reach 50 top CMC Market List.


28  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [INFO] DAFTAR FEE SPOT TRADING DI BERBAGAI TOP CRYPTO EXCHANGE on: February 17, 2021, 04:37:22 AM

PENDAHULUAN
Thread ini dibuat hanya sebatas informasi belaka, untuk memudahkan orang-orang board Indonesia dalam membandingkan harga secara langsung tanpa harus bulak-balik buka Browser jika berniat untuk melihat fee trading (trading fee). Semoga thread ini bermanfaat.



1.Binance
2.Huobi
3.Coinbase Pro
4.Kraken
5.Bitfinex
6.Bithumb
7.Bitstamp
8.Kucoin
9.Bittrex
10.OKEX



1.Binance




2.Huobi

Note: Menggunakan Huobi Token sebagai Fee

Note: Hanya untuk professional user's Huobi



3.Coinbase Pro

Note: Semakin besar volume trading maka akan semakin murah fee nya (periode 30 hari)



4.Kraken

Note: Semakin besar volume trading maka akan semakin murah fee nya (periode 30 hari)



5.Bitfinex

Note: Semakin besar volume trading maka akan semakin murah fee nya (periode 30 hari) + Potongan lebih jika seorang holder LEO



6.Bithumb


Note: Fee di bithumb flat antara 0,05% sampai 0,1% berlaku pada Maker ataupun Taker di tiap-tiap coinnya



7.Bitstamp

Note: Semakin besar volume trading maka akan semakin murah fee nya (periode 30 hari)



8.Kucoin

Note: Semakin besar volume trading maka akan semakin murah fee nya (periode 30 hari) + Potongan lebih jika seorang holder KCS



9.Bittrex

Note: Semakin besar volume trading maka akan semakin murah fee nya (periode 30 hari)



10.OKEX

Note: Semakin besar volume trading maka akan semakin murah fee nya (periode 30 hari), serta adanya fitur Pengguna VIP.



PENUTUP
Thread ini akan saya update setiap memiliki kesempatan buat update hingga 50 TOP exchange CMC jika bisa dan mampu memberi manfaat kepada board Indonesia...


29  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / Investigasiku Tentang Satoshi Oleh Pmalek on: February 12, 2021, 01:54:42 AM

Thread ini di translate oleh saya pribadi dan sudah meminta izin kepada Pmalek, Thanks before to Pmalek  Wink
jika agan-agan mau ke thread aslinya bisa langsung kesini: My investigation on satoshi

KATA PENGANTAR
By the way, di dalam thread ini saya akan menggunakan kata saya dengan aku, agar lebih mudah unduk di cerna oleh fikiran hehehe, selain itu agar pembuat pembaca ikut terlibat kedalam isi cerita Pmalek ini. Dan walaupun thread aslinya di pos beberapa bulan kebelakang, saya rasa saya perlu untuk menyampaikan info ini di SFI hehehe... hoping everyone enjoy it.

Aku ingin memulai ini dengan mengatakan bahwa jika aku tahu siapa satoshi, aku tidak akan pernah mengungkapkan identitasnya untuk menghormati apa yang telah ia berikan kepada kita. Ini adalah pilihannya untuk tetap anonim dan mungkin memilih untuk melanjutkan pekerjaannya dari bayang-bayang. Masih menjadi misteri siapa pria itu, tetapi melihat data yang tersedia untuk publik tidak akan mengganggu privasinya.

Setelah membaca laporan The Chain Bulletin yang menyimpulkan bahwa satoshi tinggal di Inggris saat mengerjakan Bitcoin dan mungkin juga orang Inggris, aku memulai penelitianku sendiri. aku perlahan-lahan menelusuri keseluruhan 27 halaman riwayat kiriman satoshi.

Tujuanku adalah memeriksa ejaannya dan menemukan kalimat atau frasa untuk menentukan apakah itu ditulis oleh orang Inggris. Apakah dia tinggal di London atau di tempat lain, tidak dapat ditentukan dari postingannya.

