Newbie bertanya.
Dantara mata uang digital yg semakin hari semakin banyak, yg manakah yg paling sesuai utk newbie seperti saya? apakah bitcoin, dogecoin, ethereum etc?
dan crypto apa yg paling mudah kita dapatkan & mendapat hasil yg lumayan?
mohon pencerahan.
Kalau agan tidak sabaran, hanya mencari keuntungannya saja tanpa mau usaha yang cukup keras, saya rasa dunia crypto kurang cocok untuk agan.
Cara yang paling mudah? bisa ikut yang gratisan: airdrop.
Hasilnya bagaimana? namanya juga gratisan, jangan protes kalau nominalnya kecil.
Semuanya butuh usaha dan kerja keras, butuh waktu dan perjuangan untk mendapatkan hasil yang lumayan. Mohon maaf kalau ada salah kata, mari saling belajar dan mengajarkan. Saran saya, agan banyakin baca dan belajar dari senior-senior di sini.