melihat dan belajar dari kejadian MEW kemaren, bahwa MEW sempat kena serangan DNS. Bahkan sebelumnya juga pernah dikabarkan kalo Etherdelta, Mycripto dan juga Binance pernah kena serangan ini. Beritanya disini
http://blog.triv.co.id/myetherwallet-alami-serangan-dns/Dari kejadian itu mari kita amankan aset digital kita dengan solusi berikut :
1. Jangan pakai DNS google, kebanyakan serangan menyerang DNS google yang dianggap kurang aman. Pakai saja DNS bawaan ISP anda, walopun tidak bisa dikatakan aman, tapi setidaknya DNS ISP jarang dipakai orang.
2. Pakai browser yang aman, contohnya Crhome yang bisa memeriksa validitas keamanan situs (tanda gembok hijau dipojok kiri alamat web)
3. Pakai DNS Firewall, versi gratis sih banyak, lebih baik pake yang berbayar
4. Menghindari Wifi publik, siapa tau aja hacker nimbrung disana
5. Penggunaan virtual keyboard dapat menyelamatkan kita dari pencurian data (key logger)
6. Menggunakan wallet offline
7. Menggunakan wallet Hardware, seperti trezor dan kawan kawan
8. Hindari menyimpan aset di Exchange, karena exchange adalah salah satu sasaran hacker terbesar
9. Simpan aset secara terpisah, misal 1 BTC dipecah menjadi beberapa wallet untuk menyimpannya
Beberapa tips diatas memerlukan biaya, jadi jangan takut mengeluarkan biaya untuk melindungi aset kita. Apa sih yang gratis dalam hidup ini ? (kentut aja bayar
dibayar dengan cacian orang yang menikmatinya)
Note : tips diatas diambil dari berbagai sumber di internet, di sumber forum ini, di sumber mata air yang su dekat
berikut tambahan saran dari para master yang mau berbagi :
masih ada yang kurang gan, Pasang Antivirus/anti malware. rajin bersih-bersih agar tidak ada virus.
saran juga nih, kalo bisa setiap hal yang berhubungan dengan asset, sebisa mungkin di backup di falshdisk/seaget yang terpisah dari kebutuhan yang sering digunakan.
sangat bagus gan ulasan materi yang di jabarkan dengan jelas dan mudah dipahami, setuju dengan agan stylar untuk memakai metamask, dan nambahi aja kita juga harus hati2 dalam mengisi form apapun di bounty maupun airdrop, jangan sekali kali menuruti permintaan bila minta mengisi privat key, karena itu kunci keamanan MEW
dan saya rasa kalau bisa dan sudah mampu pakailah software terutama OS yang original atau mungkin bisa pakai open source macam linux,
saya nambahin juga khususnya untuk wallet ethereum di MEW, kalau emang belum bisa untuk beli hardware walet disarankan untuk menggunakan metamask, sejauh ini wallet MEW ane aman2 aja ane import ke metamask gan.
Semua ulasan di atas cukup bagus untuk bahan referensi agar kita bisa lebih ketat lagi dalam mengamankan asset kita dan ada sedikit tambahan dari ane Jangan asal klik situs yang berhubungan dengan akun wallet apapun yang kita miliki sebelumnya teliti dulu URL nya baru klik.
Inti nya agar kita bisa aman dan aset kita tidak di curi oleh hacker maka jangan memberikan atau memadukan informasi terkait akun kita ke orang yang ngak penting
Masukin juga selalu disiplin bookmark situs2 yang dianggap penting gan takut nya pas kita mengantuk atau lelah tanpa sadar kita masuk ke website phising dan login akun browser bila suatu saat pindah gadget atau menggunakan perangkat komputer yang lain bookmarks tersebut bisa diakses lagi...
Thread bagus...semoga dapet merit gan
Terimakasih atas pencerahannya dan solusinya. Semenjak keluarga saya kehilangan 3 bitcon bisa menjadi bekal dan wawasan saya agar saya lebih berhati dalam mengamankan semua aset aset saya. Dan semua saran dan solusi para senior yang di berikan kepada saya. Saya berusaha mengamalkannya. Dan akhirnya saya sampai sekarang aset aset masih aman. Semoga terus untuk selamanya.