Jika ada rekaman saat dia berbicara secara langsung, mungkin tugas ini akan jauh lebih bisa diatur. Karena aku tidak memilikinya, aku harus fokus pada beberapa perbedaan ejaan antara AS dan Inggris British.

Mari kutunjukkan apa yang ku maksud...

1. Dalam bahasa Inggris AS, kamu dapat melihat bahwa huruf 'z' lebih sering digunakan daripada huruf 's' pada kata-kata seperti modernized, formalized, optimization. Sementara bentuk British akan seperti The British forms would be modernised, formalised, optimisation.

Berikut ini beberapa contoh postingan satoshi, jadi kamu bisa memeriksa sendiri apakah dia menggunakan ejaan Inggris atau AS.

A)
We could potentially schedule a far in future block when Bitcoin would upgrade to a modernised arrangement with the Merkle Tree on top, if we care enough about saving a few bytes.
- Ejaan bahasa Inggris AS modernized. modernised adalah varian Inggris British.

B)
Priority is a more formalised version of the concept you're describing.
- Sama seperti contoh di atas. Dalam bahasa Inggris AS, kamu akan mengeja kata ini formalized, tetapi satoshi mengejanya formalised.

C)
The key was Gavin's idea for prioritising transactions based on the age of their dependencies.
- Contoh lain satoshi yang menggunakan bentuk ejaan Inggris dengan kata-kata seperti prioritising, bukan prioritizing, yang akan digunakan oleh orang Amerika.

D)
There's something with MinGW's optimisation, I'm not sure but maybe a problem with 16-byte alignment on the stack...
- Contoh lain di mana satoshi mengeja kata dengan 's', bukan menggunakan cara Amerika dengan 'z'.

2. Di Inggris (UK), kata seperti colour atau honour dieja dengan 'ou'. Orang Amerika AS cenderung mengabaikan 'u'. Mereka akan mengeja dua kata ini sebagai color atau honor. Kalau bicara tentang satoshi, aku dapat menemukan kedua bentuk tersebut di postingannya. Sayangnya, aku tidak memiliki banyak contoh untuk ditunjukkan.

A)
The foreground is now exactly the same colour as the BC in the old one.
- Dalam contoh ini, ia menggunakan varian Inggris.

Tetapi Satoshi juga menggunakan bentuk AS. Dia hanya tidak terlalu memperhatikannya sepanjang waktu, atau mungkin dia juga akrab dengan cara ejaan Amerika, jadi dia mengadopsi kedua bentuk tersebut.

Berikut ini contohnya:

B)
I have to guess it has something to do with your display color depth selection.
- Seperti yang dapat kita lihat pada contoh di atas, satoshi menggunakan bentuk AS.

3. -Ada perbedaan antara bagaimana kata 'dependent / dependant' dieja dalam bahasa Inggris Amerika dan Inggris British. Orang Amerika akan mengeja kata tersebut dengan 'e', ​​tetapi kita dapat melihat bahwa satoshi menggunakan gaya Inggris dan mengejanya dengan 'a'.

Kamus Merriam-Webster menjelaskan perbedaannya dengan sempurna:

Quote
What to Know
The difference between dependent and dependant is merely a matter of preferred spelling. "Dependent" is the dominant form in American English for both the noun and adjective,
while in British English, "dependant" is more common for the noun. "Dependent" is still used to indicate the adjective form in British English but its use in this form is uncommon.

Sumber: https://www.merriam-webster.com/words-at-play/spelling-variants-dependent-vs-dependant

Inilah cara satoshi mengeja kata di salah satu posnya:

A)
The OP_BLOCKNUMBER transaction and all its dependants would become invalid.


Beberapa hal menarik yang kutemukan saat membaca postingan satoshi:

- Dia sering menyebut blockchain sebagai 'block chain'. Ada banyak contohnya, berikut dua contohnya:

A)
You do need to have downloaded the complete block chain (currently 71040 blocks) before you'll see any confirms..

