Bitcoin Forum
January 26, 2026, 10:53:05 PM *
News: Community awards 2025
 
   Home   Help Search Login Register More  
Pages: [1]
  Print  
Author Topic: Soal Aset Kripto Yang Bukan Lagi Sekedar Komoditas tetapi Aset Keuangan Digital?  (Read 52 times)
Jatiluhung (OP)
Hero Member
*****
Online Online

Activity: 1386
Merit: 548


Contact @yahoo62278 on telegram for marketing


View Profile
January 25, 2026, 10:23:13 PM
 #1


Gambar dibuat oleh AI dan di upload di Talkimg

Sebenarnya Ini bukan informasi yang segar sih atau informasi yang tidak banyak diketahui soalnya pasti sudah banyak yang tahu kalau disini. Apalagi peraturan ini nampaknya sudah ada sejak tahun lalu. Hanya saja karena saya pribadi justru baru menyadarinya akhir-akhir ini  Grin setelah salah satu pengguna justru mengingatkan saya di forum global bahwa Aset kripto di Indonesia tidak lagi menjadi sekedar aset komoditas tetapi sekarang menjadi Aset keuangan Digital yang juga bisa kita katakan lebih umumnya mungkin mendekati Instrumen keuangan. karena sekarang berada dibawah pengawasan OJK saja. Sedangkan Bappebti sekarang tidak lagi mengawasi perdagangan aset kripto. Dan sejak 10 Januari 2025 OJK resmi menjadi otoritas yang melakukan pengaturan dan pengawasan aset keuangan digital termasuk kripto didalamnya. Dan dengan ini bisa difahami kenapa kripto tidak lagi kena PPN sesuai dengan apa yang ada pada Pasal 2 ayat (1) PMK 50/2025. Atau Mas/agan bisa Lebih lanjut baca tentang ini di https://www.pajak.go.id/id/artikel/beli-kripto-tidak-lagi-kena-ppn untuk lebih jelasnya.

Nah yang ingin menjadi fokus bahasan saya disini adalah bermula dari pertanyaan lain yang muncul dalam benak saya juga sebenarnya. perihal yang satu ini yaitu soal apakah Aset Keuangan Digital termasuk termasuk kedalam Sekuritas atau Aset keuangan Digital hanyalah termasuk dalam Instrumen keuangan keuangan saja. Saya sedikit bingung disini.
Karena sebenarnya kedua hal ini berdasarkan apa yang saya baca yaitu Sekuritas dan Instrumen keuangan adalah dua hal yang berbeda walaupun dalam ruang lingkup yang terkadang membuat kita hampir menyamakannya juga sih.
karena Sekuritas sendiri termasuk dalam lingkup Instrumen keuangan kan ya. hanya saja tidak semua instrumen keuangan adalah Sekuritas.
Tetapi secara tidak langsung sebenarnya tidak disebutkan juga bahwa Kripto tidak lagi dari bagian aset komoditas. Sehingga sekarang ada area abu-abu antara berada Komoditas, Sekuritas dan instrumen keuangan.

Namun poin pentingnya adalah karena tidak lagi diawasi Bappebti dan malah diserahkan ke OJK maka memang Aset kripto seolah terlepas dari komoditas itu sendiri. Namun jika Aset kripto lepas dari dianggap aset komoditas sepenuhnya maka itu bisa dimaklumi juga karena komoditas biasanya memang harus ada bentuk fisiknya.

Dan perlu di fahami juga perbedaan antara sekuritas, komoditas dan Instrumen keuangan itu sendiri.
Untuk itu lebih jelasnya saya membuat tabel singkat ini berdasarkan dari beberapa sumber yang saya cari di mesin pencari. Dan diakhir tulisan akan saya cantumkan sumber referensi yang saya baca.
Jika ada kekeliruan mohon dikoreksi saja soalnya saya juga masih mempelajarinya.

