RESIKO MENGGUNAKAN BITCOIN DAN SOLUSINYA
Sebelum saya menjelas menjelaskan tentang menggunaka Bitcoin ini beresiko atau aman, anda harus yakin dulu bahwa jika ingin mendapatkan keuntungan maka harus siap dengan segala resikonya. Contohnya, anda ingin pergi lebih cepat, maka anda harus naik motor, resiko naik motor adalah kecelakaan, atau bisa berakibat mati. Jika anda tetap akan naik motor tentunya anda sudah siap dengan segala resiko.
Okey, kita lanjut ke topic.
Menggunakan Bitcoin ini punya resiko besar, maka mustahil jika ada yang bilang tidak ada resiko menggunakan Bitcoin.
Resikonya apa? 1. Harga Down.Resiko yang pertama jika anda membeli Bitcoin lalu tiba - tiba harga Bitcoin down dan anda jual di waktu down maka resikonya rugi, karena sifat Bitcoin fluktuatif.
Cara mengatasinya bagaimana?* Jangan biasakan panil sell. Santai ketika melihat harga Bitcoin lagi anjlok, ingat sifat dasar Bitcoin.
2. Diserang hacker. Akun atau wallet Bitcoin sewaktu-waktu juga bisa tembus di serang hacker, yang rentan di serang wallet Exchange karena disana banyak tersimpan Bitcoin.
Solusinya bagaimana?* Jangan menggunakan wallet tempat anda menyimpan Bitcoin ini untuk bergabung dengan project apapun, maksudnya jangan menggunakan untuk public.
* Jangan menyimpan saldo anda jumlah yang besar dalam satu wallet, misalkan anda punya 1 BTC usahakan untuk menyimpan di wallet yang berbeda. Bisa anda simpan di VIP 1/4, Blockchain 1/4, dan lain-lain.
* Jangan anda gunakan email yang anda daftar wallet untuk mendaftar project, karena Email anda akan terlihat secara public.
* Usahakan menggunakan pengaman ganda pada akun wallet. Pengaman ganda diantaranya :
GA (Google Authenticator),
Google Verification Code (ini menggunakan nomor HP),
IP Verification (ini di kirim ke email dasar), banyak pengaman lainnya bisa baca lewat artikel internet.
* Jangan menyimpan Private Key di smartphone android, karena ada aplikasi yang bisa membaca atau mem Back Up semua isi smartphone, termasuk chatting BBM, WA, SMS, Galery dan Isi Folder. (Saya pernah menggunakan aplikasi ini, bukan hanya sekedar karangan).
3. Salah sell.Salah sell disini yang ingin saya sampaikan bahwa kita menjual Bitcoin dengan angka yang salah, misalkan harga satu Bitcoin sama dengan 100,000,000 lalu kita seting harga dengan karena kita ingin menjual lebih dari harga Buy yaitu 125,000,000. Karena kebanyakan nol nya bukan 125,000,000 yang terjual tapi 12,500,000. Ini rentan juga terjadi.
Solusinya bagaimana?* Perhatikan angka dengan benar
* Pastikan bahwa angka yang kita set sesuai,
* Jangan treding dalam kondisi jaringan internet lemot atau lambat,
* Jangan Sell Bitcoin dalam jumlah yang besar sekali Sell, usahakan menjual beberapa kali walaupun dengan harga yang sama "disini fee nya memang sudah bertambah, ambil saja kerugian yang sedikit demi menyelamatkan yang besar".
4. Salah Deposite/Withdraw.Ini juga masalah yang sering terjadi bagi kita pengguna Bitcoin hari ini, karena alamat wallet tediri dari karakter yang unik. Contohnya
1q********
1B90dBbCF3********
C4a7, lihat dari beberapa karakter tersebut sudah terdapat huruf dan angka yang terdiri dari huruf besar dan kecil. Satu angka atau huruf saja salah maka sudah lain lagi alamat walletnya.
Solusinya bagaimana?* Kalau solusi jika sudah salah mengirim tidak ada, good bye. Tapi yang ada solusi sebelum terjadi yaitu jika anda mengirim Bitcoin maka ambil alamatnya langsung dari wallet dan jangan sampai salah mengcopy nya, perhatikan baik-baik dan jangan biasakan mengambil wallet dari hasil Back Up yang anda simpan di word atau notepad.
* Untuk wallet Ethereum usahakan penyimpanan ganda, khususnya private key.
5. Jangan menyimpan data penting di Lokal Partisi C (Sistem).Jika sewaktu-waktu windows anda eror sehingga harus anda Install Ulang maka Partisi C akan terhapus semua, jadi data yang anda simpan di Partisi C akan terhapus semuanya.
Solusinya?* Simpan data di Partisi D atau E,
* Jika punya Flashdisk anda simpan juga di Flashdisk.
Catatan Tambahan: Request Commentator.
saya sedikit mau nambahkan untuk poin ke 5 , jangan simpan di drive C tapi simpan di D atau flashdisk.
tambahannya simpan data penting private key backup wallet di google drive atau di email yang kita punya jangan lupa di RAR dan di password
Mungkin hanya ini yang bisa saya sampaikan semoga bermanfaat untuk kita semua. Jika ada tambahan mohon di sampaikan, biar saya tulis di tread utama agar mudah di baca oleh semua temen-temen. Jika ada yang salah mohon untuk di koreksi!
Terimakasih.
Note : Jangan Qoute.Gunakan Reply! bermanfaat banget gan info nya apa lgi buat pemula kaya saya terimaksih gan lanjutkan