B)
0.3.2 has some security safeguards to lock in the block chain up to this point and limit the damage a little if someone gets 50%.

- Dia menyebut input dan output sebagai inpoints dan outpoints. Apakah ada yang tahu kapan dan mengapa istilah ini diubah menjadi input dan output?

A)
The network would track a bunch of independent outpoints.  It doesn't know what transactions or amounts they belong to.  A client can find out if an outpoint has been spent, and it can submit a satisfying inpoint to mark it spent.  The network keeps the outpoint and the first valid inpoint that proves it spent.  The inpoint signs a hash of its associated next outpoint and a salt, so it can privately be shown that the signature signs a particular next outpoint if you know the salt, but publicly the network doesn't know what the next outpoint is.

Contoh lain:

B)
The challenge is, how do you prove that no other spends exist?  It seems a node must know about all transactions to be able to verify that.  If it only knows the hash of the in/outpoints, it can't check the signatures to see if an outpoint has been spent before.

- Meskipun ini tidak dapat digunakan sebagai bukti konkret bahwa satoshi berasal dari Inggris, hal ini terdengar seperti sesuatu yang akan dikatakan oleh orang Inggris, bukan orang Amerika.

A)
Sorry to be a wet blanket.  Writing a description for this thing for general audiences is bloody hard.

'Bloody' adalah penguat yang tidak umum di Amerika. Kamu akan jarang mendengar orang Amerika berkata: "That is bloody difficult to do".

Inilah yang dikatakan BBC tentang itu:

Quote
Bloody is an all-purpose intensifier that, according to the Oxford English Dictionary, once qualified as the strongest expletive available in just about every English-speaking nation except the United States.
Sumber: https://www.bbc.com/culture/article/20151109-english-speakers-or-not-brits-and-americans-swear-in-different-languages


Itu dia. Aku berharap dapat menemukan lebih banyak contoh. Jika kita memiliki bukti lain semisal, soccer/football, sidewalk/pavement, fries/chips, pants/trousers ... kita akan punya lebih banyak bukti. Tapi aku masih merasa bahwa satoshi adalah orang Inggris.

Bagaimana menurutmu?

30  Local / Altcoins (Bahasa Indonesia) / [INFO] List Wallet Teraman Pada Berbagai Jaringan Terkenal Saat Ini on: February 11, 2021, 05:34:15 PM
1. ETH ERC20
TrustWallet
imToken
MetaMask

2. ETH SMART CHAIN / BNB SMART CHAIN BEP20
TrustWallet
Safepal

3. ETH HRC20 or HT / HECO / HUOBI ECO CHAIN
TokenPocket
HuobiWallet

4. Address TRC20
TrustWallet
TronLink
Klever

5. Address EOS
Wombat
Lynx

Buat teman-teman yang masih punya saran wallet aman lainnya bisa di share di sini, ntar asya masukin ke listnya hehehe
31  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [OPINI] Ingin Mendapat Keuntungan di Cryptocurrency? Konsep Beragama Jalannya... on: February 11, 2021, 02:55:55 AM
Tidak sengaja pagi tadi saya membuka facebook dan menemukan banyak sekali curahan-curahan kekesalan orang-orang yang loss yang disebabkan karena FUD ataupun hal-hal yang berbau negatif lainnya...

Dan ketika saya melihat profilnya 1 per 1 orang-orang ini, mereka merupakan seorang newbie yang pastinya buta dalam hal analisis teknikal dan cara lain dalam menganalisa harga...

So, cuma 1 sih saran buat orang-orang seperti mereka ini, yakni Jadikan Cryptocurrency yang dipegang ini seperti mereka memeluk agama mereka dengan Landasan dasar Iman (Yakin). Hehehe
32  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [FLASH INFO] Saat Ini Hanya 0,27% Orang di Dunia Yang Bisa Memiliki 1 Bitcoin on: February 07, 2021, 05:28:04 PM
Sebenarnya postingan ini hanya sekedar intermezzo, jadi jangan terlalu dibuat serius hehehe...