NoPoinSekuritaskomoditasInstrumen keuangan
1Definisi: Surat berharga/aset finansial yang menunjukkan hak kepemilikan atau utang
(termasuk dalam Instrumen keuangan yang dapat diperdagangkan dan bernilai moneter, diterbitkan entitas.)
Barang fisik atau mentah yang dapat dipertukarkan (bahan baku/pokok)Kontrak moneter yang memiliki nilai dan dapat diperdagangkan.
2Bentuk: skripless (umumnya sekarang secara elektronik tidak berbentuk sertifikat fisik dan tidak seperti dulu ada lembaran fisik atau semacamnya)Umumnya barang berwujudBisa fisik bisa non fisik atau elektronik
3Contoh:Saham, Obligasi, Reksa Dana, Efek Beragun Aset.Emas, Minyak Mentah, Gandum, Kopi, Jagung.Saham, Obligasi, Kas, Derivatif, Reksa Dana.
4Nilai Dasar:Berasal dari kinerja emiten/perusahaan.Berasal dari penawaran dan permintaan fisik.Berasal dari kontrak atau arus kas.
(Nilai pasar)
5Regulasi:Sangat ketat (OJK/Bapepam).Kurang ketat dibanding sekuritas (Bappebti).Beragam (Bank Sentral, OJK, Bappebti).
6Resiko:Resiko pasar, resiko emiten, resiko likuiditas.Volatilitas tinggi, risiko cuaca/geopolitik.Bervariasi, tergantung instrumen.
7TujuanPendapatan, pertumbuhan modal, kepemilikan.Bahan baku produksi, Lindung nilai (hedging).Investasi, lindung nilai, atau manajemen kas.

Dan setelah melihat pada poin-poin yang ada di tabel sebenarnya saya pribadi melihat bahwa kripto diindonesia menjadi lebih dekat dengan sebuah instrumen keuangan saja. Walaupun memang ada beberapa bagian yang memang juga ada dalam karakteristik sekuritas dan komoditas. Tetapi saya lebih memilih mengatakan lebih dekat dengan instrumen keuangan adalah karena alasan ini yaitu
1. Karena Diperdagangkan untuk capital gain juga,
2. Ada volatilitas dan Risk-based pricing
3. Diawasinya oleh Regulasi keuangan atau Otoritas jasa keuangan (OJK)
4. Ada Exchange nya, kustodian dan settlement

Namun tetap saja secara pendapat jujur saya pribadi malah merasa ini menjadi area abu-abu dan saya malah khawatir pada akhirnya regulasinya malah akan menjadi lebih ketat kedepannya. Soalnya area sekarang sudah seperti area penghubung dari komoditas ke sekuritas. alias antara keduanya.

Bagaimana pandangan kalian terkait hal ini?


Referensi/sumber:
- https://www.pajak.go.id/id/artikel/beli-kripto-tidak-lagi-kena-ppn
- https://www.asiavesta.com/apa-perbedaan-perusahaan-sekuritas-dan-manajer-investasi/
- https://sahabat.pegadaian.co.id/artikel/investasi/sekuritas-adalah
- https://legalitas.org/tulisan/hukum-kripto-indonesia
- https://legalitas.org/tulisan/izin-pedagang-fisik-aset-kripto-yang-harus-diketahui
- https://jdih.kemenkeu.go.id/kamus-hukum/sertifikat-elektronik?id=017814318edf12e78493640056527c06
- https://en.wikipedia.org/wiki/Security_(finance)
- https://www.ironcladfamily.com/blog/commodities-vs-securities-whats-the-difference

Not your key not your BTC
Full Member
***
Offline Offline

Activity: 421
Merit: 150


Marketing Campaign Manager |Telegram ID- @LT_Mouse


View Profile WWW
Today at 12:05:50 AM
Merited by Jatiluhung (1)
 #2

Nah yang ingin menjadi fokus bahasan saya disini adalah bermula dari pertanyaan lain yang muncul dalam benak saya juga sebenarnya. perihal yang satu ini yaitu soal apakah Aset Keuangan Digital termasuk termasuk kedalam Sekuritas atau Aset keuangan Digital hanyalah termasuk dalam Instrumen keuangan keuangan saja.

Menurut ane, kalau berdasarkan aturan OJK No. 23/2025 dijelaskan kalau OJK mengatur semua perdagangan Aset Keuangan Digital (AKD) dalam hal ini crypto. Dalam hal ini AKD sendiri ada bermacam-macam bentuknya, ada murni crypto, dan ada juga token crypto berbentuk sekuritas. Sangat jelas kalau AKD itu merupakan Instrumen keuangan, bukan sekuritas, sehingga tidak secara otomatis jadi sekuritas, tergantung jenis token atau coin tersebut.

https://ojk.go.id/id/berita-dan-kegiatan/siaran-pers/Pages/POJK-23-Tahun-2025-Perubahan-POJK-27-Tahun-2024-Penyelenggaraan-Perdagangan-Aset-Keuangan-Digital-Termasuk-Aset-Kripto.aspx

mu_enrico
Copper Member
Legendary
*
Offline Offline

Activity: 2954
Merit: 2316


Slots Enthusiast & Expert


View Profile WWW
Today at 07:52:50 AM
Merited by Jatiluhung (1)
 #3

Ane baca penjelasan OP malah jadi bingung Grin

Pakai bahasa sederhana saja gan.

