Maaf tanpa bermaksud menggurui,
Pertama Seperti yang agan abhi sebutkan Thread ini "Salah Kamar"
Kedua, mungkin akan lebih baik jika permasalahan yang agan suheru alami, agan sampaikan pada thread
[Q&A][TIPS] Seputar Bounty/Airdrop Di Sini.
Dari permasalahan yang agan suheru alami
Jadi gini gan saat mengikuti sebuah airdrop tetapi salah memasukkan adress wallet yang tidak support terhadap token tersebut bagaimana ?
- Kalau salah memasukan alamat wallet yang tidak support (Dengan Network Yang berbeda) Misalnya ngirim Token berbasis ERC20 ke alamat yang berbasis Stellar: Ketika mengirim Koin / Token ada beberapa kemungkinan.
Pertama: Failed
Kedua: Berhasil tapi ga bisa di apa-apain
Apakah token tersebut tetap akan berada di blockether selamanya, atau kembali pada pengirim pada waktu tertentu atau pada periode tertentu token tersebut akan lenyap dengan sendirinya ?
Kalau Token berbasis Ethereum/ERC20/ERC233 setahu saya itu tergantung dari smart contract dari token yang bersangkutan,
Kalau ada fungsi-fungsi berikut hal tersebut sangat mungkin.
- Fungsi FallBack bisanya si kreator bisa menarik kembali token yang sudah dikirimkan.
- Fungsi Destroy, SelfDestruct maka token tersebut bisa dihilangkan dari Jaringan Ethereum itupun hanya bisa dieksekusi oleh (biasanya) Smart Contract Creator atau yang memiliki akses pengoperasian ke smart contract dari token yang bersangkutan.