Sekitar 7 Jam yang lalu kalau tidak salah, Twitter Binance membuat cuitan terkait Bitcoin yang dimana di tweet itu dibahas mengenai presentase orang yang dapat memiliki 1 Bitcoin saat ini...

Berikut Infografisnya:


Walau mungkin ada orang-orang yang pernah mengkalkulasikan hal ini secara personal, tetapi dengan terbitnya cuitan dari Market Terbesar Dunia saat ini (Binance), ini mungkin bisa menjadi suatu fakta unik yang baru diketahui beberapa kalangan... dan jelas ketika seorang yang paham dan memiliki cukup modal untuk membeli Bitcoin, pastinya tidak akan menyianyiakan kesempatan ini.

NOTE: Presentase bisa saja berkurang atau bertambah seiring banyaknya natalitas dan mortalitas yang terjadi, namun berdasarkan postingan berita terkait natalitas yang dimuat oleh Bisnis.com, maka presentase orang yang dapat memiliki 1 Bitcoin akan semakin mengecil.

Berita: https://teknologi.bisnis.com/read/20200717/84/1267441/populasi-bumi-diperkirakan-88-miliar-pada-2100-di-bawah-proyeksi-pbb
33  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / ALASAN NIGERIA LARANG BITCOIN | LEBIH DARI HANYA SEKEDAR BITCOIN on: February 06, 2021, 05:30:48 PM
PEMERINTAH NIGERIA LARANG BITCOIN


Setelah melakukan beberapa penelusuran, sebelum masuk ke pembahasan disini saya menegaskan bahwa larangan cryptocurrency di Nigeria itu lebih dari sekedar masalah cryptocurrency.

Pada 5 Februari 2021 kemarin, CBN atau Central Bank Nigeria secara resmi melarang segala transaksi yang berkaitan dengan Bitcoin dan cryptocurrency lain. Berbeda dengan masalah-masalah cryptocurrency lainnya dimasa lampau seperti tentang keamanan atau hal yang berkaitan dengan suatu hal illegal, Bitcoin dilarang di Nigeria dikarenakan aksi protes massa untuk menumbangkan SARS.

Q: Apa itu SARS (Special Anti-Robbery Squad)?
A: SARS atau Special Anti-Robbery Squad ini adalah satu kesatuan polisi di dalam negara Nigeria.


Konflik massa dengan SARS dimulai dengan adanya video viral seorang pemuda yang dipukuli secara brutal oleh SARS ini, serta tidak adanya tindakan yang tegas dari pemerintahan Nigeria terkait hal itu.

NOTE: Saya sudah melakukan penelusuran lebih lanjut, sampai mencoba meminta video tersebut ke komunitas-komunitas cryptocurrency Nigeria di Telegram, tetapi saya mendapatkan hasil yang nihil.

Masyarakat kemudian berbondong-bondong membentuk sebuah gerakan yaitu gerakan EndSARS.

Lantas Apa hubungannya dengan Bitcoin dan crypto lainnya?

Jadi, gerakan EndSARS ini membuat sebuah penggalangan dana untuk membantu kekuatan logistik di dalam aksi-aksi gerakan dan cara penggalangan dananya itu dengan menggunakan Bitcoin dan Altcoins lainnya SETELAH PEMERINTAH MEMBLOKIR SEMUA REKENING UNTUK DONASI EndSARS DI SEMUA BANK (WAAAAAOOWWWW JADI INGAT JAMAN PAK SOEPARTO)

So, kejadian ini sangat konyol... tak ada sangkut pautnya dengan tingkat keamanan keuangan atau hal lainnya yang berbau "RISK".