Instrumen Keuangan
yaitu alat-alat keuangan, bisa dikelompokkan jadi:

(1) Sekuritas: klaim kepemilikan atau klaim ekonomi yang distandarisasi untuk bisa diperdagangkan.
- Saham: klaim kepemilikan perusahaan
- Obligasi: klaim atas utang
- dsb

(2) Non-Sekuritas: tidak distandarisasi untuk bisa diperdagangkan
- Deposito
- Uang tunai
- Komoditas fisik
- dsb

Nah emas misalnya ketika diperdagangkan di bursa, dia akan berubah dari komoditas fisik (non sekuritas) -> menjadi ETF, kontrak futures, dsb (sekuritas). Makanya Bitcoin ini unik karena bersifat seperti komoditas (objek, bukan klaim), tapi sangat likuid.

Maka dari itu sekarang banyak pakar yang memberikan golongan baru, yaitu

(3) Aset (Keuangan) Digital

Meskipun IMO, sebetulnya aset-aset ini bisa digolongkan sekuritas atau tidak (tidak perlu golongan baru) dengan menggunakan Howey Test.

BK8? 
.....OFFICIAL SPONSORSHIP.....
 
Burnley Football Club
BK8 Gresini Racing MotoGP
███████████████████████████
███████████████████████████
███████████████████████████
█████████▀▀██▀██▀▀█████████
█████████████▄█████████████
███████████████████████
████████████████████████
████████████▄█▄█████████
████████▀▀███████████
██████████████████
▀███████████████████▀
▀███████████████▀
█████████████████████████
▄███████████████████████████▄
█████████████████████████████
█████▀▀▄▄▄▄▄▄▄█▄▄▄▄▄▄▄█████
█████▄██▄▄▄██▄▄▄▄▄▄███▄▄████
████▄▄▄▄▄▄▄▄▄████████▄▄▄█████

██████▀██████████████████████
████▀▄█▄███▀▀▀▀█████████▀▀▄▄▄
██▀▄█▀▀░▄▄▄████▄▄▀▀▀▀▀▀▄██▀▀░
▄██████▄▄█████████████▀▀░░░░
░▀▀▀██████████████████▀░░▄▄▄▄
▄█▀▀██▄▀████████████▄██▄███▀▀
▀▄███▄▀█░████████████████████
█████████████████████████
.
..PLAY NOW..
Renampun
Sr. Member
****
Offline Offline

Activity: 2926
Merit: 392


TronZap.com - Reduce USDT transfer fees on TRON


View Profile
Today at 03:02:42 PM
Merited by Jatiluhung (1)
 #4

Dulu pemerintah masih mempelajari soal aset kripto dan belum begitu paham soal penempatannya pada regulasi nasional, sehingga untuk sementara waktu itu ditempatkan dibawah Bappebti yg tugasnya untuk mengawasi perdagangan komoditas berjangka, tapi dengan berkembangnya pasar kripto nasional, menempatkannya di bawah Bappebti sudah tidak relevan lagi karena cakupannya yg terbatas, jadi menempatkan itu dibawah OJK bisa memperluas regulasi dan membuat aset kripto tidak lagi dianggap sebagai aset spekulatif saja.

ada plus-minus nya ketika itu berubah diawasi oleh OJK, minusnya pasar kripto jadi lebih ketat regulasi dan pengawasannya, serta aturan pajak juga pasti akan mengikuti. plusnya bagi investor institusional mereka bisa investasi dengan kepastian hukum yg jelas, dan OJK mungkin aja akan beri lampu hijau buat layanan ETF, kustodian, dll.

jadi yg banyak diuntungkan dari hal ini adalah pemerintah, investor institusional, dan institusi keuangan. sedangkan buat kita ritel gak banyak keuntungan yg kita dapatkan.

Pages: [1]
  Print  
 
Jump to:  

Powered by MySQL Powered by PHP Powered by SMF 1.1.19 | SMF © 2006-2009, Simple Machines Valid XHTML 1.0! Valid CSS!