Berulangkali saya memposting tentang alt koin, seperti memposting hasil terjemahan namun postingan saya selalu dihapus. ~snip~
Hindari postingan spam, shitposy dan low quality:
1. Kategori Spam, Shitpost dan Low Quality
Spam : setiap postingan yang tidak memiliki nilai informasi. Seperti : "saya setuju gan, terima kasih. Informasi sangat bermanfaat".
Shitpost : mirip dengan Spam, namun memiliki nilai informasi. Namun informasi tersebut adalah informasi umum yang sudah diketahui oleh hampir seluruh Member forum. Contoh : "Bitcoin adalah koin terbaik dan terpopuler. Sedangkan Etherium terpopuler kedua. Jadi, Bitcoin lebih cocok untuk investasi"
Low Quality : Post yang memuat informasi, ditambah dengan pendapat pribadi. Namun logika tidak. Nyambung. Kesimpulan juga tidak berdasarkan fakta yang dapat dipertanggungjawabkan. Dan ini lebih banyak common sense. Logis menurut yang berpendapat.
Spam dan shitpost kemungkinan besar akan di hapus oleh moderator. Selain 2 hal tadi postingan OOT(out of topic) juga bakal di delete.
Kemudian, belajarlah untuk membuat postingan berkualitas. Seperti apa?
Berikut ini beberapa catatan Merited Member tentang postingan berkualitas dan layak mendapatkan merit:
Dalam memberikan merit meskipun sifatnya tidak baku, tapi ada beberapa kriteria yang jadi patokan saya thd "post berkualitas" yg layak dapat merit.
- Hal-hal menarik dan informatif yang berkaitan dengan kegiatan mining (exclude : miner abal-abal)
- post/topik yang berkaitan dengan pengetahuan umum crypto (tentunya dengan dasar argumen yang bagus)
- Post/topik yang menarik bagi saya pribadi (agak susah mendefinisikannya, pokoknya yang bisa membuat saya tergugah Grin .. hahaha maaf alay).
Dan sebelum memberikan merit, terlebih dahulu akan saya lihat Post History dari user yg bersangkutan. Jika JunkPost & report sosmed tidak lebih dari 30% (dari total postnya) maka merit akan saya layangkan.
Sumber:
https://bitcointalk.org/index.php?topic=5039125.msg46233399#msg46233399Selama ini ane memberikan merit pada member yang (urut berdasarkan prioritas):
1. Memahami teknis blockchain dan bitcoin, serta tulisannya (yang berkaitan dengan blockchain) mudah dimengerti;
2. Memenangkan challenge ane (tentunya seputar bitcoin);
3. Post berkualitas mengenai "meta;"
4. Smart jokes.
Sumber:https://bitcointalk.org/index.php?topic=750446.msg46153246#msg46153246
Baca diskusi lengkapnya di thread om manjiLocked:
Kriteria "Post Berkualitas" Menurut SM & MMJadi, jika temen-temen mengikuti saran dari para senior di atas. Maka postingan agan tidak akan di hapus, dan pada gilirannya nanti akan mendapatkan merit tanpa diduga-duga.
~snip~.
Apa yang salah dari memposting hasil terjemahan di bitcointalk ini?
Kemungkinan besar terjemahan agan menggunakan Google Translate. Membuat hasil terjemahannya sulit dipahami. Sehingga postingan agan masuk kategori spam / shitpost. Akhirnya dihapus juga oleh moderator.
Semoga bermanfaat.