Itulah semua rangkaian yang saya dapat ketika melakukan penelusuran, disini saya mendapati beberapa kesimpulan dengan tanpa sangkut paut Bitcoin dan Altcoins yakni sistem Pemerintahan di Nigeria saat ini hampir menuju OTORITER dengan serangkaian peristiwa yang terjadi saat ini di sana.

Saya rasa saya wajib memberitakan hal ini disini, karena sampai saat ini belum ada media Indonesia yang membahas secara "TUNTAS" masalah Bitcoin yang di larang disana... semoga bermanfaat.

PENTING: Saat ini Nigeria menempati urutan ke 2 dalam perdagangan cryptocurrency setelah Amerika Serikat
34  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [NEWBIE] MENGENAL KUSTODIAN WALLET DAN NON-KUSTODIAN WALLET on: November 01, 2020, 05:18:09 AM
35  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [INFO] PAYPAL AKAN MENGADOPSI CRYPTOCURRENCY? INI FAKTANYA... on: October 24, 2020, 07:50:31 PM
Belakangan ini banyak sekali berita rilisan yang menyebutkan PayPal akan mengadopsi Cryptocurrency di dalam Platform mereka, hal ini berdampak baik bagi beberapa komoditas Crypto seperti Bitcoin, sehingga hanya dalam waktu singkat saja harga Komoditas Bitcoin melonjak naik.

Dalam proses pengadopsian fitur ini, PayPal tidak hanya berjalan sendiri. Namun menggandeng sebuah perusahaan asal Amerika Serikat yang bermarkas di Kota New York, yakni Paxos Trust Company LLC.

For Your Information:
PAX (Crypto Backed By Real Dollars) , PAXG (Crypto Backed By Real Gold) dan Exchange itBit merupakan kelolaan perusahaan Paxos Trust Company LLC.

Kabarnya Fitur Cryptocurrency di PayPal ini akan mulai diluncurkan pada awal atau medio tahun 2021 mendatang.

Namun apakah kerjasama PayPal dan Paxos dalam mengadopsi Cryptocurrency di Platform PayPal ini sesuai harapan kita semua? maksud saya seluruh orang yang terlibat di dalam dunia atau industri Cryptocurrency ini.

Faktanya, bahwa harapan mutlak dari semua orang yang berkecimpung di dunia crypto bertolak belakangan dengan yang ingin dijalankan PayPal di Platformnya, kita tidak akan bisa mengirim ataupun menerima Bitcoin dari PayPal, Bitcoin yang berada di PayPal hanya bisa di dapatkan dengan membeli menggunakan uang yang berada di Rekening PayPal, dan Penggunaanya yang hanya sebatas Jual-Beli di Platform serta pembelian kepada merchant PayPal di seluruh dunia.

Kita tidak bisa menggunakannya se leluasa kita, tidak seperti di Exchange maupun wallet kita, yang dapat kita kirim ataupun kita menerima komoditas crypto.

KUTIPAN

“Saya bisa memahami kegembiraan para pendukung aset kripto soal langkah PayPal itu. Namun, sebagian besar mengabaikan fakta bahwa PayPal membatasi transfer aset kripto ke wallet lainnya,” kata Jake Chervinsky, Penasihat Umum di Compound Finance, dilansir dari Forbes.

“berita PayPal itu secara keseluruhan melalahirkan optimisme, tetapi mengambil dua langkah maju dan satu langkah mundur,” Kata Brad Garlinghouse, CEO Ripple.
36  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [DISKUSI] DIBALIK CHANNEL YOUTUBER YANG DI HACK on: August 01, 2020, 04:01:10 PM
PENGANTAR

Baru-baru ini jagat dunia crypto dan youtube dihebohkan dengan fenomana channel youtuber-youtuber ternama yang terkena hack, banyak indikasi dari orang-orang bahwasanya youtuber tersebut atau mungkin lebih tepatnya tim youtuber tersebut mengakses suatu hal yang berbau virus ataupun malware yang mengakibatkan channel youtuber tersebut di hack.

STUDI KASUS

Pada tanggal 30 Juli tepatnya, saya mengakses board Service dengan tujuan untuk melihat-lihat perkembangan apa yang mungkin bisa saya garap disana, kemudian saya tertarik untuk memasuki topik yang berjudul Looking to hire someone 600 usd a month.

Linknya: https://bitcointalk.org/index.php?topic=5265601.0

Tanpa berfikir lama, saya langsung membuat PM a.k.a Personal Message kepada si pembuat topik dan melampirkan akun telegram saya agar nanti dia bisa menghubungi saya.

Pada Tanggal 31 Juli saya mendapati bahwa ada pesan masuk dari seseorang yang bernama Marios di Telegram saya, dan saya yakin bahwa ini si pembuat topik karena username BTT nya yang bernama Marios juga.

Kemudian saya langsung bertanya, tentang penawaran yang dibuatnya di BTT dan yang benar saja... pekerjaan yang dia tawarkan adalah melakukan SPAM email kepada pemilik channel yang subscribernya mulai dari 20K - 200K.

Berikut Bukti Percakapan Kami...



Note: Pembaca dapat membaca full isi percakapan, agar dapat memahami lanjutan pemaparan saya...

KESIMPULAN

Pada studi kasus diatas saya meyakini bahwasanya ini yang mengakibatkan channel-channel youtuber terkena hack, yakni dengan diiming-imingi uang senilai 80.000 USD... siapa yang tidak tergiur???

Analisis saya diperkuat dengan komentar salah satu pengguna facebook yang tergabung di dalam grup youtubers bahwa dia hanya memiliki 50K subscriber dan channel dia juga ikut terkena hack.

Note: saya tidak bisa memaparkan screenshot karena terlanjur saya close facebook dan lupa nama yang membuat postingan.

Lalu, bagaimana dengan Youtuber yang kira-kira tidak ada apa-apa nya uang senilai 80.000 USD? Kenapa Bisa Kena Juga? Who Know...?

Sekian pantikan dari saya, mudah-mudahan kita dapat berdiskusi di dalam thread ini Smiley
37  Economy / Services / [VOLUNTEER] HIRE ME TO YOUR PROJECT AS COMMUNITY MANAGER on: July 30, 2020, 01:30:15 AM
Hello Everyone, I'm Searching for more experience on Cryptocurrency world....
If you Have any cryptocurrency Project who need Global Community Manager Especially Indonesia Community Manager, You Can Hire Me in There.

Salary? I'm just volunteer :v

I'm Only Accepted Real Project, ONLY REAL PROJECT

Let me Learn more about cryptocurrency world (your project) as Community Manager.

Contact Me Here:
Telegram: t.me/Afif_MG
Email: Afif.mg98@gmail.com

FROM INDONESIA WITH LOVE
38  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [SCAM] Hati-Hati Telegram Indodax Palsu on: July 28, 2020, 11:30:49 AM
Beberapa waktu lalu ada yang chat saya melalui telegram, yang dimana orang ini telah tertipu hampir 4 Juta rupiah karena melakukan interaksi dengan Telegram Indodax Palsu.

Group Telegram: t.me/indodax3
Note: Group ini membuat pengaturan untuk member tidak diizinkan melakukan chat dan diharuskan menghubungi CS yang terlampir di Bio Group

CS: @Indodax_cs

Bahkan parahnya lagi, mereka nyantumin exchanger partner indodax seperti AHAS Exhanger, tetapi bukan AHAS yang asli.

FYI, kejadian ini sudah saya laporkan ke Indodax melalui CS untuk segera buat announcement di Telegram Channel mereka, tapi hingga saat ini saya tidak melihat tindak lanjut dari indodax sendiri.

Mudah-mudahan dengan adanya pemberitahuan ini, orang-orang disini dapat terhindari dari indodax palsu ini khususnya para newbie, karena yang chat saya kemaren itu merupakan seorang newbie yang ingin coba-coba trading cryptocurrency.
39  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [TUTORIAL] CARA MEMBUAT PRIVATE KEY DARI KATA-KATA on: July 22, 2020, 12:06:39 PM
TUJUAN DARI THREAD INI:
Agar anggota forum ini dapat mengetahui apa yang saya ketahui tentang judul topik, khususnya bagi anggota-anggota baru yang masih banyak butanya seperti saya mengenai hal-hal seperti ini.

DAFTAR ISI:
1. APA ITU SHA256
2. CARA MERUBAH STRING KEDALAM SHA256
3. KEGUNAAN TUTORIAL
  • MEMUDAHKAN PENGGUNANYA
  • MEMBUAT TEKA-TEKI (QUIZ)

PEMBUKAAN

Di dalam thread ini kita akan membahas mengenai cara merubah string kedalam SHA256 yang nantinya bisa kita gunakan sebagai private key wallet untuk Binance (BNB) dan Ethereum (ETH), btw saya sudah mencoba cara ini di Aplikasi Trust Wallet dan work sepenuhnya.

DISCLAIMER

Cara ini hanya pernah saya coba di jaringan BNB dan ETH dan juga saya mencobanya di Aplikasi Trust Wallet, jika ada kendala atau hal-hal yang tidak diinginkan itu bukan merupakan tanggung jawab saya. Smiley

PEMBAHASAN

1. APA ITU SHA256
Dikutip dari www.sslindonesia.com bahwa SHA (Secure Hashing Algorithm) ini sebagai keamanan kriptografi. Berbicara tentang SHA 1 dan SHA 2 merupakan dua versi berbeda dari algoritma SHA. Apa yang membedakan? HASH yang dihasilkan serta panjangnya bit tanda tangan. Anda harus paham bahwa SHA 2 merupakan perbaikan/ penerus SHA 1. SHA 1 dengan panjang bit 160 sedangkan SHA 2 panjang bit 256. Jika Anda menjumpai keterangan SHA 256 bit, SHA 384 bit atau SHA 512 bit, ini merupakan SHA 2 yang memiliki panjang tanda tangan / bit yang berbeda.

2. CARA MERUBAH STRING KEDALAM SHA256
Disini yang kita sebut sebagai string merupakan kata-kata, jadi kita akan merubah kata-kata kedalam SHA256, untuk merubah kata-kata menjadi SHA256 om, tante, abang, kakak, adik sekalian dapat mencarinya di google dengan Keyword "SHA256 Generator" (tanpa tanda petik) atau bisa melalui link saya berikan berikut: https://passwordsgenerator.net/sha256-hash-generator

Jika sudah masuk ke halamannya, langsung saja isikan kotak dengan kata-kata sesuka hatimu (disini saya membuat contoh string KELUARGA BITCOINTALK INDONESIA) kemudian klik Generate. Kemudian dibagian bawah kamu dapat melihat SHA256 milikmu yang dapat kamu gunakan sebagai Private Key.


3. KEGUNAAN TUTORIAL
  • MEMUDAHKAN PENGGUNANYA
Pengguna dari metode ini dapat dengan mudah recover Private Key mereka jika sewaktu-waktu terjadi hal-hal seperti kehilangan data di PC atau device lain, caranya dengan hanya mengingat kata-kata (string) yang mereka input kedalam converter String To Hash (SHA256).
  • MEMBUAT TEKA-TEKI (QUIZ)
Selain kegunaan utama seperti yang sudah saya jelasin diatas, kegunaan lainnya yaitu untuk membuat suatu teka-teki (quiz) yang dimana mekanismenya sebagai berikut:
Pembuat Quiz Membuat Private Key melalui String to Hash (SHA256) kemudian mengisi balance di dalamnya, isi string Private Key merupakan tema dari Quiz. Contoh tema seperti...

"PRIVATE KEY MERUPAKAN NAMA EXCHANGE MEREKA"

PENUTUP
Ok abang/kakak/adik/om dan tante itulah sedikit informasi yang dapat saya berikan, kiranya dapat berguna atau paling tidak dapat menambah wawasan kalian semua, btw untuk kemanan metode ini sendiri saya kurang tahu banyak hehehe...

From Pematangsiantar for People Around the World
40  Local / Bahasa Indonesia (Indonesian) / [EDUKASI] 4 TIPE/JENIS BLOCKCHAIN on: July 16, 2020, 03:43:30 AM
Maksud dan Tujuan Thread:
Hanya sekedar ikut berkontribusi dalam pembangunan forum dengan cara memberi manfaat kepada orang-orang (abang, adik, kakak, om dan tante) disini.

Daftar Isi:
1. Pengertian Blockchain
2. 4 Tipe/Jenis Blockchain
  • Consortium Blockchain
  • Semi-Private Blockchain
  • Private Blockhain
  • Public Blockhain

PEMBAHASAN

1. Pengertian Blockchain
Sederhanya Blockchain adalah sistem catatan transaksi digital berdasarkan strukturnya, dimana catatan individu yang disebut blok dihubungkan bersama dalam satu daftar yang disebut chain (rantai).

2. 4 Tipe/Jenis Jaringan Blockchain

A. Consortium Blockchain

Consortium Blockchain adalah Blockchain yang dimana proses konsensus dikendalikan oleh serangkaian node yang dipilih sebelumnya, misalnya, konsorsium 15 lembaga keuangan, yang masing-masing mengoperasikan sebuah simpul dan 10 di antaranya harus menandatangani setiap blok agar blok menjadi valid. Hak untuk membaca blockchain bisa bersifat publik atau dibatasi.

B. Semi-Private Blockchain

Semi-private Blockchain dijalankan oleh satu perusahaan yang memberikan akses ke pengguna yang hanya memenuhi syarat, sistem blockchain ini biasanya menargetkan penggunaan bisnis-ke-bisnis. Jenis Blockchain ini dikelola sebagaimana perusahaan akan mengelola aplikasi web pribadi. Contoh-contoh Semi-Private Blockchain adalah entitas pemerintah untuk pencatatan, sertifikat tanah, catatan publik, dll.

C. Private Blockchain

Private Blockchain adalah Blockchain yang dimana izin menulis (write) disimpan ke satu organisasi. Izin baca bisa bersifat publik atau terbatas.

D. Public Blockchain

Public Blockchain adalah Blockchain yang dapat dibaca oleh siapa pun di dunia, mengirim transaksi, siapa saja dapat berpartisipasi.

Public Blockhain dijamin oleh Cryptoeconomics - kombinasi insentif ekonomi dan verifikasi kriptografi menggunakan mekanisme seperti Proof of Work (Bitcoin) atau Proof of Stake (Ethereum). Blockchain ini umumnya dianggap sebagai Terdesentralisasi Sepenuhnya (Fully Decentralized).

INSPIRASI
https://www.barantum.com/blog/blockchain-adalah/
https://academy.binance.com/id/blockchain/private-public-and-consortium-blockchains-whats-the-difference
https://iltanet.org/blogs/deborah-dobson/2018/02/13/the-4-types-of-blockchain-networks-explained?ssopc=1

SUMBER GAMBAR
https://iltanet.org

CLAIMER
Disini saya hanya sekedar memberikan kulit info yang mungkin belum dibahas di Sub Forum Indonesia, jika saya memiliki kekeliruan dalam penulisan serta pemahaman agar kiranya diingatkan...

From Pematangsiantar with Love (MAAManda)
Pages: « 1 [2] 3 »
Powered by MySQL Powered by PHP Powered by SMF 1.1.19 | SMF © 2006-2009, Simple Machines Valid XHTML 1.0! Valid